Unduh PDF Unduh PDF

Meskipun kuda tampak besar dan kuat, mereka sebenarnya memiliki perut yang sensitif. Kuda mudah dihinggapi oleh penyakit tukak perut. Gulung ke Langkah 1 untuk membaca perihal penyebab gejala tukak perut serta pengobatan yang perlu dilakukan untuk mengobati tukak tersebut dengan lebih lanjut.

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Penyebab serta Gejala Tukak Perut

Unduh PDF
  1. Makanan, olahraga serta gaya hidup memerankan peran penting dalam berkembangnya penyakit tukak. Perut kuda dibagi menjadi dua bagian, yaitu bagian non-kelenjar yang langsung mengikuti esofagus, dan bagian berkelenjar yang mengeluarkan enzim-enzim seperti pepsin dan asam hydrochloric . Bagian berkelenjar dilapisi oleh mukus dan bikarbonat yang dapat melindungi dari efek asam hydrochloric atau yang biasa dikenal sebagai asam Muriatic ! (Bayangkan jika Anda meminum asam Muriatic ). Tukak yang paling umum terjadi adalah tukak pada bagian yang tidak berkelenjar karena bagian tersebut tidak memiliki pelindung seperti yang terdapat pada bagian berkelenjar. Penyebab-penyebab dari tukak adalah:
    • Pemberian pakan konsentrat yang berkepanjangan.
    • Kelaparan yang berkepanjangan serta kurangnya frekuensi pemberian makan (beri makan hanya 3x/sehari).
    • Stres yang disebabkan karena olahraga yang berkepanjangan serta dengan intensitas tinggi, perjalanan yang berkepanjangan dan sering, kurungan yang berkepanjangan, depresi, dan tidak adanya sosialisasi dengan kuda lain.
    • Penggunaan obat anti inflamasi non-stereoid atau NSAIDS (Non Steroidal Anti Inflammatory Drugs) yang berkepanjangan. Obat semacam ini dapat mencegah produksi zat kimia yang memproduksi asam di dalam perut.
    • Kelaparan yang dialami oleh anak kuda yang disebabkan karena asuhan yang buruk oleh kuda betina yang mengakibatkan asupan susu yang terlambat dan jarang.
  2. Anak kuda dapat mengalami gejala-gejala yang berbeda daripada yang dialami oleh kuda dewasa. Tukak perut sangat lazim ditemukan pada anak kuda yang tidak memiliki asupan susu yang cukup yang dapat mengakibatkan kematian. Jika Anda menemukan gejala-gejalanya, maka segera bawa anak kuda Anda ke dokter hewan. Perhatikan gejala-gejala seperti:
    • Mulas atau sakit perut yang ekstrim
    • Gigi gemeretak atau bruksisme
    • Produksi air liur yang berlebihan
    • Diare
    • Nafsu makan yang buruk
    • Emasiasi atau kondisi tubuh yang buruk
    • Ingin telentang
  3. Beberapa gejala yang dialami anak kuda juga dapat terjadi pada kuda dewasa. Jika Anda mengamati gejala-gejala klinis ini, maka Anda harus mencurigai bahwa kuda tersebut mengalami tukak perut, segera hubungi serta bawa kuda Anda pada dokter kuda. Mereka dapat mendiagnosis penyakit tersebut dengan lebih pasti dengan menggunakan endoskop (alat yang dapat melihat bagian dalam perut kuda) dan memberikan pengobatan yang cocokand serta saran. Perhatikan gejala-gejala seperti:
    • Nafsu makan yang buruk
    • Kondisi tubuh yang buruk
    • Turun berat badan
    • Mulas
    • Ketumpulan mental
    • Perubahan perilaku
    • Penampilan yang buruk
    • Telentang lebih dari yang biasanya dilakukan
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Mengobati Tukak Perut dengan Istirahat dan Pemberian Jerami

Unduh PDF
  1. Hal tersebut dapat memastikan bahwa tidak akan ada asam yang mengalir kembali pada bagian tanpa kelenjar di dalam perut. Selama olahraga dan latihan, banyak asam yang mengalir kembali karena olahraga dapat memberikan tekanan pada perut. Pergerakan yang cepat yang terjadi selama latihan juga dapat menyebabkan memerciknya asam pada perut. Perut kuda memiliki sel yang dapat membagi dengan cepat. Dengan mengistirahatkan kuda, maka akan memastikan bahwa lapisan yang telah dirusak asam dapat mengalami perbaikan kembali.
  2. Perut kuda mengeluarkan asam dengan cara yang siklis. Hal tersebut berarti tingkat keasaman dapat meningkat dan menurun selama satu hari --perut kuda seringkali memiliki tingkat pH 5 atau dapat menurun menjadi 1. Saat terdapat jerami yang penuh selama sehari dan sepekan penuh, maka perut kuda akan selalu penuh. Jerami dapat membuat kuda mengunyah lebih banyak, sehingga air liur dapat diproduksi dengan lebih banyak; air liur dapat melindungi dari asam yang kuat.
    • Jerami yang terkunyah dapat mengambang pada perut kuda dan akan membentuk lapisan pelindung yang mencegah asam mengalir kembali ke dalam bagian tanpa kelenjar pada perut.
    • Bahan makanan yang kasar seperti jerami alfalfa mengandung banyak zat yang berperan sebagai antacid seperti kalsium, magnesium sulfat, saponin, dan protein musilase.
  3. Setelah Anda mengistirahatkan kuda selama seminggu, Anda dapat melatih kuda Anda kembali. Beri makan kuda dengan jerami alfafa dengan porsi yang kecil atau 500 gram dedak jerami sekitar 30 menit sebelum memulai latihan. Jerami alfalfa akan membuat lapisan alkalin yang mencegah teperciknya asam ke dalam bagian atas bagian tanpa kelenjar di dalam perut.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Mengobati Tukak Perut dengan Obat

Unduh PDF
  1. Obat ini dapat menghalangi produksi asam dengan seluruhnya yang membuat perut dapat pulih dengan sendirinya. Obat tersebut lebih kuat daripada obat yang lain dan biasanya diberikan satu sekali dalam sehari.
    • Omeprazole dan pantoprazole termasuk obat proton-pump inhibitors . Omeprazole (dengan dosis 0,7mg hingga 1,4mg/kg setiap hari) merupakan satu-satunya obat yang disetujui oleh FDA untuk mengobati tukak lambung pada kuda. Obat omeprazole yang terdapat di pasar dapat diberikan sekali dalam sehari dan selama perjalanan.
  2. Obat ini dapat menghalangi sebagian produksi asam di dalam perut, maka dari itu berikan obat ini dengan frekuensi yang lebih sering. Pada umumnya, Anda harus memberikan obat ini tiga atau empat kali dalam sehari.
    • Simetidina, ranitidine , dan famotidine termasuk jenis dari obat ini. Dosis simetidina (300 hingga 600mg diberikan 3 hingga 4 kali dalam sehari). Ranitidine efektif digunakan untuk anak kuda dan diberikan sekali dalam sehari.
  3. Obat jenis ini dapat memberikan lapisan pelindung di dalam mukosa perut serta membantu proses pemulihan. Terdapat dua jenis obat lapisan pelindung yang dapat dipilih, yaitu sucralfate dan lesitin.
    • Sucralfate : obat ini dapat membalut mukosa perut serta dapat membantu pemulihan. Dosis untuk anak kuda (1 hingga 2 gram, 2x sehari), kuda dewasa (2mg/kg, 2x sehari).
    • Lesitin: mengandung fosfolipid dan asam lemak yang penting seperti asam linolenat (omega 6), dan asam linoleat (omega 3). Lesitin mengikat pada lapisan lipid di dalam perut, sehingga dapat memberikan lapisan pelindung tambahan dari asam, omega 3 dan omega 6 asam lemak yang memperkuat membran sel di lapisan perut.
  4. Zat-zat lain yang dapat mendorong pertumbuhan lapisan pelindung adalah bubuk elm , bubuk dadih berprotein rendah, dan sekam psyllium . Zat-sat tersebut dapat disajikan sebagai bubur sebelum pemberian makan dilakukan atau sebagai hiasan tambahan di bagian atas makanan kering.
  5. Sodium bikarbonat dapat digunakan hingga 200gram per dosis untuk memberikan bantuan jangka pendek serta dapat menetralkan asam lambung. Zat tersebut biasanya diberikan setelah kuda diberi makan ransum gandum.
  6. Probiotics seperti produk yogurt mengandung Lactobacilli spp. Dengan diberikan setiap hari, suplemen probiotic dapat berperan sebagai bakteri baik dalam membantu melawan bakteri pembentuk tukak.
    • Prostaglandin juga dapat melawan bakteri jahat. Zat ini disarankan untuk kuda yang telah mengalami tukak lambung karena zat ini memiliki dosis NSAIDs yang tinggi.
    Iklan


Tips

  • Beri makan kuda dengan lebih sering atau biarkan kuda tersebut memakan rumput di padang rumput.
  • Tambahkan alfalfa ke dalam makanan kuda Anda --zat tersebut memiliki kandungan kalsium yang tinggi yang dapat mencegah tukak.
  • Pastikan bahwa anak kuda yang baru lahir memiliki akses pada air susu kuda betina.
Iklan

Peringatan

  • Jika Anda memperhatikan gejala yang tertulis pada artikel, maka segera bawa kuda Anda ke dokter kuda.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 13.787 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan