Unduh PDF Unduh PDF

Wiski sudah dinikmati oleh para koboi, miliarder, dan semua orang selama ratusan tahun. Mulai yang berjenis moonshine (wiski sulingan) sampai scotch terbaik, wiski adalah minuman yang paling dinikmati banyak orang. Namun, sebelum Anda mulai mempelajari cara membuat wiski, Anda harus tahu bahwa membuat wiski di rumah dianggap sebagai hal yang ilegal oleh hukum.

Hukum menyatakan bahwa memiliki penyulingan adalah hal yang legal, terlepas dari ukurannya, tetapi menyuling alkohol merupakan hal yang ilegal, kecuali Anda mempunyai surat izin dari pemerintah. Hukum setiap negara mengenai penyulingan dan hak kepemilikan penyulingan berbeda-beda. Anda harus mencari di internet tentang hukum negara Anda sebelum memulai menyuling wiski.

Bagian 1
Bagian 1 dari 4:

Membuat Tumbukan

Unduh PDF

Resep Wiski Jagung

  1. Hal ini mungkin kedengarannya aneh, tetapi Anda akan memerlukan biji jagung yang bertunas, dan menaruhnya dalam karung goni akan membantu proses bertunasnya ini. Setelah semua biji jagung Anda dimasukkan ke dalam karung goni, basahi karung dengan air hangat. Anda dapat melakukan hal ini dengan menaruh karung di dalam bak mandi atau ember besar (superbesar). [1]
  2. Anda harus membuat biji jagung tetap lembap selama sekitar 10 hari. Periksalah jika biji jagung sudah bertunas. Jika tunasnya sudah bertumbuh sampai kira-kira ¼ inci, jagung Anda sudah siap digunakan untuk tahap selanjutnya dalam resep. [2]
  3. Cuci jagung dalam bak mandi dan pastikan untuk Anda menggosok kotoran bersama dengan tunasnya. Jika jagung memiliki akar, gosok akarnya juga. Pindahkan jagung yang sudah dibersihkan ke dalam fermenter utama Anda.
  4. Proses ini bertujuan membuat tumbukan jagung. Pastikan setiap biji jagung sudah dihancurkan/dipecahkan seluruhnya. Ketika Anda sudah yakin semua biji jagung sudah dihancurkan sepenuhnya, tambahkan 5 galon (18,9 l) air mendidih ke dalam tumbukan jagung Anda.
  5. Ketika air sudah mulai dingin mencapai 86º F (30º C), tambahkan satu cangkir champagne yeast starter. Campurkan bahan-bahan ini bersama-sama. [3]
    Iklan

Resep Wiski Rye

  1. Saat air sudah mencapai suhu yang diinginkan, tambahkan tujuh pon (3,1 kg) biji gandum hitam ( rye grain ), 2 pon (1 kg) jelai ( barley) , dan 0,5 kg malt . Aduk semua bahan bersama-sama. [4]
  2. Anda harus mengaduk campuran secara konstan. Saat mengaduk, naikkan suhu tumbukan 5 derajat setiap dua menit. Saat suhunya mencapai 71º C), jangan menaikkan lagi suhunya. [5]
  3. Anda harus tetap menjaga suhunya pada 71,1º C agar pati berubah menjadi gula dan dekstrin fermentasi. Hal ini hanya dapat diraih dengan terus mengaduknya selama dua sampai tiga jam.
  4. Biarkan tumbukan Anda menjadi lebih dingin sampai suhunya 70º F (21,1º C). Tambahkan tiga gram ragi dan aduklah campurannya dengan baik.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 4:

Fermentasi

Unduh PDF
  1. Anda dapat menggunakan corong untuk menuangkan tumbukan ke dalam fermenter pilihan Anda. Banyak pembuat bir rumahan menggunakan glass carboy , yang pada dasarnya adalah botol beling besar. Anda biasanya dapat membelinya dengan pengunci udara (pengunci udara ini akan Anda butuhkan nanti). [6]
    • Anda juga dapat membuat penutup kedap udara Anda sendiri. Untuk melakukan hal ini, bor dan buatlah lubang pada carboy cork atau penutup Anda yang berukuran sama dengan surgical tubing (yang juga Anda perlukan untuk membuat metode ini berhasil). Setelah Anda membuat lubang, taruhlah surgical tubing di dalamnya dan biarkan ujung lain tubing menggantung ke bawah, ke dalam gelas atau kendi berisi air. [7]
  2. Ketika Anda sudah memasukkan semua tumbukan dan ragi, Anda harus mengunci fermenter dengan pengunci udara agar tidak ada udara yang dapat masuk atau keluar dari alam fermentasi Anda. Proses fermentasi termasuk gula dalam tumbukan Anda, seperti glukosa atau fruktosa, diubah menjadi etanol dan karbondioksida. [8]
  3. Lamanya waktu yang diperlukan untuk membuat tumbukan Anda berfermentasi akan tergantung pada resep yang Anda gunakan. Waktu ini bisa mulai dari beberapa hari sampai lebih dari satu minggu. Untuk resep wiski jagung di atas, biarkan tumbukan Anda berfermentasi selama tujuh sampai sepuluh hari. Untuk resep wiski rye , biarkan tumbukan berfermentasi selama lima sampai tujuh hari. [9]
  4. Ada beberapa cara untuk mengetahui bahwa wiski sudah dapat Anda keluarkan dari fermenter dengan aman. Cara terbaik dan paling akurat untuk memberitahukan kita bahwa proses fermentasi sudah selesai adalah dengan menggunakan hydrometer , walaupun Anda juga dapat melakukan inspeksi visual. [10]
    • Menggunakan Hidrometer: Hidrometer mengukur perbandingan densitas cairan dengan densitas air. Ketika tumbukan sudah selesai difermentasi, nomor yang ditulis dalam layar hidrometer harusnya tetap sama. Anda harus mengukurnya satu kali sehari, selama tiga hari di sekitar hari saat resep Anda mengatakan bahwa tumbukan seharusnya sudah selesai difermentasi. Cara yang benar untuk menggunakan hidrometer adalah dengan mengambil contoh tumbukan Anda memakai wine thief atau turkey baster . Taruh sedikit contoh ini ke dalam silinder ukur. Turunkan hidrometer ke dalam silinder dan putar perlahan untuk mengeluarkan gelembung. Bacalah nomor yang tertulis pada hidrometer pada tingkat cairan. Nomor ini harus sama selama tiga hari berturut-turut.
  5. Disarankan untuk menggunakan hidrometer saat menentukan apakah tumbukan Anda sudah selesai difermentasi atau belum, tetapi jika Anda tidak ingin membelinya, Anda dapat mencoba melakukan inspeksi visual pada fermenter Anda. Apakah ada gelembung? Saat Anda menyadari bahwa tidak ada gelembung yang terbuat, biarkan tumbukan Anda difermentasi selama satu hari lagi, kemudian berpindahlah ke proses distilasi. [11]
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 4:

Distilasi

Unduh PDF
  1. Proses distilasi memiliki fokus pada pemisahan etanol (alkohol) yang terbuat selama proses fermentasi dari wort (atau tumbukan yang sudah digunakan). Tujuannya adalah untuk mendapat 80% etanol dan 20% rasa dan air dari tumbukan. [12]
  2. Untuk alasan keamanan, akan lebih baik untuk membeli yang berbahan tembaga atau stainless steel dari perusahaan pembuat penyulingan. Ada banyak situs web yang menjual penyulingan berkualitas. Akan tetapi, jika Anda lebih memilih untuk membuat penyulingan Anda sendiri, Anda dapat mempelajari cara untuk membuatnya di sini.
  3. Wort yang sudah difermentasi biasanya disebut ‘ wash ’. Untuk memindahkan wash , Anda harus menyaring atau menyedot wash melalui kain katun tipis, lalu memasukkannya ke dalam penyulingan. Kain katun tipis diperlukan karena Anda harus menyaring agar potongan-potongan besar tumbukan yang masuk ke dalam penyulingan hanya sedikit. Jika Anda memilih untuk menyedot wash daripada menyaringnya, cobalah untuk meninggalkan sebanyak mungkin potongan padat pada bagian bawah fermenter . [13]
    • Jika Anda berujung memasukkan beberapa potongan besar dalam penyulingan Anda, ini bukan akhir dari segalanya. Anda boleh meninggalkannya dalam penyulingan.
  4. Anda akan perlu menyusun sisa penyulingan sesuai dengan instruksi-instruksi yang ada di dalamnya. Sekali lagi, jika Anda sudah membuat penyulingan Anda sendiri dan ingin mengacu kembali pada instruksi wikiHow, lihatlah kembali artikel ini. Setelah sisa penyulingan sudah disusun, panaskan perlahan wash Anda. Jika Anda memanaskan wash terlalu cepat, Anda dapat membuat wash menjadi gosong. Setelah 30 sampai 60 menit, panaskan wash sampai mendidih.
  5. Pada penyulingan Anda, harus ada termometer yang ditaruh tepat di atas kondensor pendingin. Saat wash mendidih, perhatikan terus termometer ini. Ketika termometer menunjukkan suhu 120º F- 140º F (50º C-60º C), mulailah air pendingin untuk tuba kondenser. Melakukan ini akan memulai proses distilasi. [14]
  6. Saat Anda sudah menambahkan air pendingin, kondensor akan mulai menetes. Untuk wash yang berukuran lima galon (18,9 l), Anda harus membuang 50 ml (1/4 cangkir) pertama yang keluar dari kondensor. Cairan pertama ini yang disebut “kepala” dan metanol mendidih ke luar dari wash Anda. Bagian “kepala” ini memiliki rasa tidak enak yang tidak akan ingin Anda campurkan dengan sisa wiski Anda yang lain.
  7. Ketika Anda sudah membuang bagian ‘kepala’nya, bacalah lagi termometer. Termometer harusnya menunjukkan suhu di antara 175º F-185º F (80º C-85º C). Pada saat ini, sulingan yang keluar dari penyulingan adalah etanol yang mendidih, atau bagian ‘tubuh’nya. Ini adalah cairan emas yang Anda nantikan. Anda harus mengumpulkan bagian ‘tubuh’nya. Anda dapat menyimpan bagian ‘tubuh’ ini dalam kotak berukuran 500 ml agar Anda dapat mengamati produk Anda. [15]
  8. Ketika suhunya sudah mencapai sekitar 205º F (96º C), Anda harus berhenti mengumpulkan hasil sulingan. Cairan yang keluar dari penyulingan sekarang disebut bagian ‘buntut’nya. Bagian ini juga akan memberi rasa tidak enak pada wiski, jadi pisahkanlah dari ‘tubuh’nya.
  9. Setelah Anda mengumpulkan semua hasil sulingan, Anda harus membiarkan setiap bagian penyulingan mendingin (berhati-hatilah—ini sangat panas). Setelah mendingin, bersihkanlah.
    Iklan
Bagian 4
Bagian 4 dari 4:

Penuaan dan Penyimpanan

Unduh PDF
  1. Kebanyakan wiski disimpan dalam tong kayu ek. Akan tetapi, jika Anda tidak mempunyai tong kayu ek, Anda juga dapat menambahkan potongan kayu ek pada wiski Anda saat proses penuaan dalam kotak atau kendi lain. Menuakan wiski akan menghasilkan rasa lezat yang kita sukai. Anda dapat membeli tong kayu ek atau potongan kayu ek secara daring. [16]
    • Jika Anda memilih untuk menyimpan wiski dalam kendi atau kotak tertutup lainnya, Anda harus membuka kendi secara reguler untuk membiarkan uap alkohol keluar seperti yang akan terjadi jika Anda menggunakan tong kayu ek (uap alkohol yang keluar ini disebut “ angels share ”). Biarkan kendi Anda bernapas setidaknya satu kali seminggu.
    • Jika Anda memilih untuk menggunakan tong, isilah dahulu tong Anda dengan air hangat. Melakukan ini akan membuat kayu menjadi membengkak, menjadi efektif untuk menutup adanya pecahan pada kayu. Hal ini penting untuk dilakukan atau wiski Anda dapat keluar/bocor dari tong kayu.
  2. Ketika membuat wiski di rumah, proses penuaan memakan waktu jauh lebih sedikit daripada waktu yang diperlukan oleh penyuling komersial, karena Anda membuat wiski yang jauh lebih sedikit. Karena hal ini, wiski Anda lebih banyak menyentuh kayu dari tong atau potongan kayu, karena ada cairan yang lebih sedikit yang berlomba-lomba untuk bersentuhan dengan kayu. Wiski Anda akan menua dalam beberapa bulan.
  3. Saat membuat wiski menua di rumah, ada kemungkinan bahwa Anda mungkin “menaruh kayu terlalu banyak” pada minuman Anda. Untuk menghindari hal ini, cobalah wiski Anda setiap kurang lebih tiga minggu sekali. [17]
  4. Untuk menentukan kandungan alkohol (ABV) pada wiski Anda, Anda dapat menggunakan hydrometer penyulingan Anda. Ingatlah bahwa wiski dengan 70 sampai 80% alkohol akan menjadi minuman yang tidak lezat untuk diminum. Pada umumnya, wiski mengandung 80 proof, atau 40% alkohol. Untuk mencairkan, tambahkan air. [18]
  5. Saat wiski Anda sudah mencapai rasa dan warna yang Anda inginkan, waktunya untuk memasukkannya dalam botol. Simpan botol berisi wiski Anda atau langsung nikmati, itu semua adalah pilihan Anda. Nikmatilah!
    Iklan

Tip

  • Hindari plastik sebisa mungkin. Menyimpan wiski Anda di dalam botol berbahan plastik untuk waktu yang lama akan membuat rasanya wiski menjadi tidak enak.
  • Selalu sangat berhati-hatilah saat menangani glass carboys. Jika pecah, dapat berbahaya.

Peringatan

  • Ingatlah bahwa metanol adalah racun. Berhati-hatilah saat menyulingnya.
  • Ketahuilah bahwa membuat wiski di rumah dapat dianggap illegal oleh hukum federal kecuali Anda mempunyai ijin Federal Distilled Spirits, atau ijin Federal Fuel Alcohol. Akan tetapi setiap negara mempunyai peraturan berbeda tentang hal ini. Carilah di internet mengenai peraturan di negara Anda.
Iklan

Hal yang Anda Butuhkan

Tumbukan Wiski Jagung

  • 10 lbs. (4,5 kg) biji jagung, utuh
  • 5 gallons (18.9 L) Air
  • 1 cangkir ragi, champagne yeast starter
  • Karung goni
  • Ember dan air

Tumbukan Wiski Rye

  • 7 Lbs. (3,1 kg) Rye
  • 2 Lbs. (0,9 kg) Jelai
  • 1 Lbs. (0,45 kg) Malt
  • 19 liter air
  • 1 oz (28,3 gr) ragi

Fermentasi

  • Fermenter, comtohnya glass carboy
  • Hydrometer
  • Penutup kedap udara

Distilasi

  • Penyulingan (metal atau stainless steel) dengan kondensor pendingin
  • Air
  • Kotak berukuran 500 ml

Penuaan dan Pembotolan

  • Tong kayu ek atau potongan kayu ek
  • Kendi
  • Botol dan label


Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 17.475 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan