Unduh PDF Unduh PDF

Membersihkan sabun atau detergen yang tumpah memang cukup merepotkan. Pendekatan yang diambil akan bergantung pada jenis detergen (mis. cair atau bubuk), serta apakah detergen mengenai lantai atau karpet. Namun, angkat sisa detergen, baik cair maupun bubuk, terlebih dahulu dan bersihkan lantai secara menyeluruh. Setelah itu, simpan detergen dengan aman untuk memastikan produk tidak sampai tumpah lagi.

Bagian 1
Bagian 1 dari 4:

Mengangkat Detergen Cair dari Karpet

Unduh PDF
  1. Ya, tumpahan sabun itu sendiri sudah basah, tetapi Anda memang perlu membasahi karpet dengan air untuk mengangkat sisa detergen secara menyeluruh. Air hangat adalah bahan terbaik untuk memisahkan detergen dari serat karpet. Isi botol semprotan dengan air hangat (Anda bisa memanaskannya di microwave atau kompor) dan basahi bagian yang terkena tumpahan detergen dengan air. [1]
    • Cuka memang merupakan salah satu bahan pembersih serbaguna yang ampuh untuk membersihkan hunian Anda, tetapi untuk tumpahan detergen, Anda tidak boleh menggunakannya. Awali dengan air bersih, tanpa bahan pembersih lainnya untuk mengangkat tumpahan detergen.
  2. Setelah beberapa menit, siapkan kain perca basah, tutulkan pada karpet, dan berusahalah menyerap sebanyak mungkin detergen. Anda perlu mengerahkan tenaga yang lebih besar untuk langkah ini.
    • Meskipun tampaknya semua detergen telah terangkat, sebagian masih tetap tersisa. Karpet akan terasa keras atau kasar setelah kering. Namun, hal ini bukanlah masalah karena proses pembersihan belum selesai.
  3. Setelah mengangkat sebagian besar detergen dengan handuk/kain perca dan tenaga, inilah waktunya menggunakan alat pembersih uap. Jalankan alat pada karpet hingga tidak ada busa yang muncul dan tekstur karpet terasa halus kembali. [2]
    • Anda bisa menyewa alat ini dari toko perlengkapan kebutuhan rumah (atau toko semacamnya). Meskipun tampaknya Anda perlu mengerahkan banyak usaha dan biaya, perjuangan Anda tidak akan sia-sia karena sisa detergen tidak akan menempel pada karpet.
    • Ikuti petunjuk penggunaan alat dengan saksama. Gunakan campuran yang disertakan pada paket alat dan pastikan Anda tidak mengisi wadah hingga penuh. [3]
    • Jika Anda tidak ingin menyewa alat pembersih uap, Anda bisa menyikat karpet secara manual. Tuangkan air pada karpet, sikat, dan ulangi hingga detergen terangkat secara menyeluruh. Gunakan kipas angin untuk mempercepat proses pengeringan.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 4:

Membersihkan Tumpahan Detergen dari Lantai

Unduh PDF
  1. Detergen cair meninggalkan sisa yang licin dan lengket pada lantai jika tidak diangkat secara menyeluruh. Sisa ini juga dapat menarik debu dan bulu-bulu sehingga Anda perlu membersihkannya sesegera mungkin menggunakan handuk kertas atau kain perca.
    • Jangan membuang-buang waktu untuk membersihkan tumpahan. Detergen cair membuat lantai licin. Selain itu, bayi dan hewan peliharaan juga mungkin tergoda untuk memakannya. [4]
  2. Cari lap pel dan celupkan ke dalam air bersih hangat. Jika ada sisa detergen yang tidak terlihat, air dapat membuatnya berbusa. Tetap pel lantai hingga tidak ada detergen yang tersisa.
    • Lap pel akan mengangkat kotoran atau noda yang tertinggal pada proses pembersihan.
  3. Setelah Anda mengangkat tumpahan detergen dan kotoran menggunakan lap pel, gosokkan kain perca bersih pada lantai hingga kering. Dengan demikian, seseorang tidak akan terpeleset dan lantai tidak akan terkena noda atau kotoran saat diinjak.
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 4:

Mengangkat Sisa Detergen Bubuk

Unduh PDF
  1. Jangan gunakan alat penyedot debu atau sapu untuk mengangkat tumpahan detergen bubuk yang cukup banyak/besar. Pertama, angkat detergen sebanyak yang Anda mampu menggunakan sendok atau pengki. Pastikan Anda tidak sampai meratakan detergen pada permukaan karpet. Ambil detergen dari puncak tumpukannya dengan hati-hati menggunakan sendok.
  2. Penggunaan alat penyedot debu biasanya merupakan metode tercepat dan paling efektif untuk mengangkat sisa detergen bubuk. Ingatlah bahwa Anda mungkin perlu memindahkan mesin cuci atau menggunakan nosel lancip agar bisa menjangkau kolong mesin cuci atau mengangkat sisa detergen di area yang sulit dijangkau.
    • Jauhkan air dari detergen agar area yang terkena tumpahan tidak sampai berbusa atau makin berantakan.
    • Jika Anda tidak memiliki alat penyedot debu, Anda bisa menggunakan sapu. Namun, dibutuhkan waktu yang lebih lama untuk mengangkat semua bubuk detergen yang tumpah.
  3. Ada kemungkinan sebagian detergen tumpah di suatu tempat atau titik. Untuk membersihkan secara menyeluruh, periksa area di kolong atau sekitar mesin cuci untuk memastikan.
    Iklan
Bagian 4
Bagian 4 dari 4:

Mencegah Detergen agar Tidak Sampai Tumpah di Kemudian Hari

Unduh PDF
  1. Jika detergen pakaian Anda sering tumpah, inilah waktunya mengevaluasi kembali metode penyimpanannya. Ada baiknya Anda menyimpan detergen di tempat yang mudah dijangkau, dan jauhkan dari tempat-tempat yang mudah tersenggol atau tertendang.
    • Jangan menyimpannya di depan mesin cuci atau mesin pengering bukaan atas. Pergerakan atau getaran mesin dapat membuat wadah detergen “melompat” dan jatuh.
    • Detergen yang disimpan di lantai ada kemungkinan dapat tertendang.
  2. Ada beragam wadah yang dijual di situs-situs seperti Tokopedia atau Bukalapak, atau toko perlengkapan rumah tangga yang dapat menyembunyikan boks atau kemasan detergen yang “kurang cantik”, serta merapikan dan mengamankan area cuci di hunian Anda. Selain itu, pemasangan rak di dinding juga membantu memanfaatkan ruang yang ada. [5]
    • Jika Anda menggunakan detergen bubuk, pindahkan detergen ke wadah yang dapat ditutup untuk mencegah detergen agar tidak sampai tumpah di lain waktu.
    • Pastikan Anda menutup kemasan atau wadah detergen cair dan bubuk dengan rapat setelah selesai digunakan.
  3. Tidak ada cara yang bersifat permanen untuk menghindari tumpahan detergen pakaian. Namun, dengan beralih ke detergen transparan atau berwarna putih, Anda bisa memastikan jika detergen sampai mengenai karpet atau lantai, Anda hanya perlu menangani busanya, dan bukan noda dari zat pewarnanya. [6]
    Iklan

Peringatan

  • Selalu simpan detergen di tempat yang jauh dari jangkauan si kecil dan hewan peliharaan.
Iklan

Hal yang Anda Butuhkan

  • Handuk kertas, kain perca, atau spons
  • Alat penyedot debu atau alat pembersih uap
  • Lap pel dan ember
  • Wadah penyimpanan yang aman dan/atau rak

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 3.240 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan