Unduh PDF Unduh PDF

Ketika lampu di kipas angin langit-langit mati, Anda bisa mengganti bola lampunya dengan mudah, tetapi bagian yang paling sulit adalah melepas penutup lampunya. Selain menjelaskan cara mengganti bola lampu pada kipas angin langit-langit, artikel wikiHow ini juga mengajarkan cara melepas berbagai jenis penutup lampu di kipas angin langit-langit agar Anda dapat menangani bohlamnya tanpa kesulitan.

Metode 1
Metode 1 dari 4:

Penutup Lampu Berjenis Putar

Unduh PDF
  1. Penggunaan kacamata pelindung mungkin terkesan berlebihan, tetapi ini bisa melindungi mata jika bohlam atau penutup lampu yang terbuat dari kaca pecah. Sebagai opsi terbaik, pilih sarung tangan kerja dari kulit yang memiliki bantalan pencengkeram pada ujung jari. [1]
    • Atau, gunakan sarung tangan karet untuk mencuci piring. Sarung tangan ini sebenarnya tidak terlalu protektif, tetapi memiliki daya cengkeram yang dibutuhkan untuk membuka penutup lampu. [2]
  2. Lebarkan jari (yang dilapisi sarung tangan) dan tekan ujung jari pada bagian bawah penutup lampu. Dalam satu gerakan, gunakan jari untuk mendorongnya ke atas secara lembut, lalu putar pergelangan tangan berlawanan dengan arah jarum jam. [3]
    • Apabila penutup lampu ikut berputar, terus putar secara berlawanan dengan arah jarum jam sampai terlepas. Lanjutkan prosesnya dengan mengganti bola lampu.
    • Apabila penutup lampu tidak bergerak sama sekali, cobalah memberi ketukan lembut (seperti yang akan dijelaskan di langkah selanjutnya).
  3. Ketukan lembut bisa melonggarkan sambungan antara ulir penutup bohlam dan rumah fiting lampu. Gunakan bagian samping handel tang atau alat serupa yang dilapisi dengan bantalan yang empuk dan nyaman. Ketuk di sepanjang bagian atas penutup lampu di tempat pertemuan antara penutup dan rumah fiting lampu. Terus tekan penutup lampu secara lembut ketika Anda mengetuknya. Setelah itu, cobalah memutar lagi penutup lampu secara berlawanan dengan arah jarum jam. [4]
    • Jangan menggunakan handel tang telanjang (tanpa bantalan lembut) karena bisa membuat penutup lampu retak dan bahkan pecah. Jika Anda tidak mempunyai benda dengan handel yang lembut, bungkus kepala palu karet dengan kaus kaki, lalu gunakan palu tersebut untuk mengetuk.
    • Ketukan biasanya bisa melonggarkan penutup lampu sehingga Anda bisa memutarnya dengan mudah. Jika tetap tidak bisa diputar, cobalah menunggu sebentar sebelum Anda mengetuknya kembali. Kesabaran Anda pasti membuahkan hasil. [5]
  4. Jika bohlam sudah mati dalam waktu yang lama sehingga cukup dingin ketika disentuh (sekitar 1-2 menit untuk lampu berjenis LED atau sampai 5 menit pada lampu pijar), berarti Anda bisa mengganti bohlam dengan aman . Pegang bohlam lama di bagian yang paling luas, lalu putar secara berlawanan dengan arah jarum jam sampai terlepas dari soketnya. Masukkan bohlam baru dan putar searah jarum jam hingga posisinya di dalam soket aman dan kencang. Berhentilah memutar jika lampu tidak dapat diputar lagi untuk mencegahnya pecah.
    • Demi keselamatan, pastikan Anda tidak menggunakan bohlam dengan watt yang lebih tinggi daripada watt maksimum untuk fiting lampu Anda. Periksa stiker di soket atau sekitarnya untuk mencari jumlah watt maksimum yang diperbolehkan.
    • Jika lampu di kipas langit-langit memiliki sakelar peredup ( dimmer ), pastikan untuk menggunakan bohlam pengganti yang kompatibel dengan fitur peredup. Sejumlah bohlam LED tidak kompatibel dan terus berkedip atau tidak menyala ketika dipasang pada fiting dengan fitur peredup.
  5. Gunakan ujung jari yang dibungkus sarung tangan untuk menempatkan penutup ke posisinya semula, dengan menekan pinggirannya yang berulir secara ringan pada area berulir pada fiting. Terus putar penutup lampu searah jarum jam menggunakan ujung jari sampai tidak dapat diputar lagi. Jangan mengencangkan penutup lampu secara berlebihan karena bisa membuatnya sulit dibuka lagi di kemudian hari. [6]
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 4:

Penutup Lampu Berjenis Globe dengan Sekrup Penahan

Unduh PDF
  1. Naiki tangga lipat yang kokoh agar Anda bisa melihat penutup lampu dengan leluasa. Periksa sekeliling bagian bawah lampu di kipas angin, tepat di atas globe (kaca atau plastik bundar pelindung lampu). Anda akan menjumpai beberapa kepala sekrup penahan yang menonjol (biasanya 3 atau 4), yang ditempatkan secara merata di sekelilingnya. Sekrup ini berfungsi untuk menahan penutup lampu, dengan menopang bagian bibir yang melingkari ujung globe yang terbuka. [7]
    • Penutup lampu di kipas angin langit-langit jenis ini merupakan model klasik, yang biasanya berumur lebih dari 10 tahun.
  2. Berilah sedikit tekanan pada globe saat Anda menahannya. Gunakan jari untuk memutar masing-masing sekrup penahan berlawanan dengan arah jarum jam sebanyak 1 hingga 2 putaran penuh, kemudian kembalilah ke sekrup pertama dan kendurkan semua sekrup sebanyak 1 hingga 2 putaran lagi. Setelah itu, globe akan terlepas dari sekrup penahan. Pastikan Anda telah menopangnya dengan aman menggunakan tangan yang lain untuk mencegahnya jatuh. [8]
    • Jika sekrup tidak dapat diputar dengan jari, gunakan obeng kecil atau tang dengan ujung yang runcing.
  3. Lepaskan bohlam lama dengan memutarnya secara berlawanan dengan arah jarum jam. Selanjutnya, masukkan bohlam baru ke dalam soketnya dan putar searah jarum jam hingga tidak dapat diputar lagi. Perhatikan beberapa hal berikut ini ketika mengganti bola lampu:
    • Pastikan untuk mematikan bohlam selama beberapa menit sebelum dilepas agar tidak panas saat disentuh, terutama jika bohlamnya berjenis pijar.
    • Jangan menggunakan bohlam baru yang memiliki watt lebih tinggi daripada watt maksimum yang tercantum di soket fiting atau di dekatnya.
    • Pastikan Anda memilih bohlam yang kompatibel dengan fitur peredup jika lampu di kipas langit-langit mempunyai sakelar peredup.
  4. Pegang globe dengan kuat di tempatnya semula menggunakan satu tangan, lalu kencangkan masing-masing sekrup penahan searah jarum jam sebanyak 1 hingga 2 putaran. Berhentilah mengencangkan sekrup jika Anda sudah sulit memutarnya dan globe terpasang dengan kuat.
    • Jangan mengencangkan sekrup terlalu kuat karena bisa membuat globenya rusak.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 4:

Penutup Lampu dengan Klip Penahan

Unduh PDF
  1. Klip ini biasanya dapat dikenali dengan mudah karena mempunyai lapisan logam mengilap untuk mempercantik tampilan. Kebanyakan lampu memiliki 3 klip (walaupun ada yang 4), yang ditempatkan secara merata di sekeliling perimeter pada pertemuan antara penutup lampu dan fiting di kipas angin langit-langit. [9]
    • Walaupun penutup lampu yang dilengkapi dengan klip biasanya digunakan pada fiting lampu biasa, kadang-kadang Anda juga menjumpainya pada lampu yang menyatu dengan kipas angin langit-langit.
  2. Dua klip akan melekat dengan kuat di tempatnya, yang membuatnya sangat sulit ditarik dari penutup lampu. Namun, ada satu klip yang jauh lebih mudah ditarik dari penutup lampu. Anda bisa mengenali klip berpegas lentur ini dengan menjepit tiap-tiap klip dan menariknya dari penutup lampu secara perlahan. [10]
  3. Tahan penutup lampu dengan satu tangan saat Anda menjepit dan menarik klip berpegas lentur dengan tangan yang lain. Setelah klipnya ditarik dari bibir penutup lampu, penutup tersebut akan terlepas dan jatuh ke telapak tangan Anda. Lepaskan klip penahan yang lain dan tempatkan di lokasi yang aman. [11]
  4. Pastikan Anda telah mematikan bohlam lama selama minimal 5 menit agar tidak panas saat disentuh, kemudian putar bohlam tersebut berlawanan dengan arah jarum jam untuk melepasnya dari soket. Gunakan bohlam baru yang memiliki watt yang sama atau lebih rendah daripada batas maksimum yang diperbolehkan (periksa stiker yang terpasang di dekat soket). Masukkan bohlam ke dalam soket dan putar searah jarum jam hingga tidak dapat diputar lagi.
    • Beberapa bohlam berjenis LED tidak dirancang untuk digunakan pada fiting yang dilengkapi peredup. Periksa kemasan bohlam jika kipas angin langit-langit Anda memiliki sakelar peredup.
    • Suhu di permukaan bohlam berjenis pijar bisa mencapai 121°C. Jadi, pastikan Anda telah mematikan bohlam sebelum menanganinya untuk membuatnya dingin saat disentuh. [12]
  5. Mulailah dengan menempatkan bibir penutup lampu dalam posisi sedikit miring ke dalam 2 klip yang tidak berpegas. Jepit dan tarik klip berpegas seperti pada langkah sebelumnya, masukkan penutup lampu ke tempatnya semula menggunakan tangan yang lain, lalu lepaskan klip berpegas secara perlahan. Pastikan penutup lampu terpasang dengan kuat dan tertahan oleh 3 klip tersebut. [13]
    Iklan
Metode 4
Metode 4 dari 4:

Penutup Lampu Jenis Lain dan Masalahnya

Unduh PDF
  1. Penutup jenis ini biasanya lebih sering digunakan pada fiting lampu biasa di langit-langit, tetapi ada juga yang menggunakannya pada lampu di kipas angin. Untuk melepasnya, tahan penutup lampu dengan salah satu tangan, lalu gunakan tangan yang lain untuk memutar mur logam dekoratif yang terdapat di sisi bawah mangkuk secara berlawanan dengan arah jarum jam. Putar mur hingga terlepas dan turunkan mangkuk secara hati-hati hingga keluar dari batang panjang berulir yang terdapat di bagian tengah fiting. [14]
    • Setelah bohlam diganti, masukkan kembali penutup lampu melalui batang berulir dan kembalikan ke tempatnya semula. Tahan penutup lampu dengan satu tangan, lalu pasang dan putar mur dekoratif searah dengan jarum jam di ujung batang berulir.
  2. Kipas langit-langit jenis baru seperti ini mempunyai fiting lampu LED yang terintegrasi, tanpa ada opsi untuk mengganti bohlam. Ini artinya, jika lampunya mati Anda harus mengganti seluruh bagian kipas , atau melepas fiting lampu terintegrasi dan menggantinya dengan yang baru. Sebaiknya pekerjaan ini diserahkan kepada profesional, kecuali Anda memiliki keahlian yang mencukupi, dan berpengalaman dalam menangani kabel listrik. [15]
    • Jika Anda tidak bisa melepas penutup lampu dengan mudah dan tidak melihat bohlam di balik penutup, kemungkinan besar Anda memiliki fiting lampu jenis ini.
    • Untuk melakukan pekerjaan ini, Anda harus mematikan aliran listrik melalui meteran atau sekring.
    • Lampu LED dirancang untuk bisa bekerja selama 50.000 jam atau lebih. Jadi, sangat kecil kemungkinan Anda mengalami masalah ini.
  3. Jika kipas dipasang pada langit-langit yang sangat tinggi dan mempunyai bohlam terbuka dengan model lampu gantung, lakukan pencarian di internet dengan kata kunci "tongkat pengganti lampu". Anda akan diberi banyak opsi berbentuk tongkat panjang yang dilengkapi cangkir pencengkeram atau "jari-jari" di bagian ujungnya. Anda bisa menggunakan "jari-jari" tersebut untuk mencengkeram bohlam dan menggantinya dengan yang baru hanya dengan berdiri di bawah lampu. [16]
    Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 2.033 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan