Unduh PDF Unduh PDF

Aluminium cukup sulit disatukan tanpa alat solder khusus. Anda perlu mencari solder khusus atau campuran khusus untuk digunakan pada aluminium, atau untuk menggabungkan aluminium pada logam tertentu yang Anda gunakan dalam proyek Anda. Ketika Anda sudah memperoleh solder ini secara daring atau dari toko peralatan khusus, tantangan yang tersisa adalah bagaimana Anda dapat bekerja dengan cepat untuk menyatukan aluminium segera setelah lapisan oksidasi terkelupas dari permukaannya.

Bagian 1
Bagian 1 dari 2:

Memulai

Unduh PDF
  1. Aluminium murni dapat disolder, meskipun memang sulit. Banyak objek berbahan aluminium sebenarnya adalah campuran aluminium. Kebanyakan dapat disolder dengan cara yang serupa, tetapi sebagian lainnya sangat sulit dikerjakan dan mungkin memerlukan bantuan dari seorang tukang las profesional. Jika campuran aluminium ditandai dengan huruf atau angka, perhatikan apakah ada kebutuhan khusus. Sayangnya, campuran aluminium yang tidak ditandai sulit untuk diidentifikasi, dan bantuan dari seorang profesional sangat dibutuhkan jika ini adalah bagian dari bisnis Anda. [1] Anda boleh melakukannya sendiri dan mengetes keberuntungan Anda.
    • Jika Anda menyatukan aluminium ke logam lain, ketahanan aluminium biasanya merupakan faktor pembatasnya, jadi identifikasi spesifik mengenai campuran logam lainnya mungkin tidak dibutuhkan. Catat bahwa beberapa kombinasi seperti aluminium dan besi sangat sulit dikerjakan dan mungkin memerlukan metode khusus selain dengan menyolder.
  2. Aluminium dapat meleleh pada suhu rendah 660ºC, yang jika digabungkan dengan sifatnya yang mudah menyerap panas, menjadikannya semakin sulit untuk disolder. Anda butuh solder khusus dengan titik leleh yang signifikan, yang dapat Anda peroleh daring. Biasanya, sebuah material yang terbuat dari campuran aluminium, silikon, dan/atau seng digunakan untuk keperluan ini, tetapi periksa lagi labelnya untuk memastikan material tersebut sesuai dengan penyambungan yang akan Anda lakukan, seperti aluminium dengan aluminium atau aluminium dengan tembaga.
    • Secara teknis, sambungan dari logam akan meleleh di atas suhu 450ºC dengan “menggunakan tembaga” daripada solder. Pada pelaksanaannya, ia biasanya dijual dalam bentuk solder, dengan proses yang serupa. Penggunaan tembaga akan membuat sambungan yang lebih kuat, tapi proses solder disarankan untuk digunakan pada materi dengan sirkuit elektrik atau materi lunak lainnya.
    • Sebisa mungkin hindari solder yang mengandung timah.
  3. Sama seperti solder, fluks yang digunakan harus khusus untuk aluminium atau kombinasi dari logam yang Anda satukan. Opsi yang paling mudah adalah dengan membeli fluks dari tempat yang sama dengan tempat Anda membeli solder bertitik leleh tertentu, karena akan digunakan bersama-sama. Temperatur terbaik pada fluks harus sama dengan titik leleh pada solder Anda. Pilih fluks tembaga jika solder yang Anda pilih meleleh di atas suhu 450ºC.
    • Beberapa fluks tembaga tidak dibuat untuk digunakan pada lembaran aluminium tipis atau kabel. Carilah fluks “tembaga celup” untuk hal ini. [2]
  4. Anda dapat menggunakan solder besi untuk menyatukan kabel aluminium, tapi untuk bahan lainnya Anda perlu menggunakan suluh. Biasanya, suluh bersuhu rendah dapat digunakan, dengan ujung api yang dapat mencapai suhu 315–425ºC.
    • Jika penggunaan suluh tidak memungkinkan di tempat kerja Anda, cobalah solder besi bertegangan 150 watt.
  5. Anda membutuhkan kepitan saat menggabungkan lebih dari satu lembar logam, bukan ketika Anda membuat perbaikan kecil di satu obyek. Larutan asam, atau zat khusus untuk membersihkan oksidasi setelah penyolderan, juga dapat digunakan. Beberapa fluks berbahan dasar resin harus dibersihkan dengan aseton.
  6. Lindungi diri Anda dari racun dengan cara memakai masker udara dan bekerja di ruangan dengan sirkulasi udara yang baik. Masker wajah atau kacamata debu sangat disarankan untuk dipakai, sama halnya seperti sarung tangan kulit yang tebal dan baju nonsintetis. Letakkan pemadam api di dekat Anda dan bekerjalah di atas permukaan yang tidak mudah terbakar.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 2:

Menyatukan Aluminium

Unduh PDF
  1. Sambungan yang besar atau kombinasi yang sulit seperti aluminium dengan besi akan lebih mudah disatukan saat sudah dipanaskan sebelumnya. Ikuti petunjuk di bawah dan aplikasikan pada tiap bagian yang hendak Anda satukan, lalu ulangi dengan material lainnya yang akan disatukan.
    • Abaikan langkah ini jika Anda menggunakan solder untuk memperbaiki retak atau bolong pada satu objek.
  2. Aluminium membentuk oksida aluminium dengan cepat saat terkena udara, dan lapisan tipis oksidasi ini tidak dapat disatukan. Gosok sampai bersih dengan sikat anti karat, tetapi bacalah instruksi di bawah terlebih dahulu. Bersiaplah untuk membersihkan, memakai fluks, dan menyolder secara cepat agar oksida tidak sempat terbentuk kembali.
    • Aluminium tua dengan oksidasi berat atau permukaan yang sudah berkarat mungkin perlu diampelas atau diasah, atau dilap dengan alkohol isopropil dan aseton.
  3. Jika Anda menyambungkan dua potong objek dan bukan satu, jepit kedua potongan logam bersama-sama dalam posisi yang Anda kehendaki. Harus ada sedikit jarak di antaranya agar solder dapat digunakan, tetapi jaga jarak ini tak lebih dari 1 / 25 " (1 mm) atau kurang.
    • Jika potongan tersebut tidak tersambung dengan baik, Anda harus mengampelas atau mengasah bagian tersebut terlebih dahulu.
    • Karena aluminium tidak boleh sampai terkena oksidasi lagi, Anda mungkin perlu mengapit kedua potongan logam dengan longgar, bersihkan sambil dijepit, lalu kencangkan jepitan.
  4. Segera setelah membersihkan logam, gunakan fluks di area yang hendak Anda satukan dengan menggunakan batang sambung dari solder atau peralatan logam kecil. Ini akan mencegah terjadinya proses oksidasi dan menempatkan solder di sepanjang area yang Anda kehendaki.
    • Jika menyolder kabel, celupkan kabel ke dalam cairan fluks.
    • Jika fluks yang Anda punya berbentuk bubuk, ikuti instruksi penggunaan pada kemasan.
  5. Gunakan suluh Anda atau solder besi untuk memanaskan objek logam pada sambungan, mulailah dengan bagian ujung terbawah dari sambungan. Penggunaan api langsung ke area yang hendak diperbaiki akan membuat solder dan fluks menjadi terlalu panas. Jika Anda menggunakan suluh, tahan ujung suluh setidaknya 12 sampai 18 cm dari logam utama. [3] Pindahkan sumber panas secara konstan, dengan gerakan melingkar kecil pada seluruh area sambungan.
    • Solder besi mungkin membutuhkan waktu hingga 10 menit untuk dipanaskan sebelum bisa dipakai.
    • Jika fluks menjadi hitam, biarkan areanya menjadi dingin terlebih dahulu, bersihkan, dan ulangi lagi.
  6. Kebanyakan fluks akan menggelembung dan berubah menjadi agak kecokelatan saat mencapai suhu yang sesuai. Geser batang sambung atau bahan solder ke sambungan, lanjutkan untuk memanaskan area secara tidak langsung dari sisi sebaliknya, atau permukaan terdekatnya. Hal ini akan menghilangkan jarak yang sebelumnya ada, dengan konstan, gerakan perlahan sangat diperlukan untuk membuat hasil yang karat. Membuat sambungan yang rapi dan kuat harus dilatih sebelumnya jika Anda tidak pernah melakukan aktifitas ini sebelumnya.
    • Jika solder tidak menyatu ke aluminium, mungkin masih ada oksidasi aluminium yang terbentuk pada permukaannya, dan harus dibersihkan segera sebelum disolder kembali. Hal ini juga dapat disebabkan oleh kesalahan Anda dalam memilih jenis solder, atau aluminium yang Anda pakai mungkin sebenarnya adalah aluminium campuran yang sulit disambung.
  7. Jika Anda menggunakan fluks berbentuk cair, fluks dapat dibilas dengan air saat logam telah dingin. Jika Anda menggunakan fluks berbahan dasar resin, gunakan cairan aseton. “Setelah” fluks disingkirkan, Anda mungkin ingin mencelupkan hasil pekerjaan Anda ke dalam “larutan asam” untuk membersihkan sisa oksidasi yang mungkin tercipta akibat suhu tinggi.
    Iklan

Tips

  • Aluminium menyerap panas dengan baik, yang membuat area yang hendak disatukan menjadi sulit dipanaskan. Jika Anda tidak dapat melelehkannya dengan solder, cobalah meletakkan aluminium di dudukan kabel atau alat pendingin lainnya dengan permukaan yang kecil, atau gunakan suluh yang lebih panas.
  • Terkadang Anda perlu memanaskan ujung solder dengan api untuk membuat solder bekerja dengan lebih mudah pada area yang hendak diperbaiki. Berhati-hatilah saat memanaskan batang, karena batang terlalu panas akan membuat solder tidak menyatu.
Iklan

Peringatan

  • Saat menggunakan solder dan fluks, lakukan di ruangan dengan sirkulasi udara yang baik karena asap fluks mengandung racun. Solder dengan timah atau kadmium juga dapat menghasilkan racun dan hanya boleh digunakan dalam ruangan berventilasi, dan jangan pernah menggunakannya pada saluran air minum.
Iklan

Hal yang Anda Butuhkan

  • Sumber panas: suluh propane atau besi solder
  • Solder khusus aluminium, seperti 91%Sn/9%Zn atau 85%Sn/15%Zn.
  • Aluminium fluks: biasanya tergantung pada rentang suhu dan dasar logam yang Anda kerjakan. Aluminium fluks juga sangat sulit ditemukan di toko lokal dan lebih mudah dicari secara daring.
  • Sikat anti karat
  • Jepitan
  • Asteon (untuk fluks berbahan dasar resin)
  • Larutan asam
  • Pelindung wajah atau kacamata debu
  • Masker udara
  • Sarung tangan
  • Pemadam api

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 67.201 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan