Unduh PDF Unduh PDF

Salah satu cara yang bagus untuk menghilangkan bulu tubuh adalah menggunakan lilin ( wax ). Namun, apa yang harus dilakukan jika lilin tetap menempel pada kulit setelah prosesnya selesai? Jangan khawatir, kami siap membantu Anda. Artikel ini menyajikan beberapa solusi yang bisa digunakan untuk menghilangkan lilin dengan bahan-bahan rumah tangga, serta beberapa saran resmi dari Veet (produsen produk penghilang bulu tubuh). Teruskan membaca untuk mengetahui apakah kiat dan trik berikut ini bisa menyelesaikan masalah.

1

Minyak bayi

Unduh PDF
  1. [1] Celupkan ujung kapas ke dalam minyak bayi dan langsung tempelkan pada kulit yang terkena lilin. Terus tahan kapas di sana selama sekitar 40 detik, kemudian bersihkan lilin dengan menyekanya. [2]
    Iklan
2

Kompres air panas

Unduh PDF
  1. Celupkan kain lap bersih di dalam air panas (bukan air mendidih). Tempelkan kain yang basah dan panas ini pada kulit yang terkena lilin dan biarkan selama sekitar 1 menit. Panasnya air akan memudahkan Anda menghilangkan lilin dengan menggosoknya. [3]
3

Petrolatum ( petroleum jelly )

Unduh PDF
  1. Biarkan petrolatum menempel di sana selama minimal 4 menit. Setelah itu, gosok petrolatum dengan kapas yang bersih. Pembersihan ini akan menghilangkan lilin yang tersisa pada kulit. [4]
    Iklan
  1. Bungkus es batu dengan kain lap bersih, lalu tempelkan dan tekan di atas lilin selama sekitar 30 detik atau lebih. Selanjutnya, kelupas lilin dalam beberapa potongan kecil. [5]
    • Jangan pernah menempelkan es langsung pada kulit (tanpa membungkusnya dengan kain atau bahan lain) karena bisa menyebabkan ice burn (kerusakan kulit karena terpapar benda yang sangat dingin). [6]
6

Tisu basah Perfect Finish buatan Veet

Unduh PDF
  1. Veet Wax Strip Kits dilengkapi dengan tisu basah Perfect Finish, yang dirancang untuk menghilangkan residu lilin yang tertinggal. Keluarkan tisu basah dari kemasan dan gosokkan pada bagian kulit yang masih tertutup lilin lengket. [8]
    • Tisu basah Perfect Finish dari Veet dibuat dengan minyak mineral, yang sangat ideal untuk menghilangkan lilin.

Tips

  • Sebelum melakukan waxing (menghilangkan bulu tubuh dengan lilin), terlebih dahulu pangkas bulu yang memiliki panjang lebih dari 2 cm. Dengan demikian, Anda tidak harus menangani banyak residu lilin. [9]
Iklan

Peringatan

  • Veet menganjurkan untuk tidak menggunakan air, sabun, dan alkohol untuk membersihkan sisa lilin dari produk Veet Wax Strip Kits. [10] Alkohol memang tidak disebutkan sebagai bahan yang tidak boleh digunakan untuk membersihkan Veet Sugar Wax. Namun, sebaiknya Anda juga tidak menggunakannya.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 3.819 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan