Unduh PDF Unduh PDF

Seringkali lemari es perlu dibersihkan bagian dalam maupun luarnya. Rak-rak lemari es harus dicuci untuk membersihkan tumpahan susu, dan makanan harus dibuang jika masa penyimpanannya telah terlalu lama (kadaluwarsa). Meskipun membersihkan lemari es bukan tugas yang menyenangkan, mengetahui cara melakukannya dengan efisien dan efektif akan menghemat banyak waktu dan kerepotan.

Bagian 1
Bagian 1 dari 2:

Membersihkan Lemari Es

Unduh PDF
  1. Letakkan pada sebuah meja atau konter sehingga lemari es tersebut benar-benar kosong. Anda pasti menginginkan ruang yang kosong sehingga Anda dapat menyurvei ada atau tidak adanya kerusakan.
  2. Buang semua makanan yang sudah lama, berjamur, dan tidak bisa dimakan, membungkusnya dengan aman untuk mencegah kebocoran atau menyebarnya jamur. Pembersihan kulkas tiap satu tahun atau tiap tiga bulan mengingatkan kita pada barang atau makanan yang kita telah benar-benar lupa, dan sayangnya telah kalah dalam pertarungannya yang tak terelakkan melawan waktu. “Inilah hidup”. Buanglah segera atau simpanlah kembali, yang resikonya akan Anda tanggung sendiri.
    • Jangan segan untuk membuang barang atau makanan yang tidak pernah Anda gunakan. Acar yang telah berada lama jauh di dalam lemari es, jauh sebelum nenek mendapatkan gigi palsunya, mungkin harus dibuang. Kecuali jika Anda secara tidak sengaja ingin mengundang bencana.
  3. Keluarkan semua papan rak, laci (misalnya laci penyimpanan sayur-mayur), atau area lain yang dapat dipindah dari dalam lemari es. Memasukkan kepala Anda ke bagian dalam lemari es untuk membersihkannya memang tidak menyenangkan, dan hal itu pastinya tidak efektif. Agar dapat melakukan pembersihan dengan cepat, Anda mungkin perlu memindahkan semua rak dan sejenisnya, serta menempatkannya di dekat rak pencuci piring, tempat di mana rak tersebut lebih mudah untuk dibersihkan.
  4. Sebagian besar barang yang Anda keluarkan dari lemari es Anda, tidak akan pas ataupun tidak boleh ditempatkan dalam mesin pencuci piring. Sebagai gantinya, basahi spons dengan busa sabun, ambilah sikat atau spons untuk menggosoknya, dan mulailah membersihkan barang-barang yang dapat dipindahkan dari lemari es Anda. Ini adalah saat pembersihan yang sebenarnya dan sangat penting.
    • Jangan pernah mencuci rak dingin yang terbuat dari kaca dengan air panas. Perubahan temperatur yang tiba-tiba dapat memecahkan rak kaca tersebut. Sebaliknya, gunakan air dingin atau pindahkan rak tersebut, dan biarkan suhunya menyesuaikan dengan suhu ruangan sebelum mencucinya.
    • Untuk bekas tumpahan atau noda yang sangat tebal, jangan takut untuk menggunakan kekuatan air panas dan amonia. Larutkan sedikit amonia ke dalam air panas (rasio perbandingan 1:5 harusnya lebih dari cukup) dan biarkan barang tersebut terendam sebelum menggosoknya.
    • Pastikan untuk membiarkan semua bagian rak, grill, dan lain-lain benar-benar mengering pada rak pengering, sebelum memasukannya kembali ke dalam lemari es.
  5. Hajar setiap noda besar atau membandel, dan bersihkan semua permukaan yang tersisa dengan lap kain yang bersih atau spons bersih.
    • Anda mungkin tidak ingin menggunakan sabun atau pembersih kimiawi untuk bagian dalam lemari es Anda, karena makanan kemungkinan akan menyerap baunya. Sebagai gantinya, gunakan larutan pembersih alami berikut ini:
      • 2 sendok makan baking soda dan 1 liter air panas. [1]
      • 1 bagian sari cuka apel dan 3 bagian air panas
    • Untuk noda yang sangat bandel atau menumpuk, cobalah menggunakan secolek pasta gigi putih. Pasta gigi ini berperan sebagai pembersih abrasif dan selain itu, baunya cukup enak. [2]
  6. Jika pintu lemari es Anda memiliki ruang untuk rak dan digunakan secara teratur, pastikan untuk membersihkan area itu juga, baik dengan pembersih kimiawi ataupun pembersih yang lebih lembut (seperti yang dijelaskan di atas).
  7. Dengan kain yang bersih, lap sisa air yang ada dari papan rak tersebut, dan tempatkan kembali di dalam lemari es.
  8. Lap semua toples, botol atau tupperware, dan masukkan kembali ke dalam lemari es. Cek ulang tanggal kadaluwarsa setiap barang yang mudah rusak, sebelum menempatkannya kembali.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 2:

Menjaga Lemari Es Anda Tetap Bersih dan Rapi

Unduh PDF
  1. Setiap tiga bulan, pindahkan semua makanan Anda dari dalam lemari es, dan lap semua permukaannya dengan baking soda atau larutan cuka. Perawatan yang teratur akan menghemat waktu dan energi Anda di kemudian hari.
    • Hal berikutnya ini harusnya dipahami, jika Anda melihat ada tumpahan atau noda di dalam lemari es, cobalah membersihkannya dengan cepat dan pindahkan sumber noda tersebut. Tumpahan atau noda yang tidak dibersihkan dengan cepat dapat menetap, dan menjadi lebih sukar untuk dibersihkan di kemudian hari.
  2. Saatnya bertindak, sebelum makanan menjadi busuk atau basi, dan mulai menutupi bagian dalam lemari es Anda dengan sengatan bau yang tidak enak. Berikut ini adalah yang dapat Anda gunakan untuk melengkapi lemari es Anda guna melawan bau-bau yang tidak sedap:
    • Kaos kaki bersih yang diisi dengan arang—dari toko aquarium, bukan dari briket barbekyu Anda. Arang menyerap bau tidak sedap selama kurang lebih tiga bulan.
    • Sekotak baking soda yang terbuka. Baking soda adalah ahli penyerap bau yang lain. [3] Sebagian besar pembungkus baking soda dalam petunjuknya mengatakan, Anda harus mengganti baking soda Anda tiap 30 hari, namun Anda mungkin dapat membiarkan menggunakannya 60 hingga 90 hari sebelum menggantinya.
    • Bubuk kopi segar, yang ditempatkan di bagian dalam lemari es, juga sangat baik dalam menyerap bau.
    • Pasir kucing klorofil yang tak berbau adalah penyerap bau lainnya. Meletakkan ½ inci (kurang lebih 1 cm) pasir kucing di dalam wadah dangkal di bagian dalam lemari es dapat mengenyahkan bau-bau yang sangat tidak menyenangkan.
  3. Hal ini mungkin tidak untuk semua orang, namun beberapa orang mungkin menikmati sekilas aroma lembut vanili, misalnya, ketika mereka membuka lemari es. Kata kunci dalam seluruh langkah ini adalah “lembut”. Anda mungkin tidak menginginkan aroma apapun menjadi sangat luar biasa ketika membuka lemari es. Seperti cologne atau parfum, “ciri atau fitur tambahan” yang lembut jauh lebih menyenangkan, bersama dengan makanan:
    • Taburkan sedikit sari vanili, tree tea oil atau aroma lavender, lemon, atau bahkan minyak bergamot dalam bola kapas dan tempatkan dalam piring kecil di bagian dalam lemari es. Gantilah setiap dua minggu.
  4. Remaslah sepotong kantong kertas cokelat menjadi bola dan tempatkan bersama buah-buahan dan sayuran di rak sayuran dan buah untuk perlindungan bau. Sebuah kantong kertas kusut bekerja dengan ajaib untuk menghilangkan bau di rak tersebut.
    Iklan

Tips

  • Simpan setoples kecil baking soda (dengan tutup terbuka) di dalam lemari es untuk menyerap kelembaban yang berlebihan. Harap diperhatikan bahwa baking soda tersebut harus di dalam toples, bukan dalam kotak.
  • Bersihkan lemari es Anda kira-kira sekali setiap bulannya.
  • Aturlah untuk membuat barang-barang yang ada di dalamnya mudah ditemukan. Letakkan susu, jus dan minuman lainnya dalam satu rak, dan dressing , saus, dan item yang mirip lainnya dalam rak yang lainnya.
  • Periksa lemari es setiap minggu untuk mencari produk yang rusak (membusuk) untuk membantu menghilangkan bau.
  • Segera setelah lemari es Anda bersih, satu cara yang mudah untuk menjaganya tetap bersih adalah mengosongkan dan membersihkan satu atau dua rak atau laci dalam satu waktu. Seluruh lemari es tidak pernah sama sekali bersih sekaligus, tetapi bisa tetap cukup bersih tanpa menjadi proyek pekerjaan sepanjang hari. Hanya pastikan untuk menggilir semua rak.
  • Pastikan tidak ada bagian yang akan jatuh sehingga tidak akan pecah dan patah.
Iklan

Peringatan

  • Jangan biarkan larutan atau air pembersih jatuh ke dalam ventilasi bagian dalam.
  • Makanan yang lama harus dibungkus dengan aman dan dipisahkan sebelum dimasukkan ke dalam tempat sampah dapur biasanya untuk menghindari menarik binatang/pengerat, jika kantong sampah tersebut tidak tertutup (tersegel) dengan aman atau robek ketika berada diluar.
Iklan

Hal yang Anda Butuhkan

  • Cuka
  • Baking soda (opsional)
  • Air
  • Kantong plastik belanjaan, kantong plastik sampah jika diperlukan
  • Kain lap atau spons
  • Pembersih

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 31.207 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan