Unduh PDF Unduh PDF

Mengecat rambut dengan henna (pacar/inai) telah menjadi metode yang populer untuk mewarnai rambut secara permanen. Henna adalah pewarna rambut permanen dan kebanyakan salon tidak akan membubuhkan pewarna kimia di atas pewarna henna untuk menutupi hasil pewarnaan dari perwarna henna pada rambut, oleh karena itu jika Anda ingin mengubah warna rambut Anda atau mengembalikan warna rambut alami Anda, Anda mungkin harus berusaha sendiri untuk menghilangkan pewarna henna dari rambut Anda. Anda dapat pergi ke salon untuk membantu Anda mengikis atau memudarkan sebagian besar warna hasil pewarna henna dari rambut Anda.

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Memudarkan Henna dengan Minyak

Unduh PDF
  1. Sebagian besar orang membuktikan minyak mineral lebih baik dibanding jenis minyak lainnya, namun Anda dapat mencoba kombinasinya dan temukan apa yang cocok untuk Anda. [1]
    • Anda dapat membuat campuran minyak Anda sendiri menggunakan minyak zaitun, minyak argan , dan minyak kelapa. [2]
    • Kemungkinan Anda akan melakukan beberapa kali prosedur ini, oleh karena itu pastikan Anda membeli minyak yang cukup banyak untuk melapisi seluruh rambut di kepala Anda sebanyak beberapa kali.
  2. Berdirilah di dalam bak mandi rendam atau di luarnya dan usapkan minyak pada rambut dari akar sampai ke ujung-ujungnya dan di seluruh kulit kepala Anda.
    • Setelah Anda melapisi seluruh rambut Anda, tuang minyak ke atas telapak tangan Anda dan usapkan kembali pada rambut Anda untuk memastikan minyak benar-benar meresap pada rambut.
    • Minyak akan menetes dari rambut Anda. Jika minyak tidak sedikit menetes, itu berarti Anda belum cukup meminyakinya, dan Anda harus membubuhkan lebih banyak minyak pada rambut.
  3. Anda dapat menggunakan topi mandi atau hanya menggunakan plastik pembungkus yang ada di dapur. Tutupi rambut Anda dengan plastik untuk mencegah minyak mengering dan agar minyak meresap ke dalam rambut Anda.
  4. Langkah opsional ini dapat memberikan hasil yang lebih baik. Gunakan alat pengering rambut ( hair dryer ) untuk memberikan suhu panas pada rambut Anda yang telah diminyaki. [3] Anda juga dapat pergi ke luar ruangan untuk mendapatkan sinar matahari jika hari sedang cerah.
  5. Semakin lama Anda mendiamkan minyak pada rambut, semakin efektif minyak tersebut memudarkan warna henna pada rambut Anda. Minyak harus didiamkan paling sedikit selama 2-3 jam.
    • Mendiamkan minyak selama semalam dapat membuatnya bekerja dengan lebih efektif. [4]
    • Jika Anda mendiamkan minyak tersebut semalaman, alasi bantal Anda dengan handuk agar bantal tidak terkena minyak jika plastik penutup kepala Anda terlepas saat Anda sedang tidur.
    • Hasil pengujian telah menunjukkan bahwa pemakaian minyak selama 12 jam memiliki efek yang lebih besar pada warna rambut dibandingkan dengan pemakaian minyak selama 2-3 jam. [5]
  6. Gunakan clarifying shampoo yang sangat kuat untuk meluruhkan minyak pada rambut Anda. [6]
    • Cobalah melakukan pengusapan pada minyak di rambut Anda saat pemakaian sampo yang pertama sebelum membasahi rambut Anda dengan air, kemudian bilas sampai bersih.
    • Keramas dengan sampo dan bilas sebanyak beberapa kali, sampai rambut Anda tidak lagi terasa berminyak. Tergantung pada minyak, sampo, dan kualitas air Anda, proses ini dapat membutuhkan beberapa kali pengulangan sampai menghilangkan sisa-sisa minyak pada rambut Anda.
    • Gunakan air yang sangat panas, dan pastikan Anda membilasnya dengan cermat.
  7. Pemakaian minyak yang berulang kali akan memberikan perbedaan yang lebih besar dari waktu ke waktu, oleh karena itu mengulangi proses ini beberapa kali akan memberikan hasil yang lebih baik untuk Anda. [7]
    • Beri jeda selama seminggu di antara setiap proses. Hal ini bertujuan untuk memberikan kesempatan bagi rambut Anda untuk sedikit memulihkan diri dan memproduksi kelembapan alaminya sendiri.
  8. Produk lain yang dapat membantu memudarkan atau mengurangi tampilan warna henna pada rambut Anda adalah minyak biji anggur dan pasta gigi pemutih. Anda dapat mencoba produk-produk ini dengan proses yang sama seperti minyak mineral. [8]
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Meluruhkan Warna Tersebut

Unduh PDF
  1. Metode ini mungkin akan memberikan efek yang paling baik jika segera diikuti dengan perawatan minyak. [9] Alkohol akan meluruhkan sebagian warna henna dan mempersiapkan rambut Anda untuk menyerap minyak dengan lebih baik, yang akan membuat efek pemudaran dari minyak menjadi lebih kuat.
  2. Asam yang terkandung di dalam sari lemon, terutama jika dikombinasikan dengan sinar matahari alami, dapat membantu meluruhkan warna henna dari rambut Anda dan mengurangi tampilan warna henna tersebut. [10]
    • Sari lemon yang baru diperas akan memberikan hasil yang lebih baik daripada sari lemon olahan.
    • Campurkan sari lemon dengan air dan celupkan rambut Anda pada campuran tersebut agar rambut Anda benar-benar terlapisi larutan tersebut dengan baik.
    • Pergilah ke luar ruangan agar mendapatkan sinar matahari dan biarkan rambut Anda mengering. Anda mungkin perlu “menggoyang-goyangkan/mengangkat-angkat” rambut dengan tangan secara berkala untuk memastikan setiap lapisan rambut menerima manfaat dari sinar matahari.
    • Pastikan Anda melembapkan rambut atau menggunakan kondisioner yang memberi nutrisi secara mendalam ( deep conditioner ) setelah penerapan produk yang mengandung asam.
  3. Walaupun rasanya manis, madu memiliki beberapa zat yang bersifat asam dan dapat membantu meluruhkan warna henna dari rambut Anda tanpa merusaknya sebanyak produk peluruh warna yang lebih bersifat asam dan lebih keras. [11]
    • Diamkan madu pada rambut Anda minimal selama 3 jam, dan dalam waktu yang lebih lama untuk hasil yang lebih baik.
    • Setelah itu, pastikan Anda keramas menggunakan clarifying shampoo .
    • Anda mungkin perlu berada di dalam ruangan saat mendiamkan madu pada rambut agar Anda tidak menarik serangga kecil atau lebah ke kepala Anda.
  4. Ini bukanlah pilihan yang baik karena metode ini dapat membuat rambut Anda menjadi sangat rusak. Namun, jika Anda sangat ingin menghilangkan warna henna pada rambut, Anda mungkin perlu mencoba metode ini sebagai jalan terakhir. [12]
    • Lapisi rambut Anda dengan hidrogen peroksida. Pastikan cairan ini tidak terkena mata.
    • Diamkan peroksida pada rambut Anda selama satu jam.
    • Beri suhu panas pada rambut dengan pergi ke luar ruangan untuk mendapatkan sinar matahari atau meniupkan udara panas dari alat pengering rambut yang disetel pada suhu tinggi.
    • Cuci rambut Anda dengan clarifying shampoo .
    • Beri deep conditioner pada rambut atau lakukan perawatan rambut lilin panas untuk membantu menyelamatkan rambut Anda yang rusak.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Mencari Solusi yang Lain

Unduh PDF
  1. Pewarna rambut yang tidak mengandung peroksida dapat menutupi warna henna dengan lebih baik daripada pewarna rambut tradisional, yang dapat menyebabkan rambut berubah menjadi biru. [13]
  2. Biarkan rambut Anda tumbuh panjang agar bagian rambut yang diwarnai dengan henna tersebut semakin berada di bagian bawah rambut. Menumbuhkan rambut memang akan membutuhkan waktu yang lama, tetapi ini mungkin merupakan pilihan yang paling baik jika Anda telah mewarnai rambut Anda dengan henna . Mencoba gaya rambut yang baru sementara rambut Anda bertumbuh dapat membantu Anda melewati periode waktu yang membuat frustrasi ini.
  3. Jika Anda memotong pendek rambut, Anda mungkin dapat memotong sebagian besar rambut yang telah diwarnai henna . Bahkan jika rambut Anda telah diwarnai dengan henna hingga ke akarnya, potongan rambut yang pendek akan menghilangkan warna henna dengan lebih cepat saat rambut tumbuh daripada potongan rambut panjang, karena area rambut yang diwarnai henna menjadi lebih sedikit ketika rambut tumbuh.
  4. Sebagai usaha terakhir, cobalah mengenakan topi atau bahkan rambut palsu sampai rambut Anda pulih dari perawatan henna .
    Iklan

Tips

  • Solusi yang paling baik adalah pencegahan. Jika Anda berpikir Anda akan perlu menghilangkan warna henna , Anda seharusnya tidak menggunakannya sejak awal.
  • Kunjungi seorang tenaga profesional sebelum mencoba melakukan perawatan rumahan. Mereka akan dapat memandu Anda kepada pilihan yang tepat untuk Anda dan rambut Anda.
  • Jika Anda tahu Anda akan menumbuhkan rambut Anda dari potongan rambut yang pendek, jangan menggunakan pewarna henna sebagai warna sementara. Sebaiknya menggunakan henna sebagai pewarna permanen kecuali jika Anda tidak keberatan memotong sebagian besar rambut Anda.
Iklan

Peringatan

  • Ketahuilah bahwa metode-metode ini dapat berpotensi merusak rambut Anda. Metode apa pun yang Anda gunakan untuk menghilangkan warna henna pada rambut akan membuat rambut Anda kering dan berpotensi merusak rambut Anda.
  • Berhati-hatilah saat menerapkan apapun pada rambut Anda. Jangan sampai produk tersebut masuk ke mata atau mengenai wajah Anda.
  • Jika Anda melakukan metode yang ekstrem, seperti peroksida, bersiaplah untuk memotong habis rambut Anda jika hasilnya gagal atau menjadi kacau.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 30.934 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan