Unduh PDF Unduh PDF

Mengonversi Celsius ke kelvin untungnya sangat mudah. Skala suhu kelvin adalah skala termodinamika mutlak yang umumnya digunakan dalam ilmu fisika. Skala ini menggunakan angka nol sebagai nol mutlak, tidak seperti Fahrenheit atau Celsius yang juga menggunakan angka negatif. Untuk membaca suhu di berbagai bidang ilmu, Anda harus mempelajari cara mengonversi Fahrenheit ke Celsius dan Celsius ke kelvin. Dengan latihan, Anda bisa melakukannya di luar kepala, tanpa perlu menggunakan kalkulator lagi.

Bagian 1
Bagian 1 dari 3:

Mengonversi Celsius ke Kelvin

Unduh PDF
  1. Konversi ke kelvin sangat mudah, caranya hanya dengan penambahan sederhana. Tiga contoh berikut akan digunakan untuk seluruh bagian ini:
    • 30°C
    • 0°C
    • 100°C [1]
  2. Misalnya, 30 tambah 273,15 sama dengan 303,15. Beginilah cara melakukan konversi dari Celsius ke kelvin. Tambahkan 273,15, selesai.
    • [2]
  3. Jangan menempatkan simbol derajat karena penulisan seperti itu tidak tepat untuk satuan kelvin. Setelah penghitungan selesai, Anda hanya perlu menambahkan simbol K.
    • [3]
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 3:

Memahami Kelvin

Unduh PDF
  1. Cara yang benar untuk mengucapkan "292 K" adalah "dua ratus sembilan puluh dua kelvin". Kelvin dikenal sebagai "suhu mutlak" dan tidak menggunakan derajat. [4]
    • Tiap unit disebut "satu kelvin". Misalnya, dalam satuan suhu Celsius, kita mengatakan dua derajat lebih panas. Akan tetapi, untuk satuan kelvin, kita mengatakan dua kelvin lebih panas.
  2. Nol mutlak, atau 0 K, adalah titik di mana suatu molekul berhenti bergerak secara teori. Suhu ini adalah dingin "sempurna". Walaupun nol mutlak tidak mungkin bisa diciptakan, ilmuwan bisa mendekatinya. Inti skala kelvin adalah membuat penghitungan nol mutlak lebih mudah dikerjakan. [5]
  3. Oleh karena 0 K adalah suhu paling rendah di alam, kelvin tidak memiliki angka negatif. Ini jauh lebih mudah untuk digunakan secara matematis. Anda bisa membandingkan suhu dengan lebih baik, menemukan diferensiasi atau rata-rata, dan mencatat hubungan ketika tidak harus bekerja dengan suhu positif dan negatif.
    • Kelvin juga digunakan untuk mengukur suhu warna. Itulah kenapa pengaturan pada kamera dan alat penerangan dan lampu pijar dinyatakan dengan 3000K, 6000K, dsb. [6]
  4. Kelvin didefinisikan sebagai suhu termodinamika titik triple air. Angka 273,15 sering digunakan untuk mengonversi suhu ke kelvin. Jangan khawatir jika penjelasan ini agak sulit dipahami karena merupakan kimia dan fisika tingkat tinggi. [7]
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 3:

Mengonversi Fahrenheit ke Kelvin (Opsional)

Unduh PDF
  1. Kita tidak bisa mengonversi Fahrenheit ke kelvin secara langsung tanpa terlebih dahulu mengonversi ke Celsius. Konversi Celsius ke kelvin jauh lebih mudah daripada konversi dari Fahrenheit ke Celsius. Kita hampir selalu membutuhkan kalkulator untuk penghitungan ini. [8]
    • 86°F
  2. Misalnya, 86 dikurangi 32 sama dengan 54. Sebagai fakta menarik, ketahui bahwa pengurangan ini disebabkan titik beku Celsius 32 lebih rendah daripada Fahrenheit. [9]
    • Kalikan angka tadi dengan atau 0,5555. Misalnya, 54 kali 0,5555 sama dengan 30. Beberapa rumus menggunakan pembagian dengan 1,8, dan hasilnya sama dengan dikalikan 0,5555. Dengan ini, konversi ke Celsius sudah selesai.
  3. Setelah dikurangi 32 dan dikalikan dengan , suhu Celsius sudah didapatkan. Sekarang tambahkan 273,15 untuk mendapatkan suhu dalam kelvin. Selesai.
    Iklan

Hal yang Anda Butuhkan

  • Kalkulator
  • Pulpen
  • Kertas

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 46.847 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan