Unduh PDF Unduh PDF

Jika mobil Anda tidak berjalan dengan mulus dan mengeluarkan banyak asap, ring piston yang kotor mungkin adalah penyebabnya. Namun, bagaimana cara memperbaikinya? Pada kebanyakan kasus, pembersihan secara menyeluruh dapat menyelesaikan masalah ini dengan cepat. Hal ini terkadang menjadi pekerjaan yang cukup rumit, terutama jika Anda tidak pernah memperbaiki mobil sebelumnya. Untungnya, kami ada di sini untuk menjawab semua pertanyaan Anda mengenai proses tersebut!

Metode 1
Metode 1 dari 7:

Apa fungsi ring piston?

Unduh PDF
  1. Pada mobil normal, masing-masing piston dilengkapi 3 ring yang dibebat di sekeling kepala piston. Seluruh ring ini menjaga mesin dari oli dan asap selama proses pembakaran sehingga mobil dapat melaju secara lebih halus. [1]
    • 3 ring piston terdiri dari ring kompresi, ring wiper, dan ring oli. Itu adalah urutan pistom dari atas ke bawah. Ketiga ring tersebut berfungsi untuk menjaga mesin tetap bersih.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 7:

Bagaimana cara mengenali ring piston yang kotor?

Unduh PDF
  1. Seiring waktu, oli dan kotoran akan menumpuk di sekeliling ring piston. Hal ini membuat ring tidak bisa bergerak dengan baik atau bahkan berhenti bergerak seluruhnya. Jika terjadi, bahan bakar dan asap akan masuk ke mesin sehingga performa kendaraan berkurang. Pertanda utamanya adalah kemunculan asap putih atau hitam dalam jumlah besar dari knalpot mobil dan berkurangnya kecepatan saat berakselarasi. [2]
    • Berkurangnya tenaga kendaraan dan kemunculan asap dalam jumlah besar bisa disebabkan oleh hal lain. Jika Anda tidak yakin mengenai penyebabnya, bawalah mobil ke bengkel untuk mendiagnosis masalahnya.
    • Ini juga bisa menjadi pertanda dari ring piston yang rusak atau pecah. Dalam kasus ini, Anda harus mengganti seluruh ringnya.
Metode 3
Metode 3 dari 7:

Bisakah saya membersihkan ring piston sendiri?

Unduh PDF
  1. Sekalipun Anda memakai metode paling sederhana untuk membersihkan ring piston, hal ini membutuhkan usaha keras dan sedikit kesalahan dapat merusak mesin Anda. Jika Anda tidak terbiasa memperbaiki mobil atau mesin, sebaiknya mintalah bantuan profesional. Jika tidak, apabila Anda cukup paham dengan masalah otomotif dan bisa memperbaiki mobil, lakukan saja sendiri!
    Iklan
Metode 4
Metode 4 dari 7:

Apa cara terbaik untuk membersihkan ring piston?

Unduh PDF
  1. Ini adalah pekerjaan berat dan Anda harus melepas mesin dengan mengeluarkan seluruh olinya, melepas kabel-kabel dan pipa-pipa, melepas baut mesin dan transmisi, lalu mengangkat mesin dari kap. Setelah itu, tarik piston keluar dari bagian dasar mesin. Setelah piston keluar, lepaskan ketiga ringnya dan semprotkan cairan pembersih ke seluruh lekukannya. Kerik tumpukan kotoran atau debu dari lekukan ring dengan peralatan berbentuk pipih. Selain itu, semprot juga ring piston dan seka dengan kain lap. Setelah selesai, pasang piston seperti semula dan masukkan kembali ke mobil. [3]
    • Ada alat khusus untuk membersihkan piston yang disebut “pembersih lekukan”. Alat tersebut adalah pilihan terbaik untuk pekerjaan ini. Beberapa mekanik juga memakai ring piston lama yang sudah rusak untuk membersihkan lekukan pada piston karena benda itu dapat masuk ke dalam slot dengan sempurna.
    • Hampir semua jenis semprotan pembersih suku cadang mobil bisa dipakai. Cukup pastikan Anda memakai produk penghilang minyak atau pembersih karbon yang memang didesain khusus untuk benda-benda otomotif.
    • Ini adalah pekerjaan rumit yang membutuhkan keterampilan otomotif tingkat tinggi. Jika Anda tidak punya pengalaman memperbaiki mobil sebelumnya, sebaiknya gunakanlah jasa profesional.
Metode 5
Metode 5 dari 7:

Bisakah saya membersihkan ring piston tanpa melepasnya?

Unduh PDF
  1. Ini adalah metode cepat untuk membersihkan piston tanpa melepas mesin. Lepaskan semua busi di sekitar mesin terlebih dahulu. Setelah itu, tuangkan sedikit pembersih injector ke dalam slot injector bahan bakar. Basahi piston selama 8 sampai 10 jam untuk melarutkan kotoran. Setelah itu, nyalakan mesin selama beberapa detik tanpa memasang busi untuk membersihkan cairannya. Kemudian, pasang kembali busi dan nyalakan kendaraan Anda. [4]
    • Cara ini tidak akan membersihkan ring secara menyeluruh, tetapi bisa melarutkan sebagian tumpukan kotoran sehingga mobil dapat melaju secara lebih halus.
    • Jangan menumpahkan pembersih injector agar tidak mesin tidak tergenang. Pakailah corong untuk mencegah cairan tersebut tumpah.
    Iklan
Metode 6
Metode 6 dari 7:

Apakah engine flush dapat membersihkan ring piston?

Unduh PDF
  1. Engine flush akan mengalirkan oli ke mesin untuk membersihkan tumpukan debu dan kotoran. Cara ini bisa menghilangkan sebagian tumpukan kotoran pada ring piston agar lebih longgar, serta bisa meningkatkan performa mobil secara temporer, tetapi efeknya tidak permanen. Metode ini tidak cukup untuk membersihkan kotoran pada piston secara menyeluruh. [5]
    • Engine flush adalah cara yang bagus untuk membersihkan mesin dan menjaga performanya. Namun, ini bukan solusi yang bagus untuk membersihkan ring piston.
Metode 7
Metode 7 dari 7:

Apa yang harus dilakukan agar piston mobil tidak kotor lagi?

Unduh PDF
  1. Mobil pasti akan kotor; ini adalah fakta dan Anda tidak dapat mencegahnya. Cara terbaik yang bisa Anda lakukan adalah memperlambat prosesnya dengan beberapa kiat perawatan. Hal ini tidak dapat sepenuhnya mencegah penumpukan kotoran, tetapi dapat mengurangi intensitasnya dan menjaga mesin tetap berfungsi dengan baik. [6]
    • Pakailah bahan bakar berkualitas tinggi untuk mengurangi jumlah tumpukan kotoran dan residu di mesin.
    • Pastikan oli mobil diganti secara rutin untuk menjaga mesin tetap bekerja dengan lancar.
    • Gantilah oli mobil beserta penyaringnya sesuai waktu yang direkomendasikan oleh produsen mobil.
    Iklan

Tips

  • Membawa mobil untuk melakukan pemeriksaan tahunan dapat membantu Anda mengenali masalah seperti piston yang kotor sebelum masalah tersebut berubah serius.
Iklan

Peringatan

  • Jika Anda ragu memperbaiki mobil sendiri, bawalah mobil tersebut ke bengkel. Kesalahan kecil dapat merusak mesin dan mengubah mobil menjadi berbahaya untuk dikendarai.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 3.982 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan