PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Artikel wikiHow ini akan mengajarkan kepada Anda cara memindahkan berkas apa pun dari ruang penyimpanan internal perangkat Android ke kartu SD.

Langkah

PDF download Unduh PDF
  1. Dengan aplikasi ini, Anda bisa menelusuri semua berkas dan direktori yang tersimpan di perangkat.
    • Jika perangkat tidak memiliki aplikasi pengelola berkas bawaan, Anda bisa memasang aplikasi pengelola berkas dari Play Store . Ada beragam aplikasi pengelola berkas yang bisa diunduh, baik gratis maupun berbayar.
  2. Direktori ini menampilkan semua folder yang tersimpan di kandar keras internal perangkat, dan bukan kartu SD.
  3. Telusuri ruang penyimpanan internal perangkat dengan menyentuh beragam folder, dan cari berkas yang ingin dipindahkan ke kartu SD.
    • Jika ingin keluar dari folder terpilih, sentuh tombol kembali (“ Back ”) pada perangkat atau layar.
  4. Berkas akan ditandai dan bilah peralatan berisi ikon-ikon akan ditampilkan di bagian atas layar.
    • Pada sebagian besar perangkat, Anda bisa memilih lebih dari satu berkas untuk dipindahkan setelah menandai berkas pertama.
  5. Tombol ini berada di pojok kanan atas layar. Menu drop-down akan dibuka dari tombol tersebut.
    • Pada beberapa perangkat, Anda mungkin melihat ikon tiga titik vertikal atau tiga garis horizontal sebagai pengganti tombol “ More ”. Jika ada, sentuh ikon tersebut.
  6. Dengan opsi ini, Anda bisa memindahkan berkas-berkas terpilih ke lokasi lain. Anda akan diminta memilih direktori baru untuk berkas-berkas tersebut.
  7. Anda mungkin perlu memilih direktori pada jendela pop-up baru atau panel navigasi, tergantung pada perangkat. Apa pun metodenya, sentuh kartu SD untuk menampilkan menu yang memuat semua folder di dalamnya.
  8. Cari folder tujuan pemindahan berkas, dan sentuh folder tersebut untuk memilihnya.
  9. Berkas-berkas terpilih akan dipindahkan ke folder baru. Sekarang, berkas sudah tersimpan di kartu SD, dan bukan ruang penyimpanan internal perangkat.
    Iklan

Peringatan

  • Pastikan Anda selalu mencadangkan data-data pada perangkat. Pemindahan berkas-berkas sistem ke kartu SD dapat merusak perangkat lunak Android.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 3.005 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan