PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Perayaan ulang tahun pada usia berapa pun bisa bermakna dan penuh kenangan, dan ulang tahun ke-90 merupakan peringatan penting yang pantas dirayakan! Detail perayaannya boleh berbeda-beda bagi setiap orang berumur 90 tahun yang ulang tahunnya hendak dirayakan. Namun, setiap perayaan akan membuat mereka merasa penting dan disayangi. Sebaiknya fokuskan pesta untuk menghargai kearifan yang muncul seiring bertambahnya usia, merayakan hidup yang sudah dijalani dengan baik, dan mengharapkan kebahagiaan yang dirasakan pada tahun-tahun mendatang.

Bagian 1
Bagian 1 dari 5:

Pertimbangkan Kesehatan dan Minat Sang Tamu Kehormatan

PDF download Unduh PDF
  1. Apakah dia cukup mudah datang sendiri, atau perlu bantuan? Apakah dia sulit melangkah, atau berjalan di ruangan yang penuh orang?
    • Pastikan tempat acara yang Anda pilih mudah dijangkau dengan kursi roda (kalau perlu). Perhatikan sang tamu kehormatan maupun teman-temannya.
  2. Misalnya, jika pesta tersebut rencananya akan diadakan bulan Desember dan Anda tinggal di daerah pegunungan, pertimbangkan kemungkinan turunnya hujan atau cuaca yang sangat dingin. Sebaiknya jangan meminta orang yang sudah tua keluar dan menghadapi cuaca yang buruk sehingga mereka sakit.
    • Siap-siap mengubah rencana jika tamu kehormatan tersebut sedang kurang sehat pada hari perayaan pesta. Sebaiknya jangan meminta orang yang berumur 90 tahun datang ke pesta jika dia kurang sehat.
  3. Banyak (kendati tidak semua) orang tua yang berumur 90 tahun tidak lagi menyetir kendaraan sendiri setiap hari. Pahami jika hal ini menjadi masalah bagi tamu kehormatan Anda.
    • Tawarkan supir, atau cari orang yang bersedia mengantar tamu kehormatan Anda beserta teman-temannya, kalau perlu.
  4. Meskipun Anda merencanakan ulang tahun ke-90, jangan memfokuskan pesta itu pada angka 90 saja. Alih-alih, pikirkan minat tamu kehormatan Anda pada saat ini atau masa lampau dan coba gabungkan hal tersebut dalam sebuah pesta. [1] Ini kesempatan besar untuk melakukan hal yang kreatif!
    • Jika tamu kehormatan Anda suka berkegiatan di luar rumah, pesanlah tempat di taman setempat dan bawalah makanan untuk dipanggang.
    • Jika tamu kehormatan Anda senang masakan Italia, pesan ruangan privat di restoran paling enak di kota, dan hias ruangan itu sebelum pesta.
    • Jika momen favorit dan paling dikenang adalah bulan madunya di Paris, tata dapur dan ruang makan Anda menjadi seperti restoran Prancis dan bawa tamu kehormatan Anda seolah dia kembali ke masa muda.
  5. Mengajaknya merencanakan pesta merupakan topik percakapan yang bagus dan menyenangkan agar mereka terlibat dalam proses pesta. Berikut ini beberapa pertanyaan yang dapat Anda ajukan:
    • Anda lebih suka syukuran kecil bersama keluarga atau acara besar bersama teman-teman?
    • Anda lebih suka pesta siang atau malam hari?
    • Anda suka masakan rumahan atau menu spesial dari restoran?
    • Adakah teman atau tamu lain yang ingin diundang? (Mungkin ada orang lain yang tidak Anda kenal secara pribadi).
    • Apakah Anda menginginkan tema khusus? (Pikirkan warna, negara, aktivitas, dll.)
    • Apa yang Anda inginkan untuk makanan penutup pesta ulang tahun?
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 5:

Memilih Tempat Pesta

PDF download Unduh PDF
  1. Dengan mempertimbangkan kesehatan, kemandirian, dan kondisi mental, orang tua cenderung lebih nyaman dengan suasana yang familiar. [2]
  2. Dengan mengadakan pesta di kediamannya, sang tamu kehormatan tidak perlu stres karena harus pergi ke lokasi lain. Pada kondisi tertentu hal ini lebih disukai, tetapi sebagian orang lainnya mungkin berpendapat berbeda.
    • Rencanakan berkunjung sebelumnya untuk membantu bersih-bersih, mendekorasi, dan menyiapkan pesta. Jangan sampai sang tamu kehormatan melakukannya sendiri!
  3. Kendati bagi sang tamu kehormatan hal ini merupakan perubahan suasana, barangkali ini lebih nyaman dan akrab daripada merencanakan pertemuan besar di tempat umum.
  4. Restoran favorit bisa menjadi tempat familiar tetapi masih menghadirkan suasana sosial dan perayaan yang diinginkan sang tamu kehormatan.
    • Anda bisa memesan ruang privat. Hal ini akan membuat reservasi di restoran biasa menjadi pengalaman yang lebih mewah!
  5. Tergantung seunik apa kepribadian dan minat tamu kehormatan Anda, ada banyak tempat kreatif untuk mengadakan pesta yang fantastis.
    • Jika nantinya pesta itu berlangsung saat musim panas, Anda bisa memilih lokasi di luar ruangan, misalnya pantai atau taman.
    • Anda bisa menyewa perahu dan mengadakan acara di perairan bagi pecinta laut.
    • Anda bisa mengadakan pertemuan di beberapa tempat, misalnya makan malam sebelum menonton teater di restoran kemudian pindah untuk menyaksikan pertunjukan teater.
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 5:

Makanan Pesta

PDF download Unduh PDF
  1. Ada baiknya Anda memakai jasa katering pesta agar bisa mengadakan pesta dalam suasana kekeluargaan dan akrab sementara Anda tak perlu stres harus memasak dan beres-beres.
    • Telepon penyedia jasa katering setempat untuk mendapatkan informasi berapa minimal jumlah tamu atau harga minimal pemesanan. Jangan sampai Anda mendapatkan tagihan yang lebih tinggi daripada makanan yang diharapkan.
    • Baca pilihan menu dengan saksama, dan pastikan ada makanan yang bakal disukai para tamu.
    • Dapatkan penyedia jasa katering dengan harga terjangkau. Sebaiknya dapatkan beberapa tawaran harga dari beberapa perusahaan sebelum menetapkan jasa katering.
  2. Memasak makanan sendiri merupakan suatu cara untuk menghormati tamu kehormatan Anda, atau cukup traktir beliau makanan kesukaannya. Memasak makanan pesta sendiri juga merupakan cara cerdas jika tamu kehormatan Anda memiliki pantangan tertentu, sehingga tak perlu menyampaikan secara terbuka pada pihak restoran.
    • Jika tamu kehormatan Anda senang memasak, menyajikan resep lama masakan keluarga dapat membawa kembali kenangan indah dan menciptakan percakapan penuh makna.
    • Jika tamu kehormatan Anda berasal dari latar belakang budaya yang berbeda, membuat makanan yang mengingatkan tanah kelahiran, yang mungkin sudah sekian lama tak dikunjungi, akan dihargai.
    • Jika tamu kehormatan Anda senang mencoba makanan baru atau unik, pikirkan makanan unik yang mungkin sudah lama tidak dinikmati- misalnya arsik, pampis, buntil, kue panada, dan masih banyak lagi kemungkinannya!
    • Tanyakan pada tamu kehormatan Anda apa yang diinginkannya jika kemungkinan menunya tak terbatas! Ini adalah cara terbaik untuk memastikan bahwa sajian makanan akan membuat perayaan ulang tahun ke-90 menjadi istimewa.
  3. Sering kali ada kemungkinan untuk bekerja sama dengan restoran untuk membuat “rangkaian menu,” sehingga Anda dapat memasukkan beberapa makanan favorit tamu kehormatan Anda sambil tetap menyediakan sajian yang terseleksi bagi para tamu lain.
    • Sebaiknya tanyakan kepada para hadirin apakah ada yang pantang atau alergi makanan. Biasanya makanan penyebab alergi meliputi gluten dan kerang-kerangan, jadi pastikan Anda tahu tamu yang mungkin alergi dengan makanan tersebut.
    • Pastikan Anda memasukkan setidaknya satu menu sayur. Tamu-tamu yang vegetarian akan menghargainya! Menu pasta tanpa daging atau ikan biasanya akan disukai.
    • Tanyakan pada pihak restoran apakah boleh memberi nama baru pada menu-menu yang Anda pilih untuk menghargai perayaan ulang tahun ke-90. Nama seperti “Kue Favorit Nonna” untuk menu pembuka atau “Salmon Rempah Istimewa Tante Sue” merupakan cara yang menyenangkan untuk menghormati orang yang Anda kasihi.
    Iklan
Bagian 4
Bagian 4 dari 5:

Menyiapkan Pesta

PDF download Unduh PDF
  1. Pertimbangkan untuk mengundang teman atau keluarga dekat maupun jauh. Orang yang hadir akan membuat acara itu istimewa bagi tamu kehormatan Anda.
    • Pastikan Anda meminta konfirmasi kehadiran (RSVP). Hal ini membantu Anda mengetahui tempat yang cocok untuk perayaan tersebut.
    • Tawarkan bantuan pada teman atau keluarga dari luar kota untuk memesan hotel, atau tawarkan kamar kosong untuk anggota keluarga yang sekota. Hal ini akan membantu mengurangi ongkos tamu yang datang dari jauh.
    • Pertimbangkan kemungkinan adanya “tamu kejutan.” Apakah sang tamu kehormatan punya teman yang masih sering dikontak? Apakah dia mempunyai teman masa kecil atau sepupu favorit yang jarang dijumpai? Jika ada, kejutan seperti ini pasti sangat disukai oleh tamu kehormatan yang berusia 90 tahun tersebut.
  2. Dekorasi pesta penting untuk suatu perayaan ulang tahun. Ada banyak cara yang bisa Anda lakukan untuk mendekorasi pesta ulang tahun yang ke-90, mulai dari yang sederhana sampai yang sangat mewah.
    • Masukkan memorabilia dari masa lalu dan berbagai peristiwa. Anda bisa membuat kolase foto, atau mencari ijazah masa sekolah menengah atas, piagam dan piala, atau foto pernikahan yang akan menghormati sang tamu kehormatan. Hal ini bisa membantu generasi muda untuk lebih mengenal sang tamu kehormatan.
    • Buat pesta! Sertakan spanduk, balon, topi pesta, piñata (boneka dengan berisi hadiah), kertas hias, konfeti, dll. Apa pun mengingatkan Anda pada pesta besar!
    • Dapatkan sesuatu yang sesuai dengan tema ulang tahun ke-90! Banyak toko kartu (misalnya Hallmark) atau toko pernak-pernik pesta yang menjual benda yang sesuai tema ulang tahun yang ke-90. Bahkan topi sederhana untuk sang tamu istimewa akan membuat mereka sangat istimewa.
  3. Pada hari pesta, sebaiknya bantulah sang tamu kehormatan menyiapkan diri agar bisa tampil sebaik-baiknya pada perayaan tersebut.
    • Jika tamu kehormatan tersebut wanita, bantulah dia merapikan rambut atau mengecat kukunya sebelum pesta. Menghabiskan uang untuk kecantikan sederhana seperti ini dapat membuatnya merasa istimewa pada hari istimewa. Tanyakan padanya apakah dia menginginkan baju atau sepatu baru untuk pesta, dan ajak dia berbelanja secara khusus sebelum hari pesta.
    • Jika tamu kehormatan itu pria, Anda bisa mengajaknya bercukur atau memangkas rambut sebelum pesta. Tanyakan padanya apakah dia ingin memakai baju baru, topi baru, atau ikat pinggang baru untuk pesta. Hal sederhana seperti aksesori baru dapat membuat dia merasa benar-benar dihormati pada hari istimewa itu.
    Iklan
Bagian 5
Bagian 5 dari 5:

Merencanakan Acara Pesta

PDF download Unduh PDF
  1. Gentle roast merupakan cara yang bagus untuk membuat seisi ruangan (dan tamu kehormatan pesta ulang tahun) tertawa. [3] Mintalah setiap orang di ruangan itu untuk menulis pesan tentang sang tamu kehormatan secara spontan. Minta orang yang bisa bicara di depan satu per satu, dan pastikan Anda memakai pelantang ( microphone ) jika berada di ruangan besar.
    • Lakukan secara spontan, atau cobalah salah satu dari hal ini:
      • Saat memalukan yang pernah saya alami dengan John adalah…..
      • Yang saya pikir tak akan pernah saya akui pada John adalah……
      • Saat terlucu yang pernah saya alami bersama John adalah……
      • Saya tahu John akan menjadi sahabat sejati saya ketika…..
      • Saya dan John pernah mengalami masalah paling berat ketika…..
      • Saya sangat takjub pada John ketika….
  2. Ajukan pertanyaan mengenai kehidupan sang tamu kehormatan dan beri hadiah bagi orang yang paling mengenal dia. [4] Pastikan juga untuk memasukkan pertanyaan humor! Beberapa pertanyaan itu misalnya:
    • Di mana sekolah menengah John?
    • Ke mana biasanya keluarga John berlibur saat dia masih kecil?
    • Apa upah John ketika dia masih kecil dan untuk pertama kalinya bekerja sebagai pengantar bahan-bahan makanan?
    • Siapa nama saudara kesayangan John?
    • Apa binatang peliharaan John ketika masih kecil?
    • Apa cerita favorit John?
    • Apa jenis mobil John yang selalu ingin dia miliki?
  3. Dengan menghadiri pesta ulang tahunnya yang ke-90, sang tamu kehormatan akan tahu bahwa dia berarti bagi Anda. Rencanakan waktu agar orang-orang dapat bersulang jika mereka bersedia.
    • Sediakan sampanye (atau jus anggur bersoda). Bersulanglah dengan sungguh-sungguh!
    • Sebelumnya minta beberapa hadirin siap untuk bersulang secara singkat. Jangan sampai seisi ruangan diam ketika Anda mengajak bersulang bagi tamu kehormatan Anda.
  4. Hal ini akan membantu tamu kehormatan Anda mengingat hari istimewanya. Minta semua hadirin menandatangani buku tersebut dan menulis sedikit pesan pada yang merayakan ulang tahun.
    • Hubungi orang-orang yang akan hadir sebelumnya, dan minta mereka membawa foto atau surat favorit untuk ditaruh di buku tersebut. Buku ini dapat diberikan sebagai kado pada akhir perayaan.
    Iklan

Tips

  • Undangan sebaiknya dikirim awal, terutama bagi mereka yang harus menempuh perjalanan untuk menghadiri acara itu. Semakin awal Anda mengirim undangan (demi praktisnya; misalnya, 3-6 bulan sebelum pesta), semakin banyak yang dapat hadir. [5]
  • Usahakan tidak membuat acara ini terlalu lama. Orang berumur 90 tahun mungkin tak punya stamina untuk ikut acara yang berlangsung seharian. Begitu pula anak-anak mereka yang berumur 50-an dan 60-an!
  • Jangan tunggu sampai mendekati hari H untuk memesan tempat. Gereja, aula, dan auditorium kerap meminta uang muka dan reservasi terlebih dulu.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 9.390 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan