Unduh PDF Unduh PDF

Apakah Anda pernah terbangun dan bercermin, lalu melihat jerawat merah yang menonjol? Jerawat merupakan bagian dari hidup untuk beberapa orang, namun pembengkakan dan kemerahan yang dibawanya tidak semestinya. Seperti mencegah atau melawan jerawat, mengurangi pembengkakan dan kemerahan jerawat bisa menjadi pertarungan berat jika Anda tidak tahu apa yang Anda lakukan. Untungnya, ada beberapa metode yang sudah dicoba dan tepat untu melakukannya. Kami akan menunjukkan caranya.

Metode 1
Metode 1 dari 2:

Perbaikan Sementara

Unduh PDF
  1. Witch hazel adalah sebuah tanaman yang sering digunakan sebagai astringent, yang berarti ia menyegarkan kulit untuk sementara. Namun witch hazel juga merupakan obat jerawat umum untuk mengurangi gatal dan kemerahan. Walaupun menggunakan witch hazel kemungkinan tidak akan “merawat” jerawat Anda, ia pastinya akan menyegarkan kulit yang iritasi dan membantu mengurangi timbulnya jerawat. [1]
    • Witch hazel biasanya tersedia dalam bentuk astringent. Anda bisa membeli witch hazil dalam formula beralkohol atau tidak beralkohol (ia biasanya tersedia dalam cairan yang mengandung kurang lebih 14% alkohol), namun disarankan untuk tidak membeli witch hazel beralkohol. Alkohol mampu mengeringkan dan mengiritasikan kulit. [2]
  2. Metode sementara ini sangat membantu jika jerawat Anda merah atau sakit. Gunakan es batu yang sudah dikeluarkan dari freezer selama beberapa menit, lalu pegang pada jerawat untuk mengurangi pembengkakan. Dinginnya membantu menyempitkan pembuluh darah di bawah ulit, meminimalkan tampilan dan kemerahan dari jerawat. [3]
  3. Biarkan kantung teh mengendap di dalam air hangat selama satu menit; teh hitam terutama sangat membantu. (Anda bisa meminum teh itu setelahnya jika Anda menginginkan kudapan sehat.) Keluarkan kantung teh dan peras kebanyakan cairan dari dalam kantung. Lalu tunggu kantung teh mendingin sedikit dan letakkan di atas jerawat dengan perlahan.
    • Kantung teh mengandung banyak tanin. Tanin ini membantu mengurangi pmebengkakan, dan biasanya digunakan pada kulit untuk merawat masalah seperti mata bengkak. [4]
  4. Serrapeptase adalah bahan kimia alami yang diambil dari ulat sutera dan telah diklasifikasikan secara sah sebagai suplemen diet. Serrapeptase mengurangi inflamasi dengan menghancurkan protein lebih cepat dan lebih efektif. [5]
  5. Aspirin merupakan obat rumah populer yang digunakan untuk melawan kemerahan dan pembengkakan. [6] Itu karena aspirin mengandung asam salisilat, yang merupakan bahan kimia yang digunakan untuk mengurangi rasa sakit dan inflamasi kecil. [7] Aspirin seharusnya mengurangi pembengkakan sambil mengeringkan jerawat, memberikan Anda manfaat tambahan.
    • Hancurkan tablet aspirin menjadi bubuk lembut, lalu campurkan dengan air, beberapa tetes sakli waktu. Tambahkan air yang cukup sehingga menjadi adonan berpasir.
    • Dengan kapas atau cotton bud, aplikasikan adonan pada jerawat, menutupinya dengan keseluruhan.
    • Biarkan adonan mengeras pada jerawat dan biarkan mengendap selama beberapa jam. Banyak orang yang memilih mencampurkan dan mengaplikasikan adonan pada jerawat sebelum tidur, membersihkan adonan aspirin di pagi hari saat mencuci muka.
  6. Pasta gigi merupakan obat rumahan populer untuk mengecilkan ukuran jerawat. Walaupun memang memungkinkan bagi pasta gigi untuk mengeringkan jerawat karena ia mengandung bahan tertentu – soda kue, hidrogen peroksida, triclosan, dan banyak lagi – pasta gigi tidak jauh lebih baik untuk merawat jerawat dibandingkan pilihan lainnya. [8] Ada beberapa bukti bahwa pasta gigi bahkan bisa mengiritasikan kulit Anda, jadi berhati-hatilah pada obat rumahan ini.
    • Gunakan pasta gigi krim dan bukan pasta gigi gel. Pasta gigi krim mengandung bahan yang seharusnya mengeringkan dan mengurangi pembengkakan jerawat Anda, dimana variasi gel tidak selalu mengandungnya.
  7. Watermark wikiHow to Mengurangi Pembengkakan dan Kemerahan dari Jerawat
    Kedua minyak esensial ini datang dari pohon; ia bekerja untuk mengurangi pembengkakan dengan melawan bakteri yang memproduksi jerawat. Sementara neem merupakan penyembuh segala untuk banyak penyakit, minyak pohon teh sangat membantu untuk merawat infeksi dan penyakit kulit. [9] [10]
    • Karena kedua minyak esensial ini bisa mengiritasi dalam bentuk aslinya (memang tidak baik untuk menggunakan terlalu banyak hal yang baik), larutkan minyak dengan air sebelum mengaplikasikannya. Lalu gunakan cotton bud untuk mengoles minyak pada jerawat, membiarkannya selama 10-20 menit. Hapus setelahnya.
  8. Watermark wikiHow to Mengurangi Pembengkakan dan Kemerahan dari Jerawat
    Masker liat sangat berguna untuk mengeluarkan kelembaban dari kulit, membantu merawat inflamasi dan mengeluarkan nanah dari jerawat. Pori-pori bisa nampak lebih kecil dan rapat untuk kebanyakan pasien setelah pemakaian topeng liat. Untuk hasil terbaik, pakai masker pada seluruh wajah sekali seminggu lalu rawat seperlunya diantaranya untuk jerawat bermasalah.
  9. Trifecta bahan alami ini telah membantu mengurangi inflamasi untuk banyak pasien yang mencari bantuan di rumah. Walaupun ia bekerja dengan cara berbeda, mereka dipercaya melawan jerawat dengan kegigihan yang sama. Namun, tidak ada bukti ilmiah bahwa bahan alami ini bisa menyembuhkan jerawat atau mengurangi inflamasi, jadi gunakan dengan kebijaksanaan Anda sendiri.
    • Iris jeruk nipis dan letakkan di atas kulit, menutup jerawat. Asam sitrus dalam jus jeruk nipis seharusnya melawan bakteri jerawat dan bahkan membantu menyembuhkan bekas jerawat. [11] Note that the application of lemon juice will sting.
    • Timun diketahui sebagai anti-inflamasi. [12] Potong seiris timun dan letakkan menutupi jerawat. Timun seharusnya menyegarkan kulit sambil mengurangi inflamasi.
    • Keasaman ringan dari tomat membantu melawan jerawat. Bahkan, kebanyakan medikasi jerawat menggunakan vitamin A dan vitamin C – sumber yang terdapat dalam tomat. [13] Potong seiris tomat dan aplikasikan menutupi jerawat, membiarkannya tidak lebih dari satu jam.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 2:

Perawatan Jangka Panjang

Unduh PDF
  1. Setiap orang memiliki jenis kulit tertentu: normal, kering, sensitif, berminyak atau kombinasi. [14] Mengetahui jenis kulit Anda membantu Anda menemukan produk perawatan kulit tepat dan menghasilkan perawatan yang aktif sambil meminimalkan iritasi. Jika Anda tidak mengetahui jenis kulit Anda, Anda bisa bertanya pada dermatologis, penata make-up atau petugas di toko perawatan kulit/make-up. Mereka bisa memeriksa kulit Anda dan memberikan saran untuk perawatan kulit.
    • Normal: pori-pori yang tidak terlihat jelas, tidak sensitif, warna kulit yang bagus.
    • Kering: pori-pori kecil, bintik merah, tidak elastis, warna kulit kusam.
    • Sensitif: Anda mengalami kemerahan, gatal, terbakar atau kering saat terdedah pada zat iritan.
    • Berminyak: pori-pori lebih besar, warna kulit mengkilap, kehadiran komedo, jerawat dan kecacatan lainnya.
    • Kombinasi: normal di beberapa area, kering atau berminyak di area lainnya, terutama di zona T.
  2. Usahakan selembut mungkin pada area terpengaruh dan gunakan air hangat, bukan air panas. Merek seperti Dove, Jergens, dan Dial membuat sabun ringan yang dirancang untuk membersihkan kulit tanpa mengeringkan atau mengiritasinya. Anda juga bisa menggunakan pembersih muka dengan asam salisilat, senyawa yang membatu menghilangkan dan mencegah jerawat.
    • Cuci dengan jari bersih dan hindari iritan seperti busa, loofah, atau lap. Tangan Anda merupakan cara yang sangat baik untuk mencuci wajah Anda. Benda lainnya kemungkinan lebih mengiritasikan kulit Anda dibandingkan membantunya.
  3. Watermark wikiHow to Mengurangi Pembengkakan dan Kemerahan dari Jerawat
    Melembabkan kulit Anda merupakan faktor penting dalam memastikannya tetap bebas dari iritan. Melembabkan secara rutin membuatnya tetap kencang dan kuat. Untuk hasil terbaik, lembabkan setelah tiap kali Anda mencuci wajah, menggunakan pelembab noncomedogenic. “Noncomedogenic” berarti tidak menutupi pori-pori Anda.
    • Gunakan pelembab atau losion yang sesuai untuk jenis kulit Anda. Contohnya, jika kulit Anda berminyak, gunakan pelembab yang ada “bebas minyak (oil-free)” tertera pada labelnya. Anda tidak harus menggunakan pelembab tiap 20 menit, namun bagus jika Anda selalu membawanya untuk berjaga jika kulit Anda kering hari tersebut. Ini biasanya menjadi masalah saat musim dingin karena cuaca dingin dan angin.
    • Ketahuilah ada dua jenis pelembab utama: berdasar gel dan berdasar krim. Pelembab berdasar gel lebih baik untuk kulit berminyak atau kombinasi, dimana pelembab berdasar krim lebih baik untuk kulit kering atau sensitif.
  4. Minum lebih banyak air membantu tubuh Anda tetap sehat dan berfungi pada tingkat tinggi. Dan minum air berarti Anda kemungkinan tidak minum minuman bergula, seperti jus, soda, dan minuman energi. Karena, iya, ada bukti yang berkembang dalam hubungan antara apa yang Anda makan dan banyaknya jerawat yang timbul. [15] [16] [17] Memastikan tubuh Anda tetap terhidrasi juga membuat kulit Anda tetap terhidrasi. Ini memberikan kulit penampilan dan rasa yang montok dan sehat.
  5. Watermark wikiHow to Mengurangi Pembengkakan dan Kemerahan dari Jerawat
    Jangan malas dan membiarkannya. Makeup yang dibiarkan bisa menyumbat pori dan mengarah ke jerawat yang lebih banyak. Jika mungkin, letakkan tisu basah di dekat tempat tidur Anda dan gunakan saat Anda merasa terlalu malas untuk berjalan ke kamar kecil dan membersihkan muka.
  6. Ini akan membantu menghilangkan sel kulit mati, melembutkan kulit dan menghaluskan warna kulit Anda. Anda bisa membeli skrub atau exfoliant. Namun ingatlah, lebih banyak tidak selalu lebih baik. Mengeksfoliasi lebih dari sekali seminggu bisa mengeringkan kulit dan bahkan mengiritasikannya.
  7. Watermark wikiHow to Mengurangi Pembengkakan dan Kemerahan dari Jerawat
    Astringent adalah bahan yang menegncangkan dan menyegarkan kulit dengan mengencangkan pori-pori. Walaupun memang tidak bagus untuk terlalu sering menggunakan astringent, ia sangat berguna untuk menghilangkan minyak dan kotoran sebelum mencuci wajah Anda.
    • Jika Anda ingin menggunakan astringent alami, cobalah menggosokkan irisan jeruk nipis pada kulit Anda, seperti disebutkan di atas. Setelah itu, Anda membilas kulit Anda dan biarkan mengeringkan atau keringkan dengan handuk. Ini juga meninggalkan aroma segar.
    • Jika Anda menggunakan astringent kuat, pastikan untuk mengaplikasikan pelembab pada kulit Anda untuk menghindari kekeringan. Jika Anda menggunakan jeruk nipir, berhati-hati di sekitar mata. Jika masuk ke dalam mata, berhenti dan bilas mata Anda dengan air selama beberapa menit.
  8. Walaupun terdedah sedikit matahari itu sehat, terlalu banyak bisa menghasilkan kemerahan dan iritasi pada wajah Anda. Ditambah lagi, sinar UV bisa menghasilkan bintik hitam pada kulit Anda dan membuat Anda beresiko tinggi terkena kangker kulit. Sebelum keluar, usahakan menggunakan pelembab dengan SPF 30 atau 45.
    • Ketahuilah bahwa Anda tidak terlalu membutuhkan produk dengan SPF lebih tinggi; SPF 30 dan 45 sudah menghalangi lebih dari 90% sinar berbahaya.
  9. Remaja dan jerawat memang biasanya berdampingan, namun jerawat bisa disebabkan beberapa hal. Beberapa alasan termasuk sebagai berikut:
    • Perubahan hormon: ini bisa dari melalui masa puber, mengkonsumsi obat tertentu, menggunakan alat KB, dll
    • Pola makan: Produk dairy dan gluten bisa menyebabkan jerawat timbul.
    • Rambut yang tidak dicuci: minyak dalam rambut bisa menyumbat pori-pori, terutama disekitar dahi.
    • Kosmetik: jika Anda menggunakan make-up, bahkan setelah mencuci muka, bisa jadi ada sisa yang menutupi pori-pori dan menyebabkannya menjadi jerawat. Anda sebaiknya mencari pembersih make-up yang bagus. Selain itu, produk kulit yang terlalu berminyak atau terlalu keras untuk jenis kulit Anda bisa menghasilkan efek negatif yang sama.
    • Keringat dan kelembaban yang berlebihan: ini mungkin terdengar aneh, namun ada ragi pada kulit Anda yang disebut Malassezia. Ini bisa berada pada kulit Anda tanpa menimbulkan masalah, namun ketika ragi terdedah pada terlalu banyak kelembaban, ia bisa tumbuh dengan cepat dan menyebabkan jerawat.
  10. Walaupun mungkin Anda sangat tergoda untuk memecahkan jerawat (terutama komedo hitam- dan putih), ini sebenarnya kontraproduktif. Memecahkan jerawat menyebarkan bakteri yang menyebabkan jerawat pada bagian lain pada wajah Anda, menambah kemungkinan bakteri itu menyebar. Tidak lupa juga bahwa pada tangan Anda ada kotoran, minyak, dan debu lainnya yang tidak baik untuk kulit sensitif. Usahakan sebanyak mungkin untuk menjauhkan tangan Anda dari wajah Anda dan bagian yang rentan jerawat lainnya.
    Iklan

Tips

  • Jangan menyentuh wajah dengan tangan atau jari Anda. Kulit Anda menghasilkan minyak secara alami, jadi menyentuh wajah Anda bisa mentransfer minyak dan menyumbat pori Anda.
  • Jangan coba semua saran ini sekalian. Pilih satu atau dua dan cobalah dalam satu kombinasi, dan lihat apa yang berguna untuk Anda. Lebih banyak tidak selalu lebih baik.
  • Ada masker wajah yang membantu mengurangi kemerahan sementara dan melembabakn kulit Anda. Jika ini sesuatu yang ingin Anda coba, carilah yang mengandung Aloe vera atau bahan penyegar lainnya.
Iklan

Peringatan

  • Jika jerawat Anda tetap bertahan selama berminggu-minggu, jadwalkan temu janji dengan dokter atau dermatologis Anda. Beberapa bentuk jerawat sangat sulit dihilangkan dan hanya bisa dirawat secara efektif dengan obat preskripsi dan/atau losion medikasi. Juga, masalah yang berterusan bisa menjadi pertanda masalah pada kulit Anda.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 27.045 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan