Apakah video Reddit yang Anda putar tidak mengeluarkan suara? Walaupun Reddit akan mematikan suara pada video yang dimainkan secara otomatis, sangat mudah mengaktifkan suara di video tersebut. Video yang diberi label NSFW atau Not Safe for Work (tidak aman ditonton saat bekerja), atau mengandung konten dewasa biasanya akan dibisukan saat diputar di aplikasi seluler. Jangan khawatir, ada solusi mudah untuk mendapatkan audionya kembali, baik melalui aplikasi maupun browser (peramban) web. Baca terus artikel wikiHow ini untuk mengetahui cara mengaktifkan suara pada video Reddit menggunakan tablet, ponsel, atau komputer. Ingat, Reddit diblokir penggunaannya di Indonesia sehingga Anda harus menggunakan VPN agar bisa mengaksesnya.
Langkah
-
Buka video yang ingin ditonton. Pada aplikasi seluler, Anda hanya bisa melakukan ini jika video tidak ditandai sebagai NSFW atau tidak mengandung konten dewasa.
-
Klik atau sentuh video untuk memperbesar tampilannya. Video akan ditampilkan secara penuh di layar, atau utas ( thread ) tersebut akan dibuka di peramban web dan mulai diputar tanpa mengeluarkan suara.
-
Klik atau sentuh ikon pengeras suara ( speaker ). Ikonnya berbentuk pengeras suara di pojok kanan bawah video, yang di sampingnya terdapat tanda x .
- Ikon ini tidak akan muncul jika video memang tidak mempunyai trek audio.
- Untuk menghilangkan suara di video tersebut, sentuh kembali ikon ini.
Iklan
-
Kunjungi https://www.reddit.com/ di peramban web komputer, dan masuklah ( login ) ke akun Anda. Anda harus menggunakan peramban web terlebih dahulu agar bisa menonton video dengan aplikasi di perangkat seluler.
-
Klik Feed Settings . Tab ini berada di deretan heading yang terdapat di sisi atas halaman, bersama beberapa tab lain seperti Account , Profile , dan Safety & Privacy .
-
Unduh dan pasang Sync (untuk Android) atau Apollo (untuk iPad/iPhone). Aplikasi Apollo for Reddit atau Sync for Reddit adalah solusi jitu untuk memutar audio pada video yang ada di komunitas NSFW karena aplikasi Reddit tidak bisa melakukannya. Keduanya merupakan aplikasi pemutar konten Reddit yang memiliki rating, popularitas, dan unduhan yang tinggi.
- Aplikasi Apollo for Reddit hanya bisa digunakan untuk perangkat iOS yang bisa didapatkan di App Store.
- Sync for Reddit hanya tersedia untuk perangkat Android yang bisa didapatkan di Play Store.
-
Jalankan Sync (Android) atau Apollo (iPad/iPhone) dan masuklah ke akun Anda. Anda harus masuk menggunakan akun Reddit yang sama dengan yang digunakan untuk mengaktifkan konten dewasa dalam peramban web.
- Jika Sync atau Apollo meminta izin agar bisa mengakses akun Reddit Anda, berilah izin sebelum Anda melanjutkan.
-
Buka video yang ingin ditonton dan didengarkan. Buka video yang sebelumnya tidak ada suaranya di aplikasi pihak ketiga (Apollo atau Sync) yang telah dihubungkan ke akun Reddit Anda.
-
Sentuh ikon pengeras suara (jika perlu). Video mungkin akan langsung mengeluarkan suara sehingga Anda tidak perlu menyentuh ikon pengeras suara. Namun, jika suara video belum terdengar, Anda harus mengaktifkan suaranya terlebih dahulu.Iklan
Tips
- Nonaktifkan Silent Mode di iPhone. Apabila Anda telah mencoba beragam cara agar aplikasi Reddit bisa memutar audio, misalnya dengan menyentuh ikon pengeras suara di video, tetapi suaranya tetap tidak muncul, cobalah menonaktifkan Silent Mode .