Unduh PDF Unduh PDF

Merenda bukanlah hobi yang hanya dilakukan oleh nenek-nenek yang telah pensiun: ini adalah kerajinan—bahkan dalam bentuk seni—yang semakin populer. Merenda adalah kegiatan praktis dan juga kreatif, dan dapat menjadi cara yang baik untuk menjadi produktif saat menonton Netflix di hari yang dingin dan hujan. Kami menyediakan instruksi mengenai bagaimana cara membuat tas sederhana dengan teknik merenda dasar. Pola ini dapat diadaptasi pada tas dengan berbagai ukuran dan gaya.

Metode 1
Metode 1 dari 2:

Merenda Tas Bergaya Amplop Sederhana

Unduh PDF
  1. Tas ini adalah proyek yang baik untuk pemula. Jika Anda belum meninjau kembali artikel wikiHow kami mengenai Merenda, pastikan Anda melihatnya (dengan ditemani video instruksi yang dapat membantu).
    • Untuk karya ini, Anda hanya perlu mengetahui bagaimana cara membuat tusuk rantai (biasanya disingkat menjadi “ ch ”) dan tusuk tunggal (biasanya disingkat menjadi “ sc ”).
  2. Ini adalah pola yang fleksibel, dan Anda dapat mengadaptasinya menjadi tas kecil dengan model amplop atau bahkan menjadi sarung laptop atau tablet .
    • Jika Anda berencana untuk menyarungi benda tertentu dalam tas baru Anda, ukurlah terlebih dahulu (misalnya, laptop Anda) atau ukurlah tas yang bermodel serupa supaya Anda memiliki ukuran dan bentuk dasarnya dalam pikiran Anda.
  3. Jika ini adalah karya merenda pertama Anda, akan lebih baik bila Anda memilih benang yang polos dan sederhana seperti katun atau akrilik halus. Anda juga dapat memilih warna yang polos supaya Anda dapat melihat bagaimana setiap jahitan dibuat dan dapat menghitungnya dengan lebih mudah
  4. Sebagian besar label benang menyertakan ukuran kait yang harus Anda pakai; akan lebih baik jika Anda menggunakan ukuran kait yang dianjurkan.
    • Sebagai aturan umum, semakin tebal kait Anda, semakin tebal juga benang yang harus digunakan.
    • Jika Anda ingin menyelesaikan karya Anda dengan lebih cepat, pilihlah benang dan kait yang lebih tebal. Jahitan akan lebih besar, dan Anda akan membuat barisan-barisan dengan lebih cepat.
  5. Seperti yang dilakukan pada karya apa pun, membuat kotak percobaan adalah ide yang baik. Anda mungkin tidak sabar untuk dapat memulai membuat tas Anda, namun menyediakan waktu untuk merenda kotak kecil (berukuran kira-kira 10 cm x 10 cm) dapat menghemat banyak waktu Anda dalam jangka panjang.
    • Membuat kotak percobaan akan membantu Anda mengukur tensi (seberapa longgar atau ketatnya jahitan Anda) dan menentukan berapa banyak jahitan yang diperlukan dalam setiap cm.
  6. Karena ini adalah karya untuk pemula, Anda akan membuat persegi panjang atau persegi (bagian atas dan bawahnya akan memiliki panjang yang sama, begitu juga dengan kedua sisinya).
    • Karya yang lebih mahir akan memungkinkan Anda untuk membuat bentuk-bentuk yang berbeda, seperti trapesium sama kaki dengan puncakyang mengecil. Anda akan perlu belajar bagaimana cara mengurangi jahitan untuk dapat membuat tas dengan bentuk ini.
    • Untuk membuat tas dengan ukuran kecil hingga sedang, jumlah jahitan antara 30 hingga 60 jahitan akan cukup.
    • Pastikan Anda ingat berapa banyak jahitan yang ingin Anda buat pada tusuk rantai awal ini. Anda mungkin harus menulisnya, dan jika tusuk rantai Anda sangat panjang, Anda mungkin harus memberi penanda jahitan setiap sepuluh hingga dua puluh jahitan untuk membantu Anda menghitung.
  7. Saat Anda telah menyelesaikan tusuk rantai sepanjang ukuran lebar tas yang Anda inginkan, Anda harus membaliknya supaya Anda dapat memulai baris berikutnya pada sisi sebaliknya. Anda akan harus melakukan ini setiap kali Anda mencapai akhir barisan.
    • Untuk membalik karya Anda, cukup putar separuh arah jarum jam sehingga jahitan terakhir pada barisan ini menjadi jahitan pertama pada barisan baru yang Anda mulai. [1]
  8. Setelah Anda semakin mahir membuat tusuk tunggal dan membalikkan karya Anda, lanjutkan hingga tas berukuran setinggi yang Anda inginkan.
    • Anda akan melipat bagian bawah tas (bagian atasnya akan menjadi tutup tas). Ingatlah ini saat Anda merenda. Jangan membuat karya Anda terlalu pendek.
    • Jika Anda ingin tas Anda berukuran tinggi 30 cm (saat tutupnya dilipat) dengan panjang tutup 15 cm, Anda harus merenda dengan ukuran tinggi 75 cm.
  9. Saat kerya Anda telah mencapai tinggi yang Anda inginkan, Anda harus mengakhiri benangnya. Mengakhiri benang dalam merenda sebenarnya cukup mudah.
    • Cukup potong benang dari gulungan, meninggalkan ekor benang beberapa puluh senti. Ambillah ekor benang masuk dengan kait, lepaskan kaitnya dan tarik benang hingga kencang. Lalu, anyamkan ekor benang melalui jahitan-jahitan pada barisan atas. [2] .
  10. Lipat bagian bawah tas untuk membuat kantung.
    • Periksalah apakah ada sisi “belakang” dari karya Anda; jika Anda lebih memilih tampak dari salah satu sisi, pastikan sisi itu menghadap ke luar saat Anda melipatnya.
    • Gunakan benang yang serasi (sebaiknya gunakan benang yang sama dengan benang untuk merenda, kecuali Anda menyukai tampak jahitan sambungan yang kontras), jahitlah kedua sisinya bersama, hingga berhenti pada titik Anda ingin melipat tutupnya.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 2:

Merenda Tas dengan Model Tote

Unduh PDF
  1. Selain membuat tas model amplop sederhana, Anda dapat mencoba membuat tas tote . Karena metode ini memerlukan Anda untuk membuat dua potong sisi dan menjahitnya bersama, Tas Anda akan memiliki lebih banyak ruang di dalamnya, maka lebih cocok untuk digunakan menjadi tas wanita atau tas belanja.
    • Langkah awal karya alternatif ini sama seperti tas bermodel amplop. Anda harus memastikan bahwa Anda dapat melakukan jahitan merenda dasar, telah mmemilih benang dan kait yang Anda gunakan dengan hati-hati, dan telah memikirkan bagaimana tampak akhir karya Anda. Saat Anda telah melakukannya, Anda siap untuk mulai merenda tas baru Anda!
  2. Anda akan membuat dua bagian dan menjahitnya bersama. Jika Anda tidak ingin memiliki lapisan tutup pada tas Anda, bagian depan dan belakangnya akan sama persis. Namun, jika Anda ingin memilki lapisan tutup, Anda perlu merenda bagian belakangnya lebih tinggi.
    • Contohnya, jika Anda menginginkan tas dengan tinggi 30cm dengan tutup, Anda harus membuat bagian belakangnya lebih tinggi—merenda setinggi 45 cm akan memberi Anda tutup setinggi 15 cm.
  3. Hitunglah jahitan Anda dengan hati-hati, buatlah rangkaian tusuk rantai sepanjang ukuran lebar tas yang Anda inginkan. Anda akan merenda bentuk persegi ataupun persegi panjang, tergantung dari bentuk tas yang Anda inginkan.
    • Jika tusuk rantai Anda sangat panjang, Anda akan terbantu jika menggunakan penanda jahitan setiap sepuluh atau dua puluh jahitan untuk membantu Anda menghitung.
  4. Saat Anda telah menyelesaikan tusuk rantai sepanjang ukuran lebar tas yang Anda inginkan, Anda harus membaliknya supaya Anda dapat memulai baris berikutnya pada sisi sebaliknya. Anda akan harus melakukan ini setiap kali Anda mencapai akhir barisan.
    • Untuk membalik karya Anda, cukup putar separuh arah jarum jam sehingga jahitan terakhir pada barisan ini menjadi jahitan pertama pada barisan baru yang Anda mulai. [3]
  5. Lanjutkan merenda, membalik, dan membuat barisan-barisan baru hingga Anda mencapai tinggi yang Anda inginkan.
    • Ingatlah bahwa jika Anda ingin membuatnya bertutup, bagian belakangnya harus lebih panjang (tinggi) daripada bagian depannya.
  6. Saat bagian depan (atau bagian belakang, tergantung apa yang sedang Anda kerjakan) telah mencapai panjang yang Anda inginkan, Anda harus mengakhiri benangnya.
    • Saat Anda telah menyelesaikan barisan terakhir, potong benang dari gulungan, pastikan Anda meninggalkan ekor benang beberapa puluh senti. Ambillah ekor benang masuk dengan kait, lepaskan kaitnya dan tarik benang hingga kencang. Lalu, anyamkan ekor benang melalui jahitan-jahitan pada barisan atas. [4] .
  7. Saat Anda telah selesai, Anda akan memiliki dua bagian yang sama persis (bagian depan dan belakang tanpa lapisan penutup), atau dua bagian dengan bagian belakang yang lebih panjang dan akan dilipat ke depan debagai penutup.
  8. Dengan sisi belakang sedua bagian bertemu satu sama lain, gunakan benang yang serasi untuk menggabungkan bagian bawah dan sisi tas Anda.
    • Anda mungkin harus menggunakan warna benang yang sama untuk menjahit kedua bagiannya bersama-sama, namun juga mungkin menyenangkan jika menggunakan warna yang kontras.
  9. Anda mungkin harus membuat tali untuk tas Anda. Proses pembuatannya serupa dengan apa yang telah Anda lakukan.
    • Buatlah rangkaian tusuk rantai sepanjang tali yang Anda inginkan.
    • Balikkan tusuk rantai, dan buat tusuk tunggal di sepanjang tepian tusuk rantai.
    • Ulangi membuat tusuk tunggal hingga tali memiliki lebar sesuai keinginan Anda.
    • Selesaikan talinya, lalu jahitlah ujung-ujung tali pada sudut-sudut tas Anda.
    • Pastikan Anda menggunakan banyak jahitan saat menempelkan tali pada tas Anda; tidak ada yang lebih buruk daripada mengalami tali yang terputus, mengorbankan isi tas Anda!
    Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 2.743 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan