Unduh PDF Unduh PDF

Terdapat banyak jenis gaun yang dapat Anda buat namun jika Anda adalah pemula dan ingin membuat sesuatu yang lebih serba guna, gaun infinity dapat menjadi pilihan yang baik untuk memulai. Gaun ini hanya memerlukan satu jahitan dan dapat diubah menjadi beberapa gaya yang berbeda. Ini mempermudah Anda menyesuaikan dandanan untuk pesta pernikahan atau menyesuaikannya untuk berjalan-jalan di malam hari dengan teman-teman Anda. Pola ini dapat diubah dengan mudah untuk membuat gaun dengan ukuran dan panjang yang diinginkan.

Bagian 1
Bagian 1 dari 3:

Membeli dan Memotong Bahan Kain Anda

Unduh PDF
  1. Anda akan memerlukan bahan kain yang elastis untuk gaun Anda. Ini adalah hal yang sangat penting untuk pembuatan gaun infinity . Meskipun Anda dapat memilih beragam bahan yang elastis, bahan kaus yang terdiri dari bahan spandeks adalah jenis yang umumnya paling mudah untuk digunakan dan akan memilihi tampak akhir yang terbaik jika Anda adalah penjahit pemula.
    • Anda sebenarnya dapat membeli kain apa saja yang Anda inginkan untuk bagian roknya namun bahan yang elastis sangat diperlukan untuk bagian tali dan pinggangnya.
  2. Watermark wikiHow to Menjahit Gaun
    Ukurlah lingkar pinggang Anda pada bagian yang terkecil lalu kurangi dengan 7,5 cm. Ini akan menjadi ukuran pinggang gaun Anda. Rok Anda adalah rok lingkaran ( circle skirt ) sehingga Anda akan memotongnya dari ukuran lebar kain selebar pinggang Anda ditambah dua kali panjang rok yang Anda inginkan. Ini sangat mungkin dilakukan jika Anda membuat satu lingkaran besar untuk membuat gaun koktail pendek. Namun, jika Anda ingin membuatnya lebih panjang, Anda harus membagi lingkaran besar tersebut menjadi empat bagian.
    • Buatlah sebuah lingkaran di tengah-tengah kain Anda dengan ukuran lingkar pinggang yang telah diukurkan. Dengan menggunakan titik tengah yang sama, gambarkan lingkaran yang lebih besar untuk roknya. Ini akan membuat sebuah lingkaran kecil di tengah lingkaran yang besar. Potonglah lingkaran yang di tengah untuk menjadi tempat pinggang Anda.
    • Jarak di antara garis pinggang dengan tepian lingkaran yang besar adalah ukuran panjang rok Anda.
    • Anda mungkin ingin mencobanya pada kertas yang lebar sebelum memotongnya pada kain.
    • Jika Anda membagi lingkaran Anda menjadi empat bagian, jangan lupa untuk memberikan jarak keliman di antara setiap bagiannya saat Anda memotongnya, setidaknya pada bagian pinggang.
  3. Watermark wikiHow to Menjahit Gaun
    Ambillah ukuran lingkar pinggang yang sama dengan yang Anda gunakan pada rok untuk membuat ban pinggang. Ban ini akan dipotong sepanjang ukuran tersebut dengan tinggi 35 – 50 cm.
    • Setelah dipotong, Anda akan melipatnya sehingga sisi belakangnya bersentuhan. Ini akan memberikan Anda sepotong kain berlapis dengan ukuran kira-kira (lingkar pinggang Anda) x 25 cm (atau kurang dari itu).
  4. Watermark wikiHow to Menjahit Gaun
    Ukurlah tinggi badan Anda dan kalikan 1,5. Ini adalah ukuran panjang tali Anda. Lebarnya tergantung dari besar ukuran dada Anda (dada yang berukuran kecil memiliki lebar 25 cm, ukuran rata-rata 30 cm, ukuran besar 35 cm). Dapatkan bahan kain setidaknya sepanjang ini. Akan lebih baik jika tali gaun Anda dipotong memanjang daripada melebar, karena akan mengurangi penggulungan pada kain.
    • Karena bagian ini harus panjang dan tanpa sambungan, Anda akan memiliki banyak sisa kain. Namun, jika lebar kain yang Anda beli cukup lebar, Anda akan memiliki jumlah yang cukup untuk membuat dua buah tali lagi, yang dapat Anda gunakan untuk membuat satu gaun lagi.
    • Ingatlah, memotong bagian talinya tidak mudah. Kain yang sangat panjang dapat menyulitkan. Cobalah untuk melipatnya bolak-balik, seperti jika Anda melipat kipas pada kertas. Tempatkan tumpukkan tersebut sehingga Anda dapat menariknya dari atas ke arah Anda dan menahan sisanya dengan bobot. Potonglah setiap kali dengan panjang yang nyaman bagi Anda dan kembali ukur dan potong satu per satu bagian, dengan menarik kain sesuai kebutuhan Anda.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 3:

Menjahit Gaun

Unduh PDF
  1. Watermark wikiHow to Menjahit Gaun
    Sejajarkan tali-talinya sehingga ujung dari setiap tali sejajar dengan tepian pinggang. Sisi muka kain dari bagian tali dan rok harus bersentuhan. Sekarang, inilah bagian yang agak menyulitkan. Anda akan sedikit menumpukkan tali-talinya dan memiringkannya hingga membentuk huruf V, supaya tumpukkannya berbentuk seperti segitiga kecil di bagian tengah (dasar segitiga tertumpuk di bagian pinggang dengan puncaknya mengarah kepada tepian rok). Beri jarum pada bagian-bagian ini saat Anda telah selesai mengaturnya.
    • Besar bagian yang tertumpuk tergantung dari bentuk tubuh Anda. Pada umumnya, bagian segitiga yang menumpuk berukuran tinggi 12,5 hingga 17,5 cm dari dasar hingga puncaknya.
    • Bagian yang menumpuk ini adalah bagian yang menutupi dada Anda. Anda dapat membuatnya tidak menumpuk namun Anda akan membuat gaun berleher rendah dan akan harus mengenakan pakaian lain di dalamnya.
  2. Watermark wikiHow to Menjahit Gaun
    Sekarang, dengan bagian ban pinggang Anda terlipat, mulailah memasang tepian yang kasar pada bagian pinggang dengan jarum sehingga sisi muka kain bersentuhan. Ide yang baik adalah untuk menempatkan titik tengah ban pinggang dengan posisi yang berlawanan dari titik tengah tumpukkan tali. Dengan cara ini tepi sambungan ban pinggang akan tersembunyi. Saat Anda telah menyejajarkan semua tepiannya, beri jarum untuk menahannya.
  3. Watermark wikiHow to Menjahit Gaun
    Hanya satu jahitan yang harus dilakukan pada gaun ini dan inilah satu-satunya. Anda akan menjahit sebuah lingkaran tanpa putus di sepanjang bagian pinggang. Jahitan ini akan menggabungkan ketiga bagian gaun. Mudah, bukan? Mulailah dari titik mana pun yang Anda inginkan, meskipun bagian yang paling mudah untuk menyembunyikan jahitan adalah di bagian samping pinggang. Jalankan mesin Anda ke depan, balikkan ke belakang sedikit, lalu ke depan dan balik ke belakang lagi. Ini dinamakan mengunci jahitan. Sekarang lanjutkanlah di sepanjang lingkaran hingga Anda mencapai titik awal Anda. Jahit balik sekali lagi untuk menyelesaikannya.
  4. Jika Anda inginkan, Anda dapat mengelim rok Anda untuk mendapatkan tepian yang rapi dan halus. Namun Anda tidak diharuskan, dan beberapa jenis kain dapat memberikan tepian yang rapi dengan sendirinya. Bahan kaus adalah salah satu contohnya.
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 3:

Membuat Gaun Lainnya

Unduh PDF
  1. Dengan menambahkan tali elastis pada tepi atas sarung bantal, Anda dapat membuat gaun kemben yang mudah dan cepat. Anda hanya memerlukan ban pinggang atau aksesori pinggang lainnya. Ini sangat berguna untuk menjadi kostum Halloween atau untuk melatih kemampuan menjahit Anda (atau untuk mendayagunakan sarung bantal bekas).
  2. Gaun dengan potongan empire adalah gaun yang berukuran pas di bagian tepat di bawah dada. Anda dapat dengan mudah membuatnya dengan menambahkan sebuah rok pada sepotong pakaian yang Anda sudah beli atau miliki. Gaun ini sangat mudah dan tampak feminin dan keputrian.
  3. Anda dapat menggunakan seprai bermotif lucu yang sudah lama untuk membuat gaun yang cantik. Untuk membuatnya hanya memerlukan kemampuan menjahit dasar. Ini adalah karya yang baik jika Anda ingin membuat gaun yang untuk dengan menggunakan seprai masa kecil Anda (yang dipenuhi dengan tokoh kartun kesayangan Anda).
  4. 4
    Membuat gaun yang cepat dari rok kesayangan Anda. Anda dapat membuat gaun yang sangat sederhana dengan memasangkan blus pada rok kesukaan Anda. Ini adalah proyek menjahit yang baik untuk pemula. Cukup dengan membalikkan blus Anda dan menyejajarkan dengan bagian pinggangnya (roknya akan berada di dalam blus).
    • Ingatlah bahwa roknya harus memiliki bahan yang elastis dan tanpa ritsleting, karena Anda tidak akan dapat menggunakan ritsletingnya lagi.
    Iklan

Tips

  • Gunakan bahan kain yang tebal, jika tidak tebal maka gunakan kain dengan lapisan rangkap.
  • Jika menggunakan renda, berikan kain lapisan juga.
Iklan

Peringatan

  • Jika mesin jahit Anda tidak dapat digunakan, jahitlah dengan jarum dan benang jahit


Iklan

Hal yang Anda Butuhkan

  • Mesin jahit
  • Bahan kain yang Anda sukai
  • Sepotong kertas yang lebar
  • Benang
  • Jarum (lihat Peringatan untuk keterangannya)


Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 27.430 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan