Unduh PDF Unduh PDF

TikTok memungkinkan Anda untuk menamai rekaman suara sendiri saat mengunggahnya. Artikel wikiHow ini akan menunjukkan kepada Anda cara menamai rekaman suara sendiri pada TikTok.

Langkah

Unduh PDF
  1. Aplikasi ini ditandai oleh ikon not musik. Sentuh ikon tersebut di home screen atau menu aplikasi perangkat untuk membuka TikTok.
  2. Unggah video TikTok tanpa musik tambahan . Gunakan perekam video untuk merekam suara yang Anda ingin gunakan di TikTok. Sentuh tombol “+”, rekam dan unggah video, kemudian sentuh “ Next ” atau ikon centang. Sunting video dan pilih “ Post ” untuk mengunggahnya.
    • Anda hanya bisa mengunggah video TikTok jika tidak menambahkan musik tambahan. Anda bisa memastikan bahwa tidak ada musik di dalam video saat sampul album video menampilkan foto profil Anda.
    • Jika TikTok mengenali musik yang lain, video Anda akan dikategorikan bersama video lain dengan musik yang sama, dan Anda tidak dapat menamai audio yang terekam.
    • Saat mengunggah video/suara, Anda bisa mengaturnya sebagai konten privat agar orang lain tidak bisa melihat konten yang Anda sedang kerjakan hingga konten selesai.
  3. Ikon ini tampak seperti manusia di pojok kanan bawah jendela TikTok. Daftar semua video dan suara yang Anda unggah akan ditampilkan.
  4. Video-video ditampilkan di bawah informasi profil, di bagian atas halaman. Pilih video dengan suara yang Anda baru saja unggah.
    • Jika video tidak memiliki audio, Anda tidak bisa memilihnya.
  5. Not-not musik akan keluar dari ikon tersebut. Ikon ini sendiri tampak seperti foto profil yang berputar di atas piringan hitam. Anda dapat menemukannya di pojok kanan bawah video. Menu suara akan ditampilkan. Setelah foto profil ditampilkan di atas piringan hitam, Anda bisa menyentuhnya.
    • Anda mungkin perlu menunggu beberapa menit hingga fitur tersedia setelah video diunggah.
  6. Opsi ini berada di samping nama audio, di bagian atas layar. Nama audio bawaan yang secara otomatis ditambahkan adalah " original sound - [nama profil Anda] ".
    • Peringatan: Anda hanya bisa mengubah nama berkas satu kali. Pikirkan dengan baik nama yang Anda ingin tambahkan ke rekaman-rekaman suara asli.
  7. Sentuh kolom berlabel " Give your original sound a title " dan gunakan kibor di layar untuk menamai audio.
  8. Kolom berwarna merah muda ini berada di pojok kanan atas. Jendela pop-up konfirmasi akan ditampilkan di tengah layar.
  9. Opsi ini merupakan pilihan kedua pada jendela konfirmasi yang ditampilkan di tengah layar. Perubahan nama akan dikonfirmasi dan diterapkan. Sentuh ikon piringan hitam sambil meninjau video untuk mengakses suara video. Setelah itu, pilih “ Use this sound ”.
    • Mungkin dibutuhkan beberapa detik hingga perubahan nama diterapkan.
    Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 4.999 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan