Apakah Anda merasa tidak berharga ketika bertemu dengan orang dengan kepribadian yang mengintimidasi? Apakah Anda salah mengira dan menganggap beberapa perilaku atau perkataan tertentu dari seseorang sebagai sebuah penghinaan yang halus? Kebanyakan, cara seseorang berperilaku secara pribadi tidak dipengaruhi oleh diri Anda; tetapi lebih kepada bagaimana orang tersebut dibesarkan, bagaimana ia menangani masalah emosionalnya, atau beberapa hal lain seperti suasana hati, semangat, atau kesehatannya. Jadi, penting bagi Anda untuk mengingat hal ini jika Anda disalahkan atas beberapa hal yang sebenarnya berada di luar kendali. Pertimbangkan faktor-faktor dari situasi tersebut, serta motivasi dan latar belakang dari orang yang menyalahkan Anda, agar Anda tidak lagi memasukkan semua perbuatan/perkataannya ke dalam hati. Memperkuat rasa percaya diri dan mengomunikasikan pikiran Anda secara tegas adalah hal yang vital untuk dilakukan agar Anda mampu menangani komentar yang dilontarkan oleh orang lain.
Langkah
-
1Tuliskan kelebihan-kelebihan yang Anda miliki. Opini dan perilaku seseorang bukanlah hal yang terlampau penting. Kita cenderung mudah terpengaruh oleh pendapat seseorang, apabila kita merasa ragu-ragu dan kita terlalu banyak menilai diri sendiri berdasarkan opini dan perilaku orang lain. Jika Anda merasa percaya diri akan kemampuan Anda, perilaku orang lain yang kasar atau opini yang negatif tidak akan banyak memengaruhi Anda. Kebanggaan dan rasa percaya terhadap kemampuan dari diri sendiri jauh lebih penting daripada memikirkan pendapat orang lain.
- Tuliskan kelebihan dan kemampuan Anda, agar Anda dapat mengingat apa kualitas dari dalam diri Anda yang paling kuat. [1] X Teliti sumber
- Tuliskan beberapa hal atau kenangan yang Anda banggakan, lalu berikan imbalan pada diri sendiri karena Anda telah melakukan hal-hal baik tersebut. Pikirkanlah mengenai kemampuan yang Anda tunjukkan pada waktu itu. Bagaimana caranya agar Anda dapat melakukan lebih banyak hal-hal yang serupa? Memikirkan hal ini dapat membantu Anda meningkatkan rasa percaya diri.
-
2Tuliskan tujuan hidup Anda. Dengan memiliki tujuan yang ingin dicapai, Anda akan merasa bahwa hidup Anda lebih berharga dan penuh makna. Anda juga dapat mengikutsertakan beberapa hal yang Anda hendak tingkatkan atau kuasai ke dalam daftar tujuan hidup Anda.
- Selanjutnya, lihat salah satu tujuan hidup Anda dan bagi proses mencapai tujuan tersebut ke dalam beberapa tahap yang lebih kecil. Bagaimana Anda harus memulai untuk mencapai tujuan hidup tersebut? Apa saja hal-hal kecil yang dapat Anda lakukan sekarang?
-
3Anda harus ingat untuk tetap menolong orang lain. Melakukan kontribusi dan membantu orang lain adalah hal yang sangat berguna. Anda akan merasa bahwa hidup Anda penuh arti, dan hal ini berdampak besar pada tingkat kepercayaan diri. Ingat, pertolongan yang Anda berikan kepada sesama di sekitar Anda akan bermanfaat.
- Anda dapat mempertimbangkan untuk meluangkan waktu sebagai pekerja sukarela di rumah sakit, kegiatan sekolah, organisasi kemanusiaan setempat, atau situs web seperti wikiHow.
-
4Ingat, Anda tidak memerlukan persetujuan dari orang lain. Jika Anda khususnya sangat sensitif terhadap perlakuan seseorang dan Anda sering kali memberikan respons yang berlebihan terhadap hal tersebut, Anda mungkin adalah orang yang sulit menerima penolakan. Anda khawatir Anda telah melakukan kesalahan jika Anda menyebabkan orang lain merasa tidak senang, dan Anda ingin memperbaikinya. Akan tetapi, penting bagi Anda untuk mengerti bahwa, hanya karena seseorang merasa tidak bahagia dengan keputusan yang Anda buat, bukan berarti Anda telah melakukan kesalahan. Pada beberapa contoh yang umumnya sering terjadi, orang tersebut berbuat demikian karena ia tidak bahagia dengan dirinya sendiri, sehingga ia berharap Anda untuk membuatnya bahagia (dan hal ini tidak mungkin untuk dilakukan).
- Pertimbangkan untuk mengikuti terapi penolakan, agar Anda dapat meningkatkan toleransi diri terhadap penolakan yang diberikan oleh orang lain.
-
5Kelilingi diri Anda dengan orang-orang yang positif. Anda dapat meningkatkan rasa percaya diri dan menjadi lebih bahagia jika Anda berteman dengan orang-orang yang memperlakukan Anda dengan baik.
-
6Luangkan waktu untuk merawat tubuh Anda dengan berpenampilan dan berpakaian yang membuat Anda terlihat bagus. Jagalah kebersihan pakaian dan kenakan pakaian yang ukurannya sesuai. Buang pakaian lama yang ukurannya sudah tidak cocok, robek, pudar warnanya, dll.
- Jagalah postur tubuh yang baik, karena postur tubuh yang baik juga dapat membuat suasana hati membaik.
-
7Jadilah orang yang baik kepada sesama. Berbuat baik kepada orang yang tidak dikenal dapat membuat seseorang merasa senang. Simaklah perkataan orang lain dengan sungguh-sungguh, lakukan perbuatan baik yang tidak terduga, dan temukan cara-cara lain yang dapat membuat orang lain tersenyum. Anda pasti akan merasa sedikit lebih baik.
-
8Tersenyumlah, dan Anda akan terkejut begitu melihat reaksi yang orang lain berikan. Anda tidak akan pernah tahu bagaimana seseorang telah melalui harinya dan apa efek dari senyuman simpel Anda kepada orang tersebut.
-
9Jadilah orang yang kreatif dengan melakukan serta membuat banyak hal, karena melakukannya terasa sangat menyenangkan. Rasanya sungguh menakjubkan ketika Anda baru saja berhasil membuat sesuatu yang belum pernah ada sebelumnya! Memperkaya pikiran dan terus membuatnya aktif adalah hal yang sangat berguna, karena Anda akan mulai tertarik pada hal-hal baru yang memberikan motivasi dari dalam diri, bukan motivasi eksternal yang didapat dari uang atau kehormatan.
-
10Kunjungi psikolog. Jika Anda merasa Anda sering memberikan respons yang terlalu sensitif terhadap apa yang orang lain katakan, mungkin akan berguna jika Anda membicarakan hal ini kepada seorang psikolog. Psikolog dapat membantu menelusuri masalah yang membuat Anda hipersensitif. Mereka juga dapat memberikan Anda saran tentang bagaimana cara berinteraksi dengan orang-orang yang negatif.Iklan
-
1Berbicaralah jika Anda merasa seseorang telah berbuat kasar atau tidak menghormati Anda. Sebagai contoh, jika seseorang terus-menerus melontarkan gurauan yang kasar, beri tahu padanya apa yang Anda rasakan. Ia mungkin tidak sadar bahwa ia telah bertindak agresif dan menyakiti Anda, serta bagaimana gurauannya telah memengaruhi Anda.
-
2Lontarkan pernyataan dengan kata pengganti “saya”. Pernyataan seperti ini akan memperlihatkan kepada orang lain bahwa Anda bersedia bertanggung jawab terhadap pikiran dan perbuatan Anda. Melakukan hal ini akan membuat orang lain berfokus pada Anda dan perasaan Anda, sehingga orang tersebut tidak merasa bahwa Anda tengah mencoba menyerang mereka. [4] X Teliti sumber Berkomunikasi tanpa melibatkan kekerasan bisa menjadi sebuah teknik yang sangat berguna.
- Pernyataan yang tidak menggunakan kata pengganti "saya": “Anda sangat kasar dan Anda sengaja menyakiti saya!”
- Pernyataan yang menggunakan kata pengganti "saya": “Saya merasa tersakiti ketika Anda berbicara seperti itu.”
- Pernyataan yang tidak menggunakan kata pengganti "saya": "Anda adalah orang yang jahat. Anda masih belum cukup dewasa untuk melihat bahwa teman-teman Anda sebenarnya tidak ingin berteman dengan Anda!"
- Pernyataan yang menggunakan kata pengganti "saya": “Saya sedih karena kita tidak akan sering bertemu lagi, padahal saya ingin bertemu dengan Anda lebih sering.”
-
3Dalam berdiskusi, lakukan pembicaraan yang tenang. Menyerang orang lain kemungkinan besar tidak akan menghasilkan sesuatu yang baik. Jadi, tetaplah tenang dan jelaskan pada lawan bicara bahwa Anda tengah berupaya untuk berdialog dengannya. Sampaikan apa yang Anda rasakan alih-alih bertengkar dengannya.
-
4Gunakan bahasa tubuh yang sesuai. Ketika Anda ingin menyampaikan pikiran secara tegas, perhatikan bahasa tubuh yang Anda berikan. Tenangkan suara Anda dengan volume yang netral, lakukan kontak mata dengan lawan bicara, dan buatlah agar wajah dan posisi tubuh Anda rileks.
-
5Anda harus mengetahui jika pembicaraan yang telah Anda usahakan ternyata tidak dapat menyelesaikan masalah. Hampir semua orang akan memberikan respons yang konstruktif terhadap pernyataan yang dilayangkan dengan kata pengganti “saya” (seperti contoh di atas) serta diskusi yang disampaikan dalam suasana yang tenang dan tidak agresif. Namun, beberapa orang mungkin akan merasa kesal; jadi apabila pembicaraan Anda tidak menyelesaikan masalah apa pun, sudah waktunya bagi Anda untuk tidak melanjutkannya. Anda dapat mencoba berbicara dengannya lagi nanti, atau Anda cukup menjauhkan diri dari orang tersebut.
-
6Anda harus mengetahui bahwa beberapa orang memang memiliki sifat yang kasar. Mereka mungkin akan menggunakan taktik yang secara emosional juga bersifat kasar seperti mempermalukan Anda, melampiaskan kesalahan pada Anda, atau menghancurkan perasaan Anda. Anda mungkin akan merasa takut, lelah, tidak nyaman, terancam, atau mungkin merasa buruk ketika Anda berada di dekat orang semacam ini. Jika demikian, orang ini memiliki pengaruh yang sangat buruk terhadap Anda; jadi Anda harus segera memutuskan hubungan dengannya.
- Jika Anda merasa tidak yakin terhadap situasi yang sedang Anda hadapi atau Anda memiliki kondisi tertentu (seperti autis) yang memengaruhi penilaian sosial Anda, maka mintalah saran pada orang lain. Bicarakanlah pada seseorang yang dapat dipercaya, dan carilah materi tentang kekerasan via internet.
Iklan
-
1Lakukan penilaian terhadap situasinya. Terkadang, kita memasukkan semua hal ke dalam hati dan menyalahkan diri sendiri atas perilaku buruk orang lain. Contohnya, seorang anak yang merasa kesal dan emosional mungkin akan berteriak kepada Anda, “Anda telah merusak segalanya!” karena Anda telah memilih kue ulang tahun yang salah untuk pesta ulang tahun anak umur 12 tahun. Penting bagi Anda untuk melakukan penilaian terhadap situasi yang Anda hadapi dan menerima, bahwa perkataan anak yang menusuk tersebut kemungkinan besar disebabkan oleh hormon, perubahan dalam hidup, atau karena mereka tidak mempu memberikan respons emosional yang baik ketika harapan mereka tidak tercapai. Hal ini mungkin bukan disebabkan oleh pilihan kue itu sendiri atau cara didik Anda.
-
2Hindari membuat situasinya menjadi berlebihan. Terkadang, kita salah membaca situasi karena pengalaman yang pernah kita hadapi sebelumnya atau asumsi yang kita buat tentang orang lain. [5] X Teliti sumber Dan karenanya, kita membuat situasi masalah menjadi lebih besar tanpa benar-benar melihat fakta yang ada. Berupayalah untuk melihat situasinya secara kritis.
- Jangan langsung membuat kesimpulan.
- Jangan memperburuk situasinya seolah seperti menghadapi sebuah bencana besar. Apakah segala sesuatunya memang seburuk itu?
- Jauhkan diri dari pemikiran bahwa semua hal “selalu” dan “tidak pernah” terjadi.
-
3Klarifikasikan masalah Anda. Jika Anda menerima sebuah pernyataan yang menurut Anda ofensif dan kasar dan pernyataan tersebut ditujukan untuk Anda, tanyakan pada lawan bicara Anda untuk mengklarifikasi apa maksud dari pernyataannya. Mungkin mereka salah mengungkapkan maksud mereka, atau mungkin Anda telah salah mendengarnya. [6] X Teliti sumber
- "Boleh saya meminta penjelasan Anda? Saya merasa tidak yakin saya mengerti apa yang Anda maksud.”
- "Saya tidak begitu mengerti maksudnya. Boleh Anda coba jelaskan lagi?”
-
4Anda dapat meragukan motif dari orang lain yang menyakiti Anda. Jika Anda terbiasa memasukkan semua perkataan atau perbuatan orang lain ke dalam hati, artinya Anda cenderung berasumsi bahwa seseorang selalu bermaksud buruk terhadap Anda, walaupun sebenarnya mereka hanya bergurau atau memiliki hari dan suasana hati yang buruk. Mungkin insting Anda bereaksi langsung secara emosional, tetapi cobalah untuk berhenti sebentar dan lihat situasinya, mungkin orang tersebut berperilaku buruk bukan karena Anda.
- Ingatlah kembali mengenai hari buruk yang pernah Anda lalui sebelumnya. Apakah orang tersebut mungkin tengah melalui hari yang buruk, seperti yang pernah Anda lalui sebelumnya?
- Anda juga harus mempertimbangkan kemungkinan bahwa orang tersebut salah menilai situasinya. Kita semua pernah mengatakan sesuatu yang kita sesali, dan mungkin kali ini orang tersebut juga melakukan kesalahan yang serupa.
-
5Anda harus mengetahui apa yang membuat Anda sensitif. Mungkin ada beberapa penyebab tertentu yang membuat Anda sangat sensitif. Contohnya, Anda merasa sangat sensitif terhadap pakaian yang Anda kenakan karena ketika Anda masih kecil, ibu Anda sering mengkritik cara berpakaian Anda. [7] X Teliti sumber
- Setelah Anda mengetahui pemicunya, Anda dapat menerima kenyataan bahwa mungkin Anda terlalu peka dan memasukkan segala sesuatunya ke dalam hati.
- Memberi tahu orang lain mengenai pemicu perasaan sensitif yang Anda rasakan juga bisa berguna. "Saya harap Anda tidak bercanda soal saya menjadi penyihir. Saya tidak begitu menyukai wajah dan hidung saya, jadi gurauan Anda sedikit menyakitkan.”
-
6Fokuskan kembali apa yang Anda rasakan. Ketika Anda memasukkan sebuah perkataan/perbuatan ke dalam hati, Anda mengubah fokus Anda dari perkataan atau perbuatan seseorang, ke perasaan Anda. Perasaan semacam ini bisa menjadi intens jika Anda hanya terpaku pada hal tersebut. Anda mungkin akan membayangkan lagi dan lagi soal apa yang dapat Anda katakan pada orang tersebut jika bisa, di dalam pikiran Anda. Hal ini disebut sebagai perenungan. Ada beberapa strategi yang dapat membuat Anda berhenti merenungi sebuah masalah. Beberapa diantaranya adalah: [8] X Teliti sumber
- Cobalah untuk berlatih dalam mengarahkan fokus hanya pada masa sekarang. Hadirlah apa momen hari ini, sehingga Anda tidak terus terjebak dalam renungan masa lalu.
- Berjalan-jalanlah. Pergilah ke tempat yang baru untuk pikiran Anda teralihkan dari sumber masalah.
- Buatlah jadwal waktu yang khusus digunakan untuk mencemaskan suatu masalah. Luangkan waktu 20 menit untuk mencemaskan suatu masalah. Setelah 20 menit usai, berfokuslah pada hal yang lain.
Iklan
-
1Pertimbangkan emosi yang dimiliki seseorang. Sebagian orang mungkin akan bereaksi secara agresif dalam menghadapi beberapa situasi tertentu atau berbuat jahat setelah melalui hari yang buruk. Pada situasi seperti ini, kebencian mereka diarahkan pada siapa pun yang ada di depan mereka, dan mereka melakukannya bukan karena Anda. Perilaku kekerasan ini tidak berkaitan dengan si penerima perilaku tersebut.
- Sebagai contoh, seorang pegawai di sebuah toko mungkin tidak terlihat terlalu bersemangat, atau mungkin melayani Anda dengan buruk. Daripada memasukkan perkataan atau perilakunya ke dalam hati, ingatkan pada diri sendiri, bahwa “Mungkin pegawai ini baru saja melalui hari yang buruk dan hanya ingin kembali ke rumah. Ia mungkin selalu berhadapan dengan pelanggan yang kasar. Saya tidak perlu memasukkannya ke dalam hati...” Anda bahkan juga dapat mengatakan sesuatu yang ramah kepadanya seperti, “Semoga sore hari Anda menyenangkan” dengan senyuman. Anda mungkin akan membuat perasaannya sedikit membaik. Walaupun mungkin perkataan Anda tidak akan membuat harinya berbeda, Anda harus tahu bahwa Anda telah melakukan sesuatu yang Anda bisa lakukan untuk membuat situasinya lebih baik.
-
2Amati bagaimana seseorang memperlakukan orang lain. Mereka mungkin akan menggoda atau menghina semua orang yang mereka temui. Beberapa orang memang memiliki sifat antagonis seperti itu. Jadi, tanyakan pada diri sendiri:
- Bagaimana orang ini berinteraksi dengan orang lain?
- Apakah orang ini berperilaku demikian terhadap semua orang?
- Apa isi dari perkataannya, terlepas dari nada bicara yang ia gunakan?
-
3Pertimbangkan apakah orang tersebut merasa tidak aman. Apakah mereka mungkin merasa terancam akan kehadiran Anda? Jika iya, jangan merasa buruk hanya karena Anda telah menjadi diri sendiri. Pikirkan mengenai bagaimana Anda dapat menolong orang ini agar ia dapat merasa lebih baik terhadap diri sendiri.
- Berikan pujian pada orang ini jika mungkin, atau tanyakan padanya jika ia ingin berbicara soal apa saja dengan Anda.
-
4Pertimbangkan kemampuan orang tersebut dalam mengatur emosinya. Ingat, orang tersebut mungkin memiliki komunikasi dan kemampuan yang buruk dalam mengatur emosinya. Beberapa individu tidak mengetahui bagaimana cara berkomunikasi dengan orang lain secara efektif atau bagaimana cara mengekspresikan dan mengatur emosi mereka. Hal ini penting untuk diingat karena dengan demikian, Anda bisa bersabar dan bersimpati padanya, sama halnya seperti yang akan Anda lakukan jika Anda berhadapan dengan anak kecil yang belum pernah belajar untuk mengungkapkan dan mengekspresikan emosi mereka.
- Bayangkan saja ada sisi anak kecil dari orang tersebut yang bertingkah, karena ia belum mengetahui bagaimana menangani masalah dengan cara yang dewasa. Akan lebih mudah untuk bersabar dan mengasihaninya ketika Anda membayangkan seorang anak kecil yang sedang bertingkah.
-
5Anda harus mengenal latar belakang orang tersebut. Beberapa orang memiliki kemampuan dan norma sosial yang kurang atau berbeda satu sama lain. Terkadang seseorang terlihat canggung atau mungkin sedikit kasar, walaupun mereka sebenarnya tidak bermaksud demikian. Beberapa individu memiliki perilaku tertentu dan tidak menyadari bagaimana orang lain melihat perilaku mereka. Perilaku dingin atau kasar tersebut bukanlah ditujukan kepada Anda. [9] X Teliti sumber
- Sebagai contoh, seseorang yang berasal dari kebudayaan yang berbeda yang lebih tertutup mungkin akan terlihat dingin atau tidak ramah.
- Hal-hal lainnya, seperti seseorang dengan autisme, mungkin tidak menyadari beberapa perilaku sosial tertentu atau infleksi di dalam perkataan yang mereka ucapkan. Mereka mungkin akan terdengar tidak sensitif atau kasar, walaupun sebenarnya mereka tidak bermaksud demikian.
- Beberapa orang mungkin tidak menyadari bahwa perilaku “gurauan” mereka tidak diterima dengan baik oleh orang lain.
-
6Anda harus mengetahui apakah kritik yang ditujukan kepada Anda bersifat membangun atau tidak. Kritik yang bersifat membangun adalah saran yang dimaksudkan untuk membantu Anda, bukan kritik terhadap nilai diri atau karakter Anda. Mudah bagi orang-orang yang memberikan kritik untuk menyebutkan hal apa saja yang harus kita perbaiki; tetapi terkadang kita lupa meminta mereka untuk mengatakan alasannya. Kritik yang bersifat konstruktif harus memiliki cara yang jelas dan spesifik untuk menjadikan Anda lebih baik. [10] X Teliti sumber Hal ini berbeda dengan kritik yang bersifat tidak membangun, yang mungkin hanyalah sebuah perkataan negatif yang tidak menyebutkan bagaimana caranya untuk menjadi lebih baik.
- Sebagai contoh, bayangkan Anda telah bekerja selama beberapa minggu terakhir untuk mempersiapkan proyek yang penting bagi pimpinan Anda. Anda telah berupaya yang terbaik dan Anda merasa hasilnya akan bagus. Lalu, Anda memberikan proyek tersebut dan berharap bahwa Anda akan mendapatkan pujian yang Anda rasa memang pantas untuk Anda dapatkan. Tetapi sebaliknya, yang Anda dapatkan adalah sebuah daftar dari hal-hal yang harus Anda perbaiki lagi. Anda merasa kecil hati, tersinggung, atau merasa tidak dihargai. Anda mungkin akan menganggap kritik ini sebagai bentuk kritik yang buruk, alih-alih menganggapnya sebagai usaha pimpinan yang sebenarnya tulus ingin membantu Anda meningkatkan kinerja Anda.
- Tidak konstruktif: “Artikel ini lemah dan kurang referensi. Pokok pada topik kedua tidak kuat.” (Komen ini tidak menawarkan metode perbaikan.)
- Konstruktif: “Artikel yang Anda tulis perlu ditambahkan lebih banyak referensi dan Anda harus memperluas topik yang kedua. Selebihnya, artikel Anda terlihat bagus.”
- Benar-benar tidak konstruktif:
“Artikel ini ditulis dengan sangat buruk.”
- Mendengarkan kritik yang tidak konstruktif memang terasa menyakitkan. Pikirkan lagi mengenai bagaimana kemampuan dari orang yang memberi kritik tersebut dalam mengatur emosi dan bagaimana mereka berhubungan dengan orang lain.
-
7Bertanyalah pada saat Anda menerima kritik dari seseorang. Ketika Anda mendengarkan kritik yang tidak konstruktif, tanyakan maksud dari kritik tersebut kepada si pemberi kritik. Selain menunjukkan kepada mereka bahwa Anda menghargai opini mereka, cara ini juga bijaksana untuk meningkatkan kemampuan mereka dalam memberikan kritik yang konstruktif.
- Sebagai contoh, jika pimpinan Anda berkata, “Artikel ini ditulis dengan sangat buruk,” Anda dapat kembali bertanya, “Saya ingin mendengarkan detail yang lebih rinci mengenai apa yang tidak Anda suka dari artikel ini. Marilah kita bekerja sama untuk memperbaikinya.”
Iklan
Referensi
- ↑ http://mams.rmit.edu.au/elh5d4nc7sfd.pdf
- ↑ https://www.psychologytoday.com/blog/healthy-connections/201006/7-signs-youre-in-toxic-friendship
- ↑ http://www.healthcentral.com/depression/c/84292/140204/personally/
- ↑ http://www.austincc.edu/colangelo/1318/istatements.htm
- ↑ http://www.apsu.edu/sites/apsu.edu/files/counseling/COGNITIVE_0.pdf
- ↑ http://www.healthcentral.com/depression/c/84292/140204/personally/
- ↑ http://www.healthcentral.com/depression/c/84292/140204/personally/
- ↑ http://psychcentral.com/blog/archives/2014/02/16/8-tips-to-help-stop-ruminating/
- ↑ https://www.psychologytoday.com/blog/in-flux/201408/how-stop-taking-things-personally