Unduh PDF Unduh PDF

Tampil percaya diri bisa menjadi hal yang terasa sangat menantang, apalagi jika Anda sedang gugup atau tidak yakin pada diri sendiri. Namun Anda tetap bisa tampil penuh percaya diri melalui pemilihan pakaian, cara berdiri, dan cara Anda melihat orang lain. Pelajari cara tampil percaya diri dengan membaca artikel ini lebih lanjut.

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Memilih Pakaian

Unduh PDF
  1. Warna-warna gelap membuat orang terlihat lebih percaya diri dan berkuasa. Jadi jika Anda ingin tampil penuh percaya diri, pakailah baju warna hitam, abu-abu tua, biru tua, atau warna-warna gelap lainnya. Jangan mengenakan pakaian warna muda atau yang agak terang jika Anda ingin terlihat lebih percaya diri.
  2. Entah Anda seorang pelajar atau dari kalangan berprofesi, penampilan Anda akan meningkatkan rasa percaya diri jika Anda mengenakan busana dengan gaya yang lebih formal dan profesional dibandingkan dengan busana yang dikenakan oleh orang lain. Orang-orang akan melihat Anda sebagai sosok yang penuh rasa percaya diri jika busana yang Anda kenakan sedikit lebih keren daripada yang anda butuhkan. [1]
    • Sebagai contoh, alih-alih memakai baju kaus berkerah, pakailah kemeja dengan kancing depan. Atau jika Anda akan membawakan presentasi dan biasanya Anda memakai baju yang santai, untuk kali ini Anda bisa memilih pakaian yang lebih keren seperti setelan jas.
  3. Jika ukuran pakaian yang Anda kenakan tidak pas, Anda akan merasa terganggu sepanjang hari. Anda akan terlihat kurang percaya diri jika terus menerus mengatur pakaian Anda sehingga Anda semakin tidak percaya diri. Alih-alih, pilihlah pakaian yang ukurannya benar-benar sesuai dengan tubuh Anda supaya Anda tidak harus selalu menyesuaikan pakaian sepanjang hari. [2]
  4. Jagalah agar rambut Anda selalu rapi, wajah Anda segar, dan melakukan perawatan kuku tangan juga akan memengaruhi penampilan Anda sehingga bisa lebih percaya diri. Jika Anda terlihat suka merawat diri dengan baik, Anda akan terlihat lebih meyakinkan bagi orang lain. [3]
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Menggunakan Postur Tubuh Anda

Unduh PDF
  1. 1
    Praktikkan pose bintang. Berdiri tegak dengan merentangkan kedua lengan dan membuka kedua kaki Anda lebar-lebar. Pose dominan ini juga akan menurunkan kadar hormon kortisol dan meningkatkan kadar hormon testosteron di dalam tubuh Anda sehingga menambah rasa percaya diri Anda. Sediakan waktu untuk bersembunyi di kamar mandi atau ruang yang kosong lalu lakukan pose bintang selama beberapa menit sebelum Anda melangkah penuh percaya diri. [4]
  2. Anda akan terlihat lebih besar dan lebih percaya diri di depan orang lain jika Anda menguasai area yang lebih luas di sekitar Anda. Gunakan lengan dan kaki Anda untuk mengklaim teritori lebih luas di sekitar Anda. [5]
    • Pada saat Anda sedang berdiri, letakkan tangan Anda di pinggul dan berdirilah dengan membuka kedua kaki Anda selebar bahu.
    • Pada saat duduk, sandarkan punggung Anda sambil meluruskan kedua kaki Anda ke depan lalu letakkan kedua lengan Anda di sandaran kursi di samping Anda. Jika ada meja di depan Anda, letakkan tangan Anda di atas meja lalu luruskan ke depan menjauhi tubuh Anda. [6]
  3. Jagalah postur tubuh yang tegak . Tubuh yang bungkuk menunjukkan kurangnya rasa percaya diri. Alih-alih, jagalah agar postur tubuh Anda lurus dan tegak sehingga terlihat percaya diri. Pada saat berjalan, tariklah bahu Anda ke belakang dan angkatlah sedikit dagu Anda.
    • Tes postur tubuh Anda dengan menggenggam pensil di kedua tangan seperti ingin bertinju. Biarkan kedua lengan Anda tergantung di sisi tubuh Anda. Jika pensil yang Anda pegang mengarah ke dalam (ke arah Anda,) ini berarti bahu Anda membungkuk. Putarlah bahu Anda ke belakang sampai pensil mengarah ke depan agar Anda tahu seperti apa postur yang ideal pada saat Anda berjalan.
  4. Tunjukkan rasa hormat dan ketertarikan Anda pada ucapan seseorang dengan mengarahkan tubuh Anda kepada orang yang sedang Anda ajak bicara. Selain itu, sikap ini juga akan memberikan kontribusi pada penampilan Anda sehingga terlihat lebih meyakinkan. Orang-orang yang kurang percaya diri biasanya sulit menghadapkan tubuhnya ke arah orang lain selama mereka melakukan percakapan. [7] [8]
  5. Kegelisahan akan membuat Anda terlihat gugup dan tidak nyaman sehingga Anda terlihat seperti orang yang kurang percaya diri. Biasakan menjaga ketenangan pada saat sedang berdiri atau duduk. [9]
    • Jika Anda sedang berdiri, letakkan tangan Anda di pinggul atau peganglah sesuatu dengan kedua tangan Anda. Peganglah gelas, notes, bolpoin, atau benda lain yang sesuai dengan situasi pada saat itu. Pastikan Anda tidak menjadi gelisah karena benda yang sedang Anda pegang.
    • Jika Anda sedang duduk, letakkan tangan Anda dengan mantap di lengan kursi atau di atas meja. Ingatkan diri Anda agar tidak mengetuk-ngetuk meja. [10]
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Menggunakan Ekspresi Wajah Anda

Unduh PDF
  1. Melakukan kontak mata dan menatap seseorang pada saat Anda berbicara dengan mereka akan menunjukkan bahwa Anda adalah orang yang percaya diri. Orang-orang yang kurang percaya diri akan merasa malu jika harus melakukan kontak mata. Orang-orang yang pemalu biasanya akan melihat ke bawah atau mengalihkan pandangan mereka ke sekeliling ruangan.
    • Meskipun ada baiknya melihat ke tempat lain sekali waktu setelah Anda bisa mempertahankan kontak mata dengan baik, pastikan Anda melihat sesuatu pada ketinggian mata Anda. [11] Sekali-sekali melihat ke arah lain juga akan menghindarkan Anda dari kesan menakutkan yang timbul karena melakukan kontak mata yang terlalu intens. [12]
  2. Salah satu cara untuk membangun penampilan yang percaya diri adalah dengan melihat mata seseorang sampai mereka berhenti menatap Anda dan melihat ke tempat lain. Teknik ini tidak hanya membuat Anda terlihat lebih percaya diri, tetapi juga membuat Anda bisa melihat bahwa orang lain sama gugupnya dengan Anda.
    • Ingatlah bahwa Anda tidak perlu melakukan hal ini lebih dari satu kali. Jika Anda terus menatap orang lain selama percakapan, risikonya Anda akan terlihat agak menakutkan atau bahkan terkesan agresif. [13]
  3. Tersenyumlah kepada orang lain. Orang-orang akan merasa tertarik pada wajah yang murah senyum sebab mereka yang tersenyum akan terlihat lebih percaya diri dan mudah didekati. Pastikan Anda tersenyum pada saat masuk ke dalam ruangan, bertemu dengan orang-orang baru, dan pada saat berbicara dengan orang-orang. Jangan tersenyum dengan terpaksa atau tidak alami. Tersenyumlah seperti Anda biasa tersenyum. [14]
    Iklan

Tips

  • Jadilah diri sendiri . Cobalah beberapa cara agar Anda terlihat lebih percaya diri, tetapi ingatlah untuk selalu menjadi diri sendiri dan jujurlah kepada orang lain tentang siapa Anda. Jika Anda menampilkan diri Anda dengan cara yang salah, pada akhirnya orang-orang akan mengetahui yang sebenarnya.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 7.504 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan