Unduh PDF Unduh PDF

Ketika mengilapkan kendaraan, sebenarnya Anda mengikis lapisan tipis cat untuk menyingkirkan cacat kecil dan membuat kendaraan tampak seperti baru. Walaupun pekerjaan ini tidak sulit, Anda membutuhkan set perlengkapan dan bahan yang unik, serta waktu yang dibutuhkan cukup lama dan membosankan. Untuk mengilapkan mobil, Anda membutuhkan alat penggosok putar ( rotary ) atau orbital, bantalan wol untuk senyawa pengilap, dan busa lembut untuk memoles mobil.

Bagian 1
Bagian 1 dari 3:

Mencuci dan Menutupi Mobil

Unduh PDF
  1. Sebelum mulai mengilapkan mobil, bilaslah permukaannya untuk menyingkirkan debu dan kotoran. Atur nozel slang ke setelan lebar/sebar untuk menyemprotkan mobil. Awali dari atap mobil dan kerjakan turun menuju dasar mobil. Pastikan Anda membilas setiap sisi mobil untuk menghilangkan kotoran yang tampak. [1]
    • Anda bisa menggunakan seember air kalau tidak memiliki slang.
    • Kalau punya uang lebih, Anda bisa membawa mobil ke tempat jasa pencucian kendaraan untuk dikerjakan profesional.

    Peringatan: Kalau Anda menggunakan setelan nozel kuat, bagian sensitif mobil bisa rusak oleh tekanan air, misalnya kaca spion atau lis jendela.

  2. Basahi kain lap mobil atau mikrofiber bersih dengan air sampo mobil, dan peras sampai kain tampak berbusa. Usapkan kain pada permukaan mobil sampai bersabun. Basahi kembali kain dengan air sampo kalau dibutuhkan. [2]
    • Gunakan sampo serbaguna. Ada beberapa merek sampo yang dirancang untuk membersihkan mobil sebelum dicat, tetapi Anda tidak terlalu membutuhkannya sebelum mengilapkan mobil.
  3. Kalau seluruh permukaan mobil sudah disampo, bilas sampai bersih menggunakan slang dengan setelan nozel lebar atau air dalam ember. Awali dari atap mobil, lalu kerjakan secara menurun hingga tidak ada sampo tersisa. [3]
  4. Awali dari atap mobil dan kerjakan secara menurun. Jangan lewatkan atap mobil. Lap setiap bagian basah memakai kain mikrofiber bersih. Usaplah secara melingkar untuk memastikan tidak ada bekas corengan di jendela atau badan mobil. [4]
    • Sebaiknya Anda menyiapkan beberapa kain lap. Dengan demikian, Anda bisa langsung mengganti kain kalau yang lama sudah terlalu kuyup.
    • Jangan pedulikan ban mobil karena tidak akan dikilapkan.
  5. Memoles mobil dilakukan dengan banyak menggesek sehingga Anda perlu melindungi bagian sensitif supaya tidak tanpa sengaja menggosok pinggirannya saat bekerja. Tutupi juga bagian mobil yang tidak berbahan logam, misalnya bemper plastik, atau spoiler . [5]
    • Periksa bingkai jendela untuk melihat apakah ada setrip plastik, logam, atau vinil antara cat dan jendela. Kalau ada, tutupi juga bagian ini dengan selotip.
    • Tutupi juga bagian cat bermotif pada mobil, kalau ada. Stiker bergambar setrip, api, atau motif lainnya akan lepas ketika Anda mengilapkan mobil.
    • Bentangkan koran atau kertas alas lainnya menutupi kaca depan dan belakang, lalu rekatkan pinggirannya dengan selotip untuk melindunginya.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 3:

Mengilapkan Cat

Unduh PDF
  1. Anda perlu memasang bantalan wol pada alat penggosok sebelum mulai digunakan. Balutkan bantalan wol di sekitar bibir pelat datar pada bagian bawah, dengan menggeser ke atasnya. Beberapa alat penggosok putar dan orbital menggunakan setrip perekat untuk menempelkan bantalan pada pelat penggosok. Kalau alat penggosok memiliki klip pengunci di sisi bibir untuk menahan bantalan, balutkan bantalan pada pelat, lalu balik pengunci untuk menahannya bergerak. [6]
    • Gunakan bantalan wol dan bantalan busa yang diameternya cocok dengan alat penggosok putar atau orbital. Ukuran diameter ini biasanya dicantumkan pada alat penggosok dekat gagang atau pelat dasar kosong, yaitu bagian cakram yang berputar ketika pemicu ditekan.
    • Anda bisa mengilapkan mobil secara manual, tetapi akan sangat sulit dan tidak efektif. Mustahil untuk memperoleh hasil yang merata seperti yang dihasilkan alat penggosok putar atau orbital sehingga sebaiknya hindari, kecuali sama sekali tidak ada pilihan lain.
  2. Awali dari atap mobil. Pegang botol senyawa dengan ujungnya menghadap ke bawah. Remas botol senyawa untuk menuangkannya sesuai keinginan dengan pola bolak-balik di sepanjang bagian kendaraan. Jangan khawatir, mobil tidak akan rusak karena Anda terlalu banyak memakai senyawa pengilap. [7]
    • Kalau mobil sudah tua atau memiliki goresan atau lecet dalam, gunakan senyawa penggosok. Pilih senyawa pemoles jika mobil masih lumayan baru dan Anda hanya ingin meremajakannya sedikit. Senyawa penggosok akan sedikit lebih abrasif/kasar dibandingkan senyawa pemoles sehingga pilihlah berdasarkan kondisi cat mobil Anda.
    • Alat penggosok akan menyebarkan senyawa sehingga jangan khawatir jika Anda tanpa sengaja melewatkan sebagian kecil atau menuang terlalu banyak di area tertentu.
    • Anda akan bekerja per bagian. Jangan langsung menuangkan senyawa ke seluruh mobil karena nanti akan mengering.
  3. Alat penggosok putar atau orbital memiliki tombol putar di gagang atau kepala mesin untuk mengatur daya. Sebelum menyalakan alat, atur level daya ke setelan terendah. Kalau senyawa sepertinya tidak menggosok cat kendaraan, Anda bisa menaikkan dayanya nanti selagi mengilapkan mobil. [8]

    Peringatan: Pastikan untuk tidak “membakar” cat menggunakan setelan kecepatan tinggi atau membiarkan senyawa diam di satu tempat terlalu lama. Untuk mencegahnya, awali dengan setelan terendah dan terus gerakkan alat penggosok selagi mengilapkan mobil.

  4. Pegang alat penggosok dengan kedua tangan dan nyalakan dengan menarik pemicu atau membalik sakelarnya. Tunggu selama 4-5 detik sampai alat mencapai kecepatan idealnya, lalu sentuhkan bantalan pada permukaan cat dengan hati-hati. Usahakan bantalan tidak ditekan pada cat karena keduanya hanya perlu sedikit menyentuh satu sama lain untuk dapat bekerja efektif. [9]
    • Awali dari dekat pinggiran bagian sehingga Anda hanya perlu bekerja dalam satu arah. Sebagai contoh, kalau Anda mengusapkan senyawa pada 0,5-1,5 bagian panel kap, awali dari sudut dekat kaca depan atau lampu depan dan kerjakan menuju samping.
  5. Mulailah menggerakkan alat penggosok segera ketika menyentuh cat. Arahkan bantalan wol di senyawa dengan menggesernya secara memanjang pada permukaan mobil. Saat mencapai ujung garis horizontal, gerakkan alat penggosok sedikit dan kerjakan secara horizontal ke arah sebaliknya. [10]
    • Senyawa akan tampak menyebar keluar dan menuju cat. Kalau senyawa hanya terusap tanpa menghilang masuk cat, cobalah menaikkan kecepatan alat atau menekan alat penggosok agak lebih kuat.
    • Pemoles harus sepenuhnya membaur ke cat ketika menyelesaikan satu bagian. Permukaan bisa tampak seperti berminyak, dan mungkin ada pola yang ditinggalkan alat penggosok. Namun, tidak boleh ada gumpalan atau warna yang ditinggalkan senyawa.
    • Kilapkan kembali area sebanyak dua kali jika masih cukup banyak pemoles yang tampak menyebar permukaan kendaraan.
  6. Kalau satu bagian sudah selesai, matikan alat penggosok. Usapkan senyawa di bagian kendaraan berikutnya, dan ulangi proses sebelumnya. Kerjakan dari atap kendaraan ke bawah supaya tidak mengenai bagian yang sudah selesai dikilapkan. [11]
    • Tidak masalah jika ada bekas melingkar di cat. Bekas ini akan hilang kalau mobil sudah dipoles.
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 3:

Memoles Mobil

Unduh PDF
  1. Lepaskan bantalan wol dari alat dan selipkan bantalan busa pada pelat penggosok. Pasang bantalan busa dengan cara yang sama dengan bantalan wol. Selipkan ke sekitar bibir pelat pengilap atau rekatkan dengan velcro. [12]
    • Anda tidak perlu membersihkan pelat ketika menukar bantalan. Kalau di pelat ada senyawa pengilap, Anda bisa mengelapnya dengan tisu.
    • Bantalan busa lebih ideal untuk menyelesaikan pemolesan karena lebih merata dibandingkan bantalan wol.
  2. Pada intinya, Anda melakukan hal serupa dengan senyawa pengilap, tetapi kali ini memakai pemoles dan bantalan busa. Awali dari bagian yang pertama kali dikilapkan. Remas botol pemoles untuk membubuhkannya secara zigzag. Pakailah sebebasnya untuk menutupi bagian mobil terkait. [13]
    • Semua produk pemoles mobil bisa dipakai. Anda tidak akan merusak mobil hanya karena memakai terlalu banyak pemoles.
    • Layaknya senyawa pengilap, Anda akan bekerja dalam bagian kecil dan berpindah dari satu area ke area lain. Jangan mengusapkan pemoles ke seluruh permukaan mobil sekaligus karena akan menggenang di satu area sehingga sulit disebarkan hingga merata.
  3. Berbeda dengan senyawa pengilap, yang dikerjakan dari setelan daya rendah ke daya tinggi, pemoles sebaiknya dipakai dimulai dari kecepatan sedang dan kemudian diturunkan secara bertahap. Hal ini memastikan lapisan pemoles menyebar merata dan setipis mungkin pada seluruh permukaan kendaraan. [14]
  4. Tarik pemicu atau nyalakan alat penggosok dan tunggu selama 4-5 detik sampai alat mulai berputar. Awali dari sudut dan kerjakan secara memanjang sebelum naik dan menggerakkan alat penggosok ke arah sebaliknya. Anda bisa mengusap area 2-3 kali, tetapi jangan berhenti menggerakkan alat penggsok saat digunakan. [15]

    Peringatan: Kalau Anda berhenti bergerak selagi mesin masih menyala, cat mobil bisa rusak. Jangan pernah membiarkan alat pengosok yang menyala diam terlalu lama di satu bagian.

  5. Kalau pemoles tampaknya membaur sempurna dengan cat, Anda tidak perlu mengutak-atik setelan daya alat penggosok. Namun, kalau muncul bekas gosokan, turunkan kecepatan alat dan usap bagian tersebut sekali lagi. Biasanya Anda perlu mengulang 2-3 kali supaya bekas gosokan sepenuhnya hilang. [16]
    • Tidak boleh ada sisa residu yang tampak pada bagian kendaraan setelah selesai diusap.
  6. Ketika Anda menyelesaikan satu bagian, lanjutkan ke bagian mobil berikutnya. Gunakan bantalan busa yang sama dan kerjakan dalam pola serupa. Awali dengan setelan medium dan kurangi sesuai kebutuhan. Tutupi setiap bagian mobil sampai tidak ada bekas gosokan tersisa. [17]
  7. Siapkan kain mikrofiber bersih dan balutkan pada tangan dominan. Awali dari bagian atas mobil dan usap setiap bagian kendaraan secara melingkar. Ini merupakan langkah pencegahan yang akan menyebarkan pemoles yang terlewatkan selagi mengelap semua lapisan berlebih atau tidak diperlukan. [18]
    • Jangan mengelap jendela dengan kain mikrofiber.
    • Jangan gunakan kain mikrofiber yang sama dengan yang digunakan untuk mengelap mobil yang sudah dicuci, kecuali kain telah dicuci dan dikeringkan secara menyeluruh.
    • Kalau ada bekas gosokan yang tersisa, sebaiknya usapkan wax pada mobil untuk menyingkirkannya.
  8. Copot selotip yang menutupi bagian sensitif mobil. Ambil kertas yang dipakai menutupi kaca jendela depan dan belakang mobil. Buang ke tempat sampah dan nikmatilah mobil Anda yang kini tampak baru! [19]
  9. 9
    Usapkan lilin ( wax ) pada mobil Anda untuk memberikan perlindungan tambahan. Siapkan lilin sintetis atau karnauba asli dari bengkel atau toko perlengkapan mobil. Bubuhkan lilin seukuran koin pada kain mikrofiber atau spons bersih. Usapkan dengan lembut pada permukaan mobil secara lembut dan melingkar. Usapkan pada setiap area sebanyak 3-4 kali untuk membantu lilin menyerap masuk cat. Ulangi proses pada setiap bagian sampai menutupi seluruh permukaan mobil. [20]
    • Gunakan kain mikrofiber bersih untuk mengelap lilin berlebih. Cat harus tampak baru dan berkilau. Tidak boleh ada gumpalan lilin yang tampak.
    • Sebaiknya Anda bermain aman perihal jumlah lilin yang digunakan. Kalau jumlah yang dipakai terlalu banyak, lilin justru akan semakin sulit meresap masuk cat.
    Iklan

Hal yang Anda Butuhkan

  • Alat penggosok putar atau orbital
  • Pemoles
  • Senyawa pengilap
  • Bantalan wol atau sintetis
  • Bantalan busa
  • Kain mikrofiber
  • Selotip penutup
  • Koran atau kertas penutup
  • Lilin mobil.

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 2.861 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan