Unduh PDF Unduh PDF

Membuat Kilt (rok tradisional khas Swedia) ini memang cukup sulit, tetapi dengan kesabaran dan waktu yang cukup, bahkan penjahit pemula pun bisa membuatnya. Artikel ini akan mengajarkan Anda cara untuk membuatnya.

Bagian 1
Bagian 1 dari 6:

Sebelum Anda Memulai: Pilihlah Corak Tartan (Kotak-kotak) yang Benar

Unduh PDF
  1. Tiap klan dan keluarga besar skotlandia memilki corak tartan yang berbeda sejak awal 1800-an. Anda bisa memakai corak yang sesuai dengan klan Anda.
    • Temukan Anda termasuk klan yang mana dengan memeriksa nama-nama yang berhubungan dengan nenek moyang Skotlandia. Anda bisa memeriksa namanya disni: http://www.scotclans.com/whats_my_clan/
    • Temukan informasi tentang klan Anda. Setelah Anda mengetahui nama klan Anda, Anda bisa memperoleh informasi klan Anda yang berhubungan dengan corak tartan yang akan Anda pakai. Anda bisa mengeceknya disini: http://www.scotclans.com/scottish_clans/
  2. [1] Tartan distrik sama dengan tartan klan. Ada beberapa distrik yang tersebar di Skotlandia dan seluruh dunia, Anda hanya perlu memakai tartan sesuai dengan distrik keluarga Anda berasal.
  3. Beberapa resimen Skotlandia dan resimen lainnya memiliki berbagai macan corak tartan. Jika di daerah Anda terdapat resimen tertentu, maka pakailah sesuai dengan resimen yang memang berhubungan dengan Anda.
  4. [2] Tartan biasa yang dipakai untuk umum coraknya bisa digunakan oleh seseorang tanpa melihat klan, resimen, distrik, atau informasi lainnya.
    • Merek tartan tradisional seperti Hunting Stewart, Black Watch, Caledonian, dan Jacobite.
    • Tartan modern seperti Scottish National, Brave Heart Warrior, Flower of Scotland dan Pride of Scotland.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 6:

Pengukuran dan Persiapan

Unduh PDF
  1. Gunakan pita penggaris untuk mengukur lingkar bagian pinggul dan pinggang. Ukuran ini akan menentukan butuh berapa banyak bahan yang akan digunakan.
    • Untuk wanita, ukur sekitar bagian paling ramping dari Anda dan bagian terlebar dari pinggul Anda.
    • Untuk pria, ukur bagian sudut atas dari tulang pinggul dan bagian terlebar dari pantat Anda.
    • Saat melakukan pengukuran, pastikan pita penggaris kencang, tidak longgar.
  2. Rok tradisional biasanya memiliki panjang dari pinggang sampai lutut kaki. Gunakan pita penggaris untuk memperkirakan ukuran panjangnya.
    • Jika Anda ingin memakai sabuk yang lebar di rok Anda, maka tambahkan sekitar 5 cm untuk panjang roknya.
  3. Karena Anda akan membentuk lipatan untuk roknya, maka Anda akan membutuhkan lebih banyak bahan dari yang sudah diukur.
    • Ukur lebar corak dari kain tartan. Tiap lipatan terdiri dari 2,5 cm corak yang terlihat. Dengan kata lain, jika lebar lipatan coraknya 15,25 cm, maka tiap lipatan berukuran 17,75 cm.
    • Perhitungkan jumlah bahan yang Anda butuhkan dengan menggandakan setengah dari ukuran pinggul Anda untuk menambahkan bahan yang dibutuhkan untuk setiap lipatan dan tambahkan nilai ini ke dalam ukuran pinggul keseluruhan Anda. Tambahakan sekitar 20 persen untuk lipatan tambahan. [3]
  4. Gunakan peniti untuk menjepit bagian ujung atas dan bawah, lalu pastikan Anda melipat bagian luarnya di tiap ujung corak tartan.
    • Hal ini tidak perlu dilakukan jika bahan sudah di lim pada ujung atas dan bawahnya.
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 6:

Mmembuat Lipatan

Unduh PDF
  1. Lipatan pertama akan membantu Anda menemukan bagian tengah dari bahan, dan lipatan ini akan terlihat sedikit berbeda dari lipatan selanjutnya.
    • Lipat bagian bawah bahan secara asal sekitar 15,25 cm di sebelah kanan. Tandai dengan peniti di bagian pinggangnya.
    • Untuk sebelah kiri dari bahan, lipatlah meliputi dua corak tartan. Tahan dengan peniti di bagian pinggangnya.
  2. Gunakan selembar karton untuk manandai lebar satu corak tartan. Bagi daerah yang ditandai ke dalam 3-8 bagian yang sama.
    • Lihat dan tentukan berapa banyak bagian untuk membagi polanya. Bagian tengah akan terlihat melalui lipatan, sehingga bagian tengah harus mencakup bagian yang terlihat dari pola.
  3. Gunakan panduan yang Anda buat dari kertas karton tadi di setiap corak tartan di bagian yang Anda lipat. Lipat bagian lapisan atasnya dan samakan dengan lipatan selanjutnya. Tahan dengan peniti.
    • Gambar panduan harus memberikan gambaran di mana Anda harus melipat beberapa lipatan pertama Anda. Setelah Anda mulai melipat, Anda mungkin akan menemukan bahwa Anda tidak perlu panduan karena untuk seterusnya, pola rok akan terlihat sama.
  4. Gunakan stik pada mesin jahit untuk menjahit setiap tepi lipatan, tahan di bagian bawah bahan.
    • Anda harus melakukannya dua baris. Jahitan pertama harus sekitar 1/4 dari panjang dasar bahan, dan yang kedua harus sekitar 1/2 dari panjang bagian bawah.
  5. Gunakan setrika uap untuk menekan lipatannya di tempat agar membuat lipatannya lebih tahan lama dan membantu menjaga bentuk lipatan. Setrika sepanjang sisi lipatan.
    • Jika setrika Anda bukan setrika uap, Anda dapat membasahi kain lalu menekan secara perlahan di lipatannya. Tempatkan kain yang ditekan antara setrika dan bahan rok maka cara ini akan menghasilkan uap pada lipatan yang disetrika.
  6. Jahit seluruh lebar lipatan secara menurun sepanjang lipatan.
    • Jahit secara lurus dengan mesin jahit Anda di bagian atas lipatan, kira-kira 2,5 cm dari tepi atas. [4]
    • Jahit secara lurus dengan mesin jahit Anda melintasi bagian yang dilipat, setrika tepi vertikal dari masing-masing lipatan. Jahit sekitar 10 cm. Jangan menjahit setiap lipatan ke bawah.
  7. Metode lipatan ini akan menghasilkan sisa material, sehingga Anda dapat memotong bagian sisa ini.
    • Potong bahan yang kelebihan dari bagian awal 2,5 cm di atas pinggul dan berakhir di pinggang. Jangan memotong bahan dari bagian awal dan akhir lipatan.
    Iklan
Bagian 4
Bagian 4 dari 6:

Menambahkan Ikat Pinggang

Unduh PDF
  1. Lebarnya sekitar 12,7 cm dan panjang harus sesuai dengan panjang tepi atas rok Anda.
    • Ikat pinggangnya sedikit lebih panjang dari ukuran pinggang Anda.
  2. Putar tepi bawah dari bahan ikat pinggang bawah sekitar 1,27 cm. Jahit tepi lipatan 2,5 cm dari tepi atas rok.
    • Lebar sisa ikat pinggang harus dilipat dari atas rok. Anda tidak perlu untuk menyelesaikannya karena lapisan akan menutupi tepi bahan.
    Iklan
Bagian 5
Bagian 5 dari 6:

Menambahkan Lapisan

Unduh PDF
  1. Potong sekitar 91 cm dari kain atau kanvas menjadi 25 cm untuk lebarnya.
  2. Lapisan akan terbentuk dari tiga buah garis selebar 25 cm.
    • Bungkus bagian pertama sepanjang punggung pemakainya.
    • Lampirkan dua bagian tambahan untuk yang pertama di sebelah kanan dan kiri di mana jahitan samping biasanya akan terlihat.
    • Pegang dua bagian samping tersebut bersama-sama, lipat dua bagian tersebut sampai masing-masing bagian menutupi jahitan samping pada sisi yang berlawanan.
    • Tahan dengan menggunakan peniti pada setiap bagiannya.
  3. Sejajarkan tepi atas lapisan ke bagian dalam atas ikat pinggang dan jahit.
    • Jahitan dilakukan secara tumpang tindih di sepanjang bagian atas rok untuk menempelkan lapisan tersebut.
    • Pasang bagian yang hanya dibutuhkan saja. Anda tidak perlu untuk menjahit bagian bawah lapisan luar dari rok.
    • Perhatikan bahwa ikat pinggang juga akan dijahit di bawah lapisan, agar diam di tempat.
  4. Lipat tepi bawah lapisan bawah dan jahit secara lurus sepanjang bahan. Jangan menjahit ke bagian luar rok.
    • Anda juga bisa menggunakan cairan perekat jika Anda tidak ingin hasil lim-an bisa menutup.
    Iklan
Bagian 6
Bagian 6 dari 6:

Sentuhan Akhir

Unduh PDF
  1. Anda akan membutuhkan dua sabuk kulit yang kasar dengan lebar 2,5 cm dan cukup kuat untuk membungkusnya di sekitar pinggang.
    • Sabuk kulit pertama harus dipasang tepat di bawah pinggang, di bagian bawah rok.
    • Sabuk kulit kedua harus dipasang tepat di bagian bawah lipatan yang dijahit menurun.
    • Jahit sabuk di tempat. Bagian kulit dari sabuk harus melekat pada lapisan sementara bagian gesper harus melekat pada lipatannya.
  2. Untuk tambahan, jahit strip Velcro ke atas apron.
    • Satu setengah dari Velcro harus dijahit di bagian kanan atas penutup depan sementara separuh lainnya harus dijahit ke atas sisi kiri.
  3. Dengan ini, rok Anda sudah lengkap. Pakailah dengan membungkus bahan di sekitar pinggang dan tekuk sabuk sehingga bahan tetap di tempat. Gunakan Velcro untuk memperkuat tambahan sehingga rok Anda tetap diam di tempat.
    Iklan

Hal yang Anda Butuhkan

  • Pita pengukur
  • Kain tartan
  • Kain atau kanvas
  • Mesin jahit
  • Gambar panduan
  • Cairan perekat
  • Pensil
  • Kertas karton
  • Peniti
  • 2 buah sabuk dengan lebar 2.5 cm
  • Velcro

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 3.557 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan