PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Anda bisa melakukan beberapa langkah mudah untuk memanggang sayuran dengan sempurna. Potong sayuran dalam ukuran yang sama, lalu oleskan selapis tipis minyak dan bumbu agar rasanya semakin lezat. Jika Anda memanggangnya di dalam oven, ingatlah bahwa jenis sayuran yang keras seperti wortel dan kentang memerlukan waktu memanggang yang lebih lama daripada sayuran lunak seperti kembang kol dan brokoli. Jika bagian tepi sayuran sudah kecokelatan dan bagian tengahnya lunak, berarti Anda siap menyantapnya!

Bagian 1
Bagian 1 dari 3:

Memotong dan Membumbui Sayuran

PDF download Unduh PDF
  1. Suhu ideal untuk memanggang adalah 218 °C, tetapi Anda juga bisa memanggang sayuran di sekitar angka ini. Sayuran harus dipanggang dalam suhu tinggi agar bisa lunak dan mencapai pengaramelan secara sempurna. Jika suhu terlalu rendah, sayuran akan terlalu matang sebelum mencapai warna cokelat yang diinginkan. [1]
  2. Cuci sayuran dengan air dingin untuk membersihkan kotoran. Apabila Anda mencincang bawah merah atau bawang putih, jangan lupa mengupasnya dengan tangan terlebih dahulu. Sayuran lain (misalnya mentimun, terong, dan kentang) bisa dikupas dengan pisau atau alat pengupas ( peeler ).
  3. Watermark wikiHow to Memanggang Sayuran
    Sayuran harus dipotong dalam ukuran yang sama, dan untuk sayuran keras, Anda harus memotongnya dalam ukuran yang lebih kecil daripada sayuran lunak. Ini untuk memastikan agar sayuran bisa matang secara merata, khususnya apabila Anda menempatkan semuanya di dalam loyang yang sama. [2]
    • Potong sayuran berbentuk kotak atau potongan kecil menggunakan pisau yang tajam.
    • Sayuran lunak (misalnya brokoli atau kembang kol) dapat dipotong dalam ukuran yang lebih besar daripada sayuran keras, seperti kentang.
  4. Watermark wikiHow to Memanggang Sayuran
    Tempatkan sayuran ke dalam mangkuk besar atau kantong plastik ziploc . Tuangkan minyak secukupnya pada sayuran hingga terlihat agak berkilau. Satu hingga tiga sendok makan (20-50 ml) mungkin sudah cukup. Tambahkan bumbu yang Anda sukai pada sayuran, misalnya garam, merica, atau herbal dan rempah-rempah segar. [3]
    • Minyak zaitun biasanya sering digunakan untuk mengolah sayuran, tetapi Anda juga dapat menggunakan minyak wijen panggang, minyak kacang tanah, dan minyak safflower .
  5. Watermark wikiHow to Memanggang Sayuran
    Apabila Anda menggunakan mangkuk besar untuk mencampurnya, gunakan tangan untuk mengaduk sayuran yang telah diberi minyak dan bumbu hingga merata. Jika Anda menempatkan sayuran ke dalam kantung plastik ziploc , tutup kantong plastik tersebut dan kocok secara perlahan agar sayuran dan bumbu/minyak tercampur merata. [4]
    • Walaupun semua sayuran harus terlapisi minyak, jangan sampai minyaknya menetes karena terlalu berlebihan.
  6. Hamparkan kertas perkamen atau foil aluminium di atas loyang panggang yang besar agar Anda bisa membersihkannya dengan mudah nanti. Anda juga bisa melapisi loyang dengan semprotan antilengket. Loyang logam membuat sayuran bisa dipanggang secara merata, dan loyang logam dengan bagian pinggir yang rendah adalah pilihan terbaik agar air bisa menguap dengan mudah. [5]
    • Sayuran harus diberi ruang yang cukup agar bisa dipanggang secara merata. Jadi, mungkin Anda harus menggunakan beberapa loyang jika ingin memanggang banyak sayuran.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 3:

Mengatur Sayuran di atas Loyang

PDF download Unduh PDF
  1. Watermark wikiHow to Memanggang Sayuran
    Apa pun cara yang Anda gunakan untuk mengelompokkan sayuran, Anda harus memberi ruang yang cukup agar sayuran bisa dipanggang dengan baik. Alih-alih menumpuk sayuran satu sama lain, sebaiknya Anda memberi jarak sekitar 0,5 sentimeter dari satu sama lain. [6]
    • Jika terlalu padat dan berdekatan, sayuran akan seperti dikukus, bukan dipanggang.
  2. Jika Anda tidak memiliki banyak waktu dan ingin memanggang semua sayuran dengan cepat, sebar semua sayuran di atas loyang secara merata setelah Anda mencampurnya dengan minyak. Ini sangat cocok untuk sayuran yang memiliki waktu pemanggangan yang sama. [7]
    • Mungkin Anda harus mengawasi tumpukan sayuran ini secara lebih saksama agar semuanya bisa matang dengan baik.
    • Sebaiknya Anda memotong sayuran keras menjadi ukuran yang lebih kecil daripada sayuran lunak jika Anda memanggang kedua jenis sayuran ini secara bersamaan.
  3. Apabila Anda memanggang sayuran keras dan lunak dalam jumlah besar, kelompokkan semua sayuran lunak dalam satu loyang dan sayuran keras di loyang lain. Ini memudahkan Anda untuk mengeluarkan sayuran lunak yang telah matang dan membiarkan sayuran keras (yang belum matang) tetap berada di dalam oven. [8]
    • Sebagai contoh, tempatkan asparagus dan kacang panjang di satu loyang, dan letakkan wortel dan kubis brussel di loyang lain.
  4. Apabila Anda ingin memanggang semua sayuran dalam satu loyang, tetapi juga ingin agar semuanya matang sempurna, cobalah memanggang sayuran keras terlebih dahulu. Beberapa saat kemudian, setelah sayuran keras sudah agak matang, tambahkan sayuran lunak ke dalam loyang. [9]
    • Panggang sayuran keras selama kira-kira 10-15 menit sebelum Anda menambahkan sayuran lunak.
  5. Ini memang memerlukan sedikit upaya, tetapi Anda benar-benar bisa menentukan lamanya waktu untuk memanggang sayuran di dalam oven. Panggang semua kentang di dalam satu loyang, paprika di loyang lain, dan buncis di loyang yang lain lagi. [10]
    • Cara ini sangat cocok untuk memanggang beberapa jenis sayuran dalam jumlah besar.
    • Jika memungkinkan, gunakan banyak loyang sekaligus, agar Anda bisa memanggang sayuran secara lebih cepat dan lebih mudah.
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 3:

Memanggang Sayuran di dalam Oven

PDF download Unduh PDF
  1. Sebaiknya Anda menunggu hingga oven mencapai suhu minimal 204 °C sebelum sayuran dimasukkan ke dalamnya untuk dipanggang. Jika sayuran dimasukkan saat suhu oven masih rendah, sayuran akan lembek, bukan renyah. [11]
  2. Watermark wikiHow to Memanggang Sayuran
    Gunakan spatula atau alat lain yang mirip untuk mengaduk sayuran yang ada di loyang agar warnanya bisa cokelat merata. Melakukan ini setelah sayuran dipanggang selama 10 hingga 15 menit merupakan tindakan yang baik, tetapi lakukan tindakan ini lebih awal beberapa menit jika Anda hanya memanggang sayuran berjenis lunak. [12]
    • Ini juga saat yang tepat untuk memeriksa apakah sayuran telah matang sempurna.
  3. Tergantung jenis sayuran yang dipanggang, ini bisa memerlukan waktu 15-45 menit setelah sayuran dimasukkan ke dalam oven. Sayuran lunak biasanya hanya memerlukan waktu 15-20 menit, sedangkan sayuran keras memerlukan waktu 30-45 menit. [13]
    • Sayuran lunak seperti zukini dan terong hanya memerlukan waktu 15 hingga 20 menit, sedangkan sayuran keras seperti wortel dan ubi jalar memerlukan waktu kira-kira 30 menit.
  4. Watermark wikiHow to Memanggang Sayuran
    Sayuran harus empuk di bagian dalam dan renyah di bagian luar. Keluarkan loyang dari dalam oven dan tusukkan garpu pada salah satu sayuran. Jika garpu bisa masuk dengan mudah dan terasa empuk, sedangkan bagian luar sudah agak kecoklatan, sayuran Anda telah siap disantap! [14]
    • Apabila Anda tidak yakin apakah sayuran telah matang atau belum, panggang kembali selama 5 hingga 10 menit untuk mencari aman.
    Iklan

Hal yang Anda Butuhkan

  • Pisau
  • Minyak (misalnya minyak zaitun)
  • Garam, merica, atau bumbu yang disukai
  • Mangkuk berukuran besar atau kantong plastik
  • Loyang dari logam
  • Kertas perkamen, foil aluminium, atau semprotan antilengket
  • Spatula
  • Garpu
  • Pengupas sayuran (opsional)

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 8.964 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan