Unduh PDF Unduh PDF

Artikel wikiHow ini menjelaskan cara merakit komputer desktop menggunakan komponen pilihan sendiri. Keberhasilan dalam merakit komputer sering kali tergantung pada tujuan dan anggaran komputer, pembelian komponen yang tepat, serta proses penempatan seluruh bagian komputer pada urutan yang tepat.

Bagian 1
Bagian 1 dari 4:

Merancang Komputer

Unduh PDF
  1. 1
    Tentukan tujuan penggunaan komputer. Sebelum membeli komponen dan menyiapkan anggaran, Anda harus tahu tujuan komputer tersebut. Komputer desktop standar yang hanya digunakan untuk menjelajahi internet dan menjalankan program kecil (seperti Microsoft Excel dan Word) bisa menggunakan komponen produksi lama dan murah. Jika Anda ingin menggunakan komputer untuk bermain gim ( game ) atau penyuntingan, gunakan komponen yang tangguh dan produksi baru.
    • Mungkin Anda harus menyediakan uang sekitar Rp7 juta untuk merakit komputer desktop standar. Komputer untuk gim dan penyuntingan bisa berharga mulai dari Rp7 juta hingga puluhan juta rupiah.
  2. 2
    Tetapkan anggaran. Tanpa menetapkan anggaran, Anda bisa terbawa nafsu untuk membeli komponen yang menarik dan akhirnya menyadari bahwa uangnya tidak cukup untuk membeli komponen lain yang dibutuhkan. Tetapkan batas terendah (misalnya Rp4 juta) dan batas tertinggi (misalnya Rp6 juta) dan cobalah membeli komponen dalam rentang anggaran tersebut.
    • Anda juga harus menggunakan akal sehat untuk melakukan pembelian. Sebagai contoh, jika Anda menganggarkan Rp1 juta untuk prosesor, tetapi ada prosesor yang lebih bagus dan baru (bahkan mendapat diskon) seharga Rp1.200.000, mungkin ini adalah pilihan yang lebih baik untuk jangka panjang.
  3. 3
    Ketahui komponen yang perlu dibeli. Terlepas dari jumlah anggaran yang tersedia, Anda pasti memerlukan komponen di bawah ini untuk merakit komputer:
    • Prosesor — Ini adalah "otak" komputer.
    • Papan induk (motherboard) — Ini berfungsi sebagai antarmuka antara seluruh komponen komputer dan prosesor.
    • RAM Random Access Memory (memori akses acak). Bertugas untuk mendikte jumlah memori yang dimiliki komputer untuk memproses item . Semakin besar RAM, semakin cepat komputer (untuk menjalankan perintah).
    • Cakram keras (Hard drive) — Ini berfungsi untuk menyimpan data. Anda bisa membeli cakram keras biasa, atau memilih cakram keras SSD ( solid data drive ) yang lebih mahal, tetapi lebih cepat.
    • Catu daya (power supply) — Menyediakan daya untuk seluruh komponen di komputer. Catu daya juga berfungsi sebagai antarmuka antara komputer dengan stopkontak (sebagai sumber listrik komputer).
    • Casing — Berfungsi untuk menempatkan dan mendinginkan komponen.
    • Kartu grafis — Ini digunakan untuk melakukan rendering gambar pada komputer. Walaupun kebanyakan prosesor telah mempunyai unit pemrosesan grafis atau GPU ( graphics processing unit ) sendiri, Anda bisa membeli kartu grafis khusus jika ingin merakit komputer untuk bermain gim atau melakukan penyuntingan secara intensif.
    • Sistem pendingin — Bertugas untuk menjaga agar suhu di bagian dalam casing tetap aman. Ini hanya diperlukan jika Anda ingin menggunakan komputer untuk bermain gim dan melakukan penyuntingan. Kipas sudah mencukupi untuk komputer biasa.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 4:

Membeli Komponen

Unduh PDF
  1. 1
    Ketahui tempat untuk membeli komponen. Anda bisa mendapatkan komponen di toko-toko komputer, tetapi Anda bisa mendapatkan harga yang lebih murah jika membelinya di toko daring ( online ). Beberapa toko daring yang bisa Anda kunjungi di antaranya adalah Bukalapak, Tokopedia, atau Shopee.
    • Jangan mengabaikan komponen bekas, terutama komponen yang disebut sebagai "Seperti Baru" atau dalam kondisi baru. Biasanya Anda bisa membeli komponen tersebut dengan harga sangat murah, dengan fungsi yang sama seperti barang baru.
  2. Baca ulasan konsumen di majalah dan situs internet untuk mendapatkan lebih banyak informasi. Ingat, ini merupakan langkah yang sangat penting karena segalanya akan tergantung pada perangkat keras yang bisa berfungsi dengan baik.
    • Carilah ulasan yang bagus untuk produk yang Anda pilih, entah di situs web tempat Anda ingin membeli produknya, atau di tempat lain.
    • Setelah Anda menemukan komponen yang mendapatkan ulasan baik, carilah ulasan buruk tentang komponen tersebut. Mungkin Anda akan menemukan bahwa komponen tersebut cocok untuk pengguna tertentu, tetapi tidak sesuai untuk preferensi Anda.
  3. 3
    Carilah prosesor. Prosesor atau CPU ( central processing unit ) merupakan bagian inti dalam komputer yang memengaruhi kinerja. Semakin tinggi kecepatan prosesor dalam gigahertz (GHz), semakin cepat komputer memproses data, dan semakin besar RAM yang bisa digunakan.
    • Bagian terbesar dalam anggaran Anda biasanya untuk membeli prosesor.
    • Prosesor biasanya dibuat dalam dual-core dan quad-core . Prosesor dual-core biasanya sudah mencukupi, kecuali Anda ingin merakit komputer yang memiliki kinerja sangat tinggi.
    • Produsen prosesor utama di dunia adalah Intel dan AMD.
  4. 4
    Beli papan induk yang cocok dengan prosesor. Pilih papan induk yang kompatibel dengan prosesor yang Anda beli. Anda bisa mengetahuinya dengan memeriksa daftar prosesor yang didukung oleh papan induk yang Anda inginkan (beberapa situs juga menampilkan daftar papan induk yang mendukung prosesor Anda). Beberapa aspek lain yang perlu dipertimbangkan di antaranya adalah:
    • " Onboard Wi-Fi " (dengan fasilitas ini, berarti komputer memiliki kemampuan nirkabel)
    • Bluetooth
    • Beberapa slot RAM
    • Mendukung kartu grafis apabila perlu
  5. 5
    Belilah kartu RAM. RAM bertugas untuk menyimpan data dari program yang sedang berjalan. Jadi, sangat penting untuk memiliki RAM dalam jumlah yang mencukupi. Sebelum membelinya, terlebih dahulu periksa prosesor dan papan induk untuk mengetahui jenis RAM yang didukung.
    • Ada batasan mengenai besarnya RAM yang bisa digunakan oleh komputer, dan batasan tersebut ditentukan oleh memori maksimum prosesor. Sebagai contoh, jika Anda memasang RAM sebesar 16 GB pada komputer yang hanya mendukung 8 GB, ini hanya akan membuang uang.
    • Tergantung papan induk, jenis memori yang biasa dibeli pengguna adalah RAM DDR3 atau RAM DDR4. Jenis memori yang didukung papan induk sudah ditulis di buku panduan papan induk.
  6. 6
    Beli cakram keras. Membeli cakram keras adalah hal yang mudah karena sebagian besar cakram keras kompatibel dengan hampir semua prosesor dan papan induk, walaupun Anda tetap harus memeriksa apakah cakram kerasnya cocok dengan dudukan di casing . Belilah cakram keras SATA dengan kapasitas minimal 500 GB, dan pilih merek yang terkenal seperti Seagate, Western Digital, atau Toshiba. [1]
    • Cakram keras rata-rata mempunyai kecepatan 7.200 RPM.
    • Ada juga cakram keras yang menggunakan koneksi IDE, bukan SATA. Namun, SATA merupakan produk yang lebih baru dan didukung oleh semua papan induk modern.
    • Apabila Anda menginginkan cakram keras dengan ukuran yang lebih kecil dan kemampuan memproses data yang lebih cepat, belilah cakram keras SSD ( solid state drive ). Cakram keras ini jauh lebih mahal daripada kebanyakan cakram keras biasa.
  7. 7
    Belilah kartu grafis jika diperlukan. Kartu grafis merupakan komponen yang sangat penting jika Anda ingin memainkan gim terbaru, tetapi bukan hal penting jika Anda hanya ingin menggunakan komputer untuk tugas harian. Apabila Anda sering menonton atau menyunting video HD, atau memainkan berbagai macam gim, Anda harus membeli kartu grafis khusus.
    • Seperti komponen yang lain, pastikan Anda memilih kartu grafis yang kompatibel dengan papan induk.
    • Hampir semua CPU Intel mempunyai kartu grafis bawaan sehingga Anda tidak perlu membeli kartu khusus jika hanya menggunakan komputer untuk mengerjakan tugas kantor, menjelajahi internet, dan sesekali memainkan gim daring.
    • Kartu grafis sering kali juga disebut "kartu video" ( video card ).
  8. 8
    Pastikan catu daya mampu menangani semua kebutuhan daya. Catu daya bertugas untuk menyuplai daya terhadap semua komponen di komputer. Beberapa casing telah dilengkapi dengan catu daya, tetapi yang lain tidak sehingga Anda harus membelinya secara terpisah. Catu daya harus mampu menyediakan daya untuk seluruh komponen. Jangan khawatir terjadi pemborosan listrik dengan catu daya berkekuatan besar yang melebihi kebutuhan. Catu daya hanya mengeluarkan daya berdasarkan watt yang digunakan, dan jumlah wattnya akan disesuaikan dengan kapasitas maksimalnya.
    • Beli catu daya dari merek terkenal seperti Corsair atau EVGA.
    • Jika Anda merakit komputer untuk bermain gim, gunakan catu daya dengan kekuatan minimal 550 watt.
  9. 9
    Pilih casing yang fungsional dan sedap dipandang. Casing berfungsi untuk menempatkan komponen komputer. Beberapa casing telah dilengkapi dengan catu daya. Namun, apabila Anda ingin menggunakan komputer untuk bermain gim, sebaiknya Anda membeli catu daya sendiri karena catu daya yang disertakan pada casing biasanya tidak terlalu baik kualitasnya.
    • Ukuran casing harus didasarkan pada jumlah slot kandar ( drive ) dan slot kartu yang dimiliki, serta jenis dan ukuran papan induk.
    • Pilih casing yang cocok dengan semua komponen, termasuk cakram keras.
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 4:

Merakit Komputer

Unduh PDF
  1. 1
    Hubungkan diri Anda ke tanah ( ground ) . Gunakan gelang antistatik untuk mencegah pelepasan listrik statis atau ESD ( electrostatic discharge ) yang bisa merusak komponen elektronik komputer.
    • Apabila Anda tidak memiliki gelang antistatik, tancapkan catu daya (yang telah dihubungkan ke ground ) ke sumber listrik, tetapi jangan dinyalakan. Sentuhkan tangan Anda ke unit yang telah dihubungkan ke ground tersebut setiap kali memegang item yang sensitif terhadap ESD.
  2. 2
    Buka casing . Lepaskan panel bagian samping (atau geser ke arah belakang) untuk melakukannya.
  3. 3
    Pasang catu daya. Beberapa casing telah dilengkapi dengan catu daya, sedangkan yang lain mengharuskan Anda untuk membeli catu daya secara terpisah dan memasangnya sendiri. Pastikan Anda telah memasang catu daya dengan posisi yang benar dan tidak ada benda yang menghalangi kipasnya.
    • Biasanya catu daya ditempatkan di bagian atas casing . Anda bisa mengetahui lokasi untuk menempatkan catu daya dengan melihat area yang kosong berongga di bagian belakang casing .
  4. 4
    Pasang komponen ke papan induk. Ini biasanya lebih mudah dilakukan sebelum Anda menempatkan papan induk ke dalam casing . Ini karena casing bisa membatasi gerakan Anda dalam memasang komponen:
    • Tancapkan prosesor ke papan induk. Carilah porta ( port ) prosesor di permukaan papan induk dan tancapkan kabel atau konektor prosesor ke dalam porta tersebut. [2]
    • Tancapkan RAM ke papan induk. Carilah slot RAM dan tancapkan kartu RAM dengan benar (kartu hanya bisa masuk dalam satu arah).
    • Pasang catu daya ke bagian catu daya di papan induk.
    • Cari (tetapi jangan hubungkan) porta SATA cakram keras di papan induk. Ini digunakan untuk menghubungkan cakram keras ke papan induk nanti.
  5. Oleskan setitik kecil (sekitar satu butir beras) pasta termal ke prosesor. Memberi pasta termal secara berlebihan bisa berdampak buruk karena pasta tersebut bisa menempel ke soket papan induk yang bisa memperpendek usia komponen dan mengurangi nilai papan induk jika Anda ingin menjualnya di kemudian hari.
    • Beberapa prosesor yang telah dilengkapi heat sink (alat pembuang panas) tidak memerlukan pasta termal karena heat sink telah diolesi pasta termal oleh pabriknya. Periksa bagian bawah heat sink sebelum mengoleskan pasta pada prosesor. [3]
  6. 6
    Pasang heat sink . Cara memasangnya akan berbeda-beda di setiap heat sink . Jadi, baca petunjuk yang diberikan untuk prosesor Anda.
    • Sebagian besar pendingin bawaan akan dipasang di atas prosesor dan ditancapkan ke papan induk.
    • Heat sink yang dijual di pasaran biasanya memiliki dudukan yang harus ditancapkan di bawah papan induk.
    • Apabila prosesor yang Anda beli telah dilengkapi heat sink , lewati langkah ini.
  7. Mungkin Anda harus mengetuk pelat yang berada di bagian belakang casing agar bisa menempatkan komponen ke posisi yang benar.
    • Apabila casing mempunyai unit rak yang terpisah untuk menempatkan cakram keras, pasang unit tersebut menggunakan sekrup yang disediakan.
    • Mungkin Anda harus memasang kipas casing beserta kabelnya sebelum Anda bisa memasang komponen lain. Jika Anda harus melakukannya, ikuti petunjuk yang diberikan pada buku panduan kipas untuk memasangnya.
  8. 8
    Kencangkan papan induk. Setelah dudukan sekrup dipasang pada papan induk, tempatkan papan induk tersebut ke casing dan dorong ke pelat di bagian belakang. Semua porta belakang akan masuk dengan sesuai ke dalam lubang yang ada di pelat belakang casing .
    • Kencangkan papan induk ke dudukannya menggunakan sekrup yang disertakan melalui lubang sekrup di papan induk.
  9. Konektor ini biasanya dikumpulkan menjadi satu di papan induk pada bagian depan casing . Urutan untuk menghubungkannya tergantung konektor mana yang lebih mudah dipasang. Pastikan untuk menghubungkan porta USB, tombol Power dan Reset , lampu daya LED dan lampu cakram keras, serta kabel audio. Anda bisa melihat buku panduan papan induk untuk mengetahui tempat menghubungkan konektor tersebut.
    • Biasanya konektor hanya bisa ditancapkan ke papan induk dalam satu arah. Jadi, jangan mencoba menancapkan konektor secara paksa jika lubangnya tidak cocok.
  10. 10
    Pasang cakram keras. Cara melakukannya akan berbeda-beda tergantung casing yang digunakan. Namun, biasanya harus dilakukan seperti ini:
    • Lepaskan panel depan casing (apabila Anda memasang kandar optik, biasanya Anda harus memasangnya di bagian atas casing ).
    • Masukkan cakram keras ke dalam slotnya (sekali lagi, biasanya berada di bagian atas casing).
    • Kencangkan sekrup yang dibutuhkan agar cakram keras tidak goyah.
    • Tancapkan kabel SATA cakram keras ke dalam slot SATA di papan induk.
  11. 11
    Hubungkan catu daya ke komponen yang dibutuhkan. Apabila catu daya belum dihubungkan ke komponen yang memerlukan daya, pastikan Anda menghubungkannya ke beberapa item di bawah ini:
    • Papan induk
    • Kartu grafis
    • Cakram keras
  12. 12
    Selesaikan perakitan komputer. Jika Anda telah menempatkan dan menghubungkan berbagai komponen internal untuk komputer, hal terakhir yang harus dilakukan adalah memastikan bahwa tidak ada kabel yang menghalangi sirkulasi, lalu menutup casing komputer.
    • Jika Anda menggunakan sistem pendingin, pasang alat tersebut terlebih dahulu sebelum melanjutkan. Lakukan ini dengan membaca petunjuk pemasangannya.
    • Banyak casing memiliki panel yang bisa digeser ke belakang atau harus disekrup ke bagian samping casing .
    Iklan
Bagian 4
Bagian 4 dari 4:

Menjalankan Komputer

Unduh PDF
  1. 1
    Hubungkan komputer ke stopkontak. Gunakan kabel daya untuk menghubungkan komputer ke sumber listrik di dinding atau power strip (sambungan kabel yang memiliki beberapa soket listrik).
    • Terlebih dahulu Anda harus menancapkan kabel listrik ke dalam input sumber daya di bagian belakang casing .
  2. 2
    Hubungkan monitor ke komputer. Biasanya Anda harus menggunakan output kartu grafis yang terdapat di bagian bawah casing , walaupun beberapa papan induk mungkin menempatkan porta ini di bagian kiri atau kanan casing .
    • Output ini biasanya berupa porta HDMI atau DisplayPort.
  3. 3
    Hidupkan komputer. Tekan tombol Power di bagian depan atau belakang casing . Jika semuanya telah dihubungkan dengan benar, komputer akan mulai menyala.
    • Apabila muncul masalah ketika komputer menjalankan proses startup (atau komputer tidak bisa dijalankan), cabut kabel daya dari stopkontak, buka casing komputer, lalu periksa kembali koneksinya.
  4. 4
    Pasang Windows atau Linux . Windows kompatibel dengan semua jenis komputer dan bisa menggunakan berbagai fiturnya secara penuh (misalnya Bluetooth). Namun, Anda harus membeli salinan Windows apabila tidak mempunyai kunci produknya. Linux memang bisa digunakan dengan gratis, tetapi Anda mungkin tidak akan bisa memanfaatkan seluruh perangkat keras yang ada di komputer.
    • Jika tidak mempunyai diska lepas ( USB drive ) instalasi, Anda harus membuatnya terlebih dahulu di komputer lain agar Anda bisa memasang sistem operasi di komputer yang baru.
  5. 5
    Pasang pengandar ( driver ) . Setelah memasang sistem operasi, Anda harus memasang pengandar. Hampir semua perangkat keras akan menyertakan cakram ( disc ) berisi perangkat lunak pengandar yang dibutuhkan agar perangkat keras bisa berfungsi.
    • Windows dan Linux versi terbaru secara otomatis akan memasang pengandar ketika komputer terhubung ke internet.
    Iklan

Tips

  • Sebagian catu daya mempunyai konverter 115/230V bawaan. Di Indonesia, pilih pengaturan 220V.
  • Masing-masing kabel catu daya hanya bisa masuk ke lubang yang sesuai walaupun Anda tetap harus menekannya agar kabel bisa masuk. Jika menggunakan catu daya produksi baru yang memiliki konektor EPS 12V 8 pin dan konektor PCI Express 8 pin, jangan menekan kabel secara paksa ketika menancapkannya.
  • Gunakan pengikat kabel ( zip tie ) untuk membundel semua kabel dengan hati-hati, lalu tata kabel tersebut sedemikian rupa agar tidak menghalangi aliran udara.
  • Apabila Anda membeli Microsoft Windows asli edisi OEM ( original equipment manufacturer ) dan mendapatkan stiker lisensi, tempelkan stiker tersebut di bagian samping casing untuk berjaga-jaga jika Windows Setup menanyakannya nanti.
  • Jika Anda ingin memasang sistem pendingin air untuk menggantikan kipas biasa, jalankan tes selama 24 jam untuk melihat apakah ada kebocoran sebelum Anda memasangnya di komputer.
Iklan

Peringatan

  • Hindari pelepasan arus elektrostatik ( electrostatic discharge , disingkat ESD) ketika memasang komponen. Kenakan gelang antistatik atau bumikan ( ground ) tubuh Anda secara teratur dengan menyentuh bagian logam pada casing sebelum menangani komponen.
  • Berhati-hatilah ketika menangani bagian tepi logam yang tajam pada casing komputer. Anda bisa tergores, terutama pada casing yang kecil.
  • Jangan menyentuh resistor dan pin yang ada di CPU atau soketnya.
  • Jangan membeli komponen komputer dari penjual daring yang tidak tepercaya. Anda bisa ditipu atau diberi komponen yang rusak.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 18.637 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan