PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Jika Anda ingin mengonversi bagian audio dari sebuah video menjadi sebuah berkas audio yang terpisah, Anda bisa menggunakan program open-source gratis seperti Avidemux atau VLC Player. Selain terdiri dari banyak fitur, program-program tersebut memungkinkan penggunanya untuk menyimpan bagian audio sebuah video sebagai sebuah MP3. Setelah itu, Anda bisa memindahkan berkas MP3 yang dihasilkan ke pemutar portabel ataupun memainkannya langsung menggunakan komputer. Jika Anda ingin mengubah video YouTube menjadi MP3, ada beberapa situs daring ( online ) yang bisa melakukannya.

Bagian 1
Bagian 1 dari 3:

Mengonversi Video YouTube menjadi MP3

PDF download Unduh PDF
  1. Pastikan bahwa Anda menyalin URL utuh dari bilah alamat peramban ( browser ).
  2. Ada banyak situs daring yang memungkinkan Anda untuk mengunduh video YouTube dalam bentuk MP3. Beberapa situs yang populer untuk melakukannya adalah keepvid.com , savefrom.net , dan clipconverter.cc .
  3. Kotak seharusnya berlabel "URL" atau "Address" .
  4. Tergantung pada situs yang digunakan, Anda mungkin akan diminta untuk menjalankan plugin Java. Setelah mengeklik tombol Download , daftar format yang dapat digunakan untuk berkas hasil konversi untuk Anda unduh akan ditampilkan.
  5. Bagian audio dari video pilihan Anda akan diunduh sebagai berkas yang memiliki format MP3.
    • Beberapa situs hanya memperbolehkan Anda untuk mengunduh berkas dalam format MP4. Jika itu yang terjadi, Anda harus mengonversinya menjadi MP3. Klik di sini untuk panduan lebih lanjut.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 3:

Menggunakan VLC Player untuk Berkas Video

PDF download Unduh PDF
  1. VLC adalah pemutar media open-source gratis yang bisa mengonversi berkas menjadi format lain. VLC tersedia untuk sistem operasi Windows, Mac, dan Linux, dan program tersebut bisa diunduh melalui videolan.org .
  2. Alat konversi akan terbuka.
  3. Add... , lalu pilih video yang Anda inginkan.
  4. Convert / Save untuk memulai proses konversi.
  5. Browse ,berikan nama untuk berkas, lalu simpan. Pastikan bahwa berkas disimpan di lokasi yang bisa Anda temukan dengan mudah. Klik tombol Start untuk memulai konversi.
  6. Pada dasarnya, VLC akan memutar ulang video secara utuh, sehingga proses konversi membutuhkan waktu yang sama dengan durasi video asli. [1]
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 3:

Menggunakan Avidemux untuk Berkas Video

PDF download Unduh PDF
  1. Avidemux adalah program editor video open-source gratis yang bisa mengekstrak bagian audio dari berkas video, lalu mengonversinya menjadi MP3. Anda bisa mengunduh Avidemux dari fixounet.free.fr/avidemux/download.html .
    • Avidemux tersedia untuk Windows, Mac, dan Linux. Jika Anda tidak yakin apakah Windows Anda merupakan versi 32-bit atau 64-bit, klik di sini.
    • Ada berbagai layanan konversi daring yang tersedia, tetapi Anda harus mengunggah berkas video terlebih dahulu agar dapat dikonversi, dan proses tersebut akan menghabiskan banyak waktu dan data. Avidemux bisa mengonversi video dengan ukuran berapa pun menjadi berkas MP3 dengan cepat.
  2. Klik tombol Open pada bagian atas jendela, atau klik menu "File" , lalu pilih "Open" . Jelajahi komputer untuk menemukan berkas video yang ingin Anda ubah menjadi MP3.
    • Jika Anda ingin mengonversi video yang diputar di YouTube menjadi MP3, unduh video terlebih dahulu ke dalam komputer menggunakan ekstensi DownloadHelper yang tersedia di Firefox, atau gunakan situs web seperti keepvid.com . Setelah video diunduh, Anda bisa menggunakan Avidemux untuk memisahkan bagian audio dari video. Klik di sini untuk mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai cara mengunduh video YouTube. Dan lagi, ada banyak alat konversi daring yang tersedia, tetapi biasanya pilihan kualitas hasil konversi yang tersedia terbatas.
  3. Jika Anda hanya menginginkan satu bagian audio tertentu, gunakan tombol "A" dan "B" untuk memilih bagian yang Anda inginkan.
    • Pindahkan bilah geser ke titik awal yang Anda inginkan, lalu klik tombol "A".
    • Pindahkan bilah geser ke titik akhir yang Anda inginkan, lalu klik tombol "B". Dengan begini, Anda akan memilih batasan bagian yang Anda inginkan menggunakan titik awal dan titik akhir.
  4. Anda bisa menemukan menu tersebut di sisi kiri antarmuka Avidemux.
  5. Encoder "lame" memungkinkan Anda untuk mengonversi bagian audio pilihan Anda menjadi berkas MP3.
  6. Configure untuk menyesuaikan pengaturan encoder MP3. Anda bisa menyesuaikan beberapa pengaturan sebelum menyimpan berkas audio.
    • Bitrate mode - Opsi ini menentukan cara penyimpanan data audio. Pengguna umum bisa membiarkan opsi ini berada dalam pengaturan "CBR".
    • Bitrate - Opsi ini menentukan ukuran dan kualitas berkas audio. Atur opsi ini dengan nilai "192" atau "224" untuk menghasilkan audio berkualitas tinggi.
    • Quality - Opsi ini juga memengaruhi kualitas akhir berkas audio. Pilihlah nilai yang lebih besar untuk mendapatkan kualitas yang lebih besar, tetapi berkas akan memiliki ukuran yang lebih besar juga.
  7. Pastikan bahwa Anda memasukkan ekstensi .mp3 pada akhir nama berkas. Avidemux akan mulai memproses audio dan mengonversinya menjadi sebuah berkas.
  8. Setelah konversi selesai, Anda bisa mendengarkan berkas yang dihasilkan menggunakan apa pun yang dapat memutar MP3. Jika berkas tidak muncul sebagai berkas MP3, klik kanan pada berkas, lalu pilih "Rename" . Tambahkan ekstensi .mp3 pada akhir nama berkas. [2]
    Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 3.532 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan