Unduh PDF Unduh PDF

Label produk yang biasanya menempel pada perabot kayu cukup mudah untuk dilepas. Akan tetapi, jika anak Anda menempelkan banyak stiker bermacam-macam bentuk ke perabot kayu, mungkin Anda membutuhkan pelumas untuk melepasnya. Jangan frustrasi jika usaha Anda sepertinya tak berhasil. Stiker yang berbeda membutuhkan cara yang berbeda untuk melepasnya, dan tidak mudah untuk menemukan cara yang dapat berhasil pada suatu jenis stiker secara langsung.

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Memanfaatkan Suhu Panas

Unduh PDF
  1. Untuk melakukannya, gunakan pengering rambut atau pistol panas ( heat gun ) yang diatur pada tingkat suhu paling rendah. Panaskan seluruh bagian stiker untuk beberapa detik, kemudian sorot tiap bagian agak lama. Terus lakukan ini sambil melanjutkan ke langkah berikutnya.
    • Atur jarak pengering rambut sampai sekitar 5 cm dari permukaan kayu, atau jarak pistol panas setidaknya 7,5 cm dari permukaan kayu. Panaskan selama tidak lebih dari 10–15 detik. [1] Jika suhu terlalu panas, lapisan atas kayu bisa rusak, dan saat stikernya dilepas, akan ada noda yang tertinggal pada permukaan kayu.
  2. Watermark wikiHow to Mencabut Stiker yang Menempel pada Kayu
    Kartu kredit berbahan dasar plastik atau alat pengikis adalah pilihan yang paling aman untuk digunakan agar tidak merusak kayu. Jika jenis kayunya adalah jenis kayu mahal atau antik, mungkin lebih aman untuk memakai kape, pisau palet lukis, atau pisau roti tanpa gerigi. Kerok ujung stiker yang baru saja dipanaskan dengan lembut supaya mudah diangkat. Jika cara ini tidak berhasil, lanjutkan ke langkah selanjutnya, tetapi tetap bawa alat-alat yang baru disebutkan tadi dengan Anda agar bisa dipakai sewaktu-waktu.
    • Untuk menangani perabot berbahan dasar kayu yang mahal atau antik, gunakan kuku Anda.
    • Jika alat pengikis atau pisau yang digunakan terlalu tebal dan tidak dapat menyelip ke bagian bawah stiker, carilah tutup kotak plastik lalu potong bagian tengahnya menjadi bentuk segi empat. Ini dapat berfungsi sebagai pengganti pisau.
  3. Watermark wikiHow to Mencabut Stiker yang Menempel pada Kayu
    Saat satu bagian ujung stiker sudah terangkat, jepitlah dengan pinset atau tang jenis needle nose (tang berujung lancip, yang biasa digunakan untuk memotong kabel). Miringkan ujung tang sampai 180 derajat (sampai menyentuh permukaan stiker yang masih menempel) lalu mulai tarik stiket sampai lepas. Untuk jenis kayu lunak, tarik stiker melintasi tekstur pada permukaannya agar tak ada serat kayu yang terangkat. Miringkan pengering rambut atau pistol panas saat melakukan ini, untuk melembutkan perekat yang telah mengeras. Jangan coba-coba melepas stiker sacara langsung, atau Anda harus melepas sisa-sisa lapisan dalam stiker pada kayu yang sulit dikikis.
    • Lanjutkan mengikis dan memanaskan stiker untuk menyingkirkan sisa perekat pada kayu.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Menggunakan Cairan Pelarut

Unduh PDF
  1. Watermark wikiHow to Mencabut Stiker yang Menempel pada Kayu
    Rendam tisu dapur atau secarik kain dalam cuka putih. Tebarkan di atas stiker lalu biarkan selama 5 menit. Setelah itu, kupas stiker pelan-pelan menggunakan kuku atau pinset. [2]
  2. Watermark wikiHow to Mencabut Stiker yang Menempel pada Kayu
    Label produk pada perabot rumah dan mainan biasanya dapat dihilangkan dengan menggunakan kain basah. Tetapi, jangan basahi stiker lembaran yang menempel jika ditekan. Jenis stiker ini sensitif terhadap tekanan dan akhirnya justru akan makin menempel pada permukaan kayu jika terkena air. [3]
    • Jangan rendam kayunya, karena ini akan membuat serat dalam kayu membesar dan akhirnya hal ini bisa merusak kayu.
  3. Jika kain basah tidak menyelesaikan masalah Anda, coba gunakan produk penghapus les khusus (merk yang biasa ditemukan di AS adalah "Goo Gone", "Goof Off", "3M General Purpose Adhesive Cleaner"). Anda dapat juga memakai "3M Scotch Adhesive Remover" atau produk pembersih lainnya yang mengandung minyak sitrus. Bubuhkan secukupnya hingga membasahi stiker. Diamkan beberapa menit sampai meresap ke stiker berbahan plastik atau kertas aluminium, atau Anda juga bisa menarik ujungnya lalu menambahkan setetes lagi produk penghapus lem ke bagian bawahnya. Setelah stiker cukup basah dan lembut, kembali kupas stiker seperti sebelumnya.
    • Baca instruksi pada label botol atau kemasan pelepas lem terlebih dahulu untuk memastikan bahwa produk tersebut aman digunakan pada kayu.
    KIAT PAKAR

    Raymond Chiu

    Pembersih Rumah Profesional
    Raymond Chiu adalah Direktur Operasional MaidSailors.com, sebuah jasa layanan kebersihan rumah tangga dan komersial. Maid Sailors mengutamakan kemampuannya memberikan jasa layanan kebersihan rumah dan kantor dengan harga terjangkau.
    Raymond Chiu
    Pembersih Rumah Profesional

    Cobalah menggunakan cairan pembersih kuteks (cat kuku) untuk mengelupas stiker. Pembersih kuteks bisa sangat efektif untuk mengangkat lem dari kayu. Cukup usapkan bola kapas yang telah dibasahi cairan pembersih kuteks ke permukaan stiker, tetapi usahakan agar cairan tersebut tidak sampai ke permukaan kayu. Siapkan lap bersih dan kering untuk membersihkan tetesannya jika perlu. Biarkan cairan pembersih kuteks menempel di stiker selama 3-5 menit kemudian gunakan alat pengikis untuk mengangkat lem stiker dari kayu. Ulangi proses ini sesuai kebutuhan.

  4. Watermark wikiHow to Mencabut Stiker yang Menempel pada Kayu
    Anda juga bisa memakai petroleum jelly (bahan bertekstur kenyal yang terbuat dari campuran minyak petroleum, parafin, dan hidrokarbon) atau balsam gosok seperti "Vicks VapoRub". Dibutuhkan waktu sekitar 8 jam sampai bahan meresap ke dalam perekat dan melembutkannya, jadi ini hanya pantas dilakukan jika Anda tak mau mencari-cari produk penghapus lem di toko. Setelah cukup lembut, singkirkan stiker dan juga sisa-sisa perekatnya. Tambahkan beberapa tetes konsentrat sabun cuci piring pada bagian stiker yang tersisa di kayu. Gosok dengan jari sampai membentuk gumpalan kecil, lalu singkirkan dengan tisu dapur.
  5. Sebagai alternatif, Anda bisa menggunakan minyak sayur atau minyak yang berasal dari tumbuh-tumbuhan (apalagi minyak kayu putih) atau minyak petroleum yang tidak terlalu kuat seperti "WD40" atau baby oil . Bubuhkan beberapa tetes pada permukaan stiker, diamkan selama beberapa jam, lalu coba lepaskan stikernya. Minyak yang berasal dari tumbuh-tumbuhan dan minyak petroleum mempunyai efek yang berbeda, jadi Anda mungkin ingin mencobanya dahulu secara terpisah.
    • Melakukan ini dapat menggelapkan warna kayu yang tidak diberi lapisan akhir (vernis). Ini memang tidak berbahaya bagi kebanyakan jenis kayu, bahkan cenderung memanjangkan usia keawetannya, tetapi Anda mungkin perlu membalurkannya ke bagian kayu lainnya agar seluruh warnanya sama. Gunakan produk yang memang dibuat untuk bahan seperti ini, bukan minyak yang baru saja digunakan.
  6. Mungkin jenis pelarut ini bisa dijadikan pilihan terakhir jika pilihan lainnya tak bekerja, karena bisa merusak cat dan lapisan akhir kayu. Gunakan cairan pelarut di ruangan yang berventilasi baik atau di luar ruangan, karena gas yang dihasilkan beracun dan kebanyakan jenis cairan pelarut bersifat mudah terbakar. Coba dulu produknya pada satu sudut kayu sebelum menggunakannya, untuk memastikan bahwa produk aman dipakai pada kayu.
    • Cairan pelarut yang lebih ringan biasanya aman digunakan pada cat, dan mudah menguap. Meskipun begitu, jenis pelarut ini masih dapat merusak lapisan atas kayu.
    • Mungkin Anda bisa juga menggunakan tiner, yang juga cukup aman, tetapi hasilnya akan sama saja dengan cairan pelarut jenis ringan, yaitu merusak beberapa bagian lapisan atas kayu. Pastikan untuk mencobanya terlebih dahulu pada satu bagian kayu.
    • Aseton atau campuran tiner dan vernis berbahan dasar aseton, akan merusak perabot kayu yang dilapisi plastik atau vernis, dengan kata lain, hampir semua jenis lapisan atas kayu.
    • Pilihan terakhir yang mungkin dapat Anda coba adalah alkohol, karena dapat menembus lapisan atas kayu sekaligus merusak lapisan di bawahnya. [4]
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Menyingkirkan Sisa-Sisa Stiker yang Masih Menempel

Unduh PDF
  1. Ini tidak akan merusak permukaan kayu, tetapi dapat menghilangkan sisa-sisa perekat yang menempel. Cara yang paling baik adalah dengan memakai produk yang biasanya digunakan pada kayu, sehingga kayu tidak usah dibersihkan lagi dengan deterjen.
  2. Watermark wikiHow to Mencabut Stiker yang Menempel pada Kayu
    Magic tape merk Scotch dapat melepas perekat stiker tanpa sisa. [5] Tempelkan di atas perekat lalu lepaskan dalam satu kali tarikan. Jika tak ada kemajuan yang berarti, baca langkah selanjutnya.
    • Anda dapat mencoba jenis selotip lainnya jika perabot tidak terbuat dari kayu mahal. Tetapi jangan gunakan plakban atau duct tape , karena selotip jenis ini akan meninggalkan bekas pada kayu.
  3. Watermark wikiHow to Mencabut Stiker yang Menempel pada Kayu
    Jika perekat bisa larut dalam cairan pelarut, seharusnya tekstur lengket yang ditinggalkan perekat pada kayu juga bisa dihilangkan dengan bahan ini. Basahi secarik kain dengan cairan pelarut, kemudian gosokkan pada bagian yang lengket dengan gerakan memutar selama 10 menit.
    • Jangan terus lakukan ini jika kayu berubah warna atau terasa lebih kasar setelah terkena cairan pelarut.
  4. Watermark wikiHow to Mencabut Stiker yang Menempel pada Kayu
    Campuran air dan deterjen pencuci piring yang ringan dapat menghilangkan sisa stiker. Untuk membuat campuran ini, tuangkan satu atau dua tetes deterjen ke dalam secangkir air. Basahi kain atau spons dengannya lalu mulailah menggosok.
  5. Watermark wikiHow to Mencabut Stiker yang Menempel pada Kayu
    Jika stikernya tidak bisa lepas, ampelas saja dari bagian bawahnya. Gosok dengan kertas pasir grit 80 sampai stiker dan sisa-sisa perekatnya lepas dari kayu, lalu ganti kertasnya jika sudah tidak bisa digunakan. Haluskan kembali permukaan kayu dengan kertas pasir grit 120, lalu dengan jenis grit 220. [6]
    • Setelah proses pengampelasan selesai, lapisi lagi kayu dengan pelapis atau cat. Jika Anda tidak tahu pelapis jenis apa yang dulu digunakan untuk melapisi perabot, Anda mungkin perlu mengampelas seluruh permukaan kayu dan kembali melapisinya dari awal.
    Iklan

Tips

  • Jika kayu berubah warna atau malah kering setelah dipanaskan, usapkan minyak khusus kayu untuk mengembalikannya ke keadaan semula.
  • Pelapis kayu yang keras dan membuat kayu terlihat mengilap biasanya lebih tahan lama dibanding pelapis biasa (tanpa efek kilau). Jika perabot Anda dilapisi dengan pelapis kayu biasa, ini adalah sebuah tanda bahaya; jangan coba-coba gunakan cairan pelarut karena bahan ini akan segera merusaknya.
  • Beberapa perekat stiker akan mengering dan mudah dilepas dalam keadaan dingin. Anda dapat mencoba cara ini dengan potongan kayu yang kecil-kecil, tetapi ingatlah bahwa cara ini bisa merusak kayu, apalagi untuk kayu basah. Dalam keadaan beku, permukaan kayu bisa pecah dan kekuatannya juga dapat melemah.
Iklan

Peringatan

  • Jangan merokok atau menyalakan benda yang menghasilkan panas atau api di dekat cairan pelarut, yang bersifat sangat mudah terbakar.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 12.282 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan