Unduh PDF Unduh PDF

StockX adalah lokapasar daring ( online marketplace ) yang memungkinkan pengguna menjual dan membeli berbagai macam barang, misalnya pakaian dan sepatu kets atau sneaker , serta barang elektronik. Namun, orang terkadang melakukan kesalahan dan membeli barang yang keliru. Secara umum, StockX tidak memperbolehkan pembeli mengembalikan barang atau membatalkan pesanan. Namun, apabila terjadi kesalahan, ada beberapa opsi yang dapat Anda lakukan. Baca terus artikel wikiHow ini untuk mengetahui berbagai hal mengenai cara membatalkan pembelian di StockX.

Metode 1
Metode 1 dari 4:

Bisakah membatalkan pesanan di StockX?

Unduh PDF
  1. StockX memakai suatu sistem yang akan memproses pesanan dan mengambil pembayaran secara otomatis. Penawaran merupakan komitmen untuk membeli barang. Guna meningkatkan kepercayaan di dalam sistem dan membuatnya bisa diandalkan, StockX tidak memperbolehkan orang membatalkan atau mengembalikan barang setelah penawaran diterima. Ini berguna agar StockX menjadi tempat yang nyaman untuk penjual dan bisa menyediakan lebih banyak barang bagi pembeli. [1]
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 4:

Bagaimana cara membatalkan penawaran yang belum diterima?

Unduh PDF
  1. Jalankan peramban ( browser ) web dan kunjungi https://stockx.com . Anda bisa menggunakan peramban web apa saja di komputer Windows atau Mac.
  2. Lakukan ini dengan mengeklik Log In di pojok kanan atas. Selanjutnya, masukkan alamat surel ( email ) dan kata sandi untuk akun StockX Anda, lalu klik Log In . Atau, Anda bisa mengeklik salah satu opsi untuk masuk menggunakan akun Google, Apple, Facebook, atau Twitter.
  3. Tombol ini berada di pojok kanan atas situs. Anda bisa menjumpai tombol " Sell " di sebelah kirinya.
  4. Ini merupakan tombol pertama yang terdapat di dalam menu yang muncul ketika Anda mengarahkan tetikus ( mouse ) ke " My Account ". Semua pembelian Anda akan ditampilkan.
  5. Ini merupakan tab pertama yang terdapat di sisi atas halaman. Semua penawaran yang Anda ajukan, tetapi belum diterima akan ditampilkan.
  6. Periksa daftar penawaran yang terdapat di bawah " Current " untuk mencari penawaran Anda.
    • Jika penawaran tersebut tidak ada di sana, klik tab Pending dan periksa apakah Anda bisa menemukannya di sini. Jika penawaran dimasukkan di bawah tab Pending , berarti pesanan Anda telah diterima dan tidak bisa dibatalkan.
  7. Penawaran tersebut akan dihapus. [2]
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 4:

Apakah saya bisa melakukan sesuatu jika penawaran telah diterima?

Unduh PDF
  1. Apabila Anda melakukan kesalahan, mungkin StockX mau membatalkan pembelian setelah Anda menghubungi mereka dan menjelaskan masalahnya. Namun, tidak ada keharusan bagi mereka untuk menyetujui permintaan Anda. Mungkin mereka juga akan meminta biaya pembatalan. Pastikan untuk menghubungi StockX sebelum pesanan dikirim. Jelaskan alasan yang membuat Anda harus membatalkan pesanan dan berilah bukti bahwa Anda telah memesan barang yang keliru (salah ukuran, dsb.). Apabila mereka mau membatalkan pesanan atau mengembalikan uang Anda, kemungkinan besar ini hanya dilakukan satu kali dan tidak akan diulangi lagi. Gunakan salah satu opsi di bawah ini untuk menghubungi StockX: [3]
    • Surel: support@stockx.com
    • Telepon: (313) 343-1228
    • Akun Anda bisa ditangguhkan ( suspend ) atau diblokir jika Anda terlalu sering mengajukan pembatalan atau pengembalian uang.
  2. Mungkin Anda bisa mengajukan permintaan penghentian pembayaran kepada bank Anda. Apabila Anda menggunakan kartu kredit untuk melakukan pembayaran, mungkin Anda bisa meminta permintaan tagihan balik. Perusahaan kartu kredit mewajibkan penjual untuk menerima pengembalian. Namun, pahami bahwa tindakan ini bisa membuat akun StockX Anda ditangguhkan atau diblokir. [4]
  3. Jika penawaran sudah diterima, dan barang telah dikirim, opsi terbaik adalah berusaha mendapatkan kembali uang Anda dengan menjual barangnya ke orang lain. Setelah barang Anda terima, usahakan untuk menjaganya dalam kondisi yang sama seperti ketika Anda menerimanya. Setelah itu, Anda bisa menjualnya di StockX dengan harga yang sama atau hampir sama dengan harga ketika Anda membelinya. Dengan cara ini, mungkin Anda dapat memperoleh kembali semua atau hampir semua uang yang Anda bayarkan.
    Iklan
Metode 4
Metode 4 dari 4:

Apakah ada pengecualian mengenai kebijakan pembatalan?

Unduh PDF
  1. Di StockX, penjual harus mengirim barang dalam waktu 2 hari. Penjual harus membayar biaya penalti apabila tidak bisa mengirim barang dalam waktu yang telah ditentukan. Jika barang belum diterima dalam waktu yang ditetapkan, Anda bisa mengajukan permintaan pengembalian uang.

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 674 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan