Unduh PDF Unduh PDF

Gema bisa menjadi masalah yang menyebalkan dan ini umum terjadi, khususnya di dalam ruangan yang besar dengan langit-langit tinggi dan lantai kayu. Untunglah, Anda bisa mengurangi gema di dalam ruangan dengan memasang material yang bisa menyerap bunyi pada lantai, dinding, atau langit-langit. Beberapa solusi peredam ini sederhana dan dekoratif, sementara cara lainnya berupa renovasi yang lebih rumit. Apa pun yang Anda butuhkan, pasti ada solusinya!

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Solusi Kilat

Unduh PDF
  1. Suara yang memantul ke permukaan keras akan membentuk gema sehingga lantai kayu bisa mempertinggi gema di dalam ruangan. Menutupi sebagian area lantai dengan karpet biasanya bisa membantu mengurangi gema karena karpet bisa menyerap suara dengan lebih baik dibandingkan kayu. Karpet kecil juga bisa menambahkan sentuhan dekoratif yang cantik bagi ruangan.
    • Misalnya, pilih karpet warna-warni atau berpola unik kalau ruangan Anda memiliki nuansa warna yang gelap dan netral.
  2. Beli busa akustik persegi di internet atau di toko perangkat keras setempat, kemudian pasang ke dinding dengan semprotan perekat. Ini adalah cara yang bagus terutama jika Anda menggunakan ruangan tersebut untuk merekam suara. [1] Cari warna netral seperti hitam dan abu-abu kalau Anda ingin busa akustik tampak tidak mencolok.
    • Pilih warna-warna yang lebih terang seperti merah atau merah muda kalau Anda ingin busa akustik menambah sentuhan cerah bagi ruangan.
  3. Gorden yang berat memiliki kemampuan untuk meredam bunyi. Selain dipasang pada jendela, pasang pula gorden di dinding untuk meredam gema di seluruh ruangan. Saat membeli gorden, tanyakan kepada penjual, mana yang memiliki kemampuan meredam suara yang paling baik. Pilih warna atau pola yang cocok dengan interior ruangan. [2]
    • Saat menggantungkan gorden, Anda harus memaku siku-siku ke dinding untuk menahan rel gorden. Anda akan membutuhkan bor, mur atau paku, siku-siku, dan rel gorden.
    • Sebagai alternatif, Anda bisa membayar seorang profesional untuk memasangnya. Saat membeli gorden, tanyakan apakah mereka menawarkan jasa pemasangan.
  4. Kedua benda ini bisa menyerap bunyi sekaligus membuat ruangan menjadi lebih hidup. Carilah karya seni yang Anda suka di internet atau di toko. Kanvas yang besar atau permadani dinding yang tebal akan menyerap cukup banyak bunyi. Untuk menggantung lukisan, pilih tempat yang Anda inginkan, pasang paku yang kokoh ke dinding, kemudian gantungkan lukisan ke paku. [3]
  5. Kalau Anda menyimpan banyak buku di ruangan yang berbeda, pindahkan semuanya ke ruangan yang bermasalah dengan gema. Buku bisa menjadi bahan tambahan untuk menyerap bunyi dan membantu mengurangi gema. Rak buku yang memiliki panel belakang akan lebih efektif daripada rak yang bagian belakangnya terbuka. [4]
  6. Upholstered couch (sofa berlapis kain), armchair (kursi berlengan), dan loveseat (kursi untuk berdua) biasanya menyerap suara dengan lebih baik daripada furnitur berbahan kulit atau bereksterior kayu. Pilih sofa atau kursi dari toko mebel, kirim ke rumah, dan letakkan di ruangan yang bermasalah dengan gema. Atur ulang furnitur dengan berbagai posisi sampai Anda menemukan pengaturan yang paling efektif untuk mengurangi gema. [5]
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Membuat Perubahan Permanen

Unduh PDF
  1. Kalau karpet kecil tidak cukup untuk mengurangi gema, memasang karpet di seluruh ruangan akan membantu meredam gema dengan lebih maksimal. Belilah karpet di internet atau di toko perlengkapan rumah terdekat. Tanyakan kepada mereka untuk rekomendasi karpet yang bisa menyerap bunyi dengan baik.
    • Saat membeli karpet, tanyakan pula mengenai jasa pemasangan karpet profesional. Memasang karpet adalah pekerjaan yang sulit, menyita waktu, dan membutuhkan peralatan khusus yang mungkin tidak Anda miliki di rumah.
  2. Lapisan peredam suara dipasang sebagai alas di bawah ubin untuk membantu lantai menyerap bunyi dengan lebih efektif. Pemasangan lapisan ini mungkin mahal dan perlu kerja keras, tetapi bisa meredam gema ruangan tanpa perlu memasang karpet atau permadani di atas lantai. [6]
    • Dalam sebagian besar kasus, Anda harus membayar pekerja profesional untuk melakukannya. Toko yang menjual lapisan peredam suara biasanya memberikan layanan pemasangan gratis. Untuk memasang lantai baru dengan pelapis ini, Anda harus membongkar lantai lama, menambahkan pelapis, kemudian memasang lantai baru di atasnya.
  3. Gabus cenderung menyerap bunyi dengan lebih baik daripada material kayu tradisional seperti ek atau pinus. Sebagian orang lebih suka membayar pekerja profesional untuk memasang lantai baru karena ini adalah pekerjaan yang sulit. Untuk memasang lantai baru dengan benar, Anda harus memotong setiap bilah papan dengan tepat, memasangnya sampai pas, kemudian memakunya ke fondasi lantai. [7]
  4. Mass loaded vinyl adalah bahan yang sangat efektif dalam menyerap bunyi. Bahan ini lebih sulit dipasang daripada gorden atau busa, tetapi bisa menutup drywall (papan gipsum) sepenuhnya. Jadi, tidak akan memengaruhi tampilan ruangan. [8]
    • Untuk memasang MLV, Anda harus menempelkannya ke dinding yang ada sekarang, kemudian memasang selapis drywall baru di atasnya untuk hasil terbaik. Sebagian besar toko yang menjual mass loaded vinyl juga menawarkan layanan pemasangan profesional. Biasanya, ini adalah pilihan terbaik karena pemasangan MLV cukup sulit dilakukan.
  5. Seperti mass loaded vinyl , insulator dipasang di balik drywall . Jadi, tidak akan mengubah tampilan ruangan. Insulator juga memiliki manfaat tambahan, yaitu menjaga rumah tetap hangat pada musim dingin, sehingga meningkatkan kenyamanan dan mengurangi tagihan listrik. [9]
    • Insulator dibuat dari bermacam material, tetapi bahan dari busa adalah pilihan yang sangat efektif untuk mengurangi gema.
    • Untuk mengaplikasikan insulator, Anda harus membongkar drywall yang ada, menggunakan semprotan untuk merekatkan busa dengan benar, kemudian memasang lapisan drywall baru. Dalam sebagian besar kasus, mintalah bantuan pekerja profesional untuk memastikan pekerjaan ini dilakukan dengan benar.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Melakukan Rekaman di Ruangan Bergema

Unduh PDF
  1. Kalau Anda mau merekam di ruangan yang memiliki masalah gema, mikrofon shotgun bisa membantu mengurangi bunyi yang tidak diinginkan dari rekaman Anda. Biasanya, mikrofon ini tidak terlalu menangkap gema seperti halnya mikrofon standar pada laptop atau ponsel. Beli mikrofon shotgun di internet atau di toko elektronik setempat. [10]
  2. Umumnya, mikrofon paling baik menangkap suara jika diletakkan sejauh 10 cm dari mulut. Kalau terlalu jauh, mik bisa menangkap lebih banyak gema dalam ruangan. [11]
  3. Sebelum merekam, gunakan headphone untuk mengetes sejauh mana mikrofon menangkap bunyi. Kalau ternyata menangkap gema, geser mik lebih dekat ke mulut. Kalau tidak berhasil, pindahkan mikrofon ke area yang gemanya lebih sedikit di dalam ruangan tersebut. [12]
    Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 28.788 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan