PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Banyak hal yang dapat Anda lakukan untuk membantu orang lain, baik keluarga, teman, atau orang lain disekitar tempat Anda melakukan kegiatan Anda. Hal kecil yang Anda lakukan kepada mereka akan sangat berarti sekali bagi mereka.

Bagian 1
Bagian 1 dari 3:

Menolong Teman dan Keluarga

PDF download Unduh PDF
  1. Cobalah tanyakan kepada keluarga atau teman Anda apakah mereka membutuhkan bantuan dari Anda. Dengan menawarkan diri sebelum mereka meminta tolong kepada Anda, Anda telah menunjukan bahwa Anda peduli kepada mereka. [1]
    • Ingatlah untuk melakukan semua yang mereka minta dengan baik.
    • Jadikanlah sebagai kebiasaan untuk bertanya apakan keluarga atau teman Anda memerlukan bantuan Anda atau tidak. Sebelum Anda benar-benar membantu orang lain diluar, ada baiknya Anda berlatih untuk membantu orang-orang terdekat Anda.
  2. Terkadang orang lain hanya menginginkan Anda mendengarkan apa yang mereka ceritakan dengan baik. Saat orang lain bercerita tentang dirinya, atau kesulitan yang sedang mereka hadapi, cobalah untuk mendengarkan dan memahaminya agar Anda kemudian dapat memberikan saran yang baik dan sesuai.
    • Berlatih untuk tetap aktif pada saat Anda sedang mendengarkan. Pada saat Anda sedang mendengarkan cerita dari orang lain, cobalah untuk tetap fokus pada cerita tersebut, dan hindari untuk memikirkan hal-hal lain diluar hal tersebut. [2]
    • Cobalah untuk menghindari untuk melakukan penilaian terhadap orang yang sedang bercerita kepada Anda. Hal itu akan membuat orang tersebut menganggap Anda adalah orang yang tidak bisa dipercaya.
  3. Pada saat Anda melihat orang lain frustasi terhadap pekerjaan atau tugas yang sedang mereka kerjakan, cobalah untuk bertanya apakah ada yang bisa Anda bantu untuk menghindarkan mereka dari frustasi tersebut.
    • Lakukan sesuatu seperti, membuat makanan lalu kemudian membawanya kepada keluarga atau teman Anda yang terlihat sedang mengalami frustasi atas apa yang sedang mereka kerjakan atau yang sedang mereka alami.
    • Cobalah untuk mengajak bermain adik Anda atau anak dari teman Anda. Hal itu akan meringankan beban orang tua Anda atau teman Anda dari kegiatan mengurus anak-anak mereka.
  4. Banyak sekali orang yang merasa bahwa mereka telah dilupakan atau ditinggalkan oleh keluarga atau teman mereka. Jika Anda melihat hal itu terjadi disekitar Anda, cobalah untuk mengirimkan sesuatu untuk menunjukan bahwa Anda memikirkan dan peduli terhadap mereka.
    • Tulis surat atau email yang baik, tuliskan juga alasan kenapa Anda menyukai penerima surat tersebut. Surat atau email yang Anda kirimkan bisa berisi kenangan lucu diantara kalian. Jika mereka baru saja kehilangan anggota keluarganya atau ada anggota keluarganya yang sedang sakit (atau mereka sedang mengalami depresi ) katakan mengapa mereka berharga bagi Anda.
    • Mengirimkan sesuatu yang berguna. Anda juga dapat mengirimkan barang-barang yang dapat memudahkan kegiatan yang mereka lakukan sehari-hari untuk membuat mereka senang.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 3:

Membantu Orang di Sekitar

PDF download Unduh PDF
  1. Menjadi relawan merupakan cara terbaik untuk membantu orang-orang di sekitar Anda. Anda dapat bergabung menjadi relawan di sebuah panti atau kelompok yang melakukan kegiatan kemanusiaan lainnya. [3]
    • Anda dapat bekerja di tempat penampungan wanita dan anak-anak korban kekerasan atau hal lainnya. Bantulah mereka untuk menghilangkan trauma yang mereka rasakan agar bisa kembali menjalani hidup dengan baik.
    • Cobalah untuk menjadi relawan di panti asuhan disekitar Anda.
    • Anda juga dapan menjadi relawan di rumah sakit.
  2. Berikan donasi untuk masalah penting. Jika suatu hal yang sangat serius terjadi tidak jauh dari tempat tinggal Anda, cobalah untuk memberikan donasi baik berupa makanan, pakaian, obat-obatan, maupun uang. JIka Anda tidak memiliki cukup uang untuk menyumbang, cobalah lihat jika Anda memiliki barang yang sudah tidak Anda gunakan tapi masih layak untuk disumbangkan.
    • Cobalah untuk menyumbang makanan yang mampu bertahan lama.
    • Berikan mainan kepada para anak-anak dalam pengungsian untuk membuat mereka tetap bahagia.
    KIAT PAKAR

    Direct Relief

    Organisasi Kemanusiaan
    Direct Relief adalah organisasi kemanusiaan peraih penghargaan, yang berperan aktif di seluruh negara bagian di AS dan di lebih dari 80 negara. Organisasi ini berfokus pada orang-orang yang berada di tengah situasi darurat dan dilanda bencana alam. Direct Relief memperoleh nilai tinggi dari Charity Navigator, GuideStar, dan Center for High Impact Philanthropy di University of Pennsylvania, untuk efektivitas, efisiensi, dan transparansi.
    Direct Relief
    Organisasi Kemanusiaan

    Beri dukungan ke hal-hal yang paling penting untuk Anda. Menurut organisasi bantuan kemanusiaan, Direct Relief, "Penting bagi setiap orang untuk memikirkan masalah yang berarti bagi mereka karena tidak ada masalah "terbaik". Bencana alam memberikan contoh nyata bahwa respons yang efektif membutuhkan beragam intervensi, dari perawatan medis, perlindungan pengungsi, penyelamatan hewan, serta penyediaan air dan makanan. Tidak ada satu organisasi yang bisa memberikan seluruh bantuan ini. Anda mungkin melihat dapur umum menyediakan makanan bagi pengungsi di tenda Palang Merah, sementara dokter-dokter sukarelawan mengobati orang yang sakit atau cedera, dan hewan-hewan dirawat oleh penyelamat satwa.”

  3. Jika Anda selalu mendapatkan hadiah dari orang-orang terdekat Anda sebagai hadiah ulang tahun atau perayaan lainnya namun Anda merasa tidak terlalu membutuhkannya. Cobalah untuk memberikannya kepada orang yang lebih membutuhkannya selain Anda.
    • Anda juga dapat membuat rekening bantuan sebagai tempat bagi orang lain yang ingin ikut menyumbang.
  4. Berhentilah untuk memberikan bantuan kepada orang yang Anda lihat sedang membawa sesuatu yang sebenarnya dapat mereka lakukan sendiri.
    • Perlu Anda ingat bahwa tidak selamanya orang lain membutuhkan bantuan Anda. Jika seseorang berkata seperti, "Tidak, terima kasih." atau "Saya dapat mengatasinya." Saat Anda menawarkan bantuan, maka berhentilah untuk terus menanyakan kepada mereka apakah mereka perlu bantuan atau tidak, karena hal itu akan membuat mereka risih.
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 3:

Membantu Gratis Secara Online

PDF download Unduh PDF

Anda mungkin tidak memiliki cukup waktu, tenaga, dan materi untuk membantu orang lain. Namun, ada beberapa cara online yang dapat Anda lakukan untuk tetap bisa membantu orang lain.

  1. Bermain FreeRice. Ini merupakan situs sederhana dimana Anda hanya perlu untuk menjawab beberapa pertanyaan untuk bisa menyumbangkan beras kepada orang yang membutuhkannya. Situs ini bekerja untuk mendukung program pangan PBB. Setiap kali Anda berhasil menjawab pertanyaan, maka sepuluh butir beras akan disumbangkan. Terdapat beberapa macam kategori pertanyaan yang dapat Anda pilih pada situs tersebut.
  2. Sunting situs wikiHow. wikiHow selalu mencari penulis dan editor baru.
  3. Gunakan situs click-to-give (klik untuk memberikan) seperti GreaterGood. Saat Anda melakukan ini, pastikan situs tersebut benar-benar memberikan bantuan kepada orang-orang yang membutuhkan. Sebagai contoh, situs diatas memberikan sumbangan kepada orang-orang yang spesial atau membutuhkan kebutuhan khusus (autis).
  4. Unduh aplikasi tambahan Tab for a Cause . Ini merupaka aplikasi tambahan pada browser Anda yang mana ketika Anda membuka tab baru maka akan muncul sebuah iklan yang dimana akan menghasilkan uang untuk disumbangkan kepada yang memerlukan.
  5. Dengan mendengarkan, Anda bisa menunjukkan kepedulian kepada orang lain sekaligus memahami penyebab masalahnya.
    Iklan

Tips

  • Membantu bisa dilakukan dengan cara apapun, asalkan Anda melakukannya dengan tulus. Bahkan hanya sebuah senyuman kecil, ucapan "halo," atau sebuah pujian dapat meningkatkan semangat orang lain!
  • Selalu ingat bahwa hal kecil akan dihitung!
  • Membantu adalah cara untuk mendapatkan teman baru. Saat orang lain mengetahui Anda dapat dipercaya, maka mereka tidak akan segan untuk membantu Anda nantinya.
  • Rumah sakit dan oraganisasi kemanusiaan merupakan tempat yang bagus jika Anda ingin menjadi seorang relawan.
  • Bantuan online akan mengandalkan iklan sebagai sumber pendanaannya, oleh karena itu jika browser Anda memiliki adblocker (penghalang iklan) maka hal tersebut dapat menghalangi jalan Anda untuk meberikan bantuan, karena beberapa adblocker akan menghapus situs-situs tersebut.
Iklan

Perhatian

  • Jangan selalu mengharapkan imbalan atau pujian pada saat Anda telah membantu orang lain. Yang paling penting adalah Anda melakukan bantuan tersebut dengan tulus.

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 31.694 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan