Unduh PDF Unduh PDF

Mengirim pesan untuk gadis yang belum kamu kenal bisa membuatmu agak gugup. Entah kamu mendapat nomornya dari teman atau situs kencan, kamu perlu berusaha sebaik-baiknya supaya dia merasa nyaman sekaligus penasaran terhadap dirimu. Mari kita bahas apa saja yang boleh dan tidak boleh dilakukan ketika mengirim pesan pada gadis yang belum kamu kenal supaya dia merasa tertarik.

1

Perkenalkan dirimu pada teks awal yang kamu kirim.

Unduh PDF
  1. Dia mungkin belum mengenali nomormu. Jadi, akan sangat membantu kalau kamu memberitahukan siapa dirimu. Jika dia memberimu nomor teleponnya secara langsung, kamu juga bisa menyebutkan di mana kalian bertemu. Dengan demikian, dia akan punya bahan untuk membangun percakapan. [1]
    • Misalnya, tulis demikian, "Halo, Citra! Ini Alex dari gedung sebelah." Kalau kalian baru saja match dalam situs kencan dan dia tahu hal itu, kamu bisa mengirim pesan dengan nada bercanda seperti ini, "Hai Emilia, coba tebak ini siapa? Aku Joni—menurut situs kencan kita match , lho ."
    Iklan
2

Kirim pesan dengan tujuan yang jelas.

Unduh PDF
  1. Dia akan menganggap kamu kurang niat dan tidak tahu mau berkata apa. Kemungkinan dia akan terkesan kalau kamu memandu pembicaraan dan mengatakan apa tujuanmu berkirim pesan—kamu ingin lebih mengenal dia atau mengajaknya berkencan! [2]
    • Jangan takut bersikap asertif. Alih-alih mengirim pesan yang tidak jelas seperti, “Hai” atau “Halo”, kamu bisa mengatakan, “Hai. Kita tadi ketemu di toko buku. Mau enggak kalau kapan-kapan kita minum kopi bareng?” Dengan begini, kamu langsung menunjukkan ingin dekat dengannya dan dia bisa setuju atau menolak dengan sopan.
3

Bangun percakapan dengannya.

Unduh PDF
  1. Misalnya, tulis begini, “Apa kamu pernah dengar lagu ini?” atau “Kamu tahu hal yang paling mengasyikkan di kota ini?” Untuk membuatnya penasaran, tulis pesan demikian, “Kau tahu apa yang kuanggap paling menarik dari profilmu?” Kemungkinan mau tak mau dia tidak akan mengabaikan pesan teks seperti itu karena dia benar-benar ingin tahu! [3]
    • Kalau kamu mendapatkan nomornya langsung darinya, kamu bisa menyebutkan ucapannya yang menarik yang kamu ingat. Gunakan hal itu untuk membangun percakapan dengannya. Misalnya, tulis begini, “Aku ingat buku yang kamu ceritakan tempo hari.”
    Iklan
4

Berikan pujian kepadanya.

Unduh PDF
  1. Meskipun kamu bisa memujinya, coba berikan pujian yang spesifik supaya pujianmu terasa tulus. Misalnya, mungkin dia kurang tertarik dengan pujian biasa, “Hai, Cantik,” tetapi kalau kamu mengatakan bahwa kamu menyukai lesung pipitnya, dia mungkin akan berpikir kamu tulus atau tertarik kepadanya. [4]
    • Mungkin kamu sulit memujinya kalau belum pernah bertemu. Jadi, cari hal menarik dari profilnya dan sebutkanlah. Misalnya, kamu bisa mengatakan, "Aku suka selera petualanganmu," jika dia menceritakan bahwa dia suka terjun payung. Kamu juga bisa mengatakan, “Dari foto profilmu, kelihatannya kamu punya selera mode yang bagus,” atau “Aku suka foto profilmu yang hitam putih. Kesannya timeless .”
5

Tulis pesan teks tentang kesamaan minat.

Unduh PDF
  1. Misalnya, kalau kalian menyukai band yang sama, kamu dapat mengirim pesan teks tentang konser yang akan datang. Jika kamu baru saja bertemu dengannya dan kamu mendapat nomor teleponnya, bahas lagi pengalaman pertemuan itu. Hal Ini merupakan titik awal yang bagus untuk bercakap-cakap. [5]
    • Misalnya, katakan begini, “Aku suka makanan dari kedai tempat kita bertemu tadi. Mau coba mencari makanan kedai bersama?” atau, “Kalau kamu suka podcast yang saya sebutkan tadi, aku punya beberapa saran podcast lain yang mungkin kamu suka.”
    Iklan
6

Ajukan pertanyaan terbuka.

Unduh PDF
  1. Karena kamu belum terlalu mengenalnya, ajukan pertanyaan yang ringan-ringan saja. Cari tahu hal yang dia sukai, harapannya, atau sesuatu yang tidak dia sukai. Untuk membuatnya banyak bicara, jangan hanya mengajukan pertanyaan "ya-atau-tidak" karena kamu perlu lebih mengenalnya.
    • Kamu bisa bertanya, “Apa film horor yang kamu sukai?”, “Apa tempat yang ingin kamu datangi suatu hari nanti?”, atau “Ceritakan kencan terburuk yang pernah kamu alami.”
7

Katakan sesuatu yang membuatmu menonjol.

Unduh PDF
  1. Alih-alih memulai percakapan dengan kalimat yang sangat standar seperti "Kamu kerja di mana?" atau "Kamu kuliah jurusan apa?", kamu dapat mengiriminya foto sesuatu yang kamu lihat saat berjalan-jalan—lalu tambahkan teks demikian, "Coba tebak, aku ada di mana?" atau "Apa kamu pernah lihat tempat ini di taman?" [6]
    Iklan
8

Buat pesan teksmu riang dan santai.

Unduh PDF
  1. Jangan mengatakan sesuatu yang provokatif karena bisa membuatnya kabur ketakutan! Sebaliknya, buat suasana lebih santai dan positif. Dia cenderung mau berinteraksi kalau kamu punya kepribadian yang menyenangkan. [7]
    • Misalnya, alih-alih mengirim pesan yang dramatis seperti, “Kamu cewek paling cantik yang pernah kujumpai. Kalau kamu tidak mau kuajak berkencan, entah apa jadinya hidupku,” kirim pesan seperti, “Aku tidak tahu apa kamu suka sate. Tapi aku tahu ada warung sate enak di kota. Mau coba makan di sana?”
9

Ajak dia keluar kalau kamu mau berkencan.

Unduh PDF
  1. Kalau kamu senang bercakap-cakap dengan dia, ajak dia keluar! Kalau kalian cocok mengobrol lewat pesan teks, kemungkinan kalian bisa menikmati kebersamaan satu sama lain. [8]
    • Kamu butuh ide pesan teks? Katakan, “Hei, kamu pernah minum kopi di tempat baru itu? Kapan-kapan mau coba ke sana denganku?” atau, “Pasti menyenangkan kalau kita bisa bertemu langsung. Kamu punya waktu senggang akhir pekan ini?”
    • Hal ini memang bisa membuatmu sangat gugup. Ingatkan dirimu sendiri bahwa dia pun mungkin agak cemas.
    Iklan
10

Beri dia waktu untuk merespons.

Unduh PDF
  1. Lagi pula, kamu tidak tahu apakah dia sedang sibuk, ponselnya sedang habis baterai, atau dia memikirkan teks balasannya. Daripada berpikir yang tidak-tidak, tarik napas dalam-dalam dan cobalah bersabar. [9]
    • Apa pun yang kamu lakukan, jangan terus-menerus mengirimi dia pesan sampai kamu mendapat balasan. Kamu jangan terlihat putus asa!
    • Kalau dia menyetujui ajakan kencanmu, itu bagus! Kamu bisa mengirim pesan balasan tentang detail rencananya. Kalau dia tidak tertarik dengan idemu, tidak masalah. Ucapkan terima kasih atas kejujurannya kepadamu dan kamu bisa move on .
11

Santai saja dan jadilah dirimu sendiri.

Unduh PDF
  1. Namun, hei, mungkin dia pun merasa canggung! Ingatkan dirimu sendiri bahwa kalau kalian semakin mengenal, suasana akan lebih nyaman. Jadi, jangan putus asa. Jadilah dirimu sendiri dan cobalah untuk relaks. [10]
    • Kalau kamu merasa lebih nyaman untuk mengobrol secara langsung, langsung saja ajak dia berkencan! [11]
    Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 797 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan