Unduh PDF Unduh PDF

Artikel wikiHow ini akan mengajarkan kepada Anda cara menambahkan nomor baru ke daftar nomor telepon tepercaya di ID Apple, serta menghapus nomor lama dari akun melalui iPhone atau iPad. Nomor telepon tepercaya digunakan pada proses autentikasi dua faktor ( two-factor authentication ). Saat Anda masuk ke ID Apple pada perangkat, kode verifikasi akan dikirimkan ke nomor tepercaya melalui pesan singkat atau panggilan telepon. Anda perlu memasukkan kode tersebut ke perangkat agar bisa mengakses ID Apple. [1]

Metode 1
Metode 1 dari 4:

Menambahkan Nomor Baru

Unduh PDF
  1. Nama dan foto ID Apple Anda akan ditampilkan di bagian atas menu. Sentuh nama untuk membuka menu ID Apple.
  2. Opsi keamanan akun akan ditampilkan di halaman baru.
    • Anda mungkin diminta untuk memasukkan dan mengonfirmasi kata sandi ID Apple agar bisa mengakses menu tersebut.
  3. Opsi ini ditampilkan dalam teks berwarna biru di sisi kanan layar. Dengan opsi ini, Anda bisa menambahkan nomor baru dan menghapus nomor lama.
  4. Halaman baru berjudul " Add Phone Number " akan ditampilkan. Anda perlu menambahkan nomor baru pada halaman ini sebelum bisa menghapus nomor lama.
    • Jika Anda menetapkan kode sandi, masukkan kode tersebut sebelum melanjutkan.
  5. Sentuh kolom " Number ", kemudian tikkan nomor baru yang ingin ditambahkan.
    • Pastikan Anda memilih kode negara yang tepat di bagian atas kolom.
  6. Setelah menambahkan nomor, Anda perlu memverifikasinya dengan memasukkan kode verifikasi 6 digit dari Apple.
    • Anda bisa memilih “ Text Message ” atau “ Phone Call ”. Apa pun metode yang dipilih, Anda akan menerima kode verifikasi yang sama.
  7. Nomor telepon akan dikonfirmasi dan kode verifikasi 6 digit akan dikirimkan.
  8. Nomor telepon baru akan diverifikasi dan ditambahkan ke daftar nomor tepercaya untuk akun ID Apple Anda.
    • Anda akan dibawa ke halaman “ Password & Security ” setelah nomor baru diverifikasi.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 4:

Menghapus Nomor Lama

Unduh PDF
  1. Setelah menambahkan nomor baru, Anda dapat menghapus nomor lama dari daftar nomor telepon tepercaya.
  2. Nomor terpilih akan dihapus dari akun dan daftar nomor telepon tepercaya.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 4:

Mendapatkan Kode Verifikasi yang Dikirimkan ke Perangkat secara Manual

Unduh PDF
  1. Nama berada di bagian atas menu, di samping foto profil akun Anda. Setelah itu, menu ID Apple akan dibuka.
  2. Opsi ini merupakan pilihan kedua dari atas menu ID Apple. Menu “ Password & Security ” akan ditampilkan.
  3. Opsi ini merupakan pilihan terakhir pada menu “ Password & Security ”. Kode verifikasi 6 digit akan ditampilkan. Anda bisa menggunakan kode ini untuk masuk ke ID Apple pada perangkat atau layanan baru. [2]
    Iklan
Metode 4
Metode 4 dari 4:

Memulihkan Akun

Unduh PDF
  1. Kunjungi https://appleid.apple.com melalui peramban web. Anda bisa menggunakan peramban web apa pun pada PC atau komputer Mac.
  2. Tikkan alamat surel dan kata sandi ID Apple untuk masuk ke akun. Klik ikon panah di samping kanan kolom alamat surel dan kata sandi untuk melanjutkan.
    • Jika Anda tidak bisa mengingat ID Apple atau kata sandinya, klik “ Forgot Apple ID or password? ” di bawah kolom-kolom entri ID dan kata sandi. Anda bisa memasukkan alamat surel ID Apple dan mengatur ulang kata sandi, atau mengeklik “ Look it up ” untuk mencari ID yang terlupakan.
  3. Jika Anda tidak bisa menggunakan perangkat tepercaya, klik “ Didn't Get verification code? ” untuk melihat opsi-opsi lain.
  4. Opsi ini berada di bawah ikon huruf "i". Opsi-opsi pemulihan akun akan ditampilkan.
  5. Dua digit terakhir nomor akan ditampilkan di atas kolom entri nomor telepon. Masukkan nomor pada bilah dan klik “ Continue ”.
  6. Jika Anda tidak bisa menggunakan perangkat dengan nomor tepercaya (atau perangkat lainnya), klik “ Continue ” di bawah opsi yang tersedia di bawah layar.
    • Jika Anda bisa menggunakan perangkat iOS, gunakan langkah-langkah pada metode pertama untuk menambahkan nomor tepercaya baru ke perangkat. Jika perangkat tidak bisa menerima kode verifikasi, ikuti langkah-langkah pada metode 3 untuk mendapatkan kode verifikasi secara langsung dari perangkat.
  7. Halaman ini membuat informasi yang memberi tahu Anda bahwa terdapat periode tunggu untuk memperbarui nomor telepon tepercaya pada akun tanpa perangkat. Jika Anda ingin melanjutkan, klik “ Continue anyway ”.
  8. Empat digit terakhir nomor kartu yang tersimpan di akun akan ditampilkan di atas halaman. Masukkan nomor kartu secara lengkap, tanggal kedaluwarsa, dan kode keamanan pada kolom-kolom yang disediakan.
    • Jika Anda tidak memegang kartu kredit tersebut pada saat ini, klik “ Don't have access to this card ”.
  9. Pilih negara tempat tinggal dari menu drop-down di bagian atas layar dan masukkan nomor telepon pada kolom yang disediakan.
  10. Anda akan menerima petunjuk melalui nomor telepon yang dimasukkan. Ikuti petunjuk yang diberikan untuk memulihkan akun. Proses pemulihan dapat memakan waktu beberapa hari.
    Iklan

Tips

  • Anda bisa menyimpan beberapa nomor telepon tepercaya pada akun ID Apple. Anda juga tidak perlu menghapus nomor lama saat ingin menambahkan nomor baru (nomor kedua).
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 9.328 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan