Unduh PDF Unduh PDF

Banyak alasan mengapa Anda ingin mengubah satuan ukuran kaki menjadi meter - misalnya, jika Anda menggambarkan tinggi badan Anda ke teman yang berasal dari Eropa atau untuk tugas sekolah. Banyak alat konversi ukuran di situs web, tetapi dalam artikel ini, wikiHow menunjukkan pada Anda cara melakukan konversi sendiri dengan cepat dan mudah. Pada sebagian besar situasi di dunia nyata, yang perlu Anda ketahui hanyalah bahwa 1 meter = 3,28 kaki, jadi cukup bagi ukuran kaki dengan 3,28 untuk mendapatkan panjang yang sama dalam meter. Baca setelah jeda di bawah ini untuk informasi yang lebih detail, termasuk langkah-langkah mendapatkan hasil dalam unit yang sesuai selagi menunjukkan caranya.

Metode 1
Metode 1 dari 2:

Mengubah Satuan Kaki ke Meter dengan Cepat

Unduh PDF
  1. Langkah ini sederhana - cukup gunakan pita pengukur, penggaris, tongkat ukur, atau alat pengukur lain untuk menentukan panjang yang ingin Anda ukur dalam satuan kaki. Dalam banyak situasi, seperti pekerjaan rumah, Anda sudah tahu panjang dalam satuan kaki yang perlu Anda ubah atau informasi ini akan diberikan pada Anda. Dalam kasus-kasus ini, Anda tidak perlu mengukur apa pun, karena Anda dapat menggunakan ukuran yang diberikan.
  2. Karena ada 3,28 kaki dalam satu meter, lakukan pengukuran (dalam satuan kaki) dan bagi dengan 3,28 untuk mengubah ke dalam meter. Anda juga dapat mengalikan pengukuran Anda dalam satuan kaki dengan 0,3048 untuk mendapatkan jawaban yang persis sama karena ada 0,3048 meter dalam satu kaki.
    • Sebagai contoh, katakanlah kami ingin tahu berapa tinggi badan kami dalam satuan meter. Jika tinggi badan kami tepat 6 kaki, kami akan membagi 6/3,28 = 1,83 meter. Catat bahwa 6 x 0,3048 menghasilkan jawaban yang sama.
    • Jangan lupa untuk memberi label jawaban baru Anda dengan satuan meter.
    • Untuk perhitungan kasar dan sambil lalu, Anda mungkin perlu membulatkan faktor konversi menjadi 3,3; 0,3, dll. untuk membuat matematika mental lebih mudah. Namun, gunakan ketelitian karena nilai kasar ini akan menyebabkan ketidaktepatan dalam hasil Anda.
  3. Di dunia nyata, umum bagi Anda untuk mendengar jarak digambarkan bukan dalam nilai satuan kaki berangka bulat (1 kaki, 2 kaki, 3 kaki, dll) tetapi sebagai kombinasi kaki dan inci (20 kaki dan 11 inci, dll). Dalam kasus-kasus di mana Anda perlu mengubah jarak dalam satuan kaki dan inci menjadi meter, cukup bagi inci yang diketahui dengan angka 12 untuk menemukan angka yang setara dalam satuan kaki (untuk ukuran kurang dari 12 inci, angka ini kurang dari 1). Kemudian, tambahkan ini ke dalam nilai satuan kaki Anda dan ubah ke dalam meter seperti biasa.
    • Katakanlah kami ingin melakukan konversi tinggi badan kami ke dalam meter, tetapi kali ini bukan 6 kaki. Melainkan, 5 kaki 10 inci. Kami akan memecahkannya sebagai berikut:
      • 10 / 12 = 0,84
      • 5 + 0,84 = 5,84 kaki total
      • 5,84 + 3,28 = 1,78 meter
    • Anda juga dapat memperhitungkan inci dengan mengubah nilai satuan kaki menjadi pecahan. 5 kaki dan 10 inci sama dengan 5 10/12 kaki karena ada 12 inci dalam 1 kaki. Cukup kalikan 5 dengan penyebut (12) dan tambahkan ke pembilang (10) untuk mendapatkan satu pecahan yang rapi:
      • 5 10/12
      • ((5 x 12) + 10) / 12 = 70/12 kaki.
      • Catat bahwa 70/12 = 5,84 - nilai yang sama dengan nilai yang diperoleh di atas. Jadi 70/12 x 0,3048 = 1,78 meter pula.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 2:

Menunjukkan Cara Kerja dalam Soal Konversi Unit

Unduh PDF
  1. Dalam jenis soal "tunjukkan cara kerja", Anda sering kali tidak diperbolehkan untuk mengubah langsung dari kaki hingga meter karena faktor konversi antara satuan kaki dan meter tidak dikenal dengan baik. Untungnya, cukup sederhana untuk menetapkan persamaan konversi unit yang menggunakan konversi yang umum diketahui antara inci dan sentimeter serta sentimeter dan meter untuk mendapat jawaban. Tetapkan sistem konversi seperti yang ditunjukkan di bawah ini, biarkan nilai satuan kaki kosong untuk sementara:

    ____ ft * 12 in 1 ft * 2.54 cm 1 in * 1 m 100 cm =  ? m
    • Persamaan konversi Anda harus memperhitungkan setiap konversi unit yang Anda lakukan dari satuan kaki hingga meter. Persamaan ini juga seharusnya memiliki setiap jenis unit yang muncul sekali dalam pembilang dan sekali dalam penyebut, kecuali untuk meter, yang seharusnya hanya muncul sekali, dalam pembilang.
  2. Jika persamaan Anda ditetapkan seperti gambaran di atas, semua unit-unit Anda (kecuali untuk meter) seharusnya saling membatalkan. Ingatlah bahwa jika suatu unit muncul baik dalam pembilang maupun penyebut suatu pecahan (atau dari dua pecahan yang dikalikan), unit ini dapat dihilangkan.
    Iklan
  • Cara yang baik untuk mengingat hal ini adalah dengan menganggap garis pecahan sebagai "per". Artinya, "per" dalam "12 inci per 1 kaki", "2,54 cm per 1 inci", dan "1 m per 100 cm". Jika Anda memikirkan tentang persamaan konversi dengan cara ini, mudah untuk mengetahui bagaimana dan mengapa unit-unit yang ada saling membatalkan satu sama lain - Anda cukup mengambil nilai awal dalam satuan kaki melalui serangkaian perhitungan, mengubahnya menjadi inci, kemudian sentimeter, hingga Anda mendapatkan hasil dalam satuan meter.
  • Masukkan nilai satuan kaki Anda, kemudian pecahkan. Masukkan angka Anda dalam ukuran kaki di awal persamaan. Kemudian, dengan menggunakan kalkulator, lakukan perhitungan di bawah ini untuk mendapatkan hasilnya, dalam ukuran meter.
    • Katakanlah kami ingin mengubah 20 kaki menjadi meter. Kami akan memecahkannya sebagai berikut:
      • 20 kaki × (12 inci/1 kaki) × (2.54 cm/1 inci) × (1 m/100 cm)
      • = 240 inci × (2.54 cm/1 inci) × (1 m/100 cm)
      • = 609.6 cm × (1 m/100 cm)
      • = 6.096 m.

    Tentang wikiHow ini

    Halaman ini telah diakses sebanyak 72.423 kali.

    Apakah artikel ini membantu Anda?

    Iklan