Unduh PDF Unduh PDF

Anda bisa memberi komentar di video YouTube yang mengaktifkan fitur ini jika Anda sudah masuk ke akun Google atau YouTube. Segmen komentar bisa Anda temukan di bawah deskripsi video baik pada YouTube web maupun aplikasi YouTube. Berikut ini cara memberikan komentar di video YouTube menggunakan perangkat iPhone, iPad, Android, maupun komputer.

Langkah Cepat

  1. Masuk ke akun YouTube dan cari video yang Anda inginkan.
  2. Sentuh atau klik segmen Add a comment… .
  3. Masukkan komentar Anda.
  4. Sentuh ikon pesawat terbang atau klik Comment untuk mengirimkan komentar.
Metode 1
Metode 1 dari 3:

Melalui Aplikasi Seluler YouTube

Unduh PDF
  1. Sentuh ikon aplikasi YouTube yang tampak tombol play warna merah dengan latar belakang putih.
    • Anda harus masuk ke akun YouTube atau Google terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar. Sentuh Sign in kemudian masukkan informasi login terlebih dahulu.
    • YouTube tersedia untuk perangkat iOS di App Store dan perangkat Android di Google Play Store.
  2. Sentuh ikon kaca pembesar di sudut kanan atas untuk mencari video yang Anda inginkan, atau jelajahi halaman utama YouTube. Pastikan video tersebut mengizinkan komentar. Sebagian kreator video bisa menonaktifkan komentar pada video tertentu.
    • Anda tidak akan bisa memberi komentar pada video bertuliskan "Comments are turned off" .
  3. Segmen ini berada di bawah deskripsi video. Segmen Comments kemudian akan terbuka.
    • Jika Anda tidak menemukan segmen Comments , pastikan Anda tidak sedang menggunakan modus layar penuh.
  4. Kolom ini berada di bagian bawah segmen " Comments ".
    • Jika Anda ingin membalas komentar yang sudah ada, sentuh komentar yang bersangkutan.
      • Anda juga bisa menekan ikon ibu jari ke atas untuk menyukai komentar atau ikon ibu jari ke bawah untuk tidak menyukainya.
  5. Pastikan untuk mengikuti panduan komunitas YouTube.
    • Jika Anda ingin menambahkan penanda waktu pada komentar, sentuh ikon + di sisi kanan kolom teks komentar.
    • Sentuh salah satu emoji untuk ditambahkan ke dalam komentar jika Anda mau.
    • Tambahkan URL untuk menunjukkan komentar sebagai hyperlink .
    • Anda bisa memformat teks YouTube agar menjadi tebal, miring, atau dicoret:
      • Cetak tebal : *teks komentar*
      • Cetak miring : _teks komentar_
      • Teks yang dicoret : -teks komentar-
  6. Setelah itu, komentar akan diunggah ke halaman video.
    • Jika Anda ingin menghapus komentar Anda , sentuh â‹® di sisi kanan komentar kemudian pilih Delete .
    • Untuk kembali ke segmen komentar, sentuh Back .
    • Untuk kembali ke video, sentuh X .
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Melalui Situs Desktop YouTube

Unduh PDF
  1. Kunjungi https://www.youtube.com/ melalui peramban web komputer. Halaman utama YouTube akan dibuka jika Anda sudah masuk ke akun.
    • Jika belum, klik tombol “ sign in ” di sudut kanan atas halaman, kemudian masukkan alamat surel dan kata sandinya sebelum melanjutkan.
  2. Klik kotak pencarian di bagian atas halaman YouTube, tikkan nama video yang ingin dicari. Pastikan video tersebut mengizinkan komentar. Sebagian kreator video bisa menonaktifkan komentar pada video tertentu.
    • Anda tidak akan bisa memberi komentar pada video bertuliskan "Comments are turned off" .
  3. Segmen ini selalu berada di bawah deskripsi video.
  4. Kolom ini berada di bagian atas segmen " Comments ".
    • Jika Anda ingin membalas komentar yang sudah ada, klik tautan “ reply ” di bawah komentar yang bersangkutan.
      • Anda juga bisa menekan ikon ibu jari ke atas untuk menyukai komentar atau ikon ibu jari ke bawah untuk tidak menyukainya.
  5. Masukkan komentar yang ingin Anda tinggalkan. Pastikan untuk mengikuti panduan komunitas YouTube. [1]
    • Jika Anda ingin menambahkan penanda waktu pada komentar, masukkan sama seperti yang tampak pada video. Misalnya, 0:50.
    • Sentuh salah satu emoji untuk ditambahkan ke dalam komentar jika Anda mau.
    • Tambahkan URL untuk menunjukkan komentar sebagai hyperlink .
    • Anda bisa memformat teks YouTube agar menjadi tebal, miring, atau dicoret:
      • Cetak tebal : *teks komentar*
      • Cetak miring : _teks komentar_
      • Teks yang dicoret : -teks komentar-
  6. Tombol biru ini berada di pojok kanan bawah kolom komentar. Setelah itu, komentar akan dikirimkan ke halaman video.
    • Jika Anda ingin menghapus komentar , arahkan kursor di atasnya kemudian klik â‹® di sisi kanan komentar dan pilih Delete .
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Menulis Komentar yang Baik

Unduh PDF
  1. Peraturan komunitas YouTube melarang adanya konten-konten ketelanjangan/seksual, kekerasan/vulgar, kebencian, spam, berbahaya/merugikan, ancaman, serta konten yang tidak melanggar hak cipta. Untuk komentar, larangan-larangan yang relevan mencakup komentar kebencian, ancaman, dan spam. [2]
  2. Apa tujuan Anda mengomentari video tersebut? Apakah video itu menginspirasi Anda? Apakah video itu membuat Anda tertawa? Apakah Anda merasa pembuat video melewatkan sesuatu dan bisa meningkatkan kualitas konten? Apakah Anda ingin memulai utas ( thread ) diskusi? Alih-alih diperhatikan, akun bisa diblokir jika Anda meninggalkan komentar yang kasar atau “tidak berisi” sehingga pikirkan mengenai komentar Anda sebelum mengunggahnya.
    • Sebagai contoh, mungkin Anda menonton video tutorial tari untuk pemula di YouTube. Mungkin Anda adalah seorang penari pemula dan meskipun video tutorial tersebut dibuat untuk para penonton seperti Anda, tarian tersebut dirasa masih terlalu sulit. Anda bisa menjelaskan kepada guru di video bahwa tarian tersebut masih cukup sulit untuk dipelajari.
  3. Sebelum mengomentari video, telusuri sebanyak mungkin komentar yang ada untuk memastikan Anda tidak sampai mengulangi apa yang sudah dibahas oleh orang lain.
    • Jika Anda menemukan komentar yang sesuai dengan apa yang ingin Anda katakan, cobalah sukai (klik ikon “ thumbs up ” atau jempol yang mengarah ke atas di bawah komentar) dan/atau balas komentar tersebut daripada mengunggah komentar baru.
  4. Jika Anda tidak menyukai satu video tertentu, tidak masalah jika Anda mengutarakan rasa tidak suka tersebut. Namun, pastikan Anda mengutarakannya dengan sopan. Jika tanggapan pertama Anda setelah menonton video adalah “Wah! Payah sekali! Video ini hanya membuang-buang waktu!”, untuk apa membuang-buang lebih banyak waktu dengan mengomentarinya? Jika Anda memang harus mengomentari video, tentukan apa yang membuat Anda membenci video tersebut, dan tawarkan saran untuk membuat video tersebut lebih baik.
    • Hindari komentar-komentar seperti “Gaya mengajarnya jelek! Buang-buang waktu! Belajar dulu jadi guru yang baik!!!!”
    • Cobalah gunakan komentar seperti “Terima kasih sudah membuat tutorial ini! Saya masih pemula dan walaupun video ini dibuat untuk para pemula, saya masih kesulitan. Sepertinya, akan lebih baik jika tarian ini dibagi ke lebih banyak segmen dengan beberapa ulangan di akhir setiap segmen. Di akhir video, daripada langsung masuk ke tarian lengkap dengan musik, akan lebih baik jika tarian dicoba dua kali dalam tempo yang lebih lambat dan tanpa musik.”
  5. Idealnya, media sosial merupakan ajang untuk berbagi ide dan membangun koneksi. Jika komentar yang Anda miliki hanyalah “Duh! Jelek banget!”, Anda tidak akan membantu siapa pun atau menambahkan topik apa pun dalam percakapan. Video tersebut mungkin konyol atau jelek. Jika memang video tersebut seperti itu dan Anda perlu mengomentarinya, cobalah untuk membuat komentar yang informatif, suportif, atau (setidaknya) cerdik.
    • Pada contoh komentar di video tutorial tari, pengguna telah membuat komentar yang informatif dengan menawarkan saran bagi pembuat video untuk meningkatkan kualitas kontennya. Idealnya, pembuat video akan mempertimbangkan saran tersebut untuk video-video tutorial berikutnya.
    • Untuk bantuan tambahan, orang yang mengomentari bisa membagikan tautan ke video tutorial tari lain yang dirasa lebih membantu (jika ada).
  6. Komentar-komentar YouTube memiliki hitungan karakter yang tidak terbatas. Namun, tidak berarti bahwa Anda bisa menulis esai. Semakin panjang komentar Anda, semakin kecil kemungkinan seseorang akan membacanya. Cobalah untuk mengunggah komentar sesingkat mungkin, sambil tetap menunjukkan rasa hormat dan mempertahankan sisi informatifnya.
    Iklan

Tips

  • Promosi untuk kanal YouTube sendiri atau layanan lain (mis. situs web Anda) dalam komentar biasanya kurang disukai. Selain itu, komentar Anda bisa saja dilaporkan sebagai spam.
Iklan

Peringatan

  • Jangan tinggalkan komentar negatif atau jahat di video-video YouTube. Jika Anda memiliki pendapat yang sangat negatif mengenai sebuah video, ada baiknya Anda melaporkan video tersebut.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 205.200 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan