Unduh PDF Unduh PDF

Tidak bisa menambahkan lagu pada Story Instagram? Jika ingin menambahkan musik pada story Instagram, biasanya Anda bisa menggunakan stiker Music . Stiker Music yang tidak muncul biasanya terjadi karena Anda berada di region yang tidak didukung fitur ini, atau Anda membagikan konten bermerek. Ada juga kemungkinan koneksi internet atau aplikasi Instagram Anda bermasalah. Baca terus artikel wikiHow ini untuk mengetahui kenapa Anda tidak bisa menambahkan lagu pada story Instagram, dan apa yang harus dilakukan untuk memperbaikinya. Artikel ini juga menjelaskan beberapa alternatif yang dapat digunakan untuk menambahkan lagu pada story Instagram tanpa memakai stiker Music .

Hal yang Perlu Anda Ketahui

  • Apabila stiker musik tidak ada, mungkin Anda tinggal di region yang tidak mendukung fitur ini.
  • Jika mempunyai akun Bisnis atau membagikan konten bermerek, Anda tidak akan bisa menambahkan lagu, kecuali musik bebas royalti.
  • Apabila stiker musik tidak muncul, cobalah memperbarui aplikasi Instagram.
Metode 1
Metode 1 dari 3:

Penyebab & Cara Mengatasinya

Unduh PDF
  1. Stiker musik hanya bisa digunakan di sejumlah negara karena hak cipta. Alasan paling umum yang membuat Anda tidak bisa menambahkan lagu pada story adalah karena Anda tinggal di region yang tidak didukung. [1]
    • Anda bisa mengakali pembatasan region menggunakan VPN untuk mengalihkan region Anda ke negara yang tersedia stiker, misalnya AS, UK, dan Kanada.
  2. Apabila Anda ingin membuat Story berisi kampanye bermerek, Anda tidak diberi opsi untuk menambahkan lagu pada story tersebut. Akun bisnis juga tidak bisa menambahkan lagu pada Story , kecuali lagunya bebas royalti. Ini artinya, Anda tidak akan menjumpai top hits hari ini ketika menambahkan lagu pada story .
    • Jika mempunyai akun bisnis, sebaiknya Anda beralih ke akun Creator . Tidak seperti akun bisnis, Anda bisa menambahkan lagu pada Story Instagram di akun Creator . Akun ini juga memiliki fitur untuk melacak performa akun, menampilkan informasi kontak dan label kategori, menawarkan kotak masuk sekunder, serta memberi wawasan pertumbuhan kepada Anda. [2]
    • Atau, Anda bisa mengembalikan akun Business ke akun Personal lagi.
  3. Aplikasi yang belum diperbarui mungkin membuat Anda tidak bisa menambahkan stiker musik. Perbarui Instagram dengan mengunjungi Google Play Store (Android), atau App Store jika Anda menggunakan iPad atau iPhone.
  4. Tembolok penuh atau berkas yang rusak bisa menimbulkan masalah pada Instagram. Apabila Instagram mengalami crash (tidak berfungsi) ketika Anda menambahkan lagu, membersihkan tembolok biasanya bisa mengatasi masalah.
    • Opsi untuk menghapus tembolok aplikasi tidak tersedia pada iPad dan iPhone. Sebagai solusi, Anda harus menghapus Instagram dan memasangnya kembali melalui App Store.
    • Pada Android, buka Settings > Apps > Instagram > Storage > Clear cache .
  5. Koneksi Wi-Fi atau paket data seluler yang buruk bisa membuat Anda tidak dapat menambahkan lagu pada Story Instagram. Jika hal ini terjadi, beralihlah ke Wi-Fi apabila Anda menggunakan paket data seluler, atau ke paket data seluler apabila Anda memakai Wi-Fi.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Cara Menambahkan Lagu ke Story Instagram

Unduh PDF
  1. Sentuh ikon berbentuk lensa kamera pada latar belakang warna gradien oranye dan merah muda.
  2. Opsi ini terdapat di tengah bawah feed Anda.
  3. Kamera story Instagram akan dibuka.
  4. Anda bisa merekam video dengan menahan tombol rana kamera, mengambil foto dengan menyentuh tombol tersebut, atau menyentuh ikon galeri untuk memilih video atau foto yang ada di dalam galeri.
    • Lihatlah panduan kami mengenai cara meretas Story Instagram untuk mengetahui cara cepat meningkatkan keterlibatan story .
  5. Ikonnya berbentuk wajah smiley kotak dengan salah satu bagian sudut ditekuk. Anda bisa menemukannya di sisi atas layar.
  6. Stiker ini bertuliskan " MUSIC ", dengan beberapa bilah musik lurus di sampingnya.
    • Jika stiker musik tidak ada, cobalah mengetikkan music di kolom pencarian, atau gesek layar sedikit ke bawah.
    • Setelah menyentuh stiker, tab " For you " dan " Browse " akan ditampilkan. Anda bisa memilih tab yang diinginkan untuk menjelajahi lagu. Atau, carilah lagu atau artis tertentu menggunakan kolom " Search music " di sisi atas layar.
  7. Lagu tersebut akan ditambahkan ke story , dan Anda akan diberi opsi untuk membuat perubahan sebelum mem- posting story tersebut.
  8. Sentuh angka yang terdapat di kiri bawah layar untuk menetapkan berapa detik lagunya akan diputar, kemudian gunakan penggeser ( slider ) untuk menentukan bagian musik yang ingin dimainkan. Anda juga bisa memilih tampilan judul lagu dan artis di story menggunakan ikon yang terdapat di atas penggeser.
  9. Setelah lagunya ditambahkan, Anda bisa melanjutkan penyuntingan story sebelum membagikannya.
    • Anda bisa mem- posting story dengan menyentuh Your story di sisi bawah layar, atau memilih Close friends untuk membagikan story kepada orang tertentu.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Solusi Alternatif

Unduh PDF
  1. Apabila Anda tidak bisa menggunakan stiker musik, cobalah menambahkan musik pada aplikasi lain, kemudian unggah videonya ke story Instagram. Anda bisa menggunakan penyunting video daring ( online ) seperti Clideo , atau aplikasi seperti InVideo atau Filmr.
    • Apabila Anda mempunyai akun Bisnis atau membagikan konten bermerek, story Anda mungkin akan ditandai karena telah mengirim konten yang memiliki hak cipta, walaupun Anda melakukannya tanpa memakai Music dari aplikasi Instagram.
  2. Apabila Anda tidak bisa menambahkan lagu ke story Instagram karena jenis akun atau region, Anda bisa membagikan tautan ke musik yang diinginkan melalui story . Metode ini bisa diterapkan pada kebanyakan aplikasi musik, misalnya Spotify, Shazam, Apple Music, atau SoundCloud. [3]
    Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 75.212 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan