Unduh PDF Unduh PDF

Banyak perhiasan imitasi dibuat dengan indah, meskipun tanpa batu permata yang mahal. Namun, Anda harus menjaga keindahannya dengan baik. Perhiasan imitasi tidak memiliki ketahanan seperti layaknya perhiasan mahal. Air, paparan udara dan bahkan krim dan losion yang Anda gunakan dapat memudarkan kilaunya. Jadi, mempelajari cara merawat perhiasan favorit Anda agar tetap cantik untuk waktu yang lama sangat penting, apalagi jika Anda ingin tetap mengenakannya selama bertahun-tahun mendatang.

Bagian 1
Bagian 1 dari 4:

Langkah Pertama

Unduh PDF
  1. Tidak ada aturan pasti kapan perhiasan harus dibersihkan. Secara umum, Anda bisa mengikuti aturan praktis berikut: semakin sering Anda mengenakannya, semakin sering juga Anda harus membersihkannya. Anda bisa membersihkan perhiasan setiap beberapa bulan sekali atau saat perhiasan terlihat kusam.
    • Harap diingat bahwa perhiasan imitasi tidak terbuat dari emas asli atau perak murni dan tidak bertabur batu permata berharga. Meskipun kilau perak murni juga bisa pudar, sebaiknya tidak membersihkan perhiasan perak dengan cara yang sama seperti perhiasan imitasi. Sementara itu, kilau emas “asli” tidak akan pudar selamanya.
    • Jika Anda kesulitan memutuskan apa yang termasuk perhiasan imitasi atau perhiasan asli, ingatlah bahwa perhiasan berlapis emas/perak dianggap “asli”. Oleh karena lapisan teratas perhiasan itu adalah perak atau emas murni, perhiasan tersebut dianggap “asli”, meskipun tidak terbuat dari emas atau perak asli seluruhnya. Jadi, Anda bisa menggunakan pembersih perhiasan biasa untuk membersihkan perhiasan berlapis emas dan perak, tidak perlu mengikuti metode yang diberikan di sini. [1]
    • Jika Anda tidak yakin apakah perhiasan itu asli atau imitasi, mintalah bantuan ahli perhiasan untuk mengetes logam dan batu permata pada perhiasan dan memastikan keasliannya. [2]
  2. Perhatikan apakah perhiasan bertatahkan batu permata. Jika iya, Anda harus berhati-hati saat membersihkan area tersebut dengan cairan.
    • Cairan bisa merembes ke bawah batu permata dan membuat kekuatan lem berkurang sehingga batu kemungkinan akan terlepas nanti. Selain itu, air yang terlalu banyak dapat merusak lapisan yang membuat batu permata imitasi terlihat gemerlap.
    • Jangan mengenakan perhiasan saat berenang karena air kolam bisa meresap ke bawah batu permata sehingga lem yang merekatkannya menjadi longgar. [3]
  3. Keduanya mudah ditemukan di setiap rumah dan sangat cocok untuk membersihkan celah-celah yang sulit dijangkau atau area di sekitar batu permata. Anda juga bisa menggunakan magic eraser (semacam cairan pembersih).
    • Jika menggunakan lidi kapas, Anda bisa melihat ujungnya mulai kotor saat digunakan untuk membersihkan perhiasan.
    • Pastikan Anda menggunakan sikat gigi baru dan belum pernah dipakai. Jangan sampai Anda memindahkan materi yang menempel pada sikat gigi lama ke permukaan perhiasan. Buanglah sikat gigi setelah digunakan untuk membersihkan perhiasan. [4]
    • Gosok perhiasan dengan sikat gigi berbulu lembut atau lidi kapas untuk membersihkan patina. Patina adalah kotoran lengket kehijauan yang menumpuk pada perhiasan imitasi. Lidi kapas dan sikat gigi berbulu lembut bersifat abrasif dalam keadaan kering sehingga lebih efektif untuk mengikis kotoran. Jika kotoran tetap tidak mau hilang, cobalah mengoreknya dengan tusuk gigi. [5]
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 4:

Perawatan di Rumah

Unduh PDF
  1. Lemon sudah sejak lama digunakan untuk membersihkan lapisan oksida yang terbentuk di permukaan logam seiring waktu. Anda bisa menambahkan sedikit soda kue bersama lemon. [6]
    • Lemon adalah asam alami dan menggosok perhiasan dengan sepotong lemon dapat mempercepat proses pembersihan. Atau, Anda bisa merendam perhiasan perak di dalam air lemon yang dicampur sedikit garam semalaman. Lemon sangat cocok untuk membersihkan perak. [7]
    • Anda bisa memeras air lemon di dalam piring kecil, kemudian menggosokkannya pada permukaan perhiasan yang ingin dibersihkan. Setelah itu, gunakan kain kasar (atau sabut cuci piring) untuk menggosok perhiasan kuat-kuat.
  2. Rendam perhiasan dalam larutan cuka, kemudian gunakan sikat gigi berbulu lembut untuk membersihkan sudut-sudut dan lubang pada perhiasan. [8]
    • Larutan cuka bisa membuat rantai perhiasan berkilau. Sikat gigi berbulu lembut sangat cocok digunakan untuk membersihkan perhiasan yang berhias batu permata karena dapat menjangkau celah-celah yang sulit. Anda juga bisa menuangkan cuka pada spons dan menggunakannya untuk membersihkan perhiasan.
    • Produk alami lainnya yang bisa digunakan untuk membersihkan perhiasan adalah minyak zaitun. Minyak zaitun akan membuat perhiasan berkilau, tetapi jangan lupa untuk membilasnya setelah selesai. Pilihan lainnya adalah dental tablet yang dilarutkan dalam air. Rendam perhiasan terlebih dahulu selama beberapa saat, kemudian gosok dengan lembut menggunakan sikat gigi.
  3. Selain membuat perhiasan terlihat bersih dan cantik, sabun juga meninggalkan bau harum. Namun ingat, gunakan air sesedikit mungkin, dan jangan membiarkan perhiasan terkena air terlalu lama. Air dapat memudarkan kilau perhiasan imitasi dan menyebabkan karat jika dibiarkan terlalu lama.
    • Gunakan waslap untuk membersihkan perhiasan dengan hati-hati. Sebaiknya tidak merendam perhiasan dalam air terlalu lama karena dapat merusak penampilan dan lapisan pelindung pada perhiasan. Air lebih cocok digunakan untuk membersihkan perhiasan yang terbuat dari emas dan dihiasi batu permata.
    • Atau, tuang air panas ke dalam mangkuk. Tambahkan garam, soda kue, dan sabun cuci piring ke dalam mangkuk. Taruh perhiasan di atas foil, dan diamkan selama 5 sampai 10 menit. Bilas perhiasan dengan air dingin, dan keringkan dengan kain lembut sampai benar-benar kering.
  4. Sampo bayi cenderung lebih lembut sehingga baik digunakan untuk membersihkan perhiasan imitasi. Selain itu, sampo juga sangat cocok digunakan untuk membersihkan perhiasan mutiara. [9]
    • Campurkan setetes sampo dan setetes air. Aduklah sampo dan air sampai menyerupai sup kental. Jika campuran terlalu kental, tambahkan beberapa tetes air. Kemudian, gunakan sikat gigi berbulu lembut atau lidi kapas untuk membersihkan bagian yang sulit dijangkau. [10]
    • Bilas sampo bayi segera dengan air dingin, dan gunakan handuk bersih dan lembut atau kain serat mikro untuk mengeringkan perhiasan.
  5. Ada berbagai produk pembersih rumah tangga yang biasa digunakan untuk membersihkan perhiasan imitasi. Pembersih lensa dan pasta gigi termasuk efektif untuk membersihkan perhiasan imitasi.
    • Namun, Anda harus sangat berhati-hati! Bacalah instruksi dan label peringatan. Jangan menggunakan pembersih lensa untuk logam berharga, dan perlu diketahui bahwa cat atau lapisan pelindung bisa pudar. Selain itu, jangan menggunakan produk tersebut untuk membersihkan anting atau jika kulit Anda sensitif.
    • Pasta gigi relatif lebih aman jika digunakan untuk membersihkan perhiasan. Anda cukup mengoleskan pasta gigi pada sikat gigi, dan menggosokkannya pada perhiasan. Metode ini juga bisa digunakan untuk membersihkan jenis perhiasan imitasi lainnya, seperti gelang.
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 4:

Produk Pembersih yang Lebih Kuat

Unduh PDF
  1. Logam imitasi atau campuran akan menurun kualitasnya dengan cepat jika Anda tidak menggunakan pemoles yang tepat.
    • Anda bisa membeli pemoles untuk perhiasan emas atau perak di toko perhiasan atau toserba. Namun ingat, beberapa produk pembersih perhiasan yang biasa sebenarnya dibuatnya untuk perhiasan asli dan terlalu keras jika digunakan untuk perhiasan imitasi.
    • Anda cukup merendam perhiasan di dalam cairan pemoles tidak lebih dari 30 detik, kemudian angkat dan keringkan dengan lembut agar tidak menggores atau merusak perhiasan. Anda bisa menggunakan sikat gigi setelah mencelupkannya ke dalam cairan pemoles.
  2. Belilah sebotol alkohol gosok dari toko obat atau swalayan. Ambil mangkuk kecil, dan tuangkan alkohol. Rendam perhiasan selama setengah jam.
    • Setelah itu, angkat perhiasan dan usap kelebihan alkohol. Kemudian biarkan kering dengan sendirinya selama 15 menit.
    • Jika masih ada bagian yang kotor, usap dengan tisu basah beralkohol dan ulang proses pembersihan. Anda juga bisa merendam anting di dalam peroksida setidaknya selama 2-3 menit. Peroksida mungkin akan mengeluarkan gelembung atau mendesis. Jangan khawatir, itu berarti anting sangat kotor dan mungkin harus direndam lebih lama.
    • Jika ternyata bukan kotoran yang hilang, tetapi lapisan pelindung perhiasan, jangan dilanjutkan. Anda mungkin menggosok terlalu keras. Gosoklah dengan lembut sehingga Anda tidak merusak lapisan pelindung.
  3. Setelah mengoleskan campuran dan membersihkan perhiasan, segeralah membilasnya dengan air dingin. Bilaslah hanya untuk menyingkirkan larutan sabun dari perhiasan.
    • Keringkan perhiasan dengan pengering rambut. Setelah membilas perhiasan, letakkan di atas handuk agar kelebihan air terserap. Kemudian, ambil pengering rambut dan pasang pada setelan dingin, dan gunakan untuk mengeringkan perhiasan dengan cepat.
    • Arahkan pengering ke seluruh bagian perhiasan. Mengeringkan perhiasan segera setelah dibilas akan mencegah timbulnya karat dan terbentuknya bercak bekas air. Lanjutkan proses pengeringan sampai perhiasan benar-benar kering. [11]
    • Usahakan untuk tidak mengarahkan pengering terlalu lama pada bagian dengan batu permata, apalagi jika Anda menggunakan setelan hangat. Hawa panas dari pengering dapat melelehkan lem yang merekatkannya.
    Iklan
Bagian 4
Bagian 4 dari 4:

Pemeliharaan

Unduh PDF
  1. Produk yang berbahan dasar air dapat memudarkan kilau perhiasan, bahkan parfum dan losion dapat merusak lapisan pelindung. [12]
    • Dengan menyemprotkan parfum dan mengoleskan losion terlebih dahulu, Anda memperkecil kemungkinan produk tersebut menempel pada perhiasan. Tunggu sampai kulit Anda kering, baru memakai perhiasan.
    • Langkah ini akan mencegah terbentuknya kotoran pada perhiasan imitasi yang membuat penampilannya kusam dan membuat Anda harus sering-sering membersihkannya.
  2. Jika Anda rajin mengelap perhiasan dengan kain serat mikro setiap kali selesai menggunakannya, Anda tidak perlu sering-sering membersihkannya.
    • Selain itu, perhiasan akan terlihat baru lebih lama.
    • Mengelap perhiasan setiap hari akan mengurangi kemungkinan perhiasan terpapar air atau apa saja pada saat Anda mengenakannya hari itu.
  3. Anda bisa menyimpan perhiasan di dalam kantong plastik klip. Siapkan satu kantong plastik untuk satu perhiasan. Masukkan perhiasan dan keluarkan udara dari kantong plastik sebelum menutup klip.
    • Setelah udara dikeluarkan dari kantong plastik, logam tidak akan teroksidasi atau berubah menjadi hijau akibat paparan udara. [13] Dengan begitu, perhiasan akan terlihat lebih bersih dan baru untuk waktu yang lebih lama.
    • Menyimpan perhiasan di dalam kotak yang dilengkapi tutup dan dilapisi beledu akan mengurangi paparan udara dan mencegah perhiasan tergores. [14]
    Iklan

Tips

  • Oleskan cat kuku bening di permukaan perhiasan untuk melindungi lapisan pelindung sehingga perhiasan tidak berubah menjadi hijau.
  • Lepas perhiasan saat Anda berada di dekat air. Jangan mencuci piring, mandi atau mencuci mobil sambil mengenakan perhiasan imitasi. Lepaskan semuanya.
Iklan

Peringatan

  • Jangan biarkan perhiasan terendam air untuk waktu yang lama karena kilaunya akan pudar.
  • Keringkan perhiasan segera atau akan timbul bercak bekas air atau karat.
  • Gunakan sikat gigi berbulu lembut agar tidak merusak perhiasan.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 122.985 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan