Unduh PDF Unduh PDF

Lukisan, poster, dan foto yang terpajang di dinding membuat suasana ruangan terasa lebih nyaman dan menyenangkan. Namun, beragamnya ukuran dan model pigura kerap membingungkan ketika Anda ingin memilih pigura yang tepat untuk membingkai koleksi karya seni bernilai tinggi. Artikel ini memberikan petunjuk tentang cara memilih pigura agar Anda bisa mengambil keputusan yang tepat saat merancang dekorasi rumah.

Metode 1
Metode 1 dari 5:

Bagaimana cara menentukan ukuran pigura yang tepat?

Unduh PDF
  1. Bentangkan lukisan atau foto di atas meja atau di lantai yang rata. Gunakan pita ukur untuk mencari tahu panjang dan lebar gambar, lalu catat angkanya agar Anda tidak lupa. [1]
  2. Anda boleh mencari pigura melalui situs web atau datang langsung ke toko pigura. Bawalah catatan ukuran gambar supaya Anda bisa memilih pigura yang paling tepat. Ketahui bahwa dimensi pigura ditentukan oleh panjang dan lebar sisi dalam pigura, bukan sisi luarnya. Dengan demikian, Anda bisa menentukan ukuran pigura yang tepat supaya gambar tidak tertutup pigura. [2]
    • Biasanya, ukuran pigura untuk membingkai lukisan atau foto tercantum pada sisi belakang, mungkin dalam satuan inci atau cm.
    • Anda perlu memesan pigura kalau ukuran pigura yang ada tidak cocok. Jika pigura terlalu besar, belilah matras pigura untuk dipasang pada sisi dalam pigura guna menutup celah antara gambar dan bingkainya.
  3. Matras pigura adalah lis berwarna hitam atau putih di sekeliling sisi dalam pigura agar gambar tidak jatuh ke dalam bingkai. Biasanya, matras pigura menekan tepi gambar sekitar setengah cm. Jangan lupa memperhitungkan hal ini saat memilih pigura. [3]
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 5:

Berapa ukuran standar pigura?

Unduh PDF
  1. Pigura ini sesuai untuk foto sebesar kartu pos dan biasanya tidak diberi matras sebab ukuran pigura sesuai dengan foto. [4]
    • Ada juga pigura yang lebih kecil, tetapi agak sulit ditemukan.
  2. Pigura ini sangat tepat untuk membingkai foto atau karya seni dan boleh diberi matras jika diperlukan. [5]
    • Ukuran matras pigura perlu disesuaikan dengan besarnya gambar yang ingin dibingkai dan dimensi pigura.
  3. Beberapa toko menjual pigura 75 cm x 100 cm, tetapi kurang diminati. [6]
    • Pigura besar biasanya dilengkapi matras untuk menahan lukisan atau foto agar tidak jatuh.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 5:

Bagaimana cara memilih pigura yang tepat?

Unduh PDF
  1. Contohnya, jika Anda ingin membingkai foto bernuansa vintage , carilah pigura berukir berwarna keemasan. Contoh lain, jika Anda ingin membingkai lukisan bertema modern, pilih pigura monokromatik bergaya minimalis. [7]
    • Anda boleh memilih pigura yang bisa mengekspos warna lukisan atau foto.
    • Gunakan pigura kayu jika Anda menyukai interior bernuansa alami.
  2. Jika Anda ingin menggunakan matras pigura, samakan warnanya dengan warna pigura agar terlihat lebih menarik. Gunakan matras warna hitam jika Anda memilih pigura warna hitam. Gunakan matras warna putih jika Anda memilih pigura warna putih. [8]
    • Kalau Anda memilih pigura berwarna-warni atau tidak suka warna monokromatik, gunakan matras yang warnanya mencolok (atau tidak perlu menggunakan matras).
    Iklan
Metode 4
Metode 4 dari 5:

Di mana saya bisa membeli pigura berkualitas baik?

Unduh PDF
  1. Pada umumnya, pigura berwarna hitam atau putih dan tersedia dalam ukuran kecil, sedang, atau besar sesuai kebutuhan pembeli. [9]
    • Pigura bisa ditemukan di area perlengkapan dekorasi rumah.
  2. Kalau Anda ingin membingkai poster atau lukisan yang sangat besar, sempatkan mencari pigura di toko lukisan. Mungkin ada stok pigura yang ukurannya tidak standar dan berkualitas baik. [10]
    • Selain itu, toko lukisan menyediakan pigura berbagai warna sehingga Anda bisa memilih warna sesuai selera.
  3. Mintalah bantuan pembuat pigura profesional jika Anda ingin membingkai lukisan atau foto yang sangat kecil atau sangat besar. Carilah informasi melalui situs web Frameholic Indonesia, Distributor Pigura, dan lain-lain. [11]
    • Harga pigura berukuran khusus sangat variatif tergantung ukuran dan bahannya. Mintalah informasi dari pembuat pigura sebelum membeli.
    • Kunjungi toko pigura untuk mencari tahu bisa tidaknya Anda memesan pigura dan matras berukuran khusus sesuai keinginan.
    Iklan
Metode 5
Metode 5 dari 5:

Apakah pigura harus disesuaikan dengan interior ruangan?

Unduh PDF
  1. Ciptakan ruang duduk atau ruang makan yang dekorasinya bernuansa konvensional dengan memilih pigura dan furnitur berwarna monokromatik, misalnya warna kayu, hitam, atau putih. [12]
    • Jika Anda ingin menggantung lukisan di dinding seperti di galeri, suasana ruangan terasa sangat konvensional jika Anda menggunakan pigura yang warnanya sama.
  2. Gunakan pigura yang terkesan antik atau mewah untuk membingkai lukisan dan foto. Padukan pigura yang bentuk, ukuran, dan warnanya beragam agar suasana ruangan terasa lebih menyenangkan, unik, dan meriah.
    • Carilah pigura antik atau berukir di toko barang bekas terdekat.
    Iklan

Tips

  • Mintalah bantuan pembuat pigura profesional jika Anda ingin membingkai lukisan antik atau bernilai tinggi.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 2.940 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan