Unduh PDF Unduh PDF

Artikel wikiHow ini akan menunjukkan kepada Anda cara menggunakan fitur penanda Instagram agar Anda bisa lebih bersosialisasi dengan pengguna lain. Anda bisa menandai orang pada foto yang Anda unggah menggunakan penanda nama pengguna (@) atau tagar (kata kunci yang diawali dengan lambang #) agar kiriman Anda mudah dicari oleh orang lain.

Metode 1
Metode 1 dari 5:

Menandai Seseorang di Foto Baru

Unduh PDF
  1. Aplikasi ini ditandai oleh ikon kamera warna-warni yang bisa Anda temukan di home screen atau daftar aplikasi perangkat.
    • Metode penandaan ini berbeda dengan penambahan tagar karena ini hanya akan menandai pengguna Instagram lain dalam kiriman.
  2. Tombol tersebut berada di sisi tengah bawah layar.
  3. Jika Anda mau, Anda juga bisa menyentuh pilihan “ Photo ” untuk mengambil foto baru menggunakan kamera bawaan Instagram.
    • Anda tidak bisa menandai seseorang di kiriman video. [1]
  4. Anda bisa melewati langkah ini jika Anda tidak ingin melakukan penyesuaian pada foto.
  5. Tombol tersebut berada di pojok kanan atas layar.
  6. Penanda akan ditampilkan pada bagian foto yang Anda sentuh. [2]
  7. Jika Instagram mengenali seseorang yang Anda tandai, namanya akan ditampilkan di hasil pencarian.
  8. Nama pengguna yang Anda tikkan akan ditampilkan di atas bagian foto yang Anda sentuh. Anda bisa menyeretnya ke bagian foto yang lain jika mau.
    • Jika Anda ingin menandai lebih banyak orang di foto, cukup sentuh orang yang bersangkutan dan carilah namanya seperti yang Anda lakukan sebelumnya.
  9. Tombol tersebut berada di pojok kanan atas layar.
  10. Anda bisa melewati langkah ini jika Anda tidak ingin menyertakan teks apa pun untuk foto tersebut.
  11. Tombol tersebut berada di pojok kanan atas layar. Foto yang sudah Anda tandai akan ditampilkan di umpan para pengikut.
    • Orang yang Anda tandai akan menerima pemberitahuan bahwa ia sudah ditandai di foto Anda.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 5:

Menandai Seseorang di Foto yang Sudah Ada

Unduh PDF
  1. Aplikasi ini ditandai oleh ikon kamera warna-warni yang bisa Anda temukan di home screen atau daftar aplikasi perangkat.
    • Metode penandaan ini berbeda dengan penambahan tagar karena ini hanya akan menandai pengguna Instagram lain dalam kiriman.
  2. Halaman profil ditandai oleh ikon kepala manusia yang ada di pojok kanan bawah jendela Instagram.
  3. Tombol tersebut berada di pojok kanan atas foto. [3]
  4. Pilihan tersebut berada di bagian bawah foto.
  5. Setelah itu, penanda akan ditampilkan pada bagian foto yang Anda sentuh.
  6. Ketika Instagram mengenali pengguna yang Anda tandai, namanya akan ditampilkan di hasil pencarian.
  7. Nama pengguna yang Anda tikkan akan ditampilkan di atas bagian foto yang Anda sentuh. Anda bisa menyeretnya ke bagian foto yang lain jika mau.
    • Jika Anda ingin menandai lebih banyak orang di foto, cukup sentuh orang yang bersangkutan dan carilah namanya seperti yang Anda lakukan sebelumnya.
  8. Tombol tersebut berada di pojok kanan atas layar.
  9. Tombol “ Done ” kedua ini akan menyimpan perubahan yang Anda lakukan. Sekarang, foto tersebut sudah dilengkapi dengan penanda.
    • Orang yang Anda tandai akan mendapatkan pemberitahuan bahwa ia sudah ditandai di foto yang Anda unggah.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 5:

Menandai Seseorang di Komentar

Unduh PDF
  1. Cara cepat untuk menarik perhatian teman kepada kiriman yang menarik adalah dengan menandai nama penggunanya di kolom komentar kiriman tersebut (proses ini dikenal juga sebagai “ mention ”). Penandaan tersebut akan mengirimkan pemberitahuan pada teman yang bersangkutan sehingga ia bisa melihat kiriman tersebut. [4]
    • Penanda nama pengguna diawali oleh simbol “@”, dengan format “@namapengguna”.
    • Teman Anda tidak akan melihat penanda jika kiriman yang ingin Anda tunjukkan merupakan kiriman pribadi (kecuali jika ia mengikuti akun yang mengunggah kiriman tersebut).
  2. Ikon tersebut tampak seperti balon obrolan yang ada di bawah foto atau video yang ingin dibagikan.
  3. Instagram pernah memungkinkan pengguna untuk mengetikkan “@namapengguna” di kolom komentar agar Anda bisa menandai teman yang ingin ditunjukkan kiriman, tetapi sekarang format tersebut justru berfungsi untuk mengirimkan kiriman sebagai pesan langsung kepada pengguna yang bersangkutan. Anda perlu memulai komentar dengan spasi atau kata lain, dan bukan hanya penanda “@namapengguna”.
  4. Jika Anda tidak mengetahui nama penggunanya dengan pasti, cukup tikkan nama penggunanya semampunya hingga nama tersebut ditampilkan di hasil pencarian. Anda bisa menyentuhnya setelah nama tersebut muncul untuk menambahkannya ke komentar secara otomatis.
  5. Ikonnya tampak seperti pesawat terbang kertas yang ditampilkan di pojok kanan bawah layar. Setelah itu, komentar akan dikirimkan dan teman yang Anda tandai akan mendapatkan pemberitahuan bahwa ia sudah ditandai di komentar yang Anda kirimkan.
    Iklan
Metode 4
Metode 4 dari 5:

Menambahkan Tagar

Unduh PDF
  1. Tagar ( hashtag ) merupakan kata kunci yang diawali oleh simbol “#” (mis. #anakanjing) dan menghubungkan foto atau video yang memiliki subjek atau topik yang sama. Adanya tagar pada keterangan kiriman foto dan video memudahkan orang lain yang sedang mencari hal-hal yang ia sukai untuk menemukan kiriman tersebut.
    • Sebagai contoh, jika Anda mengetikkan tagar #anakanjing pada keterangan foto, seseorang yang mencari kiriman bertema "anakanjing" di Instagram dapat menemukan foto tersebut, termasuk foto-foto yang lain menggunakan tagar yang sama.
    • Penanda nama pengguna (mis. “@namapengguna”) berfungsi untuk menandai seeseorang atau perusahaan yang ditampilkan di foto. Penanda ini berbeda dengan tagar.
  2. Aplikasi ini ditandai oleh ikon kamera warna-warni yang bisa Anda temukan di home screen atau daftar aplikasi perangkat.
  3. Anda bisa menambahkan tagar ke foto baru atau yang sudah ada dengan mengetikkan tagar pada kolom keterangan. Ikuti langkah-langkah berikut ini untuk melakukannya:
    • Jika Anda sudha mengunggah foto atau video, kunjungi kiriman tersebut terlebih dahulu dan sentuh tombol “⋯” (iPhone) atau “⁝” (Android) yang ada di pojok kanan atas layar, kemudian pilih “ Edit ”.
    • Jika Anda ingin mengirim foto atau video baru, sentuh tombol “+” yang ada di sisi tengah bawah layar, kemudian pilih foto atau video yang ingin diunggah. Tambahkan efek jika mau. Setelah itu, sentuh tombol “ Next ” yang ada di pojok kanan atas layar.
  4. Cukup tikkan simbol tagar (#) sebelum kata kunci yang relevan dengan tema atau topik foto. Setelah itu, tagar akan ditampilkan dalam daftar yang ada di bawah foto. Anda juga bisa membaurkan tagar dalam kalimat. Ada beberapa saran yang bisa Anda ikuti untuk menerapkan tagar pada keterangan kiriman: [5]
    • Subjek foto: Anda bisa memberikan keterangan untuk foto si pus yang sedang berbaring di taman dengan kalimat seperti “#Cedric si #kucing sedang bersantai di #taman".
    • Lokasi: Beberapa pencarian yang populer di Instagram berkaitan dengan tempat-tempat tertentu. Cobalah gunakan keterangan seperti “#kamaridaman,” “Foto liburanku di #RajaAmpat #Indonesia #Asia,” atau “Ini latte paling enak dari #Starbucks #SBUX”.
    • Teknik fotografi: Ada bisa mencantumkan tagar aplikasi, filter, atau gaya pengambilan foto, seperti #iPhone7, #VSCO, #blackandwhite, atau #nofilter untuk menarik perhatian para fotografer.
    • Acara: Jika Anda dan teman-teman ingin membagikan foto dari acara yang sama, buatlah tagar untuk digunakan di semua foto yang Anda unggah. Sebagai contoh, jika orang-orang yang menghadiri suatu pesta tertentu menandai foto-fotonya dengan tagar #happybirthdaytaeyeon, pengguna Instagram bisa menemukan foto-foto pesta tersebut dengan mudah.
    • Identitas : Gunakan tagar seperti #indonesia, #latina, #asian, #generasi90an, atau #teamsnsd agar orang-orang yang memiliki identitas atau minat yang sama bisa menemukan foto-foto Anda dengan mudah.
    • Cari tahu apa yang sedang menjadi tren. Lakukan pencarian di internet mengenai tagar yang paling populer di Instagram. Anda juga bisa mengunjungi situs seperti http://www.tagblender.com untuk melihat tagar-tagar yang sedang populer.
  5. Jika Anda menyunting foto yang sudah ada, cukup sentuh tanda centang yang ada di pojok kanan atas layar. Setelah itu, foto atau video Anda bisa dicari menggunakan tagar.
    • Sentuh tagar di bawah foto untuk melihat semua konten yang diunggah dengan tagar tersebut.
    • Jika profil Instagram Anda merupakan profil pribadi (privat), foto-foto yang memuat tagar hanya bisa terlihat oleh orang-orang yang mengikuti akun Anda.
    Iklan
Metode 5
Metode 5 dari 5:

Mencari Kiriman Menggunakan Tagar

Unduh PDF
  1. Aplikasi ini ditandai oleh ikon kamera warna-warni yang bisa Anda temukan di home screen atau daftar aplikasi perangkat.
  2. Ikon ini tampak seperti kaca pembesar dan ditampilkan di bagian bawah layar.
    • Anda juga bisa menyentuh tagar pada keterangan foto untuk melihat semua foto yang ditandai dengan tagar tersebut.
  3. Kotak tersebut berada di bagian atas layar.
  4. Tombol tersebut berada di bagian bawah kotak pencarian.
  5. Ketika Anda mengetik, Instagram akan menampilkan tagar yang sesuai dengan pencarian.
    • Sebagai contoh, jika Anda mengetikkan kata “kitten” (anak kucing), Anda bisa melihat tagar-tagar seperti #kitten, #kittensofinstagram, #kitteh, #kittenoftheday, dan lain-lain di hasil pencarian.
    • Setiap hasil menunjukkan berapa banyak foto yang menggunakan tagar tersebut (mis. jumlah “229,200” yang ada di bawah tagar #kittensofinstagram menandakan bahwa ada 229.200 foto yang menggunakan tagar tersebut).
  6. Iklan

Tips

  • Penandaan secara berlebihan pada foto membuat komentar tampak terlalu panjang dan membosankan sehingga para pengguna lain tidak mau membacanya. Cobalah membatasinya hingga sebanyak 2-3 penanda saja untuk setiap foto.
  • Tagar bisa memuat huruf, angka, dan tanda tanda pisah. Akan tetapi, tagar tidak bisa memuat spasi atau simbol khusus. [6]
  • Tagar (#) dan simbol “ at ” (@) merupakan tanda yang berbeda. Tagar “#” digunakan untu kata kunci pencarian. Sementara itu, tanda “@” digunakan untuk berkomunikasi. Sebagai contoh, jika Anda mengetikkan “@cat”, dan bukan “#cat”, Anda justru akan mengirim pesan kepada pengguna dengan nama pengguna “cat”, dan bukan menyebutkan kata “cat” sebagai kata kunci atau topik kiriman. Oleh karena itu, berhati-hatilah.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 148.850 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan