Unduh PDF Unduh PDF

Artikel wikiHow ini menjelaskan cara mengunduh video Flowplayer yang ditanamkan ( embedded ) pada halaman web melalui ekstensi peramban ( browser ) web Firefox pada komputer Windows dan Mac. Sebagian video Flowplayer menyediakan opsi untuk mengunduh videonya. Jika opsinya tidak ada, Anda bisa mengunduh video menggunakan ekstensi atau pengaya ( add-on ) Firefox. Ingat, banyak video Flowplayer yang dienkripsi sehingga Anda tidak akan bisa mengunduhnya jika tidak disediakan tombol unduhan. Mengunduh video Flowplayer yang diproteksi bisa dianggap ilegal di beberapa negara.

Langkah

Unduh PDF
  1. Ikon Firefox berbentuk lingkaran api yang membentuk seekor rubah. Buka peramban Firefox dengan mengeklik ikon ini.
  2. Ikon berbentuk 3 garis horizontal ini berada di pojok kanan atas halaman. Sebuah menu akan ditampilkan setelah Anda mengekliknya.
  3. Opsi ini terdapat di dalam menu di samping ikon berbentuk potongan puzzle .
  4. Ini akan mencari pengaya Video Downloadhelper untuk peramban Firefox.
  5. Halaman informasi untuk pengaya Video DownloadHelper akan ditampilkan.
  6. Tombol berwarna biru ini terletak di bawah spanduk yang ada di bagian atas halaman. Sebuah peringatan pop-up akan muncul. Tambahkan pengaya ini ke Firefox dengan mengeklik Add di kotak peringatan..
    • Pada Microsoft Edge, klik Get , lalu pilih Add Extension .
  7. Sebagian video meminta Anda untuk memasang aplikasi pendamping agar videonya dapat diunduh. Unduh aplikasi pendamping dengan melakukan langkah-langkah di bawah ini.
    • Jalankan peramban web dan kunjungi https://www.downloadhelper.net/install-coapp .
    • Klik Download (pada komputer Mac, unduh berkas .pkg, bukan .dmg)
    • Buka berkas installer , yang bisa Anda temukan di peramban web atau folder Downloads.
    • Pasang aplikasi pendamping sesuai petunjuk yang diberikan.
    • Tutup dan mulai ulang peramban Firefox.
  8. Buka halaman web berisi video yang ingin diunduh menggunakan peramban Firefox atau Edge.
  9. Apabila video tidak bisa berjalan secara otomatis, klik tombol segitiga (tombol Play ) di bagian tengah untuk memutar video. Dengan melakukan ini, Video Downloadhelper akan mendeteksi video yang ada di halaman web tersebut.
  10. Ikonnya berbentuk tiga bola kecil berwarna kuning, merah, dan biru. Anda bisa menemukannya di sudut kanan atas peramban Firefox atau Edge.
  11. Ikonnya berbentuk panah menghadap ke bawah di tengah lingkaran berwarna hitam. Videonya akan mulai diunduh setelah Anda melakukannya.
    • Video Downloadhelper juga menawarkan opsi unduhan dengan resolusi yang lebih rendah, misalnya 640x360 dan 480x270.
  12. Untuk mencari lokasi video, Anda bisa menggunakan File Explorer (untuk Windows), atau Finder (untuk Mac). Secara default , video unduhan akan disimpan di "C:\Users\[namapengguna]\dwhelper" (pada Windows), atau "Users\[namapengguna]\dwhelper" (pada Mac).
  13. Video akan disimpan dalam format MP4. Untuk memainkannya di pemutar media bawaan komputer, klik 2 kali berkas videonya.
    Iklan

Peringatan

  • Video Flowplayer pada umumnya dienkripsi sehingga Anda mungkin tidak bisa mengunduh kebanyakan video Flowplayer yang Anda jumpai di suatu halaman web.


Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 2.175 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan