Unduh PDF Unduh PDF

Semua orang berharap mereka bisa membeli barang-barang favoritnya dan mendapatkan uang, bukannya malah menghamburkannya. Para pengeksploitasi kupon mengklaim mereka mampu melakukan hal ini. Dengan sedikit waktu dan persiapan, Anda juga akan segera bisa menghemat dan bahkan mendapatkan uang. Artikel ini akan memberitahu cara menemukan kupon, menggunakan catalina dan menghemat banyak uang.

Bagian 1
Bagian 1 dari 4:

Menemukan Kupon

Unduh PDF
  1. Pilih koran dengan distribusi setidaknya untuk sebuah provinsi dan koran lokal kota atau kota tetangga Anda selama kupon yang Anda temukan di koran-koran tersebut bisa membantu Anda membayar biaya langganannya.
    • Temukan kupon selipan dari perusahaan-perusahaan seperti SmartSource. Anda biasanya bisa menemukan 2 hingga 3 lembar kupon ini di setiap hari Minggu.
    • Cari brosur-brosur promosi dari toko-toko favorit Anda. Brosur-brosur ini mungkin memiliki kupon yang tercetak pada bagian bawahnya atau diletakkan di sebelah barang-barang favorit Anda.
    • Caritahu jadwal pencetakan brosur toko favorit Anda. Jika toko kelontong favorit Anda mencetak brosurnya pada koran Kamis, maka berlanggananlah koran pada hari itu.
  2. Banyak toko akan mengirimkan kupon lewat email kepada Anda atau memberikan kopi elektronik dari brosur promosi mereka. Jika Anda membeli atau mendaftarkan diri untuk program kartu langganan dari sebuah perusahaan, pastikan Anda menyediakan alamat email dan menunjukkan bahwa Anda ingin menerima pesan-pesan promosi.
  3. Inilah beberapa ide untuk Anda:
    • SmartSource.com
    • Coupons.com
    • Redplum.com
    • CouponNetwork.com
  4. Mereka akan mengirimkan kupon ke kotak surat Anda, berdasarkan promosi yang sedang terjadi di wilayah Anda.
  5. Jika perusahaan favorit Anda memiliki Twitter, ikutilah akunnya sehingga Anda selalu bisa terhubung dengan promosi-promosi yang ada.
  6. Contohnya, All You, yang merupakan majalah yang dijual Walmart dan terisi penuh oleh kupon-kupon promosi yang menakjubkan.
  7. Anda mungkin akan menemukan kupon pada rak toko di sebelah produk-produk favorit Anda. Anda juga bisa mencari sebuah mesin kupon pada bagian depan toko. Beberapa toko memiliki mesin di mana Anda bisa membeli kupon dengan menggunakan kartu langganan dan pola belanja Anda sebelumnya.
  8. Anda bisa memindai kode-kode ini dengan telepon genggam Anda, dan Anda akan dituntun ke sebuah kupon daring yang bisa Anda gunakan saat membayar. Sebuah kode QR terlihat seperti ini:
    • Beli aplikasi telepon genggam yang bisa membaca kode QR, seperti QRReader untuk iPhone atau QR Droid untuk Android. Ketuk aplikasi untuk membukanya.
    • Pada umumnya, Anda harus mengarahkan kamera Anda ke kode yang ada dan menekan tombol di bagian tengah bawah telepon Anda untuk mengaktifkan pemindainya. Proses pemindaian akan terjadi dan kupon atau laman promosi akan terbuka pada telepon Anda. Aplikasi yang berbeda akan memiliki instruksi yang berbeda pula, jadi periksa aplikasi Anda untuk memastikannya.
  9. Jika Anda memiliki teman yang juga senang memanfaatkan kupon diskon, temuilah ia dan tukarkan kupon yang tidak Anda gunakan dengan kupon lainnya yang lebih menguntungkan bagi Anda. [1]
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 4:

Belajarlah Mencintai Catalina (Kupon Toko yang Dihasilkan di Kasir)

Unduh PDF
  1. Perhatikan masa berlaku kupon. Biasanya, kupon jenis ini ini harus digunakan dalam waktu 10 hari hingga 3 bulan setelah dicetak.
  2. Anda bisa membuat daftar toko yang paling sering Anda kunjungi dan mencari informasi mengenai catalina yang sedang mereka cetak.
  3. Para pencinta kupon sejati sering meninggalkan komen di forum ini untuk memberitahu Anda tentang promosi yang sedang aktif dalam bentuk catalina.
  4. Contohnya, jika Anda menerima satu catalina seharga Rp.12.000,- untuk pembelian 3 toples selai apel, coba trik ini:
    • Kembalilah ke dalam toko dan beli selai apel lagi. Gunakan catalina saat membayar di kasir. Jika Anda beruntung, Anda akan mendapatkan satu catalina lagi saat bertransaksi.
    • Ulangi proses ini selama catalinanya masih tercetak. Anda biasanya bisa melakukan ini hingga sebanyak 3 transaksi per toko.
  5. Contohnya, jika toko kelontong langganan Anda mempunyai cabang di 4 lokasi yang dekat dengan rumah Anda, kunjungi keempatnya. Gunakan catalina untuk menumpuk persediaan barang favorit Anda. Ketahulah bahwa tidak semua lokasi akan mencetak catalina yang sama, tetapi jika toko-tokonya saling berdekatan, mungkin lebih baik Anda coba.
  6. Jika Anda mendapatkan kupon diskon sebesar Rp.60.000,- untuk pembelian seharga $360.000,-, maka simpan catalina tersebut untuk saat di mana Anda perlu membeli barang-barang yang mahal, seperti daging atau makanan laut. Lalu, gunakan sebanyak mungkin pada 1 transaksi untuk menghemat uang saat membeli barang-barang ini.
  7. Jika sebuah toko mau menerima kupon pesaingnya, maka Anda bisa mendapatkan promosi yang sama di toko yang berbeda daripada harus menunggu toko pilihan Anda mengadakan diskon.
  8. Kunjungi forum kupon dan beritahu pencinta kupon lainnya mengenai catalina yang Anda temukan. Jika Anda tidak sungkan-sungkan membagikan tips, maka teman-teman Anda juga akan melakukan hal yang sama.
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 4:

Anda Memiliki Kupon, Sekarang Gunakanlah

Unduh PDF
  1. Sebuah cara yang baik adalah jika Anda mempergunakan laman seperti The Grocery Game. Situs ini akan memberitahu brosur-brosur promosi dari toko-toko favorit Anda. Ketika Anda melihat sebuah barang pada suatu brosur, dan Anda tahu Anda memiliki kupon untuk barang tersebut, maka inilah saatnya bagi Anda untuk melakukan penghematan. Jika tidak, Anda bisa melakukan risetnya sendiri.
  2. Cobalah salah satu cara ini:
    • Gunakan tempat kartu bisbol dengan sistem binder 3 ring untuk mempermudah pengambilan kupon Anda. Lalu, gunakan tab pembagi untuk mengelompokkan kupon-kupon Anda berdasarkan jenis produk, toko, atau cara lainnya yang masuk akal bagi Anda.
    • Gunakan tempat berkas yang diatur secara alfabetis. Masukkan kupon Anda secara berurutan berdasarkan nama produknya. Periksa setiap kantong seminggu sekali dan masukkan kupon-kupon yang akan segera kedaluwarsa pada bagian depan sehingga Anda tidak lupa menggunakannya.
    • Jika Anda tidak ingin repot-repot memotong kupon sehingga bisa dimasukkan ke tempat kartu yang terpisah dalam sebuah binder, lubangi halaman kupon dan pasangkan gunting kecil (seperti gunting anak-anak) dengan sebuah tali ke binder Anda. Dengan cara ini, Anda bisa segera memotong kupon setelah Anda menemukan produk yang Anda cari.
  3. Anda bisa melakukan ini dengan menggunakan Microsoft Excel.
    • Saat Anda berjalan-jalan, masukkan kupon yang relevan ke dalam selembar amplop kecil di dalam tas atau kereta belanja Anda, sehingga Anda siap menyerahkan semua kupon untuk barang-barang yang Anda temukan ke kasir.
    • Saat Anda menggunakan kupon, tandai kupon tersebut pada daftar Anda dengan menggunakan alat tulis. Saat Anda sampai ke rumah, hapus kupon dari daftar tersebut.
  4. Jika toko Anda menjual sereal dalam promosi "Beli 2, dan dapatkan yang ke-3 gratis", dan Anda memiliki kupon untuk sereal yang sama, maka belilah sebanyak mungkin sereal selama memungkinkan.
    • Perhatikan tulisan pada brosur promosi untuk memastikan bahwa toko Anda memiliki batas jumlah barang promosi yang masuk akal.
    • Hindari membeli barang-barang yang cepat habis dalam jumlah banyak. Contohnya, jangan menumpuk persediaan barang olahan susu atau hasil bumi.
    • Di rumah, berbelanjalah dari stok Anda. Jika Anda tidak tahu apa yang harus dimasak untuk makan malam, maka pilihlah barang dari pembelian besar-besaran Anda sebelumnya untuk menghindari makanan pesanan dan keharusan membeli makanan yang tidak Anda butuhkan dari toko terdekat.
  5. Jika Anda memiliki kupon produsen dan kupon toko, gabungkan penggunaannya untuk menghemat lebih banyak uang saat Anda berbelanja.
  6. Jika toko Anda mengizinkan Anda untuk melakukan pemesanan dalam jumlah besar untuk barang-barang yang dituliskan dalam kupon Anda, janganlah takut untuk bertanya.
  7. Transaksi kupon ekstrim memerlukan waktu, dan para pelanggan lain akan kehilangan kesabaran jika Anda memperlama antrian dengan kupon-kupon Anda. Kasir juga bisa merasa frustasi dengan kupon dalam jumlah yang besar, karena waktu transaksi menjadi lama dan ia bisa kebingungan terhadap kebijakan toko. Anda harus berbelanja saat toko tidak terlalu sibuk untuk memperkecil risiko konflik.
  8. Transaksi kupon ekstrim memerlukan komunikasi yang jelas. Jika anak-anak Anda berlarian atau mencoba berbicara kepada Anda saat Anda berinteraksi dengan kasir, maka Anda tidak akan mampu berkonsentrasi. Pekerjakan pengasuh saat Anda bertualang dengan kupon-kupon Anda.
  9. Anda mungkin harus mencoba merek baru yang biasanya bukan merupakan pilihan Anda. Selama perbedaan pada rasa dan kualitasnya bisa ditolerir, penghematan Anda akan tetap berharga.
  10. Hal ini adalah untuk memastikan Anda memiliki lapisan keamanan terhadap para kasir yang tidak terlalu hafal akan kebijakan toko dan enggan berurusan dengan kupon-kupon Anda.
    • Akan lebih mudah bagi kasir untuk mengatakan "kami tidak menerimanya" daripada mencoba mengklarifikasikan validitas kupon, jadi bersiaplah untuk menyangkal dengan tegas tetapi sopan dengan menunjukkan kebijakan toko.
    • Anda biasanya bisa menemukan kebijakan ini secara daring; jika tidak, mintalah salinan kepada manajer toko.
  11. Lakukan hal-hal ini:
    • Pertimbangkan keadaan kasir dan orang yang mengantri di belakang Anda.
    • Jangan pernah fotokopi kupon. Beberapa toko bahkan tidak akan menerima kupon yang terlihat seperti difotokopi.
    • Hindari pembelian barang dalam jumlah yang terlalu banyak. Barang-barang di toko biasanya didiskon dalam siklus 6 hingga 8 minggu. Kumpulkan persediaan secukupnya untuk melewati masa-masa promosi. Jangan menjadi seseorang yang mempunyai persediaan sikat gigi berkotak-kotak di bawah ranjang Anda. [2]
    • Jangan lakukan penipuan. Hindari menggunakan kupon untuk barang-barang yang tidak tertulis pada kertasnya. Juga, jangan pernah memanipulasi kupon atau mencetak kupon palsu. [3]
    Iklan
Bagian 4
Bagian 4 dari 4:

Beberapa Praktik Penghematan Uang Lainnya

Unduh PDF
  1. Beberapa toko akan menyamakan, bahkan menurunkan harga produk yang sama jika toko lain memiliki harga yang lebih rendah. Bawalah brosur promosi dari toko saingan sebagai bukti harga.
  2. Mungkin Anda akan merasa dibatasi pada awalnya, tetapi Anda akan segera menikmati tantangan kreatif untuk membuat makanan yang akan dinikmati keluarga Anda dengan biaya yang murah.
  3. Jika Anda bisa mengumpulkan poin untuk digunakan membeli bahan bakar (dengan berbelanja pada toko tertentu), maka Anda akan menghemat lebih banyak uang selain dari penggunaan kupon diskon Anda.
  4. Contohnya, belilah jaket musim salju pada musim semi, atau belilah kasur dan barang-barang rumahan di bulan Januari. Incar diskon-diskon cuci gudang setelah musim liburan besar atau saat musim panas.
  5. Jangan gunakan kartu kredit Anda gila-gilaan hanya untuk mendapatkan diskon, tetapi gunakanlah dengan bijaksana untuk menghemat uang. Beberapa kartu menawarkan voucher yang bisa Anda gunakan pada toko-toko tertentu, atau diskon pada beberapa produk tertentu. Anda juga bisa mendapatkan hadiah untuk restoran, tiket pesawat, atau hotel.
  6. Terkadang, produk generik sebuah toko lebih murah daripada produk bermerek sejenis yang dikombinasikan dengan tawaran kupon. Versi generik sebuah barang biasanya unggul, jadi berpikiranlah secara terbuka.
  7. Jika Anda tidak mungkin menggunakan semua campuran pancake yang Anda punya, donasikan untuk keluarga yang membutuhkan di komunitas Anda.
  8. Anda mungkin harus menggunakan kupon selama setidaknya 3 bulan untuk membangun persediaan barang Anda. Lalu, Anda akan mulai menyadari penghematan yang signifikan.
    Iklan

Tips

  • Singkatan-singkatan yang sering ditemukan pada laman kupon termasuk:
    • $1/1: Diskon $1/Rp.12.000,- untuk satu barang
    • AC: After coupon (harga setelah penggunaan kupon)
    • AR: After rebate (harga setelah potongan)
    • Blinkie: Coupon dispenser machines found in aisles (mesin penjual kupon di lorong-lorong toko)
    • BOGO: Buy one, get one free (beli satu, dapatkan satu gratis)
    • BOLO: Be on the lookout (nantikanlah)
    • B1G1F: Buy one, get one free (beli satu, dapatkan satu gratis)
    • C&P: Cut and paste (potong dan salin)
    • CAT: Catalinas (catalina)
    • DND: Do not double (kupon/tawaran tidak dapat digandakan nilainya, bahkan walaupun kupon ini digunakan pada toko yang bisa menerima penggandaan nilai kupon)
    • FAR: Free after rebate (gratis setelah potongan)
    • IP: Internet printable coupon (kupon Internet yang bisa dicetak)
    • MIR: Mail-in rebate (potongan melalui surat)
    • NAZ: Name, address, zip code (nama, alamat, kode pos)
    • NED: No expiry date (tidak ada tanggal kedaluwarsa)
    • OAS: On any size (untuk semua ukuran)
    • OOP: Out of pocket (jumlah yang harus Anda bayarkan)
    • OOS: Out of stock (stok habis)
    • OSI: On single item (berlaku untuk satu buah barang)
    • OYNO: On your next order (di pembelian berikutnya)
    • Peelie: Peel off the coupon from the product (kupas kupon dari produk)
    • POP: Proof of purchase (bukti pembelian)
    • PP: Purchase price (harga pembelian)
    • RC: Raincheck (sesuai kesepakatan)
    • Stacking: Allowance for store coupons to be used on top of manufacturer's coupons (izin penggunaan kupon toko yang digabungkan dengan kupon produsen)
    • TMF: Try me free (coba dengan gratis)
    • WPN: Wine purchase necessary (harus membeli anggur)
    • WSL: While stocks last (selama persediaan ada)
    • WYB: When you buy (saat Anda membeli)
  • Bacalah pengalaman para pencinta kupon. Bacalah dengan menyeluruh pada blog atau forum-forum pencinta kupon untuk mempelajari apa yang bisa dilakukan dan apa yang tidak.
  • Awasi kasir saat menghitung belanjaan Anda. Kebanyakan negara bagian mengharuskan toko untuk memberikan diskon atau barang gratis kepada konsumen jika sebuah barang dimasukkan dalam harga yang salah. Tunjukkan kesalahannya ke kasir sehingga Anda dapat memperoleh keuntungan.
  • Minta kupon yang tidak digunakan dari anggota keluarga Anda. Kemungkinan mereka mempunyainya.
Iklan

Peringatan

  • Sebuah diskon bukanlah sebuah diskon jika Anda tidak memerlukan barangnya. Hanya karena barang tersebut didiskon, bukan berarti Anda mendapatkan diskon yang sesungguhnya jika barang itu bukanlah sesuatu yang akan Anda gunakan.
  • Kunjungi Coupon Information Center website untuk melihat daftar kupon yang saat ini beredar.
Iklan

Hal yang Anda Butuhkan

  • Koran Minggu
  • Komputer dengan akses Internet
  • Majalah
  • Kartu langganan
  • Akun Facebook
  • Pemindai kode QR pada telepon genggam Anda
  • Tempat kartu bisbol
  • Binder dengan 3 ring
  • Tab pembagi
  • Tempat berkas akordion
  • Salinan kebijakan toko

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 4.000 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan