Unduh PDF Unduh PDF

Berpacaran dengan perempuan dalam jangka waktu yang lama adalah suatu perkara, tetapi menjaganya untuk tetap senang adalah perkara yang lain. Terkadang, Anda akan menemui kesulitan dalam mengetahui apa yang dia inginkan atau merasa malas atau lupa untuk menunjukkan bahwa Anda mencintainya. Meskipun diperlukan usaha di dalam berhubungan, Anda akan mendapatkan imbalan yang setimpal. Ikutilah petunjuk-petunjuk di dalam artikel ini untuk menjaga pacar tetap bahagia.

Bagian 1
Bagian 1 dari 4:

Membuatnya Merasa Spesial

Unduh PDF
  1. Bukakan pintu untuknya, tawarkan dia untuk mengenakan jaket Anda, tariklah kursi untuknya dan berdirilah saat dia memasuki ruangan. Dia akan menyukai tindakan-tindakan kecil tersebut. Saat Anda mengajaknya berkencan, jangan pernah memintanya membayar atau membagi tagihan. Perempuan menyukai laki-laki yang membayar tagihan makan malam seperti bukan perkara besar. Akan tetapi, jika dia tidak suka, janganlah memaksa untuk membantunya.
  2. Katakan bahwa dia cantik, terutama saat dia paling sedikit mengiranya. Perempuan dapat berusaha keras untuk mencoba agar tampak indah dan dia akan merasa senang jika Anda menyadarinya.
    • Buatlah pujian yang bermakna dan jujur. Alih-alih mengatakan "Indahnya rambut Anda," cobalah untuk mengatakan "Saya sangat suka dengan cara Anda mengatur rambut malam ini! Rambut Anda tampak sangat lembut dan indah." Gunakan ungkapan-ungkapan yang berbeda yang menunjukkan bahwa Anda bijaksana.
    • Jangan merasa malu untuk memujinya atau menunjukkan kasih sayang di depan orang lain. Pria sejati tidak akan merasa malu untuk menunjukkan kepada dunia bahwa mereka telah menemukan wanita yang baik. Pacar Anda akan menyukai hal tersebut. Orang-orang membicarakan sesuatu yang mereka hargai di depan umum. Seketika, dia akan merasa menjadi prioritas jika Anda cukup percaya diri untuk menunjukkan perasaan Anda tentangnya kepada dunia. Peganglah tangannya di mal atau posisikan lengan Anda di tubuhnya saat berada di bioskop kapan pun dia merasa nyaman. Buatlah isyarat atau tanyakan kepadanya jika Anda merasa ragu.
  3. Setelah Anda berhubungan dalam jangka waktu tertentu, Anda dapat merasa lupa untuk membuatnya merasa spesial. Beberapa laki-laki juga mengabaikan pacarnya dengan sengaja sebagai cara untuk membalasnya atau untuk menghukumnya.
    • Biarkanlah dia mengetahui bahwa Anda sedang memikirkan dirinya. Contohnya, kirimkan pesan singkat saat Anda sedang memikirkannya. Pastikanlah untuk tidak mengirimkan pesan yang tidak ingin dibaca oleh teman atau keluarganya. Cobalah untuk mengirimkan pesan "selamat pagi" dengan kata-kata penyemangat yang singkat sesering mungkin. Perempuan senang mengetahui bahwa dia adalah hal pertama yang ada di dalam pikiran pacarnya saat dia memulai harinya.
    • Jangan pernah mengabaikannya sebagai cara bersikap manipulatif. Anda akan benar-benar menyakitinya. Jika Anda sering mengabaikannya, dia akan memutuskan Anda. Jangan biarkan dia menunggu Anda untuk menghubungi atau berbicara kepadanya. Jika Anda memiliki masalah, katakanlah. Setelah terjadi percekcokan, tunggulah beberapa jam atau satu hari untuk menenangkan emosi yang sedang panas sehingga rasa keinginan akan satu sama lain lebih besar daripada amarah. Maka, akan terdapat peluang baik untuk memperbaiki hubungan kembali. Bersiaplah untuk meminta maaf bahkan saat Anda merasa dialah yang harus meminta maaf dahulu. Akan tetapi, tetap jagalah integritas Anda. Dalam percekcokan, kedua belah pihak biasanya menyebabkan luka dan setiap pihak memiliki hak untuk memiliki pendapat. Jika Anda menunggu berhari-hari, dia akan merasa dicampakkan dan perasaannya akan terputus.
  4. Kejutkan dia dengan bunga atau catatan jika dia menyukai hal-hal tersebut. Ajaklah dia ke makan malam romantis, hari dan akhir pekan yang tidak direncanakan.
    • Bawalah dia ke tempat yang baru. Banyak perempuan yang akan merasa bosan jika Anda membawanya terus-menerus ke tempat yang sama (kecuali tempat tersebut adalah tempat spesial bagi Anda berdua). Oleh karena itu, cobalah untuk sedikit mengubahnya. Anda harus menikmati berbagai tempat baru dengannya karena Anda akan memiliki topik pembicaraan dan ingatan baru bersama.
    • Pastikan untuk merencanakan segala sesuatu di waktu senggang di malam/hari/akhir pekan saat Anda tahu dia memiliki urusan yang harus dilakukan. Tanyakanlah tentang jadwalnya dengan cara yang biasa sehingga dia tidak mengetahui bahwa Anda sedang merencanakan sesuatu. Miliki juga rencana B, jika dia tidak merasa senang untuk menjadi bagian rencana Anda. Contohnya, jika Anda mengajaknya berenang, Anda perlu mengetahui kapan waktu yang tepat untuknya atau dia akan menolak ajakan tersebut.
    • Jika memungkinkan, kejutkan dia dengan lagu cinta atau puisi pendek, atau jika Anda menemukan puisi yang benar-benar menggambarkan perasaan Anda, kirimkan puisi tersebut atau pranalanya kepadanya.
  5. Anda perlu bersikap responsif saat pacar perempuan menelepon, kecuali jika dia berkata bahwa Anda tidak perlu menghubunginya kembali. Biarkan dia tahu bahwa Anda sedang memikirkan dirinya meskipun sedang tidak sedang bersamanya. Perempuan akan merasa gelisah saat diabaikan. Perempuan yang percaya diri adalah perempuan yang bahagia dan perempuan yang bahagia bersikap baik kepada pacar laki-lakinya.
  6. Anda bahkan dapat memberikan hadiah kecil seperti permen batang kesukaannya. Dengarkan saat dia menceritakan sesuatu yang diinginkannya dan terus kejutkan dirinya dengan memberikan sesuatu yang spesial. Akan tetapi, jangan coba-coba untuk "membelinya" dengan kemewahan.
    • Jangan memberikan hadiah dalam waktu yang mepet. Luangkan waktu dan pikirkanlah dengan baik. Apa yang dia sukai? Musik? Syal? Gelang yang lembut? Parfum spesial? Apakah dia memiliki barang koleksi? Apakah dia memiliki daftar keinginan yang dapat dibeli di suatu tempat? Apakah dia menyebutkan keinginan akhir-akhir ini? Mungkin Anda dapat meminta pendapat ibu atau sahabatnya. Mengingat apa yang dia hargai lebih penting daripada harga barang.
    • Jangan pernah melupakan liburan atau peringatan penting yang bermakna bagi Anda berdua. Dengarkan petunjuk-petunjuk yang dia katakan tentang hal yang dia inginkan. Hadiah yang bermakna akan menunjukkan kepadanya bahwa Anda peduli. Ajaklah dia ke mal dan perhatikanlah apa yang dia katakan.
    • Berikanlah sesuatu yang dapat dia kenakan setiap hari untuk mengingatkan dirinya betapa peduli diri Anda kepadanya. Liontin dengan gambar Anda di dalamnya dapat menjadi hadiah yang menakjubkan.
    • Jika dia memberikan hadiah untuk hari libur dan Anda tidak memberikan hadiah kepadanya, dia mungkin akan merasa kesal (meskipun jika dia tidak mengakuinya). Jika hal ini terjadi di masa lampau, pastikan untuk tidak terjadi lagi, gantilah dengan memberikan beberapa hadiah kejutan.
    • Hadiah dapat menggambarkan betapa Anda menghormati dan menghargai dirinya serta siap untuk berkorban demi dirinya. Barang-barang karya sendiri pun sering dihargai seperti saat Anda membuat desain khusus. Buatlah benda tersebut jika Anda berbakat.
    • Janganlah mengulangi hadiah kecuali jika hal tersebut memiliki signifikansi yang spesial, seperti saat hari peringatan. Selain itu, jika dia mengetahui bahwa Anda memberikan hadiah yang sama kepada perempuan lain, dia tidak akan menyukai hadiah tersebut.
  7. Gunakan lelucon dengan cara yang natural. Anda tidak perlu menceritakan lelucon garing di setiap kesempatan kecuali jika menyukai hal-hal demikian. Ketahuilah jenis lelucon yang dia sukai. Saat dia merasa kesal, cobalah untuk menghiburnya dengan lelucon. Jika dia menertawai sesuatu, cobalah untuk memahaminya dan tertawalah bersama. Tunjukkan kepadanya bahwa Anda menyukai lelucon dan perkataan yang lucu.
  8. Ingatlah bahwa pacar bukanlah "barang" Anda. Perhatikanlah opini dan keinginannya bahkan jika hal tersebut berbeda dengan yang Anda miliki. Jangan membuat dia merasa bodoh hanya karena dia tidak setuju akan hal apa pun dengan Anda. Hidup berdampingan dengan duplikat diri kita dinilai sangatlah membosankan. Ketidaksetujuan dapat memberikan perspektif lain di dalam kehidupan. Seseorang mungkin dapat memenangkan diskusi tetapi kehilangan rasa sayangnya.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 4:

Menjadi Seseorang yang Dapat Dipercaya

Unduh PDF
    • Datanglah tepat waktu, maksimal 10 menit terlambat dan tepati janji Anda kepadanya juga kepada orang lain. Wanita menilai pacarnya yang tidak dapat menepati janji sebagai orang yang tidak cukup aman untuk hubungan yang serius. Jika Anda tidak dapat menepati janji, beri tahu dia sebelumnya dan tepati janji setelahnya sehingga dia akan menilai bahwa Anda adalah lelaki yang dapat dipercaya. Janji yang tidak ditepati seringkali disamakan dengan kebohongan. Meminta maaf lebih baik daripada menyalahkan keadaan. Seiring berjalannya waktu, dia akan merasakan prioritas Anda yang nyata.
    • Tunjukkan rasa tanggung jawab dengan belajar, bekerja dan uang. Hal itu dapat menunjukkan bahwa Anda dapat bertanggung jawab untuk keluarga di masa yang akan datang. Lelaki yang tidak bertanggung jawab dapat dinilai dengan mudah sebagai pasangan yang tidak serius dan tidak teguh.
  1. Jika Anda ingin membuat pacar Anda berteman dengan teman wanita atau mempercayai Anda di dalam hubungan pertemanan dengan wanita lain, jangan pernah memuji ciri fisik teman-teman wanita tersebut.
    • Jika Anda memiliki hal positif tentang teman wanita, katakanlah tentang kepribadiannya seperti dia hangat, ramah atau kreatif. Jika memang benar-benar jelas, katakanlah pintar, terkenal, sporty dll. Apa pun yang Anda lakukan, janganlah memulai dengan, "Teman saya datang ke sini dan saya ingin Anda menemuinya. Anda akan menyukainya. Dia cantik! Semua teman saya tidak bisa berhenti menatapnya. Saat dia berjalan, seluruh percakapan berhenti karena semua lelaki menatapnya!"
    • Pahamilah bahwa mungkin awal mulanya pacar hanya curiga kepada teman-teman wanita Anda. Pujilah selalu pacar sehingga dia mengetahui bahwa dialah satu-satunya di dunia yang Anda miliki. Pertemanan Anda dengan teman-teman wanita akan lebih diterima dengan baik jika mengikuti langkah ini. Hindari pertemuan yang sering dengan teman-teman wanita yang tidak memiliki hubungan yang stabil. Beri tahu dirinya bahwa dia dapat menjadi pasangan yang baik untuk orang lain. Bicarakanlah pacar atau suami teman-teman wanita Anda juga.
  2. Kebohongan akan mengarah kepada kecurigaan dan rasa tidak percaya di antara Anda berdua yang mungkin tidak dapat diperbaiki kembali. Hubungan dapat berakhir hanya karena rasa tidak percaya.
    • Tunjukkan bahwa Anda dapat dipercaya dengan perbuatan. Percakapan yang Anda miliki dengan wanita lain jangan pernah membatasi untuk bersikap genit dan akrab. Dia perlu tahu bahwa dia dapat mempercayai Anda di dalam perkataan dan perbuatan bahkan untuk hal-hal yang kecil. Jika Anda mengalami kesulitan dengan hal ini, mungkin Anda belum siap untuk berhubungan dan perlu mempertanyakan mengapa Anda merasa perlu untuk bermain-main dengan wanita lain. Pandanglah wanita lain hanya sebagai manusia, bukan sebagai calon pasangan.
    • Saat sedang berhubungan, jangan pernah beri tahu dia bahwa wanita lain lebih cantik daripada dirinya. Jika dia menanyakan apakah wanita lain lebih cantik daripada dirinya, jawabannya harus selalu "TIDAK!"
    • Jangan pernah membicarakan tentang selebriti yang benar-benar cantik. Hal ini hanya akan membuatnya tidak enak dan dia akan marah kepada Anda karena hal itu. Saat Anda perlu mengomentari kecantikan dari seseorang seperti Angelina Jolie atau Scarlett Johansson, selalu ingatkan pacar bahwa dia lebih cantik di mata Anda.
  3. Bersikaplah terbuka kepadanya saat Anda tidak terbuka kepada kebanyakan orang. Saat Anda menunjukkan bahwa Anda mempercayainya, kemungkinan besar dia juga akan mempercayai Anda. Jagalah rahasianya saat dia melakukan hal yang sama. Anda dapat menunjukkan kepadanya sisi yang jarang dikemukakan kepada teman-teman Anda. Jangan ceritakan hal-hal pribadi kepada orang lain yang dapat membuatnya kesal jika dia tahu. Jagalah wibawanya.
  4. Saat berhubungan, pastikan untuk menunjukkan status hubungan Anda di akun Facebook . Miliki rasa bangga kepadanya sehingga dia akan merasa bangga kepada Anda. Tunjukkan kepada keluarga dan teman-teman bahwa Anda serius kepadanya sehingga dia tidak akan khawatir jika Anda melirik wanita lain.
    • Jika seseorang menggoda Anda di daring, segera beri tahu pacar. Jika Anda merahasiakannya dan dia telah merasa gelisah, rahasia tersebut hanya akan membuat kegelisahannya semakin buruk.
    • Janganlah berkomunikasi dengan perempuan lain via surel, pesan singkat atau jejaring sosial tanpa memberi tahu pacar apa yang sedang Anda lakukan. Jika Anda menggoda seseorang via pesan singkat dan pacar mengetahui pesan tersebut, dia akan merasa kesal. Ajaklah dia untuk melihat-lihat kotak surat jika dia ragu. Anda harus memastikan bahkan kepada diri sendiri bahwa Anda telah memilihnya dan menyingkirkan seluruh wanita lain sehingga dia akan merasakannya.
  5. Jika seseorang menggodanya, bela dia. Para perempuan perlu tahu bahwa pacarnya membelanya setiap saat, itulah kebutuhan yang sangat lama. Bagaimana perasaan Anda jika dia memilih berada di pihak temannya atau teman Anda daripada diri Anda? Biarkan dia tahu bahwa dia dapat bergantung kepada Anda untuk membelanya. Dalam perjalanan, seringkali lelaki yang memerlukan bantuan sehingga Anda dinilai bijak jika menunjukkan kesiapan untuk "rela berkorban untuknya". Karir lelaki yang cemerlang akan runtuh dengan mudah jika wanitanya tidak mendukungnya.
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 4:

Bersikaplah Kompromistis

Unduh PDF
  1. Jika teman-teman dan keluarganya tidak menyukai Anda, mereka akan meyakinkannya bahwa Anda tidak pantas untuknya. Selalu bersikap seperti seorang pria di sekitar teman-teman dan keluarganya sehingga mereka akan mendorong dia untuk tetap berhubungan dengan Anda. Anda mungkin tidak akan menyukai mereka seperti dia menyukai mereka. Akan tetapi, tetapi Anda harus tetap berusaha untuk bersikap manis karena Anda peduli kepadanya. Ingatlah nama-nama dan detail orang-orang yang penting untuknya.
  2. Jangan pernah membuat dia berpikir bahwa Anda lebih memilih teman-teman daripada dirinya. Di waktu yang sama, Anda perlu berhubungan dengan orang lain selain pacar Anda. Tunjukkan bahwa Anda memiliki kebahagiaan dan kehidupan sosial, tidak selalu bergantung kepadanya, serta bahwa Anda cukup kuat untuk mendukungnya. Pastikanlah untuk menyeimbangkan itu semua.
  3. Ingatlah bahwa dia dapat meninggalkan Anda sehingga Anda harus berusaha keras untuk menjaganya tetap senang agar dapat tetap membuatnya menjadi pacar. Pastikan bahwa dia akan merasa kehilangan sesuatu yang besar jika kehilangan diri Anda. Jika ingin menjaganya, saatnya untuk memulai memperlakukannya seperti yang dilakukan oleh pria sejati. Jangan pernah berharap akan ada perempuan yang hebat lagi...
    • Jangan lebih memprioritaskan hobi, permainan video, YouTube, musik atau kesukaan lainnya daripada dirinya. Jangan pernah mendengarkan musik dengan alat pendengar saat duduk di sampingnya atau bahkan hanya dengan satu alat pendengar. Jelaskan mengapa dan berapa lama jika Anda memiliki pekerjaan atau pelajaran yang mengganggu.
    • Saat dia berkencan dengan Anda tetapi tidak pergi ke sana sehingga Anda dapat memainkan permainan di iPhone dan mengirimkan pesan kepada teman-teman. Jika Anda melakukan hal itu, dia akan berpikir bahwa Anda bersikap kasar dan tidak ingin menghabiskan waktu dengannya sebagaimana yang orang lain akan pikirkan. Anda dapat melakukan hal tersebut selama yang Anda mau saat dia sedang tidak ada. Jika dia berpikir bahwa Anda banyak menghabiskan waktu dengan hal-hal yang kurang serius, dia akan berpikir bahwa Anda tidak akan bekerja keras untuk mendapatkan pendapatan yang baik di kemudian hari. Dia akan berpikir bahwa Anda hanya akan menjadi beban finansial untuknya.
  4. Janganlah membatasi pacar. Buatlah dia merasa gembira setiap kali dia melihat atau mendengar Anda. Jika Anda membatasinya, dia akan merasa kewalahan sehingga dapat merusak hubungan yang baik. Setiap hal memiliki waktunya tersendiri. Jika seseorang merasa waktu belajar, bekerja, hobi atau tidur dihabiskan untuk hal-hal remeh, hal itu akan dapat menjadi ketegangan daripada kegembiraan. Bantulah satu sama lain untuk menjadi efisien serta untuk menghabiskan waktu luang bersama-sama kapan pun hal itu terjadi.
  5. Jika dia menyebutkan hal yang Anda lakukan yang membuatnya terganggu, ubahlah perilaku Anda dengan gembira.
    • Perempuan adalah pihak yang sering terluka di dalam hubungan. Jika dia terus-menerus disakiti, Anda akan kehilangan dirinya. Beberapa perempuan dapat dan akan menerima kejadian buruk dari pacarnya. Akan tetapi, seiring berjalannya waktu, dia akan sadar bahwa dia dapat menemukan seseorang yang akan memperlakukan dirinya seperti yang dia inginkan. Selain itu, jika Anda menyakitinya, dia akan memberi tahu temannya akan hal itu.
    • Anda tidak perlu mengubah diri, tetapi diperlukan sikap kompromistis dari kedua belah pihak saat terdapat masalah-masalah kecil. Dia akan bersedia untuk melakukan hal yang sama untuk Anda. Kedua belah pihak pada akhirnya harus merasa puas, tetapi terkadang Anda harus bertindak terlebih dahulu. Jika hal itu terasa berat sebelah dan salah satu pihak merasa tidak puas, tidak ada landasan untuk suatu hubungan.
    • Wanita akan merasa diremehkan jika pria terlalu banyak mendominasi dan tidak memberikan ruang untuk posisi memimpin seperti membayar makanan atau membantu pria tersebut. Beberapa wanita akan merasa terhina jika mereka tidak dapat mengundang kencan kedua dan ketiga terutama di dalam budaya yang mengutamakan kesetaraan gender. Jika mereka memiliki pendapatan, mereka juga ingin menunjukkan kemampuan untuk tidak menjadi pebalap liar, memerlukan pria untuk keselamatannya sendiri. Hal tersebut seluruhnya berkaitan dengan cinta, bukan dengan keuntungan semata. Menyeimbangkan seluruhnya dengan saling pengertian satu sama lain dapat memberikan peluang untuk menciptakan hubungan yang sehat. Memperhatikan perasaan orang lain lebih penting daripada peran gender yang kaku.
    Iklan
Bagian 4
Bagian 4 dari 4:

Pahamilah Kebutuhannya

Unduh PDF
  1. Pahamilah perasaannya dan buatlah kejutan yang manis.
    • Setiap orang memiliki seperangkat bahasa cinta yang unik. Hal yang dapat menyentuh hati mereka saat mereka merasa dicintai dan dihargai saat ungkapan-ungkapan lain mungkin sama sekali tidak menggembirakan. Hal yang paling umum adalah: kata-kata dukungan (bukan rayuan belaka), prioritas waktu, tindakan melayani, hadiah, sentuhan fisik, benar-benar memahami orang lain, mengingat detail yang dikatakan sebelumnya, serta tidak memperlihatkan kesalahan yang nyata. Contohnya, seikat bunga untuk wanita dapat berarti makanan rumahan untuk lelaki dan sebaliknya. Jelaskan bahasa cinta Anda juga sehingga dia tidak akan merasa sedih jika dia melakukan hal-hal dengan niat tertentu yang tidak membuat Anda gembira.
    • Pijatan merupakan kartu truf karena sedikit orang yang tidak menyukainya. Jika situasinya memungkinkan, pijatan kaki mungkin tidak terlalu mengintimidasi dan lakukan pijatan sebagai perhatian yang sejati tanpa berkaitan dengan nafsu berahi.
    • Perempuan mengetahui bahwa pria dapat "menunjukkan cinta" untuk dapat berhubungan seks dan akan merasa diperdaya dan murahan jika dilakukan. Jika dia merasa tidak dihargai, akan timbul rasa takut di dalam hatinya dan hal itu akan terjadi lagi. Jangan pernah berpikir bahwa "seks" sama halnya dengan "memberikan cinta" kepada wanita. Pastikan hal tersebut untuk DIRINYA. Tunjukkan cinta untuk membuat dia merasa terpenuhi. Cepat atau lambat, dia tidak dapat menahan untuk menunjukkan rasa cinta dengan caranya sendiri yang benar-benar dipahami oleh lelaki...

Tips

  • Perempuan menyukai lelaki yang bekerja keras untuk menunjukkan rasa sayang. Jangan merasa terlalu nyaman di dalam hubungan. Lakukanlah kembali hal yang Anda lakukan saat mendapatkannya dan Anda akan merasa takjub akan balasan yang diberikan olehnya.
  • Ingatlah bahwa perempuan menyukai hal yang romantis. Jangan berhenti melakukan hal romantis seperti makan malam romantis atau membelikan bunga untuknya.
  • Ketahuilah bahwa perempuan biasanya memiliki standar higienis yang lebih tinggi daripada lelaki dan dapat mudah merasa muak dengan bau, kotoran dan hal lain yang berkaitan dengan kebersihan yang buruk. Aroma buruk atau pakaian yang tidak rapi dapat membuat dia muak. Dia juga dapat memikirkan bahwa harus melakukan pembersihan di rumah di masa yang akan datang...
  • Jangan pernah menggoda orang lain saat berhubungan. Hal tersebut dapat membuat dia merasa bahwa Anda memberikan prioritas yang seharusnya dia dapatkan kepada orang lain.
Iklan

Peringatan

  • Setiap perempuan itu unik sehingga Anda tidak dapat memperlakukan pacar yang sekarang dengan perlakukan yang dilakukan kepada mantan pacar dan berharap bahwa dia akan merasa senang. Menjaga pacar tetap senang bukan seperti "potong dan tempel " sehingga pastikan untuk memperlakukannya dengan cara memperhatikan kebutuhan dan keinginannya yang unik.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 13.020 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan