Unduh PDF Unduh PDF

Setiap orang membutuhkan sepatu dan banyak di antara kita yang mempunyai sepatu lebih dari yang dibutuhkan. Tahukah Anda cara menjual sepatu kepada orang-orang yang sudah memilikinya? Baik penjualan di toko maupun secara daring (keduanya akan dibahas di sini,) jawabannya adalah dengan keahlian dan senyuman. Kedua hal ini akan membuat pelanggan baru menjadi pelanggan tetap yang menjamin kesuksesan dari usaha Anda.

Bagian 1
Bagian 1 dari 3:

Menjual Sepatu secara Langsung

Unduh PDF
  1. Pelanggan Anda akan bertanya untuk mendapatkan informasi, pengetahuan, dan sepatu terbaik yang paling sesuai untuk mereka. Dalam situasi ini, Anda harus mampu menjadi ahlinya. Jangan sekadar memperlihatkan sepatu, tetapi bantulah mereka mempelajari hal-hal baru tentang produk ini. Apa bahan yang digunakan? Kapan sepatu ini dibuat? Apa yang menginspirasi pembuatan sepatu ini?
    • Anda juga dapat menawarkan yang lain kepada mereka seandainya sepatu pilihan pertama yang mereka sukai tidak cocok untuk mereka. Dengan pengetahuan Anda yang sangat luas tentang apa pun yang ingin Anda tawarkan, mudah saja menemukan sepatu lain yang akan membuat mereka tertarik.
  2. Dengan berjalannya waktu, lambat laun Anda akan mampu mengenali tipe-tipe pelanggan (secara umum tentunya.) Anda akan bisa mengetahui apakah mereka datang dengan tujuan tertentu atau hanya untuk melihat-lihat, juga jika harus membedakan antara pelanggan yang sudah tahu dengan pasti apa yang mereka cari dan pelanggan yang belum mempunyai pilihan sama sekali. Tetapi yang terpenting, bertanyalah untuk mengetahui apa kebutuhan mereka. Informasi yang Anda berikan tentunya dapat membantu mereka menghemat waktu dan uang!
    • Berusahalah untuk menyapa setiap pelanggan yang datang ke toko Anda. Tersenyumlah dan segera temui mereka untuk membangun relasi, tetapi jangan terkesan mengawasi mereka. Biarkan mereka melihat-lihat toko Anda lalu tanyakan kabar mereka dan apa yang bisa Anda bantu.
  3. Tawarkan agar mereka mencoba sepatu pada kedua kaki agar ukurannya tepat. Ukuran setiap merek juga akan berbeda. Pada saat mereka duduk, tanyakan sepatu ini nantinya akan mereka gunakan untuk apa agar Anda dapat membantu mereka memilih sepatu yang sesuai dengan kebutuhan dan membuat mereka merasa senang.
    • Larilah ke gudang dan bawakan sepatu yang mereka minta, sebaiknya bawa juga sepatu yang sama dengan ukuran yang sedikit lebih besar atau lebih kecil untuk berjaga-jaga (terutama jika ukuran kaki mereka ada di antara dua nomor.)
  4. Kita umpamakan ada pelanggan yang datang untuk mencari sepatu dengan hak, warna kulit yang tidak mengilap. Mereka akan memilih dan meminta Anda mengambilkan sepatu dengan ukuran yang sesuai. Pada saat Anda mengambil sepatu ini, siapkan juga beberapa pasang sepatu lain yang sesuai dengan permintaan mereka yang mungkin akan mereka sukai. Bisa saja mereka tidak sempat melihat sepatu yang lain karena terburu-buru ingin mendapatkan sepatu yang paling tepat.
    • Cara ini akan memberikan manfaat ganda jika ternyata ada sepatu yang tidak Anda pajang di toko. Inilah alasannya mengapa Anda harus tahu apa saja stok sepatu yang ada setiap saat sebab mungkin saja sepatu ini terjual jika Anda memajangnya di toko.
  5. Jelaskan kualitas, model, kenyamanan dan nilai dari penampilan mereka agar Anda dapat memberikan solusi dan keuntungan bagi pelanggan Anda. Ceritakan juga jika ada umpan balik tentang sepatu yang ingin mereka beli. Sebagai contoh, Anda bisa menceritakan ada pelanggan yang mengatakan bahwa sepatu ini sangat nyaman dipakai, atau sepatu ini sangat disukai oleh pelanggan yang lain.
    • Saat ini, kita bisa mendapatkan informasi apa saja hanya menggunakan ujung jari kita. Ada aplikasi yang bisa menjawab semua pertanyaan Anda. Namun, jika pelanggan harus datang ke toko, Anda yang harus menjadi gurunya. Dengan memberikan semua informasi yang pelanggan Anda butuhkan, mereka tidak perlu mengembalikan sepatu yang sudah dibeli karena ternyata tidak cocok, dan memastikan bahwa mereka bisa menemukan apa yang dapat mereka kenakan sehari-hari.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 3:

Menjual Sepatu secara Daring

Unduh PDF
  1. Anda harus mempunyai stok sepatu agar bisa menjual sepatu. Anda dapat membeli sepatu langsung dari distributor atau bahkan membuat sepatu sendiri. Pastikan Anda membeli sepatu untuk stok dengan harga yang pantas!
    • Sediakan bermacam-macam model sepatu dengan berbagai ukuran, dan jumlahnya harus cukup banyak. Ini adalah sebuah investasi yang besar, terutama jika Anda tidak bisa menjualnya sekaligus. Jika Anda tidak mempunyai cukup dana untuk membeli sepatu-sepatu yang mahal, bergabunglah dengan penjual sepatu lain yang membutuhkan keahlian Anda.
  2. Dengan kemajuan teknologi saat ini, hampir setiap orang mampu melakukan apa saja. Entah Anda mempunyai tiga atau tiga puluh ribu pasang sepatu untuk dijual, Anda dapat membeli produk ini secara daring. Anda juga dapat mempersiapkan penjualan secara daring, dan ada beberapa pilihan utama seperti:
    • Membuat situs web Anda sendiri
    • eBay
    • Etsy
    • Craigslist
    • Program promosi Google Shopping
  3. Tidak ada yang mau membeli sepatu yang tidak mereka ketahui sama sekali. Jika situs web Anda tidak memberikan informasi yang lengkap, pelanggan tidak hanya menolak untuk membeli tetapi situs web Anda juga akan terlihat meragukan dan ada kekurangan. Selain itu, akan timbul pertanyaan mengapa penjual sengaja tidak memberikan informasi? Ada beberapa hal berikut yang perlu Anda pertimbangkan:
    • Berikan informasi tentang ukuran asli dari pabrikan dan ukuran internasional yang setara. Jika Anda tidak tahu ukuran yang asli, cantumkan ukuran panjang dan lebar sepatu untuk sisi dalam dan luar.
    • Cantumkan warna, tipe (sepatu pesta, santai, olahraga, dll.) dan gaya sepatu (pantofel untuk pria, pantofel hak tinggi untuk wanita, dll.) sedetail mungkin.
    • Cantumkan bahan-bahan yang digunakan dan jelaskan cara pembuatan sepatu, jika memungkinkan.
    • Jika sepatu sudah tidak baru lagi, jelaskan kondisinya secara spesifik termasuk jika sudah ada yang cacat.
  4. Buatlah foto yang jelas dengan pencahayaan yang baik dari setiap sudut dan tampilkan sebanyak mungkin. Ukuran diperlukan untuk pengepasan. Foto-foto sangat diperlukan sebab pembeli sepatu biasanya lebih tertarik karena melihat modelnya.
    • Gunakan jasa fotografer jika Anda ingin melakukan pengambilan foto yang baik. Sepatu yang Anda tampilkan harus sesuai dengan kondisi yang sebenarnya tetapi memikat. Lakukan pengambilan foto setiap sepatu dengan latar belakang warna putih dan memperlihatkan detailnya dari berbagai sudut.
  5. Beberapa merek mempunyai ukuran sendiri (panjang dan lebar) yang berbeda dari ukuran normal. Untuk sepatu yang seperti ini, berikan juga informasi secara detail seperti panjang sol sepatu bagian dalam. Ini berarti Anda harus mengukur panjangnya sol bagian dalam dimulai dari tumit sampai ujung ibu jari kaki. Nomor 9 atau 39 pada merek tertentu bisa saja berbeda jauh dari merek lainnya.
    • Contohnya, sepatu merek Steve Madden nomor 9 panjangnya 24,3 cm, sementara sepatu merk Jimmy Choo nomor 39 panjangnya 24,6 cm. Perbedaan kecil akan sangat besar pengaruhnya, terutama jika dibeli melalui layar komputer. Dengan memberikan ukuran sol bagian dalam, Anda tidak perlu berulang kali menjawab pertanyaan pembeli.
  6. Untuk sepatu yang tidak baru lagi karena sudah pernah dipakai, Anda harus memberikan penjelasan dan dokumentasi sesuai dengan kondisi yang sebenarnya. Istilah "baru beberapa kali dipakai atau digunakan" tidak dapat memberikan gambaran yang tepat. Jelaskan apakah sepatu ini sudah pernah dipakai, misalnya "sudah pernah dipakai dua kali, sedikit aus di telapak kaki, ada goresan kecil di hak sepatu, tetapi bahan sol atasnya dari kulit asli." Ini akan membuat pembeli merasa terhibur dan membuat Anda terkesan bertanggung jawab dan jujur.
    • Berikan foto-foto jika ada cacat atau aus pada sepatu. Cara ini akan mencegah adanya pembeli yang marah di kemudian hari karena merasa tidak mendapat informasi yang benar dan tertipu.
    • Adanya informasi tentang hal-hal kecil kepada calon pembeli dapat mencegah tertundanya kontak dengan pembeli atau calon pembeli yang ingin bertanya. Semakin lengkap informasi yang Anda berikan, semakin menarik penawaran Anda bagi orang lain.
  7. Jika harga sepatu Anda pantas tetapi biaya pengirimannya sangat tinggi, pelanggan Anda akan mencari sepatu di tempat lain yang penawarannya lebih baik. Tawarkan beberapa pilihan, pengiriman yang sangat cepat, atau yang agak murah tapi tidak terlalu cepat. Kemudian, pastikan agar sepatu yang Anda kirim bisa diterima tanpa ada kerusakan.
    • Kadang-kadang pengiriman sepatu bisa dilakukan tanpa kotak. Pembeli akan merasa lebih senang jika mereka bisa memilih. Jadi biarkan mereka yang menentukan apakah pengiriman sepatu harus menggunakan kotak atau tidak, untuk menghemat biaya pengiriman.
  8. Bagi Anda yang baru mulai merintis usaha (bahkan yang sudah lama,) berusahalah agar sepatu Anda dibeli oleh para pelanggan yang potensial. Berikan penawaran khusus bagi pelanggan yang baru pertama kali membeli dan yang sudah beberapa kali membeli sepatu. Lakukan pemasangan iklan berbayar di situs web seperti Facebook. Biarkan informasi tentang penjualan sepatu Anda tersebar dari mulut ke mulut agar semakin dikenal luas oleh audiens Anda.
    • Sepatu bukanlah barang yang kategorinya sama dengan barang-barang lainnya; para pelanggan sepatu akan selalu mengharapkan diskon. Jika Anda kesulitan untuk menjual sepatu dengan model, merek, atau ukuran tertentu, pasanglah stiker diskon di atasnya. Sepatu ini akan segera terjual dengan harga yang baru.
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 3:

Merealisasikan Penjualan

Unduh PDF
  1. Banyak orang yang mudah dipengaruhi dan kita semua ingin tampil modis, keren, dan menarik. Contohnya, jika Anda mengatakan bahwa Kobe Bryant atau Kim Kardashian juga memakai sepatu merek tertentu, orang-orang akan menjadi lebih tertarik karena mengetahui hal ini. Kita sering mengacu kepada kaum selebritas tentang tren, dan inilah saatnya untuk memanfaatkan hal ini dengan baik.
    • Bagi beberapa orang, hal ini bisa berakibat buruk. Berusahalah mengenal pelanggan Anda dengan baik. Jika mereka lebih suka berdandan dan bertindak sesuai cara mereka menjadi diri sendiri, Anda mungkin harus menghindari informasi tentang selebritas. Ada orang-orang yang mendengar "Kim Kardashian" dan berusaha menghindarinya.
  2. Kita semua pernah bertemu dengan wiraniaga yang terlihat lesu, tidak ramah, dan sepertinya tidak ingin berjualan. Sebagai pelanggan, apa yang harus kita lakukan dalam situasi seperti ini? Tinggalkan saja. Agar berhasil menjual, jadi orang yang ramah dan menyenangkan. Bicarakan tentang masalah sepatu Anda sendiri jika kondisinya memungkinkan. Buatlah agar Anda menjadi seseorang yang mengetahui banyak hal tentang sepatu dan mempunyai banyak pengalaman yang terkait dengan penjualan sepatu. Jika Anda ramah dan terbuka, mereka akan percaya kepada Anda dan membeli sepatu lagi.
    • Pendekatan kepada pelanggan harus dilakukan dengan mempertimbangkan pola pembelian mereka, bukan atas dasar nilai pembelian mereka pada saat ini. Pembeli yang datang lalu membayar Rp10 juta untuk sepasang sepatu dalam satu kali transaksi pembelian akan kurang bernilai jika dibandingkan dengan pelanggan yang membayar Rp500 ribu satu kali setiap bulan selama beberapa tahun ke depan. Pertimbangkan hal ini pada saat memilih klien yang ingin Anda pertahankan sebab caranya tidak semudah yang terlihat.
  3. Pada saat mereka masih bingung memilih sepatu mana yang akan dibeli (atau ingin membeli semuanya,) tetaplah memberikan pujian. Jika mereka sedang memakai sepatu yang mewah, penampilan mereka ditujukan untuk membuat orang lain terkesan. Pujilah mereka misalnya dengan mengatakan, "Menurut saya, Anda adalah orang yang sangat mengutamakan penampilan yang berkelas." Jika mereka sedang memakai sepatu Nike, mungkin mereka tipe orang yang terbiasa tampil kasual atau aktif. Terlepas dari apa mereka pakai, pujilah mereka. Mereka harus merasa yakin dengan keputusan pembelian yang mereka ambil.
    • Berikan pujian pada saat mereka memakai sepatu yang ingin dibeli. Jika mereka mencoba beberapa pasang, beri tahu mana sepatu yang paling sesuai untuk mereka dan apa alasannya.
    • Jangan bersikap bodoh. Jika ada pelanggan yang terlihat seperti baru bangun tidur, jangan memuji mereka dalam hal penataan rambut dan riasan wajah mereka. Bicarakan sepatu yang sesuai dengan jadwal mereka yang sangat padat dan hujani dengan pujian pada saat mereka memakai sepatu yang tepat. Dengan sepatu yang mereka pilih, penampilan mereka akan menjadi lebih keren, bukan?
  4. Jika ada pelanggan Anda yang suka menunda-nunda, Anda dapat mendorong mereka untuk membuat keputusan dan membeli sepatu sekarang juga. Mungkin dengan menawarkan diskon khusus yang akan segera berakhir atau mengingatkan bahwa sepatu yang mereka sukai bisa saja cepat terjual. Dengan cara ini, mereka tidak bisa lagi menunggu sebab jika terus menunda, mereka tidak akan mendapatkannya.
    • Cobalah menggunakan trik "kehabisan stok." Jika Anda melihat bahwa mereka sedang mencari sepatu tertentu, katakan bahwa Anda akan mencari tahu dulu apakah stoknya masih ada. Pergilah ke gudang, tunggu beberapa menit, lalu keluar lagi dan memperlihatkan sepatunya sambil mengatakan bahwa ini adalah stok "terakhir" dan mereka sangat beruntung!
  5. Pada saat Anda menyelesaikan penjualan, jangan lupa mengucapkan terima kasih kepada pembeli karena sudah bertransaksi dengan Anda. Berikan kartu nama Anda, informasikan promosi penjualan yang akan datang, dan katakan seandainya mereka mengalami masalah, silahkan kembali lagi dan Anda akan membantu agar mereka puas. Lain kali jika mereka perlu memperbaiki sepatu (atau teman mereka membutuhkan rekomendasi untuk membeli sepatu,) nama Anda yang akan pertama kali muncul.
    • Jika memungkinkan, berikan insentif agar mereka mau kembali lagi. Buatlah promosi untuk bulan depan dengan menawarkan pembelian sepatu baru dengan diskon separuh harga jika mereka membeli sepatu dalam bulan ini. Berusahalah agar pelanggan baru menjadi pelanggan tetap. Hal ini akan sangat mungkin terjadi jika pembeli mengalami saat-saat yang menyenangkan pada saat membeli sepatu dari Anda.
    Iklan

Tips

  • Ingatlah untuk selalu menyebutkan nama Anda sebab Anda tidak sekadar menjual sepatu, tetapi juga menawarkan pelayanan yang baik secara personal.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 17.468 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan