Unduh PDF Unduh PDF

Menjadi seorang juara lebih dari sekadar memenangkan suatu pertandingan. Hidup seperti seorang juara dengan melatih sebagian sikap, kemampuan alami, dan etos kerja keras mungkin dilakukan dalam setiap jalan hidup, baik Anda seorang atlet, akademisi, atau pengontrol lalu lintas udara. Anda bisa mempelajari cara untuk menemukan jenis kejuaraan yang tepat dan mendefinisikan sukses untuk diri Anda sendiri, membangun dasarnya dengan rezim latihan, dan cara menjadi seorang pemenang yang hebat yang membawakan diri seperti seorang juara. Lihat Langkah 1 untuk informasi lebih lanjut.

Bagian 1
Bagian 1 dari 4:

Mencari Kejuaraan Anda

Unduh PDF
  1. Para juara mengenali bakat mereka dan mencoba mengembangkannya hingga ke tingkat ahli. Kemampuan kompetitif, kemampuan atletik alami, dan talenta-talenta lainnya merupakan biji yang akan menumbuhkan kejuaraan, tetapi biji-biji ini harus disiram dengan fokus kepintaran dan latihan keras. Anda tidak akan bisa masuk ke NBA atau dipekerjakan sebagai seorang CEO oleh sebuah perusahaan teknologi tanpa mengidentifikasi bakat-bakat Anda dan berlatih untuk meningkatkannya.
  2. Seorang atlet yang tidak dianugerahi dengan kecepatan kilat bisa meningkatkan kelincahan, kekuatan, kemampuan meloncat, atau strateginya. Yang penting adalah tetap jujur. Jika Anda seorang pemain sepak bola yang pintar, jangan mainkan peran sebagai penyerang jika tembakan Anda tidak akurat tetapi kemampuan bertahan Anda sangat hebat.
  3. Lakukan eksplorasi terhadap banyak bidang kompetitif dan nonkompetitif untuk melihat bakat Anda. Diversifikasi talenta Anda dan temukan keahlian Anda.
    • Mungkin Anda mengidolakan LeBron James sejak masa kanak-kanak dan tidak bisa menyingkirkan impian untuk menjadi seorang juara bola basket profesional sepertinya. Jika Anda tidak bisa menembak ke dalam kardus dan tersandung kaki Anda sendiri saat Anda mencoba melakukan lay up , maka impian Anda mungkin sulit dicapai. Tetapi mungkin Anda memiliki bakat seperti Dick Butkus, atau Anda bisa menghitung rumus kuadratik di kepala Anda–mungkin Anda ditakdirkan hebat di bidang lainnya.
    • Mainkan banyak jenis olahraga, bahkan jika Anda khawatir Anda tidak akan tampil baik. Jika Anda suka sepak bola, cobalah bola voli untuk mengembangkan koordinasi mata dan tangan dan melihat jika Anda ternyata mampu memainkannya dengan baik. Jika Anda suka bermain tenis, cobalah olahraga tim seperti sepak bola untuk mengetahui jika Anda tidak menyukai memainkan peran dalam sebuah grup para juara.
  4. Dekati setiap jenis tindakan dengan keinginan menjadi andal dan harapan untuk menguasainya. Saat Anda mempelajari cara memasak, saat Anda mempelajari cara menyetir kendaraan manual, saat Anda mempelajari berbicara bahasa Jerman, perlakukan semuanya seperti Anda sedang berkompetisi dan akan menjuarainya.
  5. Jika Anda sudah mempersempit pilihan terhadap beberapa kemampuan dan bakat alami, apa tujuan akhir Anda? Apa yang akan membuat Anda menjadi seorang juara? Apa yang akan membuat Anda puas? Tentukan tujuan di pikiran Anda dan mulailah berusaha menggapainya.
    • Menjadi seorang juara adalah sebagian tentang memiliki daftar pencapaian, tetapi terlebih penting lagi, ini adalah tentang keadaan pikiran. Menjadi seorang juara berhubungan dengan benar-benar mengetahui bahwa Anda adalah yang terbaik pada apa yang Anda lakukan. Memenangi Penghargaan Buku Nasional mungkin merupakan pencapaian yang hebat, tetapi apakah itu benar-benar berarti bahwa sang penulis merupakan pengarang yang terbaik?
    • Menjadi seorang siswa juara mungkin berarti setidaknya meningkatkan nilai-nilai Anda ke B–sesuatu yang mungkin terlihat tidak mungkin pada awalnya. Menjadi seorang pekerja juara mungkin berarti Anda tiba di kantor lebih pagi dan pulang lebih larut dan menunjukkan kepercayaan diri bahwa Anda hebat dalam apa yang Anda lakukan. Cari kejuaraan Anda sendiri dan tentukan syarat-syaratnya.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 4:

Berlatih untuk Menang

Unduh PDF
  1. Seorang juara catur mempelajari strategi-strategi pembukaan dan menemukan cara-cara baru dan kreatif untuk bertahan menghadapinya. Seorang juara sepak bola membuat dirinya kelelahan untuk melakukan latihan lompat kelinci demi meningkatkan kecepatan dan kelincahannya, alih-alih memainkan Madden di X-Box. Seorang ahli kimia juara lupa makan malam karena terbitan majalah Science terbaru sangat menarik perhatiannya. Seorang juara hidup dan bernapas dari bidang yang mereka kuasai.
    • Pelajari kompetisi dan kompetitor Anda. Para atlet profesional menghabiskan berjam-jam setiap minggunya untuk mempelajari film akan kelemahan lawan mereka di minggu depan, menebak strategi yang akan dijalankan tim lawan, teknik-teknik yang akan mereka gunakan, serta kemampuan para atletnya. Pebisnis di semua tingkat mempelajari strategi-strategi penjualan dan kualitas produk kompetitor mereka untuk meningkatkan kualitas produk mereka sendiri.
  2. Untuk setiap Michael Jordan ada Phil Jackson. Untuk setiap Messi ada Maradona. Para juara memerlukan para pelatih, guru, dan motivator yang hebat untuk menjaga agar mereka tetap sukses di tingkat tinggi. Jika Anda ingin menjadi seorang juara, Anda akan memerlukan bantuan.
    • Para atlet harus berkonsultasi dengan para pelatih dan manajer latihan, juga dengan pelatih angkat beban, dokter rehabilitasi dan kebugaran, serta seringkali pelatih diet untuk memastikan agar mereka tetap sehat dan bugar.
    • Carilah para pelatih yang bisa berhubungan personal dengan Anda agar latihan Anda senyaman mungkin. Jika Anda tidak sabar menanti sesi bersama pelatih Anda, Anda akan terlihat sebagai pelajar yang lebih baik dan reseptif.
    • Pelajari menerima masukan negatif dan motivasi diri Anda sendiri untuk meningkat. Jika seorang pelatih berkata bahwa Anda berlatih seperti nenek-nenek, Anda bisa saja menyerah dan mengajukan komplain, atau sebaliknya, berusaha dengan lebih keras lagi. Bahkan jika Anda memang sudah bekerja keras, apakah berusaha lebih giat lagi adalah hal yang buruk? Jika Anda adalah seorang juara, Anda akan menjawab tidak.
  3. Jika Anda ingin menjadi seorang juara–menjadi yang terbaik pada apa yang Anda lakukan–maka adalah hal yang penting untuk mendedikasikan waktu untuk berlatih menyambut kejuaraan setiap harinya. Anda harus bekerja dengan aktif untuk mengembangkan kemampuan, mempelajari permainan, dan membuat diri Anda menjadi yang terbaik. Berlatihlah seperti seorang juara dan Anda akan menjadi seorang juara.
    • Bagi para atlet, pembagian bobot untuk mempelajari strategi, membangun dasar-dasar yang diperlukan, dan memainkan pertandingan untuk bersenang-senang serta menjadi lebih baik saat berkompetisi merupakan hal yang penting. Instruksi-instruksi spesifik bisa ditemukan untuk olahraga-olahraga tertentu di bawah ini:
      • Bola Basket
      • Sepak Bola ala Amerika
      • Sepak Bola
      • Tenis
      • Renang
      • Golf
    • Untuk bidang-bidang lainnya, Anda harus menyediakan waktu dan berusaha dengan aktif untuk meningkatkan kemampuan. Tergantung pada bidang Anda, usaha ini bisa sangat berbeda, tetapi beberapa cara yang penting adalah untuk meningkatkan pikiran dan kemampuan interpersonal Anda. [1] Anda bisa mempelajari kemampuan-kemampuan penting lainnya dalam diri seorang juara, yang bisa diterapkan dalam semua bidang, contohnya:
      • Membangun Jejaring Sosial
      • Promosi Diri
      • Keberhargaan Diri
      • Berbicara di Depan Umum
      • Membangun Hubungan
  4. Para juara harus mengembangkan pikiran positif, rasa percaya diri, dan kepintaran dalam pekerjaan mereka. Jadilah seorang pekerja yang pintar dan ahli strategi yang hebat - dan buatlah ini menjadi hal yang penting - jangan hanya melatih tubuh di manapun kemampuan Anda berada.
    • Jika Anda seorang atlet, baca biografi dan panduan strategi tentang olahraga Anda. The Art of War karya Sun Tzu, yang merupakan buku panduan militer, adalah pilihan bacaan yang populer di antara para atlet yang sangat kompetitif. Bahkan saat Anda sedang tidak melatih kemampuan fisik Anda, latihlah semangat berkompetisi Anda.
    • Jika Anda seorang juara dalam bidang pikiran, latihlah juga tubuh Anda. Olahraga bisa membantu meningkatkan memori, energi, dan kesehatan secara umum, sehingga Anda menjadi versi diri sendiri yang lebih baik. Jika Anda menghabiskan seharian di dalam ruangan, pergilah keluar dan bergeraklah untuk menjaga agar pikiran Anda tetap bugar. Ini adalah hal yang penting.
  5. Pada akhirnya, Anda akan membentur sebuah tembok. Semua juara berjuang untuk mencari alasan-alasan demi bangun setiap hari setelah kelelahan di hari sebelumnya, dan kembali berlatih, atau pergi ke kantor. Sangatlah sulit untuk tetap bersemangat setiap hari. Tetapi itulah arti sesungguhnya dari seorang juara–mereka yang terhebat di antara yang terhebat–selalu menemukan cara untuk tetap termotivasi dan memimpin di bidangnya. Ini merupakan bagian yang penting dalam berlatih menjadi seorang juara. [2]
    • Banyak juara merupakan penggemar musik yang memotivasi, mereka menggunakannya sebelum memulai pertandingan besar atau bahkan berlatih. Musik keras dengan irama yang bersemangat biasanya populer di antara para atlet, dengan iPod mereka terisi oleh kumpulan musik metal , hip-hop , dan dance . Putar dan dengarkan "Seven Nation Army" oleh White Stripes dalam headphone Anda dan cobalah berolahraga di gym tanpa energi dan antusiasme. Tidak mungkin Anda bisa melakukannya.
    • Michael Jordan, salah satu pemain basket terbesar sepanjang masa, dulu sering menempelkan artikel-artikel dan kutipan-kutipan koran dari para pemain lawan yang mengatakan hal-hal buruk tentangnya di lokernya. Setiap kali ia bersiap berlatih dan bertanding, ia akan melihat kumpulan hal-hal buruk itu untuk menyemangatinya dan menyalakan semangat kompetitifnya. Jika para pemain lawan tidak mengatakan hal yang buruk, ia akan mengarangnya sendiri. Itulah seberapa juaranya ia.
  6. Para juara memprioritaskan peningkatan diri, dan walaupun mereka bekerja bersama para pelatih, pembimbing, dan guru-guru lainnya, mereka dikendalikan oleh diri sendiri untuk meraih kesuksesan, tidak berdasarkan opini orang lain. Adalah hal yang penting untuk menciptakan sistem hukuman dan penghargaan untuk meraih status juara bagi diri Anda sendiri.
    • Pact dan FitLife merupakan inovasi terbaru dalam bidang motivasi latihan. Dengan memasukkan rezim latihan kebugaran Anda ke dalam sistemnya, pelacak-pelacak latihan ini akan menghukum Anda dengan menarik uang dari akun Anda jika Anda gagal berolahraga berdasarkan rencana awal Anda.
    • Para juara perlu melepas lelah lebih dari siapapun. Carilah cara untuk bersantai setelah Anda bekerja keras saat berlatih untuk menjaga agar pikiran Anda tetap tajam dan rileks. Banyak atlet suka bermain permainan video, mendengarkan musik, dan membaca setelah berlatih seharian.
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 4:

Menjadi Seorang yang Sportif

Unduh PDF
  1. Setiap kali Anda melangkah ke lapangan Anda, baik itu berupa kantor atau lapangan olahraga sungguhan, Anda harus berharap bahwa Anda akan meninggalkannya setelah melakukan yang terbaik dan membuktikan keberhargaan Anda sebagai seorang juara. Bayangkan diri Anda sendiri menang dan melakukan apa yang diperlukan untuk menjadi yang terbaik dan percayai bahwa itulah yang akan terjadi.
    • Singkirkan gangguan mental saat Anda bertanding. Saat Anda ada di lapangan, itu bukanlah saatnya mengkhawatirkan pasangan Anda di rumah, apakah Anda akan bisa mendapatkan tiket konser di akhir minggu ini atau tidak, atau apakah Anda akan berpesta setelah permainan usai. Fokuslah pada apa yang harus dilakukan untuk meraih kemenangan.
    • Untuk membantu rasa percaya diri Anda, Anda harus berlatih dengan efektif. Saat Anda akan berkompetisi, jangan penasaran tentang apakah Anda seharusnya berlatih di gym dengan lebih baik, atau menonton lebih banyak rekaman pertandingan tim lawan. Berlatihlah dengan keras dan Anda akan tahu bahwa Anda berada dalam kondisi terbaik.
  2. Saat Anda bertanding, bertandinglah seperti seorang juara, yang berarti Anda akan mengerahkan semuanya yang Anda bisa. Semua energi, semua tekad di hati Anda, seluruh jiwa, dan semangat kompetitif Anda harus meledak dari dalam diri Anda di sepanjang durasi kontes. Jangan sampai Anda berakhir penasaran apakah Anda seharusnya bisa mengejar tembakan itu dengan lebih cepat, atau lebih energik dalam presentasi Anda. Seorang juara tidak boleh penasaran akan masa lalu. [3]
    • Semua atlet dan juara pikiran harus menghadapi kelelahan pada titik tertentu. Para pecundang menerimanya, menutup diri, dan meninggalkan bidangnya. Para juara menggali dalam-dalam dan menemukan alasan lebih lagi walaupun kelihatannya sudah tidak ada yang tersisa. Bekerjalah dengan keras saat berlatih dan Anda akan memiliki ketahanan serta stamina yang cukup untuk menyelesaikan kompetisi yang ada.
  3. Saat peluit ditiup dan permainan berakhir, seorang atlet bisa menunjukkan rasa syukur dan rendah hati dari seorang juara, atau perilaku kekanakan dari seorang pecundang, terlepas dari hasil akhir yang diterimanya.
    • Jika Anda menang, bertindaklah seperti biasa. Anda boleh merayakannya, tetapi jangan bertindak seolah-olah Anda tidak pernah menang sebelumnya. Tentunya kemenangan bukanlah suatu kejutan besar jika Anda memang mengharapkannya. Puji lawan Anda dan akui kemampuannya saat diperlukan.
    • Jika Anda kalah, Anda mungkin akan merasa frustasi dan terganggu. Jika Anda menghadapi seorang pemenang yang kejam, maka kekalahan Anda bisa terasa jauh lebih buruk. Akan tetapi, jangan terpancing, mencari alasan, atau marah. Gelengkan kepala Anda, terima hasilnya, dan tunggu pertandingan berikutnya. Belajarlah dari kekalahan Anda dan gunakan untuk memotivasi diri Anda demi melakukan peningkatan. [4]
  4. Kita telah melihat seorang atlet yang senang membanggakan diri dan bersombong setelah ia menang, dengan melupakan fakta bahwa rekan satu timnya berkontribusi terhadap keseluruhan permainan. Para juara harus memberikan pujian dan mengakui lawan-lawannya, para pelatih, serta rekan satu tim. Bahkan jika Anda merasa bangga akan apa yang Anda capai di lapangan, carilah sesuatu tentang para kompetitor lain yang bisa Anda puji. Bersikap tetap rendah hati dan menunjukkan perspektif merupakan bagian yang sangat penting dari menjadi seorang juara yang hebat.
    • Kita semua senang berpikir tentang diri sendiri sebagai pemulai yang bertanggung jawab atas kesuksesan kita sendiri, tetapi cobalah memperluas perspektif Anda untuk melihat gambaran besarnya. Kesuksesan Anda sebagai seorang juara bergantung pada guru-guru, orangtua, bahkan orang-orang yang menjual makanan di stan-stan, atau mengemudikan bus yang Anda gunakan untuk bepergian, mereka semua berkontribusi terhadap kesuksesan Anda. Jangan lupakan itu, juara.
  5. Sebelum Anda bertanding, anggaplah keharusan Anda untuk menang sebagai tanggung jawab Anda. Sandang beban kesuksesan dan anggaplah sebagai kesalahan Anda jika Anda tidak menjadi juara. Tempatkan diri sendiri di posisi untuk menjadi seorang pemenang. Jika Anda tidak berhasil, akui kekalahan Anda seperti seorang juara sejati.
    • Hanya Anda sendiri yang bisa menentukan apakah Anda telah sukses atau tidak. Mungkin rekor pribadi dalam lapangan golf sudah cukup baik bagi Anda, terlepas dari apa yang mungkin Tiger Woods katakan tentang rekor itu.
    • Jangan pernah salahkan rekan setim, teman kerja, atau kompetitor Anda. Jangan menyalahkan seseorang akan aktivitasnya, bahkan jika ia berhak disalahkan. Bertindak seperti ini sangat tidak berkelas dan merupakan sebuah tanda orang yang bermental kerdil. Akui bagian dalam kesalahan yang ada jika sesuatu terjadi dan bertindaklah seperti seorang juara.
    Iklan
Bagian 4
Bagian 4 dari 4:

Bersikap Sebagai Seorang Juara

Unduh PDF
  1. Perlakukan setiap momen sebagai kesempatan untuk merayakan pencapaian Anda. Para juara yang sangat kompetitif selalu bersikap kompetitif setiap saat. Michael Jordan dikenal akan permainan playground pig nya (sebuah permainan anak-anak) yang tidak kenal ampun saat ia masih kecil. Rafael Nadal, saat cedera, mempertahankan semangat kompetitifnya dengan bermain poker berisiko tinggi sembari memulihkan diri dari pembedahan. Berkompetisi secara rutin merupakan sebuah cara yang penting untuk mempertahankan keunggulan kompetitif Anda. Sebagai seorang juara, sediakan waktu untuk menyikapi setiap permainan checkers sebagai pertandingan Super Bowl . Sikapi setiap hari sebagai anugerah.
    • Sediakan waktu untuk merayakan kemenangan-kemenangan Anda. Dalam usahanya untuk terlihat tidak terlalu berbangga diri, beberapa juara bisa melangkah terlalu jauh dalam arah yang berlawanan dan merayakan kemenangan mereka dengan dingin. Bersenang-senanglah sesekali! Anda adalah seorang bos!
  2. Para juara hanya ingin mengelilingi diri mereka dengan sesama juara. Jangan buang waktu Anda untuk bersenang-senang dengan mereka yang tidak ingin berusaha dan berinvestasi bagi kesuksesan mereka sendiri. Habiskan waktu dengan orang-orang besar.
    • Berjuanglah untuk menjadi bagian dari sebuah "power couple," yaitu pasangan yang saling mendukung satu sama lain untuk mencapai kesuksesan mutual. Power couple terdiri dari dua orang yang ambisius dan penuh motivasi. Contohnya adalah Jay-Z dan Beyonce, atau Brad Pitt dan Angelina Jolie. Power couple tercipta dari para juara.
    • Cobalah berteman dengan para juara dari bidang yang berbeda selain bidang Anda sendiri. Mungkin terlalu sulit berteman baik dengan pemijat terhebat di kota Anda saat Anda adalah pemijat terbaik kedua. Cormac McCarthy, seorang pengarang hebat, mengklaim bahwa ia tidak pernah berhubungan dengan para penulis lainnya, dan memilih berteman dengan para ilmuwan.
  3. Pikiran dan pandangan Anda memiliki pengaruh yang menakjubkan terhadap performa Anda. Semua juara memiliki sikap positif yang tidak bisa dihentikan, yang berkontribusi terhadap kemenangan dan keadaan bertahan di puncak bidang mereka. Berpikirlah positif dalam semua hal dan carilah hal terbaik dalam diri setiap orang di sekitar Anda. Cobalah mengeluarkan kualitas yang lebih baik dalam diri semua orang dan berfokuslah pada hal-hal positif yang ada.
    • Dalam permainan golf, long slump (keadaan krisis pada pikiran) biasa disebut "the yips," (rasa grogi yang menyebabkan pukulan meleset) dan telah diverifikasi secara klinis sebagai fenomena psiko-fisika yang berhubungan dengan tugas-tugas reseptif yang biasa ditemukan dalam olahraga. [5] Efek pikiran terhadap kemampuan tubuh memproduksi sangat nyata, sehingga kebiasaan berpikir positif merupakan suatu kualitas yang penting untuk dikembangkan dalam diri para juara.
  4. Adalah hal yang penting bagi para juara untuk melihat para pemenang dan menyesuaikan diri dengan mereka. Bagaimana Muhammad Ali berlatih untuk pertandingan-pertandingan besar? Bagaimana Tom Brady menghabiskan waktu luangnya? Apa yang dilakukan William Faulkner untuk bersenang-senang? Pelajari orang-orang hebat ini dan semua hal yang bisa Anda temukan tentang merka untuk menyesuaikan diri dengan tepat demi menyambut kejuaraan Anda sendiri.
    • Cari figur contoh di bidang Anda sendiri dan bidang lainnya untuk mempelajari kebijaksanaan yang tidak terduga. Kanye West sering membandingkan dirinya dengan para jenius sejarah dalam sesi-sesi wawancaranya: Einstein, Henry Ford, dan Mozart merupakan nama-nama yang sering ia bandingkan dengan dirinya sendiri untuk mendapatkan inspirasi.
    • Sebuah perkataan Buddhis kuno berbunyi: Ketika Anda melihat sang Buddha di jalan, bunuh sang Buddha. Para juara ingin menaklukkan pahlawan mereka. Jika Anda mencontoh pelatih lari Anda, yang telah mempertahankan rekor provinsi selama 25 tahun, jadikan keinginan Anda untuk mengalahkan rekor tersebut sebagai tujuan Anda. Teruslah berlatih sampai Anda mencapainya.
  5. Saat Anda terus meningkat dan mengumpulkan gelar kejuaraan, cobalah membagi pilihan kompetisi Anda. Apa lagi yang bisa Anda lakukan dengan baik? Seorang juara terus mencari kompetisi dalam semua hal.
    • Jay-Z, Dr. Dre, dan Russell Simmons merupakan figur hip-hop yang berhasil mengembangkan kerajaan-kerajaan bisnis jutaan dolar, walaupun mereka mulai hanya dari impian kecil, yaitu untuk menjadi pembawa acara terbaik. Sekarang, pengaruh berbagai bisnis mereka dalam gaya, budaya, dan musik sangatlah besar. Mereka telah menjadi juaranya para juara.
    Iklan

Tips

  • Dengarkan lagu "All I Do Is Win" oleh DJ Kahled atau lagu-lagu motivasi lainnya agar Anda bersemangat.
Iklan

Peringatan

  • Latihan akan menghasilkan kesempurnaan. Teruslah mencoba sampai Anda mencapai tingkat yang Anda inginkan, dan teruslah bekerja untuk mempertahankan tingkat tersebut.
  • Jangan sombong dan jangan sampai kenyataan ketika Anda menjadi juara mengonsumsi rasa rendah hati Anda.
  • Menang bukanlah akhir perjalanan Anda, kecuali Anda tidak ingin terus melanjutkan apa yang telah Anda juarai. Teruslah bekerja untuk meningkatkan diri, atau para saingan Anda akan meraih dan melampaui Anda.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 19.250 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan