Unduh PDF Unduh PDF

Menjadi akur dengan orang lain bisa menjadi tugas yang cukup sulit. Beberapa orang tidak bisa berteman dengan orang lain dengan baik, beberapa orang terlalu emosional terhadap sesuatu, dan beberapa orang berteman dengan orang-orang yang tidak diinginkan. Apapun masalah Anda, Anda akan mendapatkan beberapa nasihat dari panduan ini. Cukup baca dari langkah pertama atau cari bagian yang menurut Anda bisa memecahkan masalah Anda saat ini.

Metode 1
Metode 1 dari 4:

Memahami Orang Lain

Unduh PDF
  1. Manusia tidak luput dari kesalahan. Tidak semua orang bisa berbaik hati. Tiap orang pasti pernah mengatakan hal yang salah, terganggu ketika sedang melakukan sesuatu, atau kadang-kadang lupa. Anda harus ingat: semua masalah yang Anda miliki di hidup Anda, semua rasa sakit yang pernah Anda rasakan, juga dimiliki dan dirasakan orang lain. Tiap orang punya masalah masing-masing, dan Anda harus ingat itu tiap kali Anda ingin akur dengan orang lain yang sulit didekati atau terlihat mengabaikan Anda. Mungkin dia merasa itu yang terbaik untuknya.
  2. Simpati adalah ketika Anda paham atau mencoba memahami mengapa seseorang merasakan apa yang mereka rasakan. Empati adalah ketika Anda sendiri sudah pernah merasakan apa yang mereka rasakan dan tahu bagaimana rasanya. Keduanya adalah perasaan yang bagus untuk dirasakan terhadap seseorang. Ketika seseorang sulit didekati atau terlihat mengabaikan Anda, cobalah mengerti perasaannya. Pahami bahwa karena Anda belum pernah mereka rasakan, perasaan dan pengalaman yang dirasakan orang lain berarti valid. Ingat bahwa mereka melakukan yang terbaik untuk diri sendiri dan mereka sedang berusaha mengatasi masalah mereka. Pikirkan juga bagaimana masalah Anda kadang membuat Anda terlihat lebih jahat daripada biasanya atau membuat Anda melakukan hal yang kemudian Anda sesali. Ini akan membuat Anda merasa lebih baik dan membuat interaksi Anda dengan orang lain membaik.
  3. Setiap orang berbeda-beda, dan itulah yang membuat hidup ini menarik. Anda juga berbeda dari orang lain yang memiliki warna tersendiri. Dunia ini juga adalah tempat yang sangat rumit. Tiap situasi selalu berbeda. Hanya karena seseorang tidak mengambil pilihan yang akan Anda ambil atau mengambil keputusan yang tidak begitu efisien atau cerdas, bukan berarti mereka salah. Hidup bukanlah sebuah ujian sekolah yang memiliki jawaban benar dan salah. Masing-masing punya penilaian tersendiri dan Anda tidak bisa membuat orang begitu saja mengikuti penilaian Anda.
  4. Ketika Anda sedang mengalami masa sulit ketika menghadapi orang lain, bayangkanlah anak kecil. Anak-anak sering mengatakan hal yang keliru dan melakukan hal yang salah karena mereka masih belajar. Hidup ini sangat sulit karena kerumitannya. Ada sangat banyak hal yang bisa dipelajari. Beberapa orang mungkin belum mendapat pelajaran yang mereka butuhkan, jadi perlakukan dia dengan sabar layaknya Anda menangani anak kecil yang masih dalam proses belajar. Kita semua selalu berada dalam proses belajar, dari semenjak lahir sampai meninggal dunia.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 4:

Menangani Rasa Frustasi

Unduh PDF
  1. Ketika Anda kesulitan menghadapi orang lain, Anda harus mulai mengidentifikasi masalah yang ada. Jika masalahnya serius dan perlu ditangani, misalnya seseorang bertindak kurang ajar atau melakukan sesuatu yang berbahaya, maka Anda sebaiknya mengambil tindakan untuk memperbaikinya. Anda harusnya tidak menerima atau mengabaikan tingkah laku yang buruk. Tapi, jika seseorang hanya bertindak menjengkelkan atau berbeda dan itu membuat Anda merasa tidak nyaman, maka sebaiknya Anda menjauh darinya dan berinteraksi dengan orang lain.
  2. Latih kesabaran Anda ketika Anda menghadapi orang yang membuat Anda kesal. Titik awal yang bagus dalam melakukan ini adalah mengingat bahwa “semuanya pasti berlalu”. Segala sesuatu yang ada di dunia ini bersifat sementara, termasuk orang yang menjengkelkan di kantor Anda. Anda harus untuk tidak membiarkan diri Anda tenggelam dalam perasaan negatif dan fokus dalam menciptakan perasaan yang lebih positif.
    • Carilah kegiatan atau kesibukan lain yang membuat Anda melupakan emosi negatif Anda jika Anda merasa kesulitan mengatasinya begitu saja.
  3. Jika seseorang membuat Anda kesal, cobalah nyanyikan lagu di kepala Anda agar Anda kembali tenang dan bisa mengendalikan tindakan Anda. Anda bisa menyanyikan lagu apapun yang Anda suka yang bisa membuat hati Anda tenang.
  4. Cara lain adalah berpura-pura berada di tempat lain ketika Anda sedang menghadapi seseorang yang membuat Anda frustasi. Bayangkan semua orang yang membuat Anda kesal adalah kucing yang terus menerus mengeong. Kucing terkadang memang menjengkelkan, tapi pada akhirnya mereka tetap makhluk yang lucu, bukan? Anda juga bisa membayangkan sedang berada di tempat lain bersama, seperti mengapung di sebuah sungai di musim panas. Bayangkan bunyi arus air dan alam bebas yang ada di sekitarnya.
  5. Salah satu cara yang bagus untuk menjaga ketenangan Anda di tengah situasi yang sulit adalah menjanjikan imbalan pada diri sendiri jika Anda berhasil menjaga ketenangan Anda. Misalnya, buat janji jika Anda bisa tetap sopan di tempat kerja Anda selama sehari, Anda akan membeli sebuah es krim dan menikmatinya. Atau jika Anda membantu orang lain dengan tulus orang yang membuat Anda kesal, Anda akan membeli dan menikmati makanan kesukaan Anda.
  6. Maafkan orang lain ketika mereka melakukan kesalahan. Orang yang melakukan kesalahan seringkali menyesal atau tidak tahu bahwa apa yang dia lakukan adalah hal yang buruk. Anda harus memaafkannya agar Anda sendiri bisa beranjak dan kembali menjadi tenang dan merasa lebih senang. Tidak ada yang ingin terus merasa marah terhadap orang lain selama beberapa waktu.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 4:

Berkomunikasi dengan Baik

Unduh PDF
  1. Terkadang Anda harus mencoba mengubah cara berpikir Anda. Anda mungkin merasa bahwa mereka membenci Anda tapi mereka mungkin sedang berusaha berbaik hati pada Anda. Misalnya, ketika orang-orang mengundang Anda untuk hadir di sebuah pesta, cobalah untuk memenuhi undangan tersebut dan tidak berpikir bahwa mereka sebenarnya tidak serius mengundang Anda.
  2. MEskipun ketika seseorang membuat Anda kesal, berterima kasihlah padanya atas upaya atau saran yang dia berikan. Mereka mungkin punya maksud baik, dan membalasnya dengan tindakan yang kurang ajar tidak akan membuat Anda merasa lebih baik. Ramahlah dan tunggu sampai semuanya kembali membaik. Terkadang berterima kasih pada orang lain adalah cara paling cepat untuk membuat orang lain diam.
  3. Ketika Anda sedang mencoba menyampaikan sesuatu pada orang lain, jujurlah. Katakan apa yang sebenarnya Anda inginkan atau maksud dan jangan mencoba memutar-mutar topiknya atau menjadi pasif-agresif.
  4. Jika Anda merasa tidak nyaman dengan orang tertentu, tentukan batasan sejauh mana Anda ingin berinteraksi dengannya agar Anda bisa menjaga emosi Anda. Misalnya, jika seseorang selalu mengajak Anda melakukan sesuatu bersama tapi Anda sebenarnya tidak begitu sosial, katakan bahwa Anda hanya bisa memenuhi ajakannya di waktu dan hari tertentu (tanpa pengecualian). Jika orang yang Anda temani ngobrol sedang membahas topik yang membuat Anda merasa tidak nyaman, katakanlah bahwa Anda tidak nyaman membahas topik tersebut.
    • Ketika Anda mencoba mengubah topik obrolan, coba katakan “saya rasa” sebagai kata-kata awal agar mereka bisa menghargai apa yang Anda inginkan.
  5. Terkadang orang lain hanya ingin dipahami. Jika seseorang terus mengusik Anda, biarkan dia mengatakan apa yang benar-benar mereka ingin katakan. Ini mungkin bisa membuatnya mengeluarkan isi pikirannya untuk paling tidak merasa lebih baik.
  6. Terkadang kita mengatakan sesuatu tanpa benar-benar memikirkannya maknanya atau apa efeknya pada orang lain. Apakah seseorang pernah mengatakan sesuatu yang membuat Anda marah? Mungkin perkataan itu akan sulit Anda lupakan dalam waktu lama, apalagi jika orang yang mengatakannya tidak merasa bersalah mengatakannya. Pikirkan baik-baik perkataan Anda sebelum bicara, dan pertimbangkan apa efeknya pada orang lain.
    • Misalnya, sebuah lelucon mungkin terdengar lucu bagi Anda, tapi mungkin terdengar tidak sopan bagi orang lain. Lelucon tersebut mungkin akan menimbulkan masalah jika diucapkan begitu saja karena Anda berpeluang melukai perasaan orang lain jika mengucapkannya.
    Iklan
Metode 4
Metode 4 dari 4:

Menjalin Ikatan dengan Orang Lain

Unduh PDF
  1. Tidak ada orang yang suka berada di dekat orang yang negatif, suka mengeluh, atau membahas segala sesuatu yang kasar dan menjurus ke kekerasan. Hal tersebut membuat orang-orang khawatir bahwa Anda adalah orang yang bermasalah. Daripada menjadi negatif, jadilah orang yang selalu melihat sisi baik dari segala hal. Lihat sisi positif dari segala situasi, termasuk situasi yang terlihat negatif. Jadilah orang yang melihat hikmah dan pelajaran yang bisa didapat dari semua hal. Jadilah orang yang penuh harapan, seperti apapun situasinya. Ketika Anda punya energi yang positif, terutama di tengah situasi yang sulit, orang akan menyukai Anda dan mau berada di dekat Anda karena Anda akan menginspirasi mereka ketika mereka sedang berada dalam kesulitan dalam hidup mereka (dan mencari sumber energi positif).
  2. Ingat, hubungan dan kasih sayang yang Anda peroleh saat ini bukanlah sesuatu Anda peroleh secara cuma-cuma. Anda harus berupaya untuk mempertahankan dan mengembangkan hubungan yang Anda buat dan jalin, baik itu dalam bentuk persahabatan atau asmara. Jika seseorang yang Anda sayangi terlihat menjauhi Anda atau hubungan Anda dengannya tiba-tiba memburuk, pikirkan kembali apa saja yang sudah Anda lakukan. Apakah Anda melakukan sesuatu yang diperlukan untuk mempertahankan hubungan Anda dengannya? Apakah Anda memberikan sebanyak mungkin manfaat sebagai teman layaknya mereka memberikan banyak hal kepada Anda? Jika Anda tidak melakukan apa-apa dalam hubungan Anda, mungkin sudah saatnya melakukan sesuatu.
    • Pastikan Anda menghargai mereka dan melakukan hal yang baik tiap mereka tiap kali ada kesempatan.
    • Jangan melihat ini sebagai sebuah transaksi atau pertukaran. Misalnya Anda baru mau melakukan sesuatu yang baik padanya hanya karena dia memberikan hadiah yang bagus. Lakukanlah sesuatu semata-mata karena Anda yakin bahwa dia memang pantas mendapatkannya bukan karena sebagai imbalan atas sesuatu yang lain.
    • Jadilah pendengar yang aktif. Terkadang, apa yang dibutuhkan oleh seseorang hanyalah orang lain yang mau mendengarkannya. Jika Anda merasa Anda tidak punya banyak hal yang bisa diberikan, paling tidak jadilah pendengar yang baik dan tempat untuk mencurahkan perasaan ketika hidupnya sedang berada di masa sulit.
  3. Membantu orang lain adalah cara yang bagus untuk menjalin hubungan dengan orang lain dan membuat teman. Anda bisa membantu orang-orang di sekitar Anda dengan hal-hal yang sederhana dan mendasar seperti mengajari sesuatu yang tidak dia mengerti di sekolah atau kantor, atau Anda bisa membantu orang-orang yang memang membutuhkan bantuan (seperti yatim piatu) dan membuat Anda merasa puas secara emosional.
    • Cobalah untuk menjadi sukarelawan di acara sosial. Di luar sana ada banyak kegiatan dan organisasi sosial yang dengan terbuka menerima tenaga sukarela. Perlihatkan kasih sayang Anda kepada orang-orang yang membutuhkan.
  4. Melakukan sesuatu bersama adalah cara yang bagus untuk menjalin ikatan dengan orang lain. Anda bisa bekerja sama untuk mengerjakan proyek sekolah atau kantor, atau bahkan melakukan sesuatu bersama untuk kebaikan pemukiman Anda. Anda juga bisa melakukan kegiatan tertentu bersama. Mengikuti klub atau komunitas tertentu juga cara yang bagus untuk bertemu dan membuat teman baru yang memiliki minat yang sama dengan Anda. Semua cara yang ada akan memberi Anda kesempatan untuk membahas banyak hal dan berinteraksi untuk saling mengenal satu sama lain.
  5. Mengeluh memang bukan sebuah kegiatan yang positif atau pilihan yang bagus. Tapi mengeluh bersama bisa menjadi cara yang unik dan efektif untuk menjalin ikatan dengan orang lain, asalkan Anda tidak mengeluh secara tiba-tiba atas hal yang tidak jelas. Perhatikan dan dengarkan reaksi teman-teman Anda terhadap berbagai situasi. Ini akan membantu Anda menemukan hal apa saja yang mereka tidak suka. Anda kemudian bisa memberi komentar dan mengeluh tentang hal yang tidak mereka sukai tanpa merasa canggung atau menyinggung perasaan mereka. Tapi ingat, jangan mengeluh secara berlebihan. Jadikan keluhan Anda sebagai titik awal untuk memulai sebah topik obrolan.
    Iklan

Tips

  • Sabarlah dan beri segala sesuatunya waktu untuk berkembang, baik itu hubungan Anda dengan orang lain ataupun mengubah sifat dan tingkah laku Anda.
Iklan

Peringatan

  • Terkadang masalah yang Anda temui ketika menghadapi orang lain mungkin disebabkan oleh cara berpikir Anda. Jika Anda merasa lebih sering mengalami kesulitan berinteraksi daripada orang lain, cobalah bicara dengan dokter. Dokter mungkin bisa membantu Anda mengatasi masalah yang Anda alami.


Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 7.506 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan