Unduh PDF Unduh PDF

Seluncur es adalah aktivitas musim dingin yang cocok untuk segala usia. Permainan ini adalah cara yang asyik untuk menghabiskan sore di musim dingin! Bayangkan keseruan meluncur di atas es, melakukan putaran keren dan trik triple toe loop (jika Anda sudah mahir, tentunya). Aktivitas ini dipenuhi keseruan dan dapat memacu adrenalin. Sebagai pemula, Anda mungkin sedikit tergesa-gesa, tetapi sebaiknya pelajarilah cara bermain selucur es ternyata perlahan. Dengan sedikit kesabaran dan keterampilan dasar, Anda pasti bisa menikmati permainan seluncur es dan mengulanginya di kemudian hari.

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Memilih Pakaian yang Tepat

Unduh PDF
  1. Anda tentu tidak perlu membeli baju berbahan triko, tetapi ada beberapa hal yang harus diingat saat berseluncur es untuk pertama kali. Kenakanlah pakaian yang mudah dibawa bergerak, seperti kaus dan celana yang longgar.
    • Jangan mengenakan celana jin. Celana jin akan lembap saat Anda jatuh di atas es.
  2. Es pasti dingin, seperti yang Anda bayangkan. Jadi, jangan lupa mengenakan pakaian hangat, seperti sarung tangan, topi, syal, dan jaket yang tipis.
    • Ingat, Anda akan banyak bergerak. Pilihlah jaket yang hangat, tetapi ringan. Selain itu, jaket yang menggantung ke bawah sangat berbahaya.
  3. Jaga kaki tetap hangat dengan memakai kaus kaki tebal atau stoking. Jangan memakai kaus kaki berbahan katun karena bahan tersebut tidak dapat menyerap cairan dengan baik. Bahan ini juga terlalu tebal sehingga berisiko membuat kaki lecet.
    • Kaus kaki berbahan wol lebih bagus. Bahan ini dapat meregang hingga betis sehingga tidak turun saat dipakai berseluncur.
  4. Mintalah petugas arena memberikan Anda dua ukuran sepatu untuk dicoba. Satu sepatu berukuran sama dengan ukuran Anda, sementara satunya berukuran satu angka lebih besar. Cobalah kedua pasang sepatu tersebut untuk merasakan kecocokannya. Sepatu yang longgar tidak dapat menyangga pergelangan kaki dengan baik. [1] Sepatu harus terasa pas, tetapi tidak terlalu ketat di kaki dan menyebabkan jemari Anda terasa kebas.
    • Ikat sepatu erat-erat. Anda harus mengikat simpulnya dengan kencang agar tidak lepas saat bermain seluncur es. Anda bahkan bisa memasukkan ujung tali ke dalam sepatu supaya lebih aman.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Mempelajari Cara Menjaga Keselamatan Diri

Unduh PDF
  1. Ini adalah cara terbaik untuk mempelajari dasar-dasar seluncur es. Sebagian besar petugas arena menawarkan kelas selancar es pemula untuk segala usia. Bertanyalah sebanyak-banyaknya dan berinteraksilah untuk memanfaatkan kelas tersebut sebaik mungkin.
    • Ajak teman-teman Anda. Sekalipun mereka sudah mahir, mengajak teman akan membuat aktivitas Anda terasa lebih menyenangkan.
  2. Kenakan sepatu Anda, lalu latihlah keseimbangan dengan berjalan di atas karpet di sekitar arena. [2] Jika sepatu yang dipinjamkan di area menawarkan pelindung bilah pisau, kenakanlah benda tersebut untuk melindungi sepatu. Anda mungkin tidak bisa langsung berdiri tegak. Jadi, cobalah untuk menekuk sedikit lutut Anda dan mengarahkan berat tubuh ke telapak kaki bagian depan.
    • Jangan pernah berjalan dengan sepatu seluncur es di atas lantai beton. Anda akan sangat kesakitan saat jatuh dan bilah pisau sepatu bisa rusak.
  3. Jatuh adalah salah satu hal natural saat berolahraga dan dapat terjadi beberapa kali. Pemain seluncur es terhebat sekalipun pasti pernah jatuh. Dengan mempelajari cara jatuh yang aman, Anda dapat mengurangi risiko mengalami cedera serius. Saat berada di area berlapis karpet, tekuk lutut Anda dan berjongkoklah. Rebahkan tubuh Anda secara perlahan ke belakang dan jatuhlah dengan posisi pantat terlebih dahulu. Jaga area dagu condong ke arah dada. Cara ini akan menjaga kepala Anda tersentak dan menghantam lantai yang dingin dan keras. [3]
    • Jangan memakai tangan Anda untuk menahan diri saat jatuh. Saat berada di atas permukaan es, pemain lain bisa saja melintas dan melindas jemari Anda. Anda juga bisa mengalami cedera pergelangan tangan.
    • Biarkan kedua lengan tetap berada di sisi tubuh atau di depan Anda.
    • Latik teknik ini beberapa kali sebelum bermain di atas permukaan es.
  4. Bergulinglah dengan lengan dan lutut Anda. Posisikan satu kaki di bawah Anda dan di antara kedua tangan. Posisikan kaki lainnya di depan dan dorong ke atas secara perlahan. Saat sudah tegak, tekuk sedikit lutut Anda untuk menyeimbangkan tubuh. [4]
    • Sangat penting untuk menguasai teknik ini sebelum bermain di atas es. Saat berada di atas es, jangan meminta bantuan orang lain untuk berdiri. Anda bisa kehilangan keseimbangan dan menariknya jatuh bersama Anda.
    • Cobalah untuk bangkit sesegera mungkin karena es sangat dingin dan bisa membuat Anda merasa tidak nyaman.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Bermain di atas Es

Unduh PDF
  1. Saat bermain seluncur es di luar ruangan, Anda harus selalu memeriksa ketebalan es di atas kolam/danau. Anda bisa melakukannya dengan menghubungi pengelola taman. Es dengan ketebalan 10 cm adalah rekomendasi minimal untuk melakukan aktivitas tersebut. [5]
    • Setelah melakukan pemeriksaan, mintalah pihak pengelola membersihkan sampah seperti ranting pohon yang jatuh ke atas permukaan es. Anda harus memastikan area tersebut bersih.
  2. Jangan pernah melompati dinding pembatas untuk masuk ke arena es. Peseluncur es lainnya mungkin tidak melihat Anda. Hal ini dapat melukai diri sendiri dan orang lain.
    • Saat masuk, perhatikan ke arah mana orang lain bergerak dan bergeraklah ke arah yang sama.
  3. Berjalanlah di pinggiran arena. Anda boleh berpegangan ke dinding jika diperlukan sampai dapat menyeimbangkan tubuh di atas es. Tetaplah tenang dan jangan tergesa-gesa untuk meluncur di arena.
    • Sambil membangun rasa percaya diri, bergeraklah menjauh dari dinding secara perlahan, tetapi jangan terlalu jauh. Jaga kedua lengan Anda tetap berada di sisi tubuh supaya seimbang.
  4. Atur agar posisi kaki Anda sejajar dengan lebar bahu dan lutut sedikit ditekuk ke bawah. Pastikan posisi dagu Anda tetap paralel ke es. Arahkan kedua kaki Anda lurus ke depan, lalu belokkan sedikit kaki kanan hingga membentuk sudut 45 derajat. Kaki ini akan menjadi pendorong. Jagalah berat tubuh tetap berada di tengah dan di atas sepatu. Saat sudah siap, tekuk lutut kiri sedikit lebih dalam dan dorong tubuh dengan kaki kanan. [6]
    • Tahan posisi tersebut untuk meluncur!
  5. Cobalah untuk berhenti dengan kedua kaki saat pertama belajar. Untuk melakukannya, miringkan lutut ke arah dalam, lalu tekan bagian ujung luar bilah pisau sepatu. Posisi jemari kedua kaki akan berhadapan satu sama lain. Salju akan sedikit terciprat apabila Anda melakukannya dengan benar. Jangan menekan terlalu keras sampai sepatu tersangkut ke es. Memberi sedikit tekanan sudah cukup untuk mengurangi kecepatan dan membuat Anda berhenti. [7]
    • Saat berlatih, perhatikan postur tubuh dan jangan mencondongkan badan ke depan.
    • Cobalah untuk menguasai teknik ini sebelum melatih keterampilan yang lebih sulit.
  6. Kebanyakan orang tidak akan langsung mahir bermain seluncur es saat pertama kali mencobanya. Jadi, berlatihlah terus supaya kemampuan Anda meningkat. Latih keseimbangan tubuh Anda dan kuasailah dasar-dasar permainan ini. Perhatikan orang lain yang lebih mahir untuk mengasah keterampilan sendiri.
    Iklan

Peringatan

  • Jangan tergesa-gesa dan berlatihlah secara perlahan di awal.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 1.536 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan