Unduh PDF Unduh PDF

Mulai membuat saluran YouTube? YouTube adalah salah satu cara yang luar biasa untuk mendapatkan perhatian di internet dan jika berhasil, Anda dapat memperoleh penghasilan! Namun demikian, perlu dedikasi dan motivasi untuk melakukannya.

Bagian 1
Bagian 1 dari 5:

Membuat Saluran

Unduh PDF
  1. Setelah login, Anda akan melihat nama atau nama pengguna Anda pada bagian atas menu sebelah kiri. Klik untuk mengakses halaman pengguna Anda.
  2. Ini adalah gambar yang akan terlihat di bagian atas halaman saluran Anda. YouTube akan menunjukkan berbagai contoh bagaimana gambar tersebut akan ditampilkan pada situs web, di TV dan pada perangkat seluler.
    • Gunakan karya seni yang akan menarik perhatian pemirsa Anda. Gambar sampul akan membedakan saluran Anda dari antarmuka YouTube lainnya.
    • Ikut sertakan nama saluran atau pesan Anda di dalam sampul saluran. Ini akan membantu memantapkan nama Anda di dalam pikiran pemirsa.
    • Ubahlah sampul saluran Anda secara teratur. Kecuali jika Anda ingin menetapkan sebuah citra merek dengan mempertahankan gambar yang sama, pertimbangkan untuk secara teratur mengganti sampul saluran Anda, yang berhubungan dengan konten yang sedang diluncurkan di dalam saluran Anda. Sebagai contoh, jika Anda sedang melakukan sketsa komedi, ubahlah sampul saluran sehingga berhubungan dengan pengaturan sketsa Anda saat ini.
  3. Tambahkan deskripsi singkat tentang saluran Anda untuk memungkinkan pemirsa mengetahui jenis konten yang akan ditampilkan. Untuk menyesuaikan deskripsi saluran, klik tab About di dalam jendela saluran utama. Dari sana, klik tombol “+ Channel description”.
    • Gunakan deskripsi untuk mengikutsertakan berbagai tautan ke situs-situs web Anda lainnya atau untuk memperbarui berita tentang saluran Anda. Diskusikan siapa yang tampil dalam berbagai video Anda dan tautkan ke saluran-saluran terkait lainnya.
  4. Lihatlah deskripsi Anda dan konten video yang dimaksudkan. Gunakan deskripsi ini untuk menentukan namanya.
    • Sebagai contoh, jika video Anda adalah tentang merajut berbagai topi yang cantik, Anda dapat menamakannya: Mari Merajut, Perajut Abadi atau Gunung Wol, dan sebagainya.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 5:

Mengembangkan Konten

Unduh PDF
  1. Langkah pertama untuk menambahkan konten adalah memutuskan apa yang ingin Anda bagikan kepada dunia. Orang-orang menggunakan YouTube untuk berbagai macam hal, mulai dari menonton video musik, menertawakan sketsa komedi, mempelajari video tutorial dan banyak lagi. Pikirkan tentang apa yang dapat Anda sajikan untuk pemirsa yang tidak mereka dapatkan dari orang lain.
  2. Jika teman-teman Anda selalu mengatakan Anda lucu, pertimbangkan untuk membuat video komedi. Jika menyanyi adalah kesukaan Anda, unggahlah beberapa video saat Anda tampil. Kuncinya adalah untuk membuat konten yang akan menjaga agar pemirsa Anda kembali berkunjung, untuk melihat lebih banyak lagi.
  3. Ulasan adalah cara yang luar biasa untuk meningkatkan jumlah pemirsa, terutama jika Anda mengulas sesuatu yang orang-orang sedang cari. Orang-orang selalu ingin melihat ulasan yang baik sebelum mereka membuat keputusan untuk membeli produk atau layanan. Terdapat berbagai topik ulasan yang memungkinkan, termasuk:
    • Album baru
    • Gadget terbaru
    • TV dan film
    • Permainan video
    • Buku
    • Restoran dan produk-produk makanan lainnya
    • Bisnis
  4. Secara konstan, cobalah membuat lebih banyak konten untuk pemirsa Anda. Aliran konten yang stabil tidak hanya akan membuat pemirsa tetap setia pada saluran Anda, namun juga membantu meningkatkan keterampilan, selagi terus mengembangkan gaya Anda.
    • Poleslah teknik-teknik dasar pembuatan video. Jika Anda berbicara menghadap ke kamera, pastikan kamera tersebut stabil dan Anda berbicara secara jelas dan dengan volume suara yang baik. Anda mungkin memiliki lelucon yang terlucu di dunia, tetapi tidak akan ada orang yang menontonnya jika mereka tidak dapat mendengar atau melihat Anda dengan baik.
  5. Video yang disunting dengan baik akan menghasilkan kesan yang lebih kuat pada para pemirsa dibandingkan pembuatan video yang campur aduk. Luangkan waktu untuk mempelajari seluk beluk dari perangkat lunak penyunting video Anda. Lihatlah tutorial tentang cara menjalankan fungsi-fungsi dasar penyuntingan.
    • Terdapat berbagai penyunting video gratis dan open source yang tersedia secara daring. Banyak dari mereka mengandung fitur-fitur yang sama atau mirip dengan perangkat lunak penyunting profesional yang mahal.
  6. Kebanyakan pemirsa akan menentukan kelayakan suatu video dalam beberapa menit pertama. Berusahalah untuk membuat intro Anda menghibur dan informatif. Semakin lama para pemirsa menonton video Anda, semakin tinggi YouTube akan memberikan peringkat untuk video Anda pada hasil pencarian.
    • Tampilkan klip cuplikan dari video yang akan ditonton oleh pemirsa.
    • Pastikan sosok Anda berada di depan dan di tengah, mulai dari awal videonya. Bicaralah langsung kepada para pemirsa. Perkenalkan videonya secara pribadi, menjelaskan secara sekilas apa yang akan ditayangkan (jangan menceritakannya secara keseluruhan!).
    • Jika Anda sedang membangun merek, seperti nama atau serial yang Anda buat, pastikan merek tersebut terlihat berbeda dan profesional mulai dari awal video Anda.
    • Ketika membuat video nonfiksi, seperti ulasan atau tutorial, pastikan tujuan video tersebut jelas mulai dari awal. Ini akan menjaga agar para pemirsa tidak mencari video lainnya yang lebih informatif.
  7. Secara konstan, media menciptakan sensasi seputar acara-acara di sepanjang tahun hampir di semua bidang yang menarik. Ini biasa dinamakan dengan acara-acara “tentpole”. Periksalah program Anda dan tentukan acara mana yang merupakan acara populer untuk pemirsa Anda.
    • Buatlah video yang mengarah ke acara tersebut untuk memanfaatkan pencarian pra-acara. Seiring dengan berkembangnya antisipasi untuk suatu acara, lebih dan lebih banyak orang lagi akan mencari konten yang berhubungan dengannya.
    • Buatlah video selama acara tersebut, untuk meliputnya saat berlangsung. Ini merupakan hal yang luar biasa bagi para pemirsa yang tidak dapat menikmati acaranya secara langsung.
    • Buatlah video tindak lanjut setelah acaranya berlangsung. Gunakan saat ini untuk merangkum apa yang telah terjadi dan menganalisis informasi apa pun.
    • Berinteraksi dengan para pemirsa Anda selama seluruh prosesnya untuk membuat mereka kembali lagi ke saluran Anda.
    • Selama acara-acara besar, tingkatkan jumlah konten yang Anda luncurkan untuk melanjutkan pemanfaatan para pemirsa yang baru. Dengan tersedianya lebih banyak konten, ini akan menunjukkan kepada para pemirsa bahwa Anda memiliki pengetahuan yang luas dan bersemangat terhadap acara tersebut.
  8. Setiap video, fiksi atau nonfiksi, pada dasarnya perlu menceritakan sebuah kisah. Kisah ini sebaiknya memiliki bagian awal, tengah dan akhir yang definitif. Hal ini berlaku baik untuk sketsa komedi maupun tutorial cara perawatan bunga.
    • Pecahlah video yang panjang ke dalam beberapa segmen, yang terfokus pada berbagai aspek yang berbeda dari masalah yang lebih besar, yang dibahas di dalam video tersebut. Ini akan membuat kontennya lebih mudah dicerna oleh pemirsa.
  9. Ini adalah kotak yang berisikan teks, yang muncul di dalam streaming video Anda. Gunakan mereka untuk mengarahkan para pemirsa ke video, saluran, situs web eksternal dan yang lainnya.
    • Anda dapat menggunakan anotasi untuk secara mudah memungkinkan para pemirsa untuk berlangganan saluran Anda.
    • Gunakan anotasi pada berbagai video lama untuk menautkannya ke konten yang telah diperbarui.
    • Anotasi dapat berfungsi sebagai “daftar isi” untuk video yang panjang, memungkinkan Anda untuk menautkannya ke waktu-waktu yang spesifik di dalam video tersebut.
  10. Jika nama Anda telah dikenal dalam bidang komedi, luangkan satu episode dengan para pemirsa untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan populer yang berasal dari berbagai komentar, juga mendiskusikan proses kreativitas Anda. Penampilan di balik layar ini akan menciptakan ikatan yang lebih kuat dengan pemirsa Anda dan membuat mereka merasa bahwa mereka telah memberikan dampak pada pekerjaan Anda.
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 5:

Mengunggah Video

Unduh PDF
  1. Login ke YouTube dan klik tab Video di halaman pengguna Anda. Dari sini, klik tombol “+ Upload a video” untuk mulai mengunggah konten Anda. Klik tombol “Select file to upload” untuk menjelajahi berkas-berkas video, atau seret file ke dalam jendela unggah. YouTube akan mulai mengonversikan dan mengunggah video tersebut.
    • Jika Anda ingin mengendalikan siapa saja yang boleh menonton video tersebut, klik menu tarik-turun (drop-down) Privasi dan pilih Private. Anda kemudian dapat menambahkan nama-nama pengguna YouTube atau alamat-alamat email dari orang-orang yang Anda inginkan untuk dapat melihat berkas tersebut. Anda dapat mengirimkan hingga 50 undangan pribadi per video.
    • Jika Anda ingin mengunggah video yang berdurasi lebih panjang dari 15 menit, Anda harus melakukan verifikasi akun Anda dengan Google.
  2. Memberikan tag ke berbagai video Anda akan membantu memunculkan hasil saat pemirsa mencari konten. Pastikan bahwa tag Anda berlaku untuk video Anda, tetapi juga pastikan bahwa Anda tidak menggunakan tag yang sama dengan orang lain dalam genre Anda.
    • Cobalah untuk mempersempit daya tarik Anda ke dalam kata kunci saat berurusan dengan tag. Sebagai contoh, ketimbang memberi tag “nyanyian” pada video Anda, persempitlah dengan menambahkan gaya: “nyanyian blues”, “nyanyian country”, “rap gaya bebas”, dll.
    • Anda dapat memberi tag video apa saja yang menurut Anda akan dicari orang. Tag seharusnya menggambarkan konten video Anda secara keseluruhan.
    • Gunakan perpaduan tag yang luas dan spesifik. Sebagai contoh, jika Anda membuat film komedi pendek tentang ninja, gunakan tag “film pendek”, “ninja”, “lucu”, “seni bela diri”, “aksi”, “berkelahi”, “konyol”, dll.
    • Anda dapat menggunakan tag untuk membuat “berbagai set” video. Buatlah tag unik dan kemudian terapkan ke masing-masing video yang Anda ingin gabungkan secara bersama. Dengan cara ini, video Anda lainnya akan dilihat lebih banyak orang.
    Iklan
Bagian 4
Bagian 4 dari 5:

Pemeliharaan Saluran

Unduh PDF
  1. Jika ingin saluran Anda sukses, Anda perlu aliran konten yang stabil. Cobalah untuk memperbarui saluran Anda setiap beberapa minggu. Beritahukan para pemirsa jika Anda akan beristirahat untuk jangka waktu yang panjang dan kapan Anda akan kembali.
    • Menyiapkan jadwal peluncuran yang konsisten dapat membangun keikutsertaan. Anggaplah seperti sebuah acara TV, di mana setiap orang menantikan episode yang baru dari acara favorit mereka dan mereka tahu persis kapan ia akan muncul kembali. Cobalah untuk memperbarui secara mingguan atau setiap minggu.
  2. Cobalah untuk merespon berbagai komentar jika Anda memiliki waktu. Ini akan menciptakan ikatan yang lebih kuat antara Anda dan para pemirsa. Pemirsa yang merasa bahwa pembuat konten peduli terhadap mereka, akan lebih cenderung untuk kembali dan menonton lebih banyak konten, sekaligus menceritakannya kepada orang lain.
    • Luangkan beberapa jam setelah mengunggah video untuk merespon berbagai komentar yang dibuat oleh para pemirsa tentang video tersebut. Para pemirsa ini adalah penggemar Anda yang paling fanatik, karena merekalah yang bersemangat mengantisipasi peluncuran konten yang baru dan cukup berani untuk berkomentar tentang konten tersebut. Perlakukan mereka dengan rasa hormat dan Anda akan melihat jumlah mereka berkembang.
    • Memoderatori komentar-komentar pada halaman Anda sebanyak mungkin. Meskipun membaca komentar-komentar keji dapat menjadi hal yang lucu, mereka menurunkan peringkat saluran Anda dan membuat para pemirsa pergi. Hapus komentar-komentar yang kemungkinan akan menyinggung orang lain dan laporkan penyalahgunaan penggunaan. Ini akan membantu untuk membuat lingkungan yang lebih ramah untuk para pemirsa reguler Anda.
    • Ajukan pertanyaan kepada pemirsa Anda. Cobalah untuk menjaga agar pertanyaan-pertanyaannya sederhana, seperti pertanyaan dengan jawaban Ya/Tidak atau pertanyaan “polling”. Ini akan menjaga agar tanggapan negatif tetap rendah dan terdapat diskusi yang baik di antara para pemirsa.
  3. Jika Anda memiliki konten yang lebih lama, yang kemungkinan belum pernah dilihat pemirsa Anda yang lebih baru, masukkan konten tersebut ke dalam tayangan Anda sehingga semua orang melihatnya pada bagian muka halaman saluran Anda. Ini dapat memberikan video-video lama Anda peningkatan kunjungan.
  4. Anda sebaiknya meluangkan waktu sebanyak mungkin untuk login ke dalam YouTube, meskipun ketika Anda tidak sedang tidak aktif melakukan pemeliharaan saluran Anda. Anda sebaiknya menonton video-video orang lain, berinteraksi dengan para pengguna lainnya dan menjelajahi konten yang sesuai.
    • Terhubunglah ke konten para pengguna lainnya yang Anda rasa dapat melengkapi konten Anda sendiri. Ini akan membantu saluran Anda untuk muncul pada pencarian sebagai tayangan yang berhubungan.
    • Cobalah untuk membuat jadwal tetap untuk menambahkan tautan-tautan lain ke berbagai video lainnya. Beri penilaian terhadap tautan dan video yang Anda sukai pada hari-hari di mana Anda tidak sedang mengunggah video Anda sendiri. Ini akan membantu memperkecil waktu penantian dari pemunculan video-video Anda, yang akan menjaga agar para pemirsa tetap aktif pada saluran Anda.
    • Ketika menyukai video-video lainnya, pastikan bahwa itu adalah video yang Anda rasa akan menarik perhatian para pemirsa Anda seluas mungkin. Anda tidak ingin membuat pemirsa Anda berpaling karena tidak ada yang menyukai video yang Anda sukai.
    Iklan
Bagian 5
Bagian 5 dari 5:

Promosi

Unduh PDF
  1. Cobalah untuk menggabungkan komentar dan kreasi pemirsa ke dalam video-video Anda. Buatlah posting tentang pedoman pengajuan, seperti persyaratan berlangganan untuk saluran Anda.
  2. Jalinlah hubungan dengan pembuat konten lainnya di dalam bidang yang sama dengan Anda sendiri. Lakukan promosi silang pada masing-masing saluran untuk meningkatkan jumlah pemirsa. Buatlah posting tamu pada video orang lain dan undanglah juga orang lain untuk berbuat hal yang sama di tempat Anda.
    • Pastikan bahwa para pemirsa Anda dapat dengan mudah menjangkau saluran-saluran yang berkolaborasi dengan Anda. Anda ingin mereka dapat meluangkan waktu mereka untuk mempelajari konten yang telah dibuat oleh komunitas Anda.
  3. Tautkan video dan daftar putar dari saluran Anda ke dalam Facebook, Google+, Twitter dan saluran media sosial lainnya. Dorong teman-teman Anda, baik secara daring maupun luring, untuk menyebarkan tautan Anda ke orang lain.
    • Hindari menyebarkan spam berisikan tautan-tautan ke saluran Anda pada jaringan media sosial Anda. Sesekali mengingatkan dengan ramah merupakan hal yang baik, tetapi hampir tidak ada orang yang akan bereaksi secara positif jika diserang berbagai tautan secara terus-menerus.
  4. Jangan paksa mereka, tetapi sarankan para pemirsa untuk membagikan video-video Anda jika mereka menyukainya. Pesan-pesan ini sebaiknya disimpan di bagian akhir video, setelah konten pentingnya dilihat. Ingatkan para pemirsa Anda untuk “menyukai” video Anda.
    Iklan

Tips

  • Ketika membuat sebuah saluran YouTube, berhati-hatilah dengan nama yang Anda pilih. Anda tidak akan pernah dapat mengubahnya. Pilihlah nama yang berhubungan dengan konten yang Anda posting, yang unik dan akan menetap di kepala pemirsa Anda, serta berbeda dengan YouTuber lainnya. Periksalah apakah nama yang Anda inginkan telah digunakan atau apakah orang lain memiliki nama yang sangat mirip!
Iklan

Peringatan

  • Anda mungkin akan memperoleh beberapa komentar negatif. Jangan biarkan hal tersebut mengganggu Anda dan teruslah melakukan apa yang Anda lakukan. Namun demikian, jangan mengabaikan kritik yang konstruktif. Jika seseorang mengkritik sebuah bagian dari video Anda, gunakan hal tersebut untuk membuat video berikutnya lebih baik lagi.
  • Pastikan bahwa video-video Anda mematuhi persyaratan YouTube. Jika melanggar persyaratan YouTube, video Anda akan dihapus dan kemungkinan akun Anda akan diblokir. Pastikan apa pun yang Anda unggah mematuhi peraturan-peraturan situsnya.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 9.326 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan