Unduh PDF
Unduh PDF
Artikel wikiHow ini akan menunjukkan kepada Anda cara mencegah Safari mengakses situs tertentu, baik pada platform iPhone maupun Mac. Anda bisa mengubah pengaturan ini melalui menu “ Restrictions ” pada iPhone, tetapi Anda perlu menyunting berkas hos pada komputer Mac jika ingin memblokir situs pada Safari versi desktop.
Langkah
-
Buka menu pengaturan iPhone (“ Settings ”) . Sentuh ikon aplikasi yang tampak seperti roda gigi abu-abu untuk membukanya. Biasanya, ikon “ Settings ” bisa ditemukan di home screen perangkat.
-
Geser layar dan sentuh “ General ”. Opsi ini berada di bagian atas kelompok pilihan utama ketiga, di bagian atas halaman “ Settings ”.
-
Geser layar dan pilih Restrictions . Opsi ini berada di bagian tengah halaman.
-
Masukkan kode sandi pembatasan atau “ Restrictions ”. Kode ini ditetapkan ketika sebelumnya Anda mengaktifkan fitur pembatasan, dan tidak selalu sama dengan kode sandi biasa yang diterapkan pada perangkat.
- Jika Anda belum mengaktifkan fitur pembatasan, sentuh opsi “ Enable Restrictions ” dan masukkan kode sandi yang diinginkan dua kali.
-
Geser layar ke segmen " ALLOWED CONTENT " dan sentuh Websites . Segmen ini berada di setengah bagian terbawah halaman.
-
Sentuh Limit Adult Content . Opsi ini berada di bagian atas layar. Tanda centang akan ditampilkan di sisi kiri opsi dan menandakan bahwa pilihan ini sudah aktif.
-
Sentuh Add a Website . Pilih opsi ini pada segmen " NEVER ALLOW " (bukan segmen " ALWAYS ALLOW ") yang berada di bagian bawah halaman.
-
Tikkan URL situs web. URL yang dimasukkan merupakan URL situs web yang ingin Anda blokir. Pastikan Anda mencantumkan semua bagian URL situs (mis. "www.example.com" dan bukan sekadar "example.com").
-
Sentuh Done . Tombol biru ini berada di pojok kanan bawah papan tik. Setelah itu, situs web yang terpilih akan diblokir di Safari.Iklan
-
Buka aplikasi Spotlight . Klik ikon kaca pembesar yang berada di pojok kanan atas layar.
-
Tikkan terminal pada jendela Spotlight. Setelah itu, komputer Mac akan mencari aplikasi Terminal.
-
Klik “ Terminal ”. Pilihan ini merupakan hasil pencarian teratas yang ditampilkan di bawah bilah pencarian Spotlight.
-
Tikkan
sudo nano /etc/hosts
pada jendela Terminal dan tekan tombol ⏎ Return . Perintah untuk membuka berkas hos akan dijalankan. Berkas ini merupakan berkas pada komputer yang mengendalikan situs-situs web yang dapat diakses pada semua peramban web, termasuk Safari. -
Masukkan kata sandi administrator komputer dan tekan tombol ⏎ Return . Kata sandi yang dimasukkan merupakan kata sandi yang digunakan untuk masuk ke komputer Mac. Anda tidak akan melihat karakter apa pun ketika mengetikkan kata sandi, tetapi setiap karakter tetap akan dimasukkan ke jendela Terminal.
-
Tunggulah hingga berkas hos dibuka. Proses ini memakan waktu beberapa detik saja. Setelah berkas dibuka di jendela baru, Anda bisa beralih ke proses penyuntingan berkas.
-
Geser layar ke bagian bawah beras dan tekan tombol ⏎ Return . Gunakan tombol panah ↓ untuk beralih ke bagian bawah berkas. Tekan tombol ⏎ Return untuk membuat baris baru.
-
Tikkan
127.0.0.1
dan tekan tombol Tab ↹ . Setelah itu, ruang atau spasi yang cukup besar akan ditambahkan di antara kode 127.0.0.1 dan teks berikutnya. -
Tikkan URL situs web yang ingin diblokir. Umumnya, URL ini mencakup bagian www. , nama situs web (mis. Google), dan .com , .net , atau .org .
- Baris kode ini akan tampak seperti: 127.0.0.1 www.facebook.com .
- Jika Anda ingin memblokir beberapa situs web, setiap URL harus ditambahkan ke barisnya tersendiri.
-
Simpan berkas dan tutup jendela penyunting. Setelah memasukkan semua situs yang ingin diblokir, simpan berkas dan keluar dari jendela penyunting dengan menekan kombinasi tombol Control + O dan menekan tombol ⏎ Return . Untuk keluar dari berkas hos, tekan kombinasi tombol Control + X .
-
Kosongkan DNS . Agar efek pengaturan bisa diterapkan, Anda perlu mengosongkan tembolok DNS. Anda bisa mengosongkannya dengan mengetikkan
sudo killall -HUP mDNSResponder;say DNS cache has been flushed
dan menekan tombol ⏎ Return .Iklan
Tips
- Pemblokiran situs web melalui menu “ Restrictions ” akan ikut memblokir situs web yang bersangkutan pada peramban lain di perangkat iOS.
Iklan
Peringatan
- Pemblokiran situs web pada berkas hos akan memblokir situs web tersebut pada semua peramban yang terpasang di komputer Mac.
Iklan
Tentang wikiHow ini
Halaman ini telah diakses sebanyak 17.067 kali.
Iklan