Unduh PDF Unduh PDF

Batu ginjal adalah gangguan kesehatan yang dapat menimbulkan rasa nyeri hebat dan berkepanjangan. Bagi Anda yang mengalaminya, sejatinya ada beberapa metode pengobatan yang bisa dilakukan untuk meredakan rasa sakit tersebut. Sebelum mencoba berbagai metode yang tercantum di dalam artikel ini, pastikan Anda terlebih dahulu berkonsultasi dengan dokter untuk mengetahui rekomendasi pengobatan medis yang tepat. Kemungkinan, dokter dapat merekomendasikan metode pengobatan alami yang sesuai atau meresepkan obat-obatan pereda sakit yang lebih cocok untuk menangani kondisi batu ginjal Anda.

Metode 1
Metode 1 dari 2:

Menggunakan Obat-obatan Alami

Unduh PDF
  1. Salah satu hal terpenting yang harus dilakukan oleh penderita batu ginjal adalah meminum banyak air putih. Pastikan urine Anda selalu berwarna jernih atau kuning muda. Jika urine berwarna kuning gelap atau bahkan cokelat, artinya Anda kurang mengonsumsi air putih. [1]
    • Cobalah menambahkan sedikit perasan lemon untuk memperkaya cita rasanya.
    • Bagi penderita batu ginjal, pastikan Anda selalu mengonsumsi 8-10 gelas air putih setiap hari. [2]
    • Mengonsumsi jus cranberry juga ampuh menjaga kesehatan ginjal Anda. Kandungan tanin di dalamnya mampu mencegah terjadinya infeksi dan menjaga kesehatan ginjal secara keseluruhan. [3]
  2. Obat-obatan bebas seperti ibuprofen , aspirin, dan asetaminofen umumnya direkomendasikan untuk meredakan rasa sakit akibat batu ginjal. [4]
    • Jika memungkinkan, cobalah mengonsumsi Motrin yang lebih direkomendasikan oleh dokter untuk meredakan nyeri batu ginjal daripada obat NSAID lainnya. [5]
    • Berkonsultasilah dengan dokter jika tidak tahu jenis atau dosis obat yang tepat untuk dikonsumsi.
    • Selalu baca dan ikuti instruksi yang tertera pada kemasan produk.
  3. Mengonsumsi satu gelas jus seledri segar setiap hari ampuh meredakan nyeri yang Anda alami, terutama karena seledri memiliki komponen antispasmodik yang mampu merelakskan otot polos tubuh. Dengan demikian, jus seledri mampu meredakan rasa sakit yang disebabkan oleh adanya ketegangan pada jaringan di dalam dan di sekitar ginjal. [6]
    • Jika memiliki juicer atau blender, cobalah membuat jus seledri sendiri di rumah.
    • Jika tidak memiliki juicer atau blender, cobalah membelinya di toko jus terdekat.
    • Santap pula bijinya. Biji seledri mampu membantu meningkatkan aliran urine di dalam tubuh Anda. [7]
  4. Teh hijau dapat membantu meredakan nyeri akibat batu ginjal dan terbukti ampuh mencegah pembentukan batu ginjal. [8] Cobalah meminum dua sampai empat gelas teh hijau reguler atau tanpa kafeina setiap harinya.
    • Untuk membuat satu gelas teh, masukkan 1 sdt. daun teh hijau kering ke dalam kantong teh; letakkan kantong di dalam gelas. Setelah itu, tuangkan 250 ml air mendidih ke dalam gelas; seduh teh selama 5-10 menit. Keluarkan kantongnya dan teh siap disajikan. [9]
  5. Jenis teh tersebut mengandung bahan aktif yang serupa dengan aspirin dan kemungkinan mampu memberikan manfaat yang sama. Cobalah mengonsumsi satu gelas teh setiap hari untuk meredakan nyeri akibat batu ginjal Anda. Namun, selalu ingat bahwa teh dari kulit kayu pohon willow putih berisiko menimbulkan iritasi pencernaan bagi sebagian orang. Oleh karena itu, sebaiknya jangan meminta anak-anak berusia di bawah 16 tahun untuk mengonsumsinya. [10]
    • Untuk membuat satu gelas teh, masukkan 1 sdt. rempah kering ke dalam kantong teh; letakkan kantong di dalam gelas. Setelah itu, tuangkan 250 ml air mendidih ke dalam gelas; seduh teh selama 5-10 menit. Keluarkan kantongnya dan teh siap disajikan.
    • Cobalah meminum satu gelas teh dan mengamati efek yang ditimbulkan selama beberapa jam. Beberapa penelitian mengindikasikan bahwa teh dari kulit kayu pohon willow putih mampu menghasilkan efek yang serupa dengan aspirin. [11]
  6. Beberapa jenis obat alternatif mungkin dapat mengurangi rasa sakit yang timbul akibat adanya batu ginjal. Sejatinya, obat-obatan tersebut bisa dengan mudah Anda beli di toko suplemen atau bahkan supermarket besar. Minum tiga sampai lima butir obat berlabel 12X to 30C; ulangi dosis tersebut setiap satu sampai empat jam. [12] Beberapa contoh obat alternatif yang layak Anda coba:
    • Berberis . Konsumsi obat ini jika rasa sakit berpusat di area pangkal paha Anda. [13]
    • Colocynthis . Cobalah mengonsumsi obat ini untuk meredakan rasa sakit yang muncul saat tubuh Anda membungkuk atau menekuk ke depan. [14]
    • Ocimum (ekstrak daun kemangi selasih). Cobalah mengonsumsi obat ini untuk meredakan rasa sakit yang disertai mual dan/atau muntah. [15]
  7. Meniran adalah salah satu jenis tumbuhan yang mampu membantu mengobati batu ginjal dan meredakan rasa sakit yang ditimbulkan olehnya. Meniran bekerja dengan merelakskan ureter agar batu ginjal lebih mudah keluar. Selain itu, tumbuhan ini juga mendorong ginjal untuk membuang komponen penyusun batu ginjal seperti kalsium. [16]
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 2:

Mencari Bantuan Medis

Unduh PDF
  1. Dalam beberapa kasus, obat-obatan alami tidak akan mampu mengobati batu ginjal Anda. Jika situasi Anda pun demikian, segeralah menghubungi dokter! Jika setelahnya Anda dirujuk ke Unit Gawat Darurat (UGD), kemungkinan besar dokter akan melakukan tes urine, ultrasonografi, atau tindak pemindaian ( CT scan ) pada area perut bawah untuk mengetahui ada atau tidaknya batu ginjal di tubuh Anda. Jangan ragu menghubungi dokter jika mengalami: [17]
    • rasa sakit yang parah di area perut bawah, pinggang, pangkal paha, atau alat kelamin
    • urine berdarah
    • sensasi terbakar saat buang air kecil
    • mual dan/atau muntah
    • demam dan meriang
    • nyeri pinggang yang menjalar ke area pangkal paha
  2. Jika obat-obatan alami tidak mampu meredakan rasa sakit Anda, cobalah meminta resep obat pereda sakit kepada dokter. Jika penderitaan Anda tak kunjung hilang meski sudah mengonsumsi obat-obatan pereda sakit, segera hubungi dokter! Kemungkinan besar, Anda perlu menambah dosis obat atau mengonsumsi obat-obatan yang lebih manjur. [18]
  3. Jika batu ginjal berhasil Anda keluarkan sendiri, jangan membuangnya agar bisa dibawa ke dokter untuk dianalisis. Melalui proses analisis tersebut, dokter dapat mengetahui jenis batu ginjal yang Anda miliki dan memberikan rekomendasi medis mengenai cara mencegah terbentuknya batu ginjal lain di masa yang akan datang. [19] Sejatinya, ada berbagai jenis batu ginjal yang patut Anda waspadai, seperti batu kalsium, batu asam urat, batu amonia ( struvite ), dan batu sistina. [20]
    Iklan

Peringatan

  • Segera temui dokter jika Anda merasa memiliki batu ginjal. Jika tidak dirawat dengan benar, batu ginjal dapat berkembang menjadi gangguan ginjal yang lebih parah dan hanya bisa disembuhkan dengan operasi.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 3.763 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan