Unduh PDF Unduh PDF

Membuat mobil mainan adalah kegiatan yang mudah dan menyenangkan yang dapat Anda lakukan di rumah. Kegiatan ini dapat menjadi sarana bagi Anda dan anak-anak untuk dapat lebih mengakrabkan diri. Anda dapat menemukan bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat mobil mainan di rumah. Jadi, daripada harus membeli mainan baru, mengapa Anda tidak mencoba membuatnya sendiri?

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Membuat Mobil Mainan dengan Botol Plastik

Unduh PDF
  1. Watermark wikiHow to Membuat Mobil Mainan
    Lepas label dari botol dan rendam botol dalam campuran air panas dan cairan sabun pencuci piring selama sepuluh menit agar sisa minuman yang ada di dalam botol dapat dibersihkan dengan mudah. Hal ini juga dapat menghilangkan bakteri yang ada pada botol. [1]
  2. Watermark wikiHow to Membuat Mobil Mainan
    Lubang-lubang ini harus berada tepat di sisi yang saling berlawanan karena akan menjadi tempat untuk memasang as roda.
  3. Watermark wikiHow to Membuat Mobil Mainan
    Anda dapat menggunakan beragam bahan untuk membuat as roda seperti sedotan, stik, tusuk gigi, kawat (semisal kawat jemuran) dan lain-lain. Jika bahan yang Anda gunakan cukup panjang (semisal pensil) Anda mungkin hanya memerlukan dua buah saja. Namun jika bahan yang Anda gunakan berukuran pendek (semisal tusuk gigi) mungkin Anda memerlukan bahan tersebut dalam jumlah yang lebih banyak.
  4. Watermark wikiHow to Membuat Mobil Mainan
    Tutup-tutup botol ini nantinya akan berfungsi sebagai roda mobil.
  5. Watermark wikiHow to Membuat Mobil Mainan
    Anda dapat mengecat bagian luar botol dan roda-rodanya dan agar lebih mudah dalam proses pengecatan, cat bagian-bagian tersebut sebelum Anda memasangnya.
  6. Watermark wikiHow to Membuat Mobil Mainan
    Banyaknya as yang diperlukan bergantung pada bahan yang Anda gunakan untuk membuat as. Jika Anda menggunakan as dengan ukuran yang panjang, masukkan as melalui lubang yang di sisi botol sampai ujung as muncul dari lubang yang berada di sisi yang sejajar. Untuk as yang berukurang pendek, seperti as yang dibuat dari tusuk gigi, pasangkan satu as untuk setiap lubang.
  7. Watermark wikiHow to Membuat Mobil Mainan
    Masukkan seutas tali dan buatlah simpul pada salah satu ujungnya. Pastikan bahwa ujung tali yang tersimpul berada pada bagian dalam tutup botol. Pasangkan kembali tutup botol pada mulut botol.
  8. Watermark wikiHow to Membuat Mobil Mainan
    Gunakan benda tajam seperti cutter untuk membuat potongan segi empat atau persegi pada bagian atas botol. Potonglah hanya tiga sisi dari persegi sehingga Anda dapat menekuk potongan itu ke arah atas dan pastikan bahwa bagian yang terpotong itu menghadap ke arah depan (tutup botol).
  9. Watermark wikiHow to Membuat Mobil Mainan
    Gunakan bor atau benda tajam lainnya untuk melubangi bagian tengah tutup botol.
  10. Watermark wikiHow to Membuat Mobil Mainan
    Masukkan kedua ujung as mobil pada lubang di tutup botol. Perhatikan dudukan mobil. Mobil tidak dapat bergerak apabila ukuran tutup botol yang digunakan sebagai roda terlalu besar atau terlalu kecil. Pastikan Anda memasang tutup botol dengan bagian luar yang menghadap ke arah botol agar mobil dapat stabil.
  11. Watermark wikiHow to Membuat Mobil Mainan
    Jika Anda tidak ingin menggunakan tali, Anda dapat menggerakkan mobil dengan mendorongnya.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Membuat Mobil Mainan dengan Kotak Susu

Unduh PDF
  1. Watermark wikiHow to Membuat Mobil Mainan
    Tutup-tutup botol ini nantinya akan berfungsi sebagai roda mobil. Gunakan benda tajam seperti cutter, gunting atau pisau untuk membuat lubang pada setiap tutup botol tersebut.
  2. Watermark wikiHow to Membuat Mobil Mainan
    Ukur dan sesuaikan panjang tusuk bambu agar ukurannya tidak sampai lebih pendek dari lebar kotak susu. Tusuk-tusuk bambu ini akan berfungsi sebagai as roda. Anda juga dapat memasang as roda mobil ini dengan cara membuat lubang di kedua sisi kotak susu yang paralel dan memasukkan as roda ke dalam lubang tersebut. [2]
  3. Watermark wikiHow to Membuat Mobil Mainan
    Pastikan bahwa bagian luar tutup botol menghadap ke arah kotak susu agar posisi mobil mainan nanti dapat stabil. Beri lem di sekitar ujung tusuk bambu dan lubang di tutup botol agar lebih kuat dan pastikan lem telah kering dengan benar sebelum mengerjakan langkah berikutnya.
  4. Watermark wikiHow to Membuat Mobil Mainan
    Potong sedotan hingga ukurannya lebih pendek dari tusuk bambu lalu masukkan ujung yang lain dari tusuk bambu ke dalam lubang sedotan. Adanya sedotan ini nantinya dapat membantu agar mobil dapat bergerak lebih cepat.
  5. Watermark wikiHow to Membuat Mobil Mainan
    Jika Anda ingin as roda berada di dalam kotak susu, pastikan Anda telah masukkan tusuk bambu ke dalam lubang di sisi kotak susu sampai ujungnya muncul dari lubang di sisi yang sejajar sebelum Anda memasangkan roda pada ujung as yang lain.
  6. Watermark wikiHow to Membuat Mobil Mainan
    Pasang pita perekat secara horizontal sehingga posisinya sejajar dengan lebar kotak susu.
  7. Watermark wikiHow to Membuat Mobil Mainan
    Anda dapat menggunakan bahan-bahan seperti kertas, cat atau spidol warna, serta potongan-potongan berbagai bentuk untuk menghias mobil mainan Anda.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Membuat Mobil Balon

Unduh PDF
  1. Watermark wikiHow to Membuat Mobil Mainan
    Gunakan penggaris atau pita pengukur untuk mengukur panjang dan lebar pola persegi panjang dan gambar pola tersebut pada karton dengan menggunakan pulpen atau pensil. Pola tersebut harus berukuran 8 cm x 10 cm. Setelah pola selesai dibuat, potong pola tersebut dengan menggunakan cutter .
  2. Watermark wikiHow to Membuat Mobil Mainan
    Tutup-tutup botol plastik ini nantinya akan berfungsi sebagai roda mobil. Buatlah lubang pada bagian tengah tutup botol plastik dengan menggunakan bor atau benda tajam lainnya.
  3. Watermark wikiHow to Membuat Mobil Mainan
    Letakkan secara mendatar pada potongan karton dan rekatkan masing-masing bagian dengan pita perekat. Pastikan posisi potongan sedotan sejajar dengan lebar potongan karton. [3]
  4. Watermark wikiHow to Membuat Mobil Mainan
    Tusuk bambu ini nantinya akan berfungsi sebagai as roda.
  5. Watermark wikiHow to Membuat Mobil Mainan
    Pastikan bagian luar tutup botol menghadap ke arah potongan karton agar nantinya roda tidak tersangkut pada pinggiran karton.
  6. Watermark wikiHow to Membuat Mobil Mainan
    Pastikan pada saat ditekuk kedua potongan sedotan berukuran sama panjang. Anda dapat membuang sisa bagian sedotan yang tidak dapat ditekuk.
  7. Watermark wikiHow to Membuat Mobil Mainan
    Isi balon dengan udara kemudian kosongkan udara dari dalam balon dan lakukan ini beberapa kali agar karet balon longgar.
  8. Watermark wikiHow to Membuat Mobil Mainan
    Pasangkan mulut balon pada salah satu ujung sedotan, kemudian lilitkan karet gelang di sekitar bagian mulut balon, dengan ujung sedotan yang telah berada di dalam mulut balon.
    • Tiuplah balon melalui sedotan untuk menguji apakah lilitan karet gelang cukup kuat untuk menahan agar udara tidak keluar dari balon.
  9. Watermark wikiHow to Membuat Mobil Mainan
    Balikkan karton sehingga as roda berada di bawah. Letakkan balon dan sedotan sejajar dengan panjang karton. Pastikan bagian ujung sedotan berada di luar ujung potongan karton.
  10. Watermark wikiHow to Membuat Mobil Mainan
    Angkat mobil dan tiuplah balon melalui sedotan. Jepit ujung sedotan dengan jari Anda untuk menahan udara. Letakkan mobil pada permukaan yang datar dan lepaskan jepitan pada ujung sedotan. Udara yang keluar dari balon akan mendorong mobil Anda.
    • Anda mungkin harus membetulkan roda-roda mobil beberapa kali agar mendapatkan arah yang diinginkan.
    Iklan


Hal yang Anda Butuhkan

  • Botol plastik
  • Bor
  • 4 buah tutup botol plastik
  • Dua buah sedotan lurus
  • Sebuah sedotan lentur
  • Dua buah tusuk bambu
  • Sebuah balon karet
  • Pita perekat (selotip)
  • Karet gelang
  • Kertas karton
  • Pita pengukur
  • Cutter
  • Gunting

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 167.779 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan