Unduh PDF Unduh PDF

Apakah iPhone beralih ke pengeras suara ( speaker ) ponsel secara otomatis ketika Anda menelepon atau menjawab panggilan telepon? Dengan mudah Anda bisa mengembalikan iPhone agar menggunakan earpiece (bukan pengeras suara) seperti pada pengaturan default . Lanjutkan membaca artikel wikiHow ini untuk mengetahui cara mematikan modus pengeras suara otomatis untuk panggilan melalui pengaturan Accessibility iPhone.

Hal yang Perlu Anda Ketahui

  • Apabila ponsel secara otomatis menjawab panggilan dengan pengeras suara, buka " Settings > Accessibility > Touch > Call Audio Routing " dan pilih " Automatic ".
  • Gunakan "Bluetooth" jika Anda ingin panggilan selalu dialihkan ke headphone atau pengeras suara Bluetooth.
  • Ubah FaceTime ke audio saja jika ingin menghentikan panggilan dari perutean ( routing ) melalui pengeras suara.

Langkah

Unduh PDF
  1. Anda bisa melakukannya dengan menyentuh ikon gir abu-abu yang terdapat di layar beranda.
    • Secara default , pengaturannya akan disetel ke " Automatic ", yang berarti ponsel akan menggunakan pengeras suara yang kecil (yaitu earpiece ) secara normal, tetapi secara otomatis akan terhubung ke Bluetooth atau headphone apabila Anda menggunakannya. Anda tidak perlu melakukan tindakan ini, kecuali pernah mengubahnya melalui " Settings ".
  2. Opsi ini berada di sebelah ikon biru di kelompok menu ketiga, di bawah " General " dan " Control Center ".
  3. Opsi ini terletak di bawah heading " Physical and Motor " di sebelah ikon biru yang di dalamnya terdapat tangan putih menunjuk.
  4. Anda bisa menemukannya di sisi bawah jendela. Apabila sudah ada tulisan " Automatic ", berarti pengeras suara aktif secara otomatis akan dipilih ketika Anda mendapatkan panggilan telepon atau FaceTime.
    • Pada iOS 12 atau yang lebih lama, langkahnya agak berbeda. Anda harus membuka Settings > General > Accessibility > Call Audio Routing .
  5. Anda harus memilihnya karena " Automatic " merupakan opsi default . Jika memilih " Bluetooth ", ponsel akan selalu memakai koneksi Bluetooth ketika Anda menelepon atau menjawab telepon. Dengan mengubahnya ke " Automatic ", pengeras suara ponsel akan dinonaktifkan untuk panggilan secara default , walaupun Anda tetap bisa mengaktifkan pengeras suara ponsel secara manual.
    • Apabila tidak ada tanda centang di samping " Speaker ", mungkin ada masalah lain pada ponsel. Cobalah mengubah pengaturan ke opsi yang lain (seperti " Headset Bluetooth "), memulai ulang ponsel, dan mengembalikan pengaturan ke " Automatic " sebagai langkah tambahan. [1]
    Iklan

Tips

  • FaceTime memang dibuat agar Anda memegang ponsel di depan wajah ketika kamera menyala, bukan di sampingnya. Dengan demikian, Anda tidak bisa beralih ke pengeras suara kecil ( earpiece ) untuk menggantikan pengeras suara ketika kamera sedang digunakan. Anda bisa saja membisukan ( mute ) pengeras suara untuk mencegah orang lain mendengar suara yang keluar dari ponsel, tetapi Anda juga tidak akan bisa mendengar suara si penelepon. [2] Jika kamera dimatikan dan Anda beralih ke panggilan audio saja, pengeras suara akan mati, dan Anda bisa mendengarkan suara penelepon dengan menempelkan ponsel ke telinga.
Iklan

Peringatan

  • Mematikan penggunaan pengeras suara otomatis bisa membahayakan diri sendiri ketika Anda menerima panggilan telepon saat sedang mengemudi (apabila kendaraan tidak mempunyai penerima Bluetooth bawaan).
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 665 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan