Unduh PDF Unduh PDF

Kelinci mini lop dikenal dengan sifatnya yang manis dan tubuhnya yang kuat, kualitas yang membuat kelinci ini menjadi binatang peliharaan yang sangat baik. Kelinci mini lop, seperti semua kelinci, memerlukan kandang yang bersih, makanan bernutrisi dan penanganan yang lembut agar bertahan dan bahagia. Bila Anda ingin tahu cara memelihara mini lop Anda, lihat Langkah 1.

Bagian 1
Bagian 1 dari 3:

Menyediakan Tempat Tinggal dan Makanan

Unduh PDF
  1. Kelinci mini lop adalah binatang yang kecil, tapi mereka senang memiliki ruang luas untuk melompat. Cari kandang yang dirancang khusus untuk kelinci. Sebaiknya panjangnya 90-120 cm dengan lebar 60 cm. Dasar dan pinggirnya sebaiknya terbuat dari kawat, bukan kaca, karena kelinci perlu udara segar yang mengalir ke dalam kandang. [1]
    • Bila Anda memutuskan untuk meletakkan kandang di luar, letakkan di tempat yang sejuk agar kelinci tidak kepanasan selama musim panas. Anda mungkin perlu memanaskan kandang selama musim dingin bila suhu turun drastis. Penting untuk menjaga kelinci dari predator potensialnya. Rubah, anjing, kucing, dan burung pemangsa adalah berbahaya bagi kelinci.
  2. Bila Anda memiliki kandang dari kawat, pertama pasang papan kayu agar kaki kelinci tidak tersangkut, kemudian lapisi kayu dengan jerami atau serutan kayu. Dengan begitu kelinci bisa membangun sangkar yang lembut dan nyaman.
    • Gunakan jerami atau serutan kayu yang bersertifikasi untuk digunakan dalam kandang kelinci. Jangan gunakan jerami lama atau jerami dari sumber yang Anda tidak ketahui dan percayai, dan jangan pernah gunakan serutan kayu pinus atau cemara. Uapnya bisa membuat organ dalam kelinci sakit.
  3. Bila Anda meletakkan kotak kotoran kecil dalam kandang mini lop, kelinci akan buang air di tempat yang sama terus, bukannya buang air di tempat lain, ini akan memudahkan dalam membersihkan kandang. Anda bisa mencari kotak kotoran yang kecil seukuran kelinci di toko binatang peliharaan. Lapisi kotak kotoran dengan koran, kemudian letakkan jerami atau remasan koran di atasnya.
  4. Banyak pemilih mini lop membawa kelinci keluar untuk bermain. Batasi ruang bermain yang "aman bagi kelinci" agar mini lop tidak terluka. Singkirkan kabel atau kawat listrik, benda rapuh atau berat yang bisa jatuh, dan bisa dikunyah kelinci.
  5. Kelinci bersarang dengan jerami dan makan banyak jerami, jadi Anda perlu memasukkan banyak jerami segar dalam kandang tiap hari. Jerami timothy dan brome adalah pilihan yang baik untuk makanan kelinci. Tidak perlu meletakkan jerami dalam piring; tebarkan saja di sekeliling kandang. [2]
  6. Pelet makanan kelinci mengandung nutrisi penting seperti protein dan serat. Ketika mini lop masih bayi, beri pelet sebanyak yang diinginkan. Mini lop dewasa bisa makan 1/8 gelas pelet untuk 2.5 kg berat badannya. Selama hidup kelinci, sediakan sayuran segar untuk meningkatkan pola makannya. 2 gelas bayam, collard hijau, dan turnip hijau tiap hari sangat baik, tapi Anda juga perlu memberi makan kelinci Anda wortel sesekali. [3]
    • Anda juga bisa memberi makan kelinci Anda sedikit buat, seperti apel, pisang dan strawberi yang dipotong-potong.
    • Jangan beri kelinci sayuran di bawah ini karena bisa membuat perutnya sakit: jagung, tomat, kol. Selada iceberg, kentang, kacang polong, bawang, bit dan rhubarb.
    • Jangan pernah beri kelinci makanan ini: biji-bijian, daging, cokelat, produk susu, dan makan "manusia" yang dimasak lainnya.
  7. Gigi kelinci tumbuh sepanjang hidupnya dan penting untuk menyediakan mereka sesuatu untuk dikunyah agar giginya tidak kepanjangan dan tidak nyaman. Anda bisa membeli mainan untuk dikunyah di toko binatang peliharaan, dan beri kelinci Anda mainan kunyah yang baru tiap sekitar satu minggu.
  8. Kelinci perlu air segar yang banyak. Beli botol air yang dirancang untuk kandang kelinci (terlihat serupa dengan yang digunakan pada kandang hamster) atau letakkan air di dalam piring kecil. Pastikan Anda mengganti airnya tiap hari dan bersihkan piringnya secara teratur.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 3:

Memegang dan Bermain dengan Mini Lop Anda

Unduh PDF
  1. Ketika mengangkat kelinci, peraturan pertama yang perlu diingat Anda tidak boleh menarik kupingnya. Kuping kelinci ringkih dan sensitif, dan ini bisa menyebabkan kerusakan permanen. Letakkan saja satu tangan di bagian tubuh belakannya dan tangan satu lagi di antara kedua kaki depannya. Angkat kelinci mendekat dada Anda, dan gendong dengan erat. Ketika Anda siap melepaskannya, jongkoklah dan letakkan perlahan di atas lantai.
    • Jangan jatuhkan kelinci atau jangan biarkan kelinci lompat ke lantai dari tangan Anda. Itu bisa menyakiti kaki-kakinya.
    • Jangan angkat kelinci dengan menarik kulit leher atasnya. Kelinci tidak memiliki kulit lebih di area tersebut seperti kucing.
  2. Mini lop adalah kelinci yang cukup kuat, tapi tidak suka ditangani dengan kasar. Tepuk kepala, punggung dan tubuh sampingnya perlahan. Jangan lempar, dorong atau tarik kaki, kuping atau ekornya. Bila kelinci Anda takut, jangan paksa dia bermain.
  3. Secara alami kelinci suka sekali melompat-lompat, dan mereka perlu melakukannya beberapa jam sehari agar tetap sehat. Keluarkan kelinci dari kandangnya dan bermain dengannya tiap hari. Bila Anda memiliki area luar ruangan yang tertutup, Anda bisa membiarkan kelinci bermain sendiri, tapi jangan biarkan jauh dari pengawasan Anda terlalu lama.
    • Anda bisa mengajak kelinci berjalan menggunakan tali. Jangan tarik kelinci. Kelinci tidak akan berjalan di sebelah Anda seperti anjing.
    • Jangan biarkan kelinci Anda bermain di luar kandangnya tanpa diawasi. Jauhkan kucing, anjing dan predator lain dari kelinci.
  4. Jangan biarkan kelinci bosan di kandangnya. Kelinci perlu benda menarik untuk dieksplorasi dan dikunyah. Masukkan beberapa karton kardus atau buku telpon lama untuk dikunyah. Anda juga bisa bermain dengan kelinci dengan menggunakan mainan kucing atau bola yang lembut.
  5. Kelinci suka bermain bersama, dan mini lop akan lebih bahagia bersama temannya. Pastika Anda membeli mini lop lagi, dan bukan jenis kelinci yang lain. Dan pastikan kedua ekor kelinci dimandulkan agar Anda tidak mendapatkan banyak bayi kelinci.
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 3:

Menjaga Mini Lop Anda tetap Sehat

Unduh PDF
  1. Kandang kelinci harus dibersihkan tiap minggu. Minta teman untuk menjaga kelinci ketika Anda membersihkan kandang kelinci. Keluarkan jerami dan koran lama, cuci kandang dengan air panas dan bersabun, keringkan, da nisi dengan jerami dan koran bersih.
    • Bersihkan tempat pelet dan botol air tiap beberapa hari.
    • Ganti kotak kotoran tiap hari.
  2. Kelinci tidak suka dimandikan, karena mereka mengurus diri mereka sendiri. Namun bulunya akan baik bila sedikit disikat. Gunakan sikat berbulu lunak untuk menyikat bulu kelinci sekali setiap beberapa waktu. Mini lop berganti bulu ketika sudah dewasa, dan ketika ini terjadi, Anda bisa menyingkirkan bulunya menggunakan sikat kawat. [4]
    • Bila kelinci Anda kotor di luar, Anda bisa mencucinya menggunakan sampo kelinci. Jangan menggunakan sampo manusia pada kelinci.
    • Bila Anda melihat kuku kelinci Anda sudah tumbuh terlalu panjang, Anda mungkin bisa memotongnya.
  3. Mungkin sulit menemukan dokter hewan yang bisa memeriksa kelinci Anda, karena beberapa dokter hewan hanya menangani kucing dan anjing. Cari dokter "hewan eksotis " bila dokter hewan lokal tidak bisa memeriksa kelinci Anda. Bawa kelinci untuk diperiksa setahun sekali dan tiap Anda melihat gejala sakit, yang bisa termasuk:
    • Hidung atau mata berair
    • Tidak mau makan
    • Urin berwarna merah
    • Panas tinggi
    • Diare
    • Kepala miring permanen
    • benjolan atau abses di bawah bulu
    Iklan


Tips

  • Seringlah bermain dengan kelinci Anda.
  • Bacakan buku untuk kelinci Anda, agar dia mengenali suara Anda.
Iklan

Peringatan

  • Hati-hati! Sering kali anak-anak lebih baik untuk dibiarkan membelai kelinci saat Anda menggendong kelinci, dibanding anak-anak mencoba menggendong sendiri kelinci tersebut. Kelinci akan mencakar dan lari bila merasa tidak aman.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 25.276 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan