Unduh PDF Unduh PDF

Ahli akupunktur menggunakan obat-obatan tradisional Cina untuk mengobati penyakit. Mereka menusukkan jarum kecil di tubuh atau pembuluh pasien untuk mengurangi ketegangan, mengeluarkan energi, dan menstimulasi tubuh. Ahli akupunktur dapat membantu pasien yang mengalami gejala seperti radang sendi, sakit kepala, asma, lesu, stres, nyeri di pergelangan tangan, telat menstruasi, atau ketagihan akan sesuatu. Tiap negara memiliki persyaratan yang berbeda untuk mendapatkan lisensi menjadi ahli akupunktur, tetapi syarat pada umumnya adalah lulusan S1, melewati kursus akupunktur, dan mempunyai sertifikat khusus. Jika Anda ingin menjadi ahli akupunktur, ikuti langkah-langkah di bawah ini.

Bagian 1
Bagian 1 dari 3:

Memenuhi Persyaratannya

Unduh PDF
  1. Pekerjaan penuh tuntutan ini tidaklah untuk semua orang. Jika Anda ingin menjadi ahli akupunktur, terdapat beberapa kualitas pribadi dan kemampuan berkomunikasi yang baik agar Anda dapat berhasil. Jika Anda ingin mengetahui apa saja yang dibutuhkan untuk menjadi ahli akupunktur, silakan lihat apa Anda memiliki kualitas yang dibutuhkan: [1]
    • Koordinasi tangan dan mata yang baik
    • Tangan yang tenang
    • Kemampuan berkomunikasi yang baik
    • Gemar bekerja dengan orang banyak
  2. Banyak pelatihan akupunktur dan obat-obatan tradisional Cina mewajibkan peserta untuk memiliki gelar sarjana. Gelar dari jurusan apa pun dapat digunakan, tetapi gelar dari jurusan fisiologi, anatomi, biologi, dan psikologi dapat membantu calon ahli akupunktur untuk memiliki karir yang sukses. Gelar sarjana dari jurusan yang berhubungan dengan perawatan kesehatan atau obat-obatan alternatif juga dapat sangat membantu untuk karir sebagai ahli akupunktur. [2]
    • Meski pun memiliki gelar sarjana adalah hal yang disarankan, tetapi terdapat beberapa pelatihan akupunktur yang meminta para muridnya untuk menjadi lulusan pendidikan dua tahun sebagai sarjana muda, atau yang setara dengan hal tersebut, seperti D3 di jurusan yang berhubungan dengan profesi medis seperti perawatan.
    • Tiap negara memiliki persyaratan yang berbeda, jadi lihatlah persyaratan di negara Anda.
  3. Jika Anda bekerja di Amerika, maka Anda harus dapat berkomunikasi dengan bahasa Inggris untuk bekerja sebagai ahli akupunktur. Anda tidak harus terdengar seperti William Faulkner, tetapi Anda harus mengerti cara berkomunikasi dengan pasien Anda.
    • Di dalam akupunktur, sangatlah penting untuk mengetahui apa yang harus Anda katakan kepada pasien Anda dan untuk mengerti ketika pasien mengalami kegelisahan atau ketidaknyamanan.
  4. Hal tersebut dikarenakan tidak semuanya melegalkan akupuntur – saat ini, terdapat 8 negara bagian yang melarang akupunktur. Di mana pun Anda ingin membuka praktek akupunktur, pastikan Anda membaca persyaratan yang ada di tiap negara.
    • Contoh, jika Anda memang harus tinggal di Delaware, Anda akan tahu bahwa ahli akupunktur tidak mendapatkan perlindungan hukum yang sah selain dapat melakukan praktek dengan dokter yang mengawasi. Jadi, mungkin profesi ini bukanlah pilihan terbaik bagi Anda. . [3]
    • Di mana pun Anda mendapatkan gelar sarjana atau akademi dua tahun Anda, jika Anda harus ke sekolah akupunktur untuk mendapatkan lisensi, maka Anda harus melakukannya.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 3:

Mendapatkan Lisensi

Unduh PDF
  1. Hal ini karena adanya perbedaan soal persyaratan lisensi di tiap negara bagian. Beberapa negara bagian mengharuskan Anda untuk memiliki gelar kedokteran, dan beberapa negara bagian lainnya hanya mewajibkan Anda untuk mengikuti pelatihan yang diawasi dalam waktu beberapa jam saja. Ketentuan inilah yang akan mendikte langkah Anda untuk menjadi ahli akupunktur di negara bagian Anda. Namun umumnya, Anda harus mendaftar di perguruan tinggi akupunktur yang terakreditasi.
    • Jika Anda adalah seorang dokter dan ingin membuka praktek akupunktur, datanglah ke Dewan Medis Akupunktur Amerika. Dewan tersebut dapat memeriksa dan menjelaskan ketentuan bagi dokter yang ingin membuka praktek akupunktur. [4] [5]
  2. Terdapat sekitar 50 perguruan tinggi tersebut di Amerika Serikat, yang memiliki sertifikasi dalam Acupuncture & Oriental Medicine ( AOM ), atau biasa disebut TCM . Pelajaran yang akan Anda dapatkan adalah mengenai akupunktur, obat-obatan herbal Cina, dan pelajaran mengenai tubuh. Tetapi, setiap perguruan tinggi akan memberikan penekanan yang berbeda di setiap pelajaran. Kebanyakan perguruan tinggi membutuhkan waktu 3-4 tahun untuk lulus, dan Anda akan mendapatkan gelar sarjana di bidang akupunktur dan pengobatan oriental. [6]
    • Pastikan Anda mendaftar di perguruan tinggi pasca sarjana yang disetujui oleh Accreditation Commission for Acupuncture and Oriental Medicine ( ACAOM ). Komisi sertifikasi nasional untuk ACAOM ini mewajibkan program pelatihan Anda terakreditasi secara ACAOM agar Anda mendapatkan lisensi. Untuk melihat perguruan tinggi yang terakreditasi, kunjungilah situs web ACAOM berikut. [7]
  3. Ujian ini diperlukan untuk lisensi di banyak negara. Jika Anda lulus dari ujian ini, Anda akan diberikan sertifikat dewan dan Anda akan dikenal sebagai Ahli Akupunktur Berlisensi. Ujian ini dianggap sebagai ketentuan sertifikasi bagi negara yang melegalkan praktek akupunktur dan pengobatan oriental. [8]
    • Terdapat pengecualian di California. Jika Anda ingin membuka praktek akupunktur di California, Anda wajib lulus ujian sertifikasi dewan secara spesifik di negara bagian tersebut dan Anda harus memenuhi semua ketentuan yang diatur oleh pemerintah negara bagian tersebut.
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 3:

Sukses di Karir Anda

Unduh PDF
  1. Banyak ahli akupunktur pemula bekerja di tempat praktek akupunktur yang sudah berpengalaman supaya mendapatkan pengalaman yang baik dan bisa membangun relasi. Banyak juga pemula yang langsung membuka tempat praktek pribadi. Pekerjaan sebagai ahli akupunktur lebih mudah dicari di kota metropolitan dibanding di kota kecil. Bersabarlah. Mungkin Anda harus magang terlebih dahulu untuk mendapatkan pengalaman yang lebih agar Anda dapat lebih dicari.
  2. Tidaklah mudah mencari nafkah sebagai ahli akupunktur, dan jika Anda ingin bertahan dalam bisnis ini, maka Anda harus ingat bahwa klien adalah segalanya bagi Anda. Anda harus sopan. Kenali mereka dan ingatlah apa yang mereka ceritakan di kunjungan-kunjungan sebelumnya. Anda harus ramah dan mudah dihubungi, dan pastikan mereka merasa nyaman agar mereka mau datang ke tempat praktek Anda lain waktu.
    • Setiap selesai kunjungan, pastikan klien Anda langsung melakukan pemesanan untuk kunjungan berikutnya. Hal ini akan membuat mereka terus datang.
    • Hubungi klien Anda satu hari sebelum janji temu mereka. Ini akan mengurangi kemungkinan mereka tidak datang dan juga menunjukkan bahwa Anda peduli dengan mereka.
    • Anda juga dapat meminta referensi dari klien Anda. Tanyakan kepada mereka apakah mereka memiliki teman yang mungkin tertarik dengan praktek Anda. Ini adalah cara yang bagus untuk mendapatkan klien tambahan.
  3. Jika Anda ingin sukses, Anda tidak dapat berhenti hanya dengan memiliki lisensi untuk menjadi ahli akupunktur. Ambillah kelas malam di perguruan tinggi atau ambillah pendidikan S2 di jurusan yang berhubungan, seperti: Manajemen Praktek Akupunktur, Pemasaran, atau Prinsip Sukses Berbisnis. Banyak ahli akupunktur yang membuka praktek memiliki masalah karena hanya berfokus pada prinsip dan teknik menyembuhkan, serta tidak memikirkan cara berbisnis. Jika Anda ingin membantu klien-klien Anda, maka Anda harus memiliki kemampuan untuk membuat bisnis Anda tetap berjalan.
    • Menghadiri kursus pendidikan dapat memberikan pengalaman yang berharga, meskipun tidak berhubungan dengan bisnis. Sama halnya dengan bidang kedokteran, pengobatan akupunktur juga selalu berkembang. Teruslah belajar strategi baru, kembangkan teknik Anda, dan perbarui selalu keterampilan Anda.
  4. Ketika Anda mulai berpengalaman dan mengerti sisi bisnis dari akupunktur dan memiliki klien yang banyak, Anda harus mempertimbangkan untuk membuka bisnis akupunktur Anda sendiri. Dengan pengetahuan yang Anda miliki, Anda dapat menjadi pengusaha dan dapat membuat klien Anda mendatangi tempat praktek baru Anda. Semakin banyak koneksi di bidang akupunktur maka akan semakin baik.
    • Jika Anda mengenal beberapa ahli akupunktur yang ingin bekerja dengan Anda, Anda sudah mendapat pertolongan.
    Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 21.000 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan